Anda di halaman 1dari 7

MAKALAH KWU (Kewirausahaan)

Di susun guna memenuhi


mata pelajaran : KWU (Kewirausahaan)
Guru Pembimbing : Ibu Putri

Di Susun Oleh : Kelompok 1


- Nizham Fadil. F
- Anggun Juliana
- Elya Putri
- Annisa
- Rahmawati
- Wiwin Lestari
- Norhalimah

Menjelaskan Pengertian plueang ide usaha serta resikonya, cara


mengembangkan ide dan peluang usaha, memanfaatkan peluang secara
kreatif dan inovatif.
KALIMANTAN SELATAN, KABUPATEN TANAH BUMBU,
KECAMATAN SIMPANG EMPAT 2022
KATA PENGANTAR

Alhamdulillah, senantiasa kita ucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT


yang hingga saat ini masih memberikan kita nikmat iman dan kesehatan,
sehingga penulis diberi untuk menyelesaikan makalah tentang “KWU
(Kewirausahaan)”. Makalah ini ditulis untuk memenuhi syarat nilai mata
pelajaran KWU.
Tak lupa penulis juga mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya
kepada setiap pihak yang telah mendukung serta membantu penulisi selama
proses penyelesaian tugas akhir ini hingga selesainya makalah ini. Ucapan
terima kasih penulis sampaikan pada :

1. Ibu Putri A.R sebagai guru pembimbing atas bimbingan dan tugas yang
diberikan.

Pada makalah ini akan dibahas mengenai peluang usaha atau kesempatan
yang didapatkan untuk mencapai dan mendapatkan target tertentu yang harus
dicapai dengan usaha yang terbaik, kemungkinan munculnya kerugian yang
tak terduga dan memang tidak diharapkan terjadi memang bisa muncul dari
berbagai factor seperti manajemen, system perusahaan serta strategi yang
kurang baik.
Penulis menyadari bahwa dalam penulisan karya tulis ini masih jauh dari
sempurna serta kesalahan yang penulis yakini diluar batas kemampuan
penulis. Maka dari itu penulis dengan senang hati menerima kritik dan saran
yang membangun dari para pembaca. Penulis berharap karya tulis ini dapat
bermanfaat bagi semua pihak.
Simpang Empat, 12 Agustus 2022
A. Pengertian peluang usaha dan resikonya
Peluang usaha adalah sebuah peluang atau kesempatan yang di dapatkan
untuk mencapai dan mendapatkan target tertentu yang harus dicapai dengan
usaha yang sebaik mungkin.

Risiko usaha adalah sebuah tindakan yang dihubungkan dengan suatu


kemungkinan munculnya kerugian yang tak terduga dan memang tidak
diharapkan terjadi. Kemungkinan munculnya risiko pada bisnis memang bisa
muncul dari berbagai faktor seperti manajemen, sistem perusahaan serta strategi
yang kurang baik.

B. Mengembangkan ide dan peluang usaha.

• Penentuan tujuan dari ide usaha tersebut


Apa jadinya jika menjalankan sebuah bisnis tanpa memiliki tujuan? Apa
untungnya memiliki kemampuan untuk melihat peluang usaha namun tidak
mengetahui akan dibawa ke mana arah bisnisnya? Lantaran itulah, menentukan
tujuan bisnis perlu dilakukan sejak awal.

• Mulai melakukan perluasan dari ide usaha


Jangan pernah membatasi diri dengan kemampuan dasar yang kamu miliki,
karena pada dasarnya perluasan ide bisa dilakukan jika kamu mau untuk
membuka diri mempelajari banyak hal baru.

• Melakukan perencanaan bisnis


Perencanaan bisnis dalam langkah-langkah pengembangan ide dan peluang usaha
meliputi perencanaan finansial, konsep bisnis, sumber daya yang diperlukan, dan
banyak hal lainnya. Ingat, perencanaan yang matang akan menjadikan bisnis yang
kamu jalankan lebih terarah dan lebih mudah untuk dikelola.

• Menjalankan pemasaran dan promosi bisnis


Pemasaran dan promosi bisa dilakukan dengan banyak hal, salah satu yang dinilai
cukup efektif adalah dengan menggunakan media sosial. Selain jangkauan
pasarnya bisa lebih luas, biaya yang dibutuhkan juga jauh lebih sedikit jika
dibandingkan dengan teknik pemasaran dan promosi konvensional.

• Menjalin kerja sama untuk perluasan bisnis


Jika kamu menjalin kerja sama dengan beberapa pihak, secara otomatis jaringan
bisnismu akan meluas. Dampak positif berikutnya adalah pasar yang bisa kamu
raih dalam memasarkan produk juga menjadi lebih luas jangkauannya.

• Mampu beradaptasi dengan kemauan dan kebutuhan pasar


Hal ini bukan berarti kamu harus sepenuhnya mengikuti kemauan pasar secara
terus menerus. Melainkan, dengan mengetahui hal tersebut, kamu bisa lebih bijak
dalam menentukan langkah berikutnya, apakah ingin melakukan inovasi pada
produk atau malah membuka bisnis dengan peluang usaha yang lebih
menjanjikan.

• Menjaga hubungan baik dengan konsumen


Menjalin interaksi dan komunikasi yang baik dengan para konsumen merupakan
salah satu cara untuk menjaga hubungan dengan konsumen terus baik.
Membangun komunikasi dengan pelanggan akan memunculkan ikatan emosional
yang akhirnya menciptakan loyalitas konsumen pada produk yang kamu
tawarkan.

C. Memanfaatkan peluang secara kreatif dan inovatif


1. Peka terhadap Kebutuhan Masyarakat
Peluang usaha lahir karena kebutuhan atau masalah yang dialami oleh
masyarakat sekitar Anda. Lakukan analisis peluang usaha di yang muncul di sekitar
Anda. Analisis ini mencakup alasan suatu bisnis tidak bisa sukses atau kurang
diminati oleh masyarakat.

Contohnya, peluang usaha bisnis laundry kiloan yang kian menjamur saat ini
karena banyak orang yang ingin praktis saat mencuci baju. Namun, Anda melihat
bisnis serupa yang sepi pembeli karena terletak di lokasi yang kurang strategis.
Meski tinggal di lokasi yang kurang cocok untuk bisnis, Anda bisa membuka usaha
laundry dan menyediakan layanan antar jemput gratis.

2. Manfaatkan Teknologi yang Tersedia


Teknologi yang tersedia dewasa ini bisa menjadi sarana memanfaatkan peluang
usaha secara maksimal. Media sosial dan internet, contohnya, bisa menjadi
sarana promosi yang efektif demi mendatangkan pembeli. Langkah ini efektif jika
diaplikasikan di contoh kasus bisnis laundry tadi, di mana pemilik harus gencar
melakukan promosi agar banyak orang yang kenal dengan jasanya.

Teknologi lainnya bisa digunakan sesuai dengan keahlian Anda, asalkan sesuai
dengan peluang usaha yang tersedia. Misalnya, ada peluang usaha menjadi
desainer interior, Anda bisa memanfaatkannya dengan menggunakan software
yang tersedia, baik gratis maupun berbayar.

3. Sesuaikan dengan Passion Anda


Bisnis yang sesuai passion atau hobi terasa lebih menyenangkan dijalani. Passion
yang dimiliki membantu Anda bisa mengembangkan usaha secara kreatif dan
inovatif. Dukungan teknologi yang tersedia juga meningkatkan kesuksesan bisnis
yang sedang berlangsung.

Contohnya, Anda memiliki passion sebagai florist dan melihat peluang usahanya
cukup besar. Jadilah kreatif dengan menciptakan rangkaian bunga yang unik dan
sesuai selera konsumen. Anda bisa berinovasi dengan bunga-bunga yang ada
untuk dijadikan kerajinan tangan lainnya, seperti hiasan dinding, buket bunga,
dan lain-lain.

4. Ajak Orang Lain Berkolaborasi


Siapa yang tahu ternyata kerabat, teman atau kolega Anda bisa memberikan cara
yang kreatif dan inovatif untuk memanfaatkan peluang usaha? Amati orang di
sekitar Anda yang memiliki potensi tinggi, kemudian ajak mereka untuk
berkolaborasi mengembangkan bisnis.

Contohnya, arsitek bisa mendatangkan banyak keuntungan apabila bekerja sama


dengan tim kontraktor untuk membangun rumah klien. Klien tidak perlu pusing
lagi mencari kontraktor yang tepat, apalagi sang arsitek mereferensikan
kontraktor yang memiliki background bagus.

5. Riset Usaha Kompetitor


Peluang bisnis yang tersedia setidaknya pernah dimanfaatkan oleh satu orang.
Anda bisa melihat usaha mereka untuk membangun bisnis yang lebih menonjol.
Carilah apa yang belum mereka miliki dalam bisnis dan bisa Anda tawarkan
kepada pelanggan.

Contohnya, usaha coffee shop yang kian menjamur hingga kota-kota kecil. Anda
bisa membuat bisnis coffee shop jadi lebih unggul dengan menawarkan snack
tradisional. Bisa juga menyediakan working space agar pelanggan bisa datang
menikmati kopi Anda sekaligus menuntaskan pekerjaannya.

6. Ikuti Pelatihan Bisnis


Jangan jadi pengusaha pasif, jadilah aktif dengan mengejar informasi mengenai
pelatihan bisnis. Anda bisa mengikuti berbagai topik pelatihan untuk
mengembangkan bisnis. Bentuk pelatihan yang tersedia pun beragam, bahkan
Anda bisa mengikuti pelatihan secara online di rumah saja dengan webinar atau
kelas daring.

Selain menjadi inovatif, pelatihan bisa menjadi sarana untuk meningkatkan


network atau jejaring yang dimiliki. Anda pun berkesempatan mempromosikan
bisnis lewat pelatihan ini.

7. Pandang dari Perspektif Lain


Menangkap peluang usaha itu biasa, tapi memanfaatkannya secara kreatif dan
inovatif adalah hal yang luar biasa. Untuk melakukannya, Anda harus melihat
peluang tersebut dari perspektif lain serta berinovasi.

Anda bisa mencontoh pelaku usaha makanan ringan yang selalu berinovasi
dengan produknya. Misalnya, siomay yang selama ini disajikan menggunakan saus
kacang kini diganti saus mentai. Cukup cari hal inovatif yang bisa dikembangkan di
bisnis Anda, selama hal tersebut sesuai kebutuhan target pasar.
8. Mulai dari Diri Sendiri
Ini adalah langkah terakhir yang tidak kalah penting karena semuanya dimulai dari
kemauan Anda. Seorang pengusaha tidak hanya kreatif dan inovatif, mereka juga
harus memiliki sikap fokus dan tidak mudah menyerah. Utamakan untuk selalu
memiliki solusi saat masalah menghadang.

Kesimpulan
Kewirausahaan mempunyai peranan yang sangat penting bagi pertumbuhan
ekonomi, karena seorang wirausaha mampu membuka lapangan pekerjaan bagi
orang lain, wirausaha mampu meringankan beban pemerintah dengan mampu
bertahan tanpa mengandalkan pemerintah. Jumlah wirausahawan di suatu
negara dapat mengidentifikasi kemajuan negara tersebut, semakin banyak
wirausahawannya maka semakin maju negara tersebut.

SARAN
Demikianlah makalah yang kami buat mudah – mudahan apa yang saya
paparkan bisa menjadi tambahan pengetahuan bagi kita semua untuk lebih
mengenal dunia kewirausahaaan .Kami menyadari apa yang kami paparkan dalam
makalah ini tentu masih belum sesuai apa yang di harapkan,untuk itu kami
berharap masukan yang lebih banyak lagi dari guru pembimbing dan teman –
teman semua.

Anda mungkin juga menyukai