Anda di halaman 1dari 133

LAPORAN KERJA PRAKTIK

PAKET PEKERJAAN
PEMBANGUNAN DRAINASE UTAMA
PENGENDALIAN BANJIR KOTA PALANGKA RAYA

Oleh :

YUBILATE LAHASA
NIM. 193030501122

Dosen Pembimbing :

FRIEDA, S.T., M.T.


NIP. 19721223 199702 2 002

JURUSAN/PROGRAM STUDI TEKNIK SIPIL


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
PALANGKA RAYA
2023
KATA PENGANTAR

Dengan mengucap Puji dan Syukur atas Kehadirat Tuhan Yang Maha Esa
karena Kasih dan Karunia-Nya sehingga Laporan Kerja Praktik ini dapat
diselesaikan. Laporan ini dibuat untuk memenuhi salah satu syarat dalam
menyelesaikan studi pada jenjang Strata-1 yang berlaku dalam kurikulum
Jurusan/Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya.
Kerja Praktik ini, dilaksanakan pada Paket Pekerjaan “Pembangunan
Drainase Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya”.
Harapan yang diuraikan dalam Laporan Kerja Praktik ini dapat bermanfaat
bagi kita semua dan pada kesempatan ini, ingin menyampaikan rasa terima kasih
dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada :
1. Ibu FRIEDA, S.T., M.T. selaku Dekan Fakultas Teknik Universitas
Palangka Raya, Dosen Pembimbing Kerja Praktik, dan Penguji I.
2. Bapak Dr. SUTAN P. SILITONGA, S.T.P., S.T., M.T. selaku Wakil
Dekan Bidang Umum dan Keuangan Fakultas Teknik Universitas Palangka
Raya.
3. Bapak Dr. DEDDY NAN SETYA PUTRA TANGGARA, S.T., M.T.
selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan Fakultas Teknik Universitas
Palangka Raya.
4. Bapak Dr. RUDI WALUYO, S.T., M.T. selaku Ketua Jurusan/Program
Studi Teknik Sipil Universitas Palangka Raya.
5. Bapak Ir. ALLAN RESTU JAYA, M.T. selaku Dosen Pembimbing
Akademik dan Dosen Penguji II Kerja Praktik.
6. Seluruh Dosen Jurusan Teknik Sipil, Staf Tata Usaha dan Staf Akademik di
Fakultas Teknik Universitas Palangka Raya.
7. Pihak INSTANSI KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM DAN
PERUMAHAN RAKYAT, DIREKTORAT JENDERAL SUMBER
DAYA AIR BALAI WILAYAH SUNGAI KALIMANTAN II selaku
Satuan Non Vertikal Tertentu (SNVT) Pelaksanaan Jaringan Sumber Air
Wilayah Sungai Mentaya - Katingan, Wilayah Sungai Barito, Wilayah

i
Sungai Jelai - Kendawangan, Provinsi Kalimantan Tengah.
8. Laporan Kerja Praktik ini. Pihak PT. TANJONG HARAPAN selaku
Kontraktor Pelaksana.
9. Pihak PT. DUTA BHUANA JAYA selaku Konsultan Pengawas/Supervisi.
10. Rekan-rekan mahasiswa Teknik Sipil angkatan 2019 dan semua pihak yang
secara langsung maupun tidak langsung membantu dalam penyusunan

Penulis sadar Laporan Kerja Praktik ini jauh dari kata sempurna. Penulis
mengharapkan segala bentuk tanggapan, kritik dan saran yang bersifat
membangun dari berbagai pihak demi tercapainya tujuan yang diinginkan. Akhir
kata, pelaksanaan Kerja Praktik ini diharapkan dapat membantu memberikan
gambaran mengenai pelaksanaan pekerjaan sebagai bekal jika pada saatnya terjun
ke lapangan, terima kasih.

Palangka Raya, Februari 2023

YUBILATE LAHASA
NIM. 193030501122

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ................................................................................. i


DAFTAR ISI ............................................................................................... iii
DAFTAR GAMBAR ................................................................................... v
DAFTAR TABEL ....................................................................................... vi
DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... vii

BAB I PENDAHULUAN ......................................................................... 1


1.1. Latar Belakang ...................................................................... 1
1.2. Maksud dan Tujuan ............................................................... 1
1.3. Lokasi Kegiatan ..................................................................... 2
1.4. Data Kegiatan ........................................................................ 2
1.4.1. Data Umum .............................................................. 2
1.4.2. Data Teknis .............................................................. 3
1.5. Lingkup Kerja Praktik ........................................................... 6

BAB II ADMINISTRASI PROYEK ......................................................... 7


2.1. Penjelasan Umum .................................................................. 7
2.2. Proses Pelelangan (Tender) .................................................... 8
2.3. Proses Pemilihan Penyedia Jasa ............................................. 9
2.3.1. Pengumuman Pemilih Langsung dengan
Pascakualifikasi ........................................................ 10
2.3.2. Pendaftaran dan Download Dokumen
Pengadaan ................................................................ 11
2.3.3. Pemberian Penjelasan (Aanwijzing) .......................... 13
2.3.4. Penyampaian BAPP termasuk Adendum
Dokumen Pemilihan (jika ada) .................................. 13
2.3.5. Pemasukan (Upload) Dokumen Penawaran
dan Kualifikasi.......................................................... 13
2.3.6. Pembukaan Dokumen Penawaran ............................ 14
2.3.7. Evaluasi Dokumen Penawaran .................................. 14

iii
2.3.8. Evaluasi Isian Dokumen Kualifikasi ........................ 17
2.3.9. Pembuktian Kualifikasi dan Pembuatan Berita
Acara Pembuktian Kualifikasi .................................. 18
2.3.10. Klarifikasi dan Negosiasi ......................................... 19
2.3.11. Kesimpulan.............................................................. 19
2.4. Isi Dokumen Kontrak ........................................................... 20
2.5. Organisasi Proyek ................................................................. 24
2.5.1. Hubungan Kerja antara Organisasi Pelaksana
Kegiatan .................................................................. 24
2.5.2. Pemilik Proyek ........................................................ 26
2.5.3. Konsultan Supervisi ................................................. 26
2.5.4. Struktur Organisasi Konsultan Supervisi .................. 27
2.5.5. Kontraktor Pelaksana ............................................... 30
2.5.6. Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana ................ 31

BAB III PELAKSANAAN PROYEK ...................................................... 36


3.1. Metode Pelaksanaan ............................................................. 36
3.2. Time Schedule dan Pelaksanaan ............................................ 37
3.3. Uraian Pelaksanaan Pekerjaan di Lapangan .......................... 38
3.3.1. Pekerjaan Pendahuluan ............................................ 39
3.3.2. Pekerjaan Pelaksanaan ............................................. 40
3.3.3. Pekerjaan Pengawasan ............................................. 50

BAB IV PERHITUNGAN KEBUTUHAN TULANGAN PILAR PAGAR


L-GUTTER ................................................................................... 51
4.1. Pilar Pagar L-Gutter.............................................................. 51
4.2. Perhitungan Kebutuhan Tulangan Pilar Pagar L-Gutter ......... 52

BAB V PENUTUP..................................................................................... 55
5.1. Kesimpulan ......................................................................... 55
5.2. Saran ................................................................................... 55

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................. 57

iv
DAFTAR GAMBAR

1.1. Peta Lokasi Kegiatan ....................................................................... 2


2.1. Bagan Alir Proses Pemilihan Penyedia Jasa ..................................... 20
2.2. Bagan Hubungan Kerja Organisasi Pelaksana Proyek ...................... 25
3.1. Pekerjaan Pembersihan Lokasi ........................................................ 41
3.2. Pekerjaan Galian Tanah ................................................................... 41
3.3. Pekerjaan Dewatering ..................................................................... 42
3.4. Pemasangan Pondasi Cerucuk ......................................................... 43
3.5. Pekerjaan Pengecoran Lantai Kerja ................................................. 43
3.6. Pekerjaan Pemasangan Bekisting L-Gutter ...................................... 44
3.7. Pekerjaan Pembesian Besi Polos dan Besi Ulir L-Gutter .................. 45
3.8. Pengecoran L-Gutter ....................................................................... 46
3.9. Pekerjaan Pipa Suling Ø 2 Inci ........................................................ 46
3.10. Pekerjaan Sloof ............................................................................... 47
3.11. Pekerjaan Urugan Tanah Kembali ................................................... 48
4.1. Perencanaan Pilar Pagar L-Gutter .................................................... 51
4.2. Detail Tulangan Pilar Pagar L-Gutter............................................... 52

v
DAFTAR TABEL

1.1. Data Umum Kegiatan ...................................................................... 3


1.2. Data Teknis Proyek ......................................................................... 4
2.1. Jadwal Pelelangan/Tender ............................................................... 10
2.2. Daftar Peserta Pelelangan ................................................................ 12
2.3. Daftar Nama Peserta yang Mengupload Dokumen Penawaran
dan Kualifikasi ................................................................................ 13
2.4. Hasil Evaluasi Penawaran ................................................................ 14
2.5. Daftar Penawaran yang Dievaluasi .................................................. 15
2.6. Daftar Penawaran yang Memenuhi Syarat ....................................... 15
2.7. Daftar Penawaran yang Dievaluasi .................................................. 16
2.8. Daftar Penawaran yang Memenuhi Syarat ....................................... 16
2.9. Daftar Penawaran yang Dievaluasi .................................................. 17
2.10. Peserta Pemenang Lelang ................................................................ 19
3.1. Item Pekerjaan Jogging Track ......................................................... 48
4.1. Ukuran Diameter – Berat Besi Beton Ulir ........................................ 54
4.2. Ukuran Diameter – Berat Besi Beton Polos ..................................... 54

vi
LAMPIRAN

1. SK Dosen Pembimbing Kerja Praktik


2. Dokumentasi Lapangan
3. Papan Nama Proyek
4. Time Schedule, RAB, dan DED
5. Absensi Kerja Praktik
6. Surat Selesai Kerja Praktik
7. Lembar Konsultasi Laporan Kerja Praktik

vii
KERJA PRAKTIK

BAB I
PENDAHULUAN

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kota Palangka Raya merupakan kota yang sedang berkembang. Maka
seiring bertambahnya tahun populasi semakin meningkat yang menyebabkan
pertumbuhan penduduk baik penduduk tetap ataupun pendatang dari luar kota
maupun dari luar pulau. Dengan bertambahnya penduduk maka semakin banyak
pembangunan tempat tinggal, toko, rumah dagang, dan lain lain.
Ada dampak positif dari bertambahnya pembangunan, akan tetapi ada juga
dampak negatif dari bertambahnya pembangunan yaitu semakin padatnya
pemukiman, maka semakin sempit daya serap tanah terhadap air hujan sehingga
dapat mengakibatkan banjir. Banjir pada perkotaan terjadi karena meluapnya air
hujan yang tidak dapat dibuang atau dialirkan ke tempat yang lebih rendah. Untuk
menanggulangi banjir maka dibuatlah drainase perkotaan.
Drainase adalah serangkaian bangunan air yang berfungsi untuk mengurangi
atau membuang kelebihan air dari suatu kawasan atau lahan, sehingga lahan dapat
difungsikan secara optimal sesuai dengan kepentingan dalam tata ruang. Drainase
berperan penting untuk mengatur pasokan air demi pencegahan banjir, oleh sebab
itu perlu adanya penanggulangan banjir dan genangan di Wilayah Kota Palangka
Raya.
Berdasarkan kriteria di atas, Drainase menjadi tempat pelaksanaan Kerja
Praktik yaitu Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya.

1.2 Maksud dan Tujuan


Pekerjaan Proyek Pembangunan Saluran Drainase ini bertujuan untuk lebih
mengembangkan pengendalian kualitas kawasan permukiman perkotaan dan
memperlancar aliran air pada saluran pembuangan air kotor. Karena itu
pembangunan tersebut dilaksanakan untuk memberikan pelayanan pada
masyarakat.

1
2

Maksud dan tujuan Kerja Praktik (KP) ini adalah sebagai salah satu syarat
untuk memenuhi kurikulum pada Jurusan/Progam Studi Teknik Sipil Fakultas
Teknik Universitas Palangka Raya, dengan demikian akan dapat memberikan
pemahaman secara benar tentang pelaksanaan proyek yang baik secara teknik
maupun non teknik sehingga dapat membandingkan keadaan yang sebenarnya di
lapangan.

1.3 Lokasi Kegiatan


Lokasi Kegiatan Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama
Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya berada di Jalan Tingang VII Kelurahan
Bukit Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Provinsi
Kalimantan Tengah.

Sumber: Google Earth


Gambar 1.1 Peta Lokasi Kegiatan

1.4 Data Kegiatan

1.4.1 Data Umum


Data umum merupakan deskripsi umum sebuah proyek yang di dalamnya
terdapat beberapa informasi seperti program, kegiatan, lokasi, nilai kontrak, sumber
daya, waktu pelaksanaan dan pelaksana kegiatan.
3

Data umum Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian


Banjir Kota Palangka Raya di Jalan Tingang VII Kelurahan Bukit Tunggal,
Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan Tengah
adalah sebagai berikut.

Tabel 1.1 Data Umum Kegiatan

No Data kegiatan Keterangan


1. Program Balai Wilayah Sungai II Satuan Non
Vertikal Tertentu (SNVT) Pelaksanaan
Jaringan Sumber Air Ws. Mentaya-
Katingan, Ws. Barito, Ws. Jelai-
Kendawangan Provinsi Kalimantan
Tengah

2. Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama


Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya

3. Lokasi Jalan Tingang VII Kota Palangka Raya,


Kalimantan Tengah
4. Nomor Kontrak HK0201/ PPK-SP-II / SNVT-PJSA-
KALTENG/19
5. Waktu Pelaksanaan 300 (tiga ratus) hari kalender
6. Nilai Kontrak Rp.14.500.000.000,00.- ( Empat Belas
Miliyar Lima Ratus Juta Rupiah )
7. Sumber Daya APBN Tahun Anggaran 2022

8. Kontraktor Pelaksana PT. TANJONG HARAPAN

9. Konsultan Pengawas PT. DUTA BHUANA JAYA

Sumber : Kontraktor (PT. TANJONG HARAPAN)

1.4.2 Data Teknis


Secara garis besar Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama
Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya di Jalan Tingang VII Kelurahan Bukit
Tunggal, Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Provinsi Kalimantan
Tengah memiliki data teknis, yaitu :
4

Tabel 1.2 Data Teknis Proyek

Bobot
No. Uraian Pekerjaan Satuan
(%)
I. PEKERJAAN PERSIAPAN
Mobilisasi
1.
Alat
Excavator
- Unit 0,15
Standard
- Excavator Long Arm Unit 0,08
- Dump Truck Unit 0,011
- Concrete Mixer Unit 0,008
- Truck Mixer Unit 0,011
Demobilisasi
2.
Alat
Excavator
- Unit 0,152
Standard
- Excavator Long Arm Unit 0,076
- Dump Truck Unit 0,011
- Concrete Mixer Unit 0,008
- Truck Mixer Unit 0,011
3. Direksi Keet, Los Kerja dan Gudang LS 0,379
Pengukuran
4. m' 0,027
(uitset)
BIAYA KESELAMATAN DAN KESEHATAN
II.
KERJA (K3)
1. Penyiapan RK3K Terdiri Atas :
Pembuatan Manual, Prosedur,
- Instruksi Kerja, Ijin Kerja dan set 0,004
Formulir
2. Alat Pelindung Kerja Terdiri Atas :
Pembatas Area (Restricted
- LS 0,011
Area)
3. Alat Pelindung Diri Terdiri Atas :
Topi Pelindung (Safety
- bh 0,018
Helmet)
Pelindung Pernafasan dan Mulut
- bh 0,002
(Masker)
Sarung Tangan (Safety
- psg 0,002
Gloves)
Sepatu Keselamatan (Safety
- psg 0,053
Shoes)
Sepatu Keselamatan (Rubber
- psg 0,038
Safety Shoes and Toe Cap)
5

Rompi Keselamatan (Safety


- bh 0,005
Vest)
4. Asuransi dan Perijinan Terdiri Atas :
BPJS Ketenagakerjaan dan
- LS 0,076
Kesehatan Kerja
5. Personil K3 Terdiri Atas :
- Petugas K3 OB 0,044
6. Fasilitas Sarana Kesehatan :
- Peralatan P3K LS 0,009
7. Rambu-Rambu Terdiri Atas :
- Rambu Petunjuk bh 0,011
- Rambu Larangan bh 0,011
8. Lain-Lain Terkait Pengendalian Risiko K3 :
Alat Pemadam Api Ringan
- bh 0,003
(APAR)
- Bendera K3 bh 0,001
III. PEKERJAAN DRAINASE
1. Pekerjaan Pembersihan Lokasi m² 0,157
Galian Tanah Biasa (Mekanis) Dibuang Sejauh 3
2. m³ 1,360
km
Galian Tanah Biasa (Mekanis) Dibuang
3. m³ 0,829
Setempat
Pekerjaan Dewatering Pompa Air
4. jam 2,082
Diesel
Pengadaan dan Pemancangan Cerucuk Galam ø 10
5. m' 14,614
- 12 cm
6. Pekerjaan Timbunan Pasir m³ 1,380
7. Pekerjaan Lantai Kerja Beton K-100 m³ 1,327
8. Pekerjaan L – Gutter
Pekerjaan Bekisting L
- m² 4,835
– Gutter
Pekerjaan Pembesian Besi Polos L
- Kg 5,497
– Gutter
Pekerjaan Pembesian Besi
- Kg 29,043
Ulir L – Gutter
Pekerjaan Beton K-225 L –
- m³ 25,078
Gutter
Pemasangan Pipa
- m' 0,260
Suling ø 2"
Pekerjaan Urugan Tanah
- m³ 2,327
Kembali
Pekerjaan Timbunan Tanah Urug
- m³ 1,048
(Didatangkan)
6

9. Pekerjaan Jogging Track


Pekerjaan Timbunan
- m³ 0,139
Pasir
Pekerjaan Bekisting blok
- m² 1,461
beton
- Pekerjaan paving m² 2,371
- Pekerjaan Beton K-175 m³ 2,248
Pekerjaan
- m² 1,353
Plesteran
- Pekerjaan Acian m² 0,869
- Pekerjaan Pengecatan m² 0,510
Jumlah 100,00
Sumber : Foto Kurva S di Direksi Keet

1.5 Lingkup Kerja Praktik


Laporan kerja praktik ini disusun atas dasar peninjauan secara langsung di
lapangan selama kurang lebih 2 bulan, kegiatan tersebut bertujuan ingin
mengetahui dan memahami pelaksanaan pekerjaan di lapangan serta mempelajari
isi dokumen kontrak, administrasi kegiatan, dan penjelasan tentang pelaksanaan di
lapangan.
KERJA PRAKTIK

BAB II
ADMINISTRASI PROYEK

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
BAB II
ADMINISTRASI PROYEK

2.1 Penjelasan Umum


Pada dasarnya setiap organisasi lembaga atau instansi jenis apapun harus
mempunyai sistem administrasi yang baik dan semua kegiatan yang terkait dengan
sumber daya diperlukan suatu pengorganisasian yang baik. Demikian pula dalam
pelaksanaan suatu proyek diperlukan suatu administrasi yang berguna untuk
melaksanakan, menerapkan dan mengendalikan pelaksanaan pekerjaan dalam suatu
proyek.
Dalam pelaksanaan proyek unsur pelaksanaan proyek yang bekerja
berdasarkan pada fase pembangunaan, bekerja berdasarkan fungsi dan tanggung
jawab serta kewajiban masing-masing. Dalam pekerjaan suatu proyek diperlukan
administrasi proyek yang jelas untuk menciptakan kelancaran, ketepatan antara unsur
yang satu dengan unsur yang lain, yaitu jalinan kerja sama Pemilik (owner),
Konsultan Perencana, Konsultan Supervisi, dan Kontraktor.
Dengan kompleksnya pekerjaan dan banyaknya pihak-pihak yang terlibat maka
administrasi dan menajemen proyek yang baik adalah hal mutlak yang harus dipenuhi
dalam pekerjaan proyek.
Administrasi proyek merupakan suatu proses menajemen/pengelolaan suatu
proyek tersebut agar suatu pekerjaan pembangunan terdapat tiga unsur yang utama,
yaitu: Pemilik/pemberi tugas, Konsultan dan Kontraktor. Dalam hubungan kerjasama
diharapkan ketiga unsur ini menjalin suatu kerja sama dalam hal pengadministrasian
proyek. Agar pelaksanaan proyek berjalan sesuai dengan rencana yang telah
ditetapkan dan sebagaimana yang disyaratkan dalam kontrak maka dibutuhkan suatu
administrasi yang baik antara masing-masing pelaksana proyek. Untuk melaksanakan
dan mengawasi pekerjaan dilapangan, Kontraktor menunjuk seorang atau lebih
pelaksana lapangan.

7
8

2.2 Proses Pelelangan (Tender)


Administrasi adalah keseluruhan proses yang dimulai dari proses pemikiran,
rencana, pengaturan, penggerakan, pengawasan sampai dengan proses tercapainya
tujuan. Dalam administrasi proyek ada yang dinamakan pelelangan. Pelelangan
(tender) adalah suatu sistem penawaran dari pemilik pekerjaan (owner) kepada
Kontraktor untuk diberikan kesempatan mengajukan besarnya penawaran biaya suatu
pekerjaan yang akan dilaksanakan sesuai dengan estimasi Kontraktor tersebut.
Penawaran yang dimaksud dari tiap-tiap Kontraktor yang mengikuti lelang tersebut
akan dievaluasi dan dianalisa, mana yang dianggap memenuhi syarat-syarat dan
kriteria yang ditetapkan oleh Pemilik Pekerjaan (owner), sehingga dapat ditetapkan
pemenang yang akan melaksanakan pekerjaan tersebut.
Secara umum persyaratan kualifikasi Penyedia Barang/Jasa telah diatur dalam
pasal 12 Permen PUPR Nomor 14 Tahun 2020. Penyedia sebagaimana dimaksud
dalam pasal 4 huruf h harus memenuhi kualifikasi Jasa Konsultansi Konstruksi dan
Pekerjaan Konstruksi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan. Pasal
13 Permen PUPR Nomor 14 Tahun 2020 sebagai berikut (Permen PUPR Nomor 14,
2020) :
1) Penyedia sebagaimana dimaksud dalam pasal 12 yang berbentuk badan usaha
dapat melaksanakan kerja sama operasi.
2) Kerja sama operasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) dapat dilaksanakan
dengan ketentuan:
a. Memiliki kualifikasi usaha besar dengan kualifikasi usaha besar;
b. Memiliki kualifikasi usaha menengah dengan kualifikasi usaha menengah;
c. Memiliki kualifikasi usaha kecil dengan kualifikasi usaha kecil.
3) Kerja sama operasi sebagaimana dimaksud pada ayat (1) tidak dapat dilaksanakan
oleh:
a. Penyedia dengan kualifikasi usaha besar dengan kualifikasi usaha kecil;
b. Penyedia dengan kualifikasi usaha kecil dengan kualifikasi usaha kecil.
4) Dalam melaksanakan kerja sama operasi sebagaimana dimaksud pada ayat (2),
salah satu badan usaha anggota kerja sama operasi harus menjadi leadfirm.
9

5) Leadifirm kerja sama operasi sebagaimana dimaksud pada ayat (4) harus memiliki
kualifikasi setingkat atau lebih tinggi dari badan usaha anggota kerja sama operasi
dengan porsi modal mayoritas dan paling banyak 70% (tujuh puluh persen)
6) Jumlah anggota kerja sama operasi dapat dilakukan dengan batasan:
a. Untuk pekerjaan yang bersifat tidak kompleks dibatasi paling banyak 3 (tiga)
perusahaan dalam 1 (satu) kerja sama operasi; dan
b. Untuk pekerjaan yang bersifat kompleks dibatasi paling banyak 5 (lima)
perusahaan dalam 1 (satu) kerja sama operasi.
7) Penyedia sebagaimana dimaksud pada ayat (1) bertanggung jawab atas:
a. Pelaksanaan kontrak;
b. Kesesuaian kualitas barang/jasa;
c. Ketepatan perhitungan jumlah atau volume;
d. Ketepatan waktu penyerahan;
e. Ketepatan tempat penyerahan; dan
f. Penerapan Keselamatan Konstruksi.

2.3 Proses Pemilihan Penyedia Jasa


Proses pemilihan Penyedia Jasa pada proyek ini memiliki beberapa tahapan
proses pelelangan yang berlangsung, antara lain :
a. Pengumuman pemilih langsung dengan pascakualifikasi
b. Pendaftaran dan download dokumen pengadaan
c. Pemberian penjelasan (Aanwijzing)
d. Pemasukan (Upload) dokumen penawaran dan kualifiksai
e. Pembukaan dokumen penawaran
f. Evaluasi dokumen penawaran
g. Evaluasi isian dokumen kualifikasi
h. Pembuktian kualifikasi dan pembuatan berita acara pembuktian kualifikasi
i. Pengumuman pemenang lelang.
Proses pemilihan ini dilakukan secara online pada web resmi LPSE. Secara
detail, proses pelelangan yang dilakukan pada Paket Pekerjaan Pembangunan
Drainase Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya adalah sebagai
10

berikut:

2.3.1 Pengumuman Pemilih Langsung Dengan Pascakualifikasi


Pengumuman Pemilihan Langsung dengan Pascakualifikasi tanggal 1
Desember s.d 13 Desember 2021, melalui fasilitas pengumuman yang tersedia pada
website LPSE di https://lpse.pu.go.id/

Tabel 2.1 Jadwal Pelelangan/Tender

No. Tahap Mulai Sampai Perubahan


01 Desember 2021 13 Desember 2021
1 Pengumuman Pascakualifikasi Tidak Ada
14:00 14:00
Download Dokumen 01 Desember 2021 13 Deesember 2021
2 Tidak ada
Pemilihan 14:00 23:59
06 Desember 2021 06 Desember 2021
3 Pemberian Penjelasan Tidak ada
09:00 12:00
6 Desember 2021 13 Desember 2021
4 Upload Dokumen Penawaran Tidak Ada
12:01 14:00

Pembukaan Dokumen 13 Desember 2021


5 13 Desember 2021 Tidak Ada
Penawaran 23:59
14:01

Evaluasi Administrasi, 14 Desember 2021 7 Februari 2022


6 4 kali
Kualifikasi, Teknis, dan Harga 00:00 13:35
perubahan
27 Desember 2021 7 Februari 2022 4 kali
7 Pembuktian Kualifikasi
00:00 13:35 perubahan

5 kali
8 Penetapan Pemenang 7 Februari 2022 7 Februari 2022
perubahan
13:36 15:00
7 Februari 2022 7 Februari 2022 3 kali
9 Pengumuman Pemenang
15:01 23:00 perubahan
8 Februari 2022 14 Februari 2022 3 kali
10 Masa Sanggah
08:00 08:00 perubahan
Surat Penunjukan Penyedia 14 Februari 2022 14 Februari 2022 3 kali
11
Barang/Jasa 08:01 16:30 perubahan
12 Penandatanganan Kontrak 28 Februari 2022 2 kali
11

15 Februari 2022 17:00 perubahan


08:00
(Sumber : LPSE Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat - Tahap
Tender Saat Ini - [76766064] Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya )(pu.go.id))

2.3.2 Pendaftaran dan Download Dokumen Pengadaan


Pendaftaran dan download dimulai tanggal 1 Desember 2021 pukul 14.00
WIB sampai dengan tanggal 13 Desember 2021 pukul 23.59 WIB. Penyedia Jasa
yang mendaftar sebanyak 111 (seratus sebelas) peserta.
Dengan daftar peserta sebagai berikut:
12

Tabel 2.2 Daftar Peserta Pelelangan


No. Nama Peserta No. Nama Peserta No. Nama Peserta
1 PT. PITRA SARI RAHAYU 39 CV. BINTANG ARTA TAMBANG MANDIRI 77 CV. QAUSAR SURYA GEMILANG

2 PT. TANJONG HARAPAN 40 PT. REALITA TIMUR PERKASA 78 PT. DUTA KARYA MANDIRI
PT. PISTA KARYA
3 41 PT. PEMBANGUNAN TEKNIK KONSTRUKSI 79 PT. ROSA LISCA
BERSAUDARA
4 PT. SAMACO 42 PT. JATI BARU 80 CV. PUTRA TUNGGAL

5 PT. CITRA ARYA PERSADA 43 SINAR ALAM JAYA. CV 81 PT. KARYA UTAMA PERSADA

PT. BANGUN KONSTRUKSI


6 44 PT. DUTA PRIMA ROSA 82 HELIOS TRADE & CONSTRUCTORS
JAYA
PT. CIMENDANG SAKTI
7 45 PT. BATARA ERA MANDIRI 83 PT. SABATA KARYA KENCANA
KONTRAKINDO
8 PT. SATRIA UTAMA JAYA 46 PT. WIRATAMA KARYA ABADI 84 CV.PERDANA KONSTRUKSI
9 PT. REKA BUANA KARYA 47 PT. JONA TIRA PERSADA 85 PT. TIMBUL JAYA KARYA UTAMA

PT. GERBANG PT.IYHAMULIK BENGKANG


10 48 EGIHAN 86
KONSTRUKSI NUSANTARA TURAN
PT. LENTERA KAHURIPAN
11 49 CV. NUSA INDAH PERMAI 87 CV.HANA
INDONESIA
PT. SALAMSARI MITRA
12 50 AHLI DUNIA 88 PT. ARMADA BEBAROKAH
INVESTAMA
PT. JATINOM JAYA
13 51 PT. GEO INDOGREEN KARYA 89 PT. VICTORY SINERGI PERKASA
MAKMUR
PT. MAHAMERU CITRA
14 52 PT. PERMATA ANUGERAH YALASAMUDRA 90 PT. SINAR MUSTIKA PRIMA
PERKASA
PT. KARYA NUSA
15 53 PT. BAKTI MEKINDO TATAMULIA 91 PT. RIMBA HIJAU LESTARI
MANDIRI
PT. BRAGAS CIPTA
16 54 CV.MERAK JAYA UTAMA 92 PT. RAJASA TOMAX GLOBALINDO
CONSTRUKSI

17 PT. PUBAGOT JAYA ABADI 55 CV INTAN NUSA 93 PT. PUTRA ANANDA

18 PT. SESTRA JENDRA 56 CV. ABADI 94 PT.ARDI PUTRA SANGKAN


PT. MULTI KARYA
19 57 PT. ANANDA PRATAMA 95 PT. PILAR DELTA CAKRA
PERKASA JAYA
20 PT. CITRA MANUNGGAL 58 PT. NGUDI MULYO UTOMO 96 PT. MATRADJI

21 CV. RUNGAN RAYA 59 PT. INTINA JASA TEKNIK ASIA 97 CV. FATIMAH
PT. ANUGRAH RAHAMAT
22 60 TIMURSETARA PT 98 HASSCO LAJU PERKASA
PERDANA
23 CV. HANNAH ABADI 61 CV.KARYA PERSADA 99 PT MULTI PERKASA PROPERTINDO

24 CV. SANDI BORNEO 62 CV OQKI PUTRA 100 PT. MEDIA CIPTA PERKASA

25 PT. GUMAYA 63 PT. UNGGUL SOKAJA 101 CV. YUDHA DARMA MANDIRI
26 CV. ANDALUSIA 64 PT. ODE KARYA KONSTRUKSI 102 PT. WAAGNER BIRO INDONESIA

27 PT. KEMER TIRI EMAS 65 CV. ASOLON UTAMA 103 PT. BATUHOBON JAYA
CV. ADHI KARYA
28 66 PT.KARYA LESTARI MADANI 104 CV. GLOBAL MITRA KARYA
PERSADA
PT. METRO INDO
29 67 PT. HERTO PERSADA SAKTI 105 PT. REKSANATA PERSADA
WAHANATAKA
PT. KARYA ANUGRAH
30 68 PT. BARINDO PRIMA AGUNG 106 VIRATAMA SATYA
PERSADA
31 CV. KASUARI PRATAMA 69 PT. SALSABILA PRAYA INDOTAMA 107 PT.TANJUNG RAYA BERSAMA
32 PT DUTA MAS INDAH 70 PT. LIMA DAYA AGUNG SENTOSA 108 CV. PURNA BAKTI
CV. DUTA TEKNIK
33 71 TRIKAYA INDOCON PERKASA 109 PT. LIMA PERMATA
TENSINOVAN
34 CV. WENNY SAKTI 72 PT. CAHAYA GEOSOLUSI INDONESIA 110 CV.KIRAN KARYA INDAH
CV. SARANA PRIMA
35 73 PT.RAMA KARYA CIPTA 111 PT. DUTA EKONOMI
BERSAMA JAYA JUARA
36 PUTRA PELITA PERKA 74 PT. KARYA BUMI INDAH
PT.TABGHA MULTI
37 75 CV. VISSEN
PRATAMA
38 CV ARIF KARYA UTAMA 76 RAJA ANUGRAH INDONESIA
13

2.3.3 Pemberian Penjelasan (Aanwijzing)


Pemberian penjelasan dilaksanakan pada tanggal 6 Desember 2021 pada
pukul 09.00 WIB sampai dengan 12.00 WIB, yang dilaksanakan secara online
melalui aplikasi LPSE.

2.3.4 Penyampaian BAPP Termasuk Adendum Dokumen Pemilihan (jika


ada)
Salinan BAPP termasuk Adendum Dokumen Pengadaan (jika ada) dapat di
download oleh peserta.

2.3.5 Pemasukan (Upload) Dokumen Penawaran dan Kualifikasi


a. Jadwal upload dokumen Penawaran dan Kualifikasi:
Pada tanggal 6 Desember 2021 pukul 12.01 WIB sampai dengan tanggal
13 Desember 2021 pukul 23.59 WIB
b. Peserta yang mengupload Dokumen Penawaran dan Kualifikasi: 19
(sembilan belas) peserta
c. Peserta yang mengupload Dokumen Penawaran dan Kualifikasi.

Tabel 2.3 Daftar Nama Peserta yang Mengupload Dokumen Penawaran dan
Kualifikasi
No. Nama Peserta
1PT. PT. TANJONG HARAPAN
2PT. PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3PT. PT. CITRA ARYA PERSDA
4PT. PT. PITRA SARI RAHAYU
5PT. PT. CIMENDANG SAKTI KONTRAKINDO
6PT. PT. SATRIA UTAMA JAYA
7PT. PT. GERBANG KONSTRUKSI
8PT. PT. REKA BUANA KARYA
9PT. PT. SAMACO
10PT. PT. LENTERA KAHURIPAN INDONESIA
11PT. PT. SALAMSARI MITRA
12PT. PT. JATINOM JAYA MAKMUR
13PT. PT. MAHAMERU CITRA
14PT. PT. KARYA NUSANTARA MANDIRI
15PT. PT. BRAGAS CIPTA CONSTRUKSI
16PT. PT. PUBAGOT JAYA ABADI
14

17PT. PT. SESTRA JENDRA


18PT. PT. SALSABILA PRAYA INDOTAMA
19PT. PT. MULTI KARYA PERKASA

2.3.6 Pembukaan Dokumen Penawaran


Pembukaan Dokumen Penawaran pada tanggal 13 Desember 2021 pukul
14.01 WIB sampai dengan 23.59 WIB.

2.3.7 Evaluasi Dokumen Penawaran


Evaluasi Dokumen Penawaran dimulai dari penawaran terendah setelah
koreksi aritmatik, dengan berpedoman pada Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun
2010 tentang Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah yang terakhir diubah dengan
Peraturan Presiden No.70 Tahun 2012 beserta petunjuk teknisnya, ketentuan
teknis operasional pengadaan barang/jasa secara elektronik, dan Dokumen
Pengadaan, tanggal 30 November 2021. Hasil evaluasi penawaran sebagai berikut:

a. Koreksi Aritmatik
Tabel 2.4 Hasil Evaluasi Penawaran
No. Peserta Harga Penawaran Harga Terkoreksi
1 PT. TANJONG HARAPAN Rp. 14.500.000,00 Rp. 14.500.000,00
PT.PISTA KARYA
2 Rp. 14.629.230,00 Rp. 14.629.230,00
BERSAUDARA
PT. CITRA ARYA
3 Rp. 14.820.000,00 Rp. 14.820.000,00
PERSADA

b. Evaluasi Adminstrasi
Evaluasi Administrasi hanya dilakukan pada hal-hal yang tidak dinilai pada
penilaian kualifikasi. Unsur-unsur yang dievaluasi meliputi kelengkapan
persyaratan yang diminta dalam Dokumen Pengadaan; Surat Penawaran; Surat
Jaminan Penawaran.
1. Penawaran yang Dievaluasi
Jumlah penawaran peserta yang dievaluasi sebanyak 19 (sembilan belas)
peserta, yaitu :
15

Tabel 2.5 Daftar Penawaran yang Dievaluasi


No. Nama Peserta
1 PT. TANJONG HARAPAN
2 PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3 PT. CITRA ARYA PERSDA
4 PT. PITRA SARI RAHAYU
5 PT. CIMENDANG SAKTI KONTRAKINDO
6 PT. SATRIA UTAMA JAYA
7 PT. GERBANG KONSTRUKSI
8 PT. REKA BUANA KARYA
9 PT. SAMACO
10 PT. LENTERA KAHURIPAN INDONESIA
11 PT. SALAMSARI MITRA
12 PT. JATINOM JAYA MAKMUR
13 PT. MAHAMERU CITRA
14 PT. KARYA NUSANTARA MANDIRI
15 PT. BRAGAS CIPTA CONSTRUKSI
16 PT. PUBAGOT JAYA ABADI
17 PT. SESTRA JENDRA
18 PT. SALSABILA PRAYA INDOTAMA
19 PT. MULTI KARYA PERKASA

2. Penawaran yang Memenuhi Syarat/Lulus


Jumlah penawaran yang dinyatakan memenuhi syarat administrasi yaitu ada
4 (empat) peserta sebagai berikut:

Tabel 2.6 Daftar Penawaran yang Memenuhi Syarat

No. Nama Peserta


1 PT. TANJONG HARAPAN
2 PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3 PT. CITRA ARYA PERSDA
4 PT. SAMACO

c. Evaluasi Teknis
Evaluasi Teknis dilakukan terhadap peserta yang memenuhi persyaratan
administrasi. Unsur-unsur yang dievaluasi sesuai dengan yang ditetapkan dalam
Dokumen Pengadaan, meliputi metode pelaksanaan, jangka waktu pelaksanaan,
peralatan utama, spesifikasi teknis, personil inti, bagian pekerjaan yang
disbukontrakan (apabila memenuhi syarat) dan spesifikasi dan identitas
16

barang/bahan tertentu. (apabila dipersyaratkan).

1. Penawaran yang Dievaluasi


Jumlah penawaran yang dievaluasi sebanyak 3 (tiga) penawaran, yaitu
penawaran:
Tabel 2.7 Daftar Penawaran yang Dievaluasi
No. Nama Peserta
1 PT. TANJONG HARAPAN
2 PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3 PT. CITRA ARYA PERSDA

2. Penawaran yang Memenuhi Syarat/Lulus


Jumlah penawaran yang dinyatakan Lulus Teknis adalah 3 penawaran, yaitu
dari:
Tabel 2.8 Daftar Penawaran yang Memenuhi Syarat
No. Nama Peserta
1 PT. TANJONG HARAPAN
2 PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3 PT. CITRA ARYA PERSDA

d. Evaluasi Harga
Evaluasi Harga dilakukan kepada penawaran yang memenuhi persyaratan
administrasi dan persyaratan teknis.
1) Harga Perkiraan Sendiri (HPS) sebesar Rp. 19.000.000.000,00-
2) Penawaran yang dievaluasi
Jumlah penawaran yang dievaluasi sebanyak 3 (tiga) penawaran, yaitu :
1. PT. TANJONG HARAPAN
a. Nilai penawaran Rp 14.500.000.000,00-
b. Nilai penawaran 76,32% dari terhadap HPS (di bawah HPS)
c. Harga satuan penawaran masih dalam batas kewajaran sesuai analisa pada
dokumen penawaran peserta. Hasil evaluasi penawaran tertuang dalam Nilai
Pagu Paket.
2. PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
a. Nilai penawaran Rp 14.629.230.000,00-
17

b. Nilai penawaran 77% dari terhadap HPS (di bawah HPS)


c. Harga satuan penawaran masih dalam batas kewajaran sesuai analisa pada
dokumen penawaran peserta. Hasil evaluasi penawaran tertuang dalam Nilai
Pagu Paket.
3. PT. CITRA ARYA PERSADA
a. Nilai penawaran Rp 14.820.000.000,00-
b. Nilai penawaran 78% dari terhadap HPS (di bawah HPS)
c. Harga satuan penawaran masih dalam batas kewajaran sesuai analisa pada
dokumen penawaran peserta. Hasil evaluasi penawaran tertuang dalam Nilai
Pagu Paket.

2.3.8 Evaluasi Isian Dokumen Kualifikasi


a. Evaluasi dilakukan terhadap peserta yang telah lulus evaluasi penawaran.
b. Evaluasi kualifikasi dilakukan dengan sistem gugur.
c. Penilaian persyaratan kualifikasi dilakukan terhadap pemenuhan persyaratan
kualifikasi yang ditetapkan dalam dokumen pengadaan.
d. Jumlah penawaran yang dievaluasi sebanyak 19 (sembilan belas)
penawaran, yaitu:

Tabel 2.9 Daftar Penawaran yang Dievaluasi


No. Nama Peserta
1 PT. TANJONG HARAPAN
2 PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3 PT. CITRA ARYA PERSDA
4 PT. PITRA SARI RAHAYU
5 PT. CIMENDANG SAKTI KONTRAKINDO
6 PT. SATRIA UTAMA JAYA
7 PT. GERBANG KONSTRUKSI
8 PT. REKA BUANA KARYA
9 PT. SAMACO
10 PT. LENTERA KAHURIPAN INDONESIA
11 PT. SALAMSARI MITRA
12 PT. JATINOM JAYA MAKMUR
13 PT. MAHAMERU CITRA
14 PT. KARYA NUSANTARA MANDIRI
15 PT. BRAGAS CIPTA CONSTRUKSI
16 PT. PUBAGOT JAYA ABADI
18

17 PT. SESTRA JENDRA


18 PT. SALSABILA PRAYA INDOTAMA
19 PT. MULTI KARYA PERKASA

e. Peserta yang dievaluasi kualifikasi dinyatakan memenuhi syarat/lulus


kualifikasi dan selanjutnya diundang untuk pembuktian kualifikasi.
f. Hasil evaluasi kualifikasi tertuang dalam berita acara evaluasi kualifikasi,
tanggal 30 November 2021.

2.3.9 Pembuktian Kualifikasi dan Pembuatan Berita Acara Pembuktian


Kualifikasi
a. Pembuktian kualifikasi dilakukan terhadap peserta yang lulus evaluasi
kualifikasi.
b. Dokumen kualifikasi peserta yang dilakukan pembuktian kualifikasi, yaitu:
1. PT. TANJONG HARAPAN
2. PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3. PT. CITRA ARYA PERSADA
c. Pembuktian kualifikasi dilakukan dengan cara melihat dan membandingkan
keaslian dokumen yang diupload (dalam isian kualifikasi) dengan dokumen
aslinya dan meminta salinnya.
d. Dari pembuktian kualifikasi yang dilakukan terhadap dokumen kualifikasi
peserta peroleh hasil sebagai beriku:
1. PT. TANJONG HARAPAN
2. PT. PISTA KARYA BERSAUDARA
3. PT. CITRA ARYA PERSADA
LULUS, dokumen kualifikasi peserta terbukti benar dan sesuai
dengan dokumen aslinya
e. Hasil pembuktian kualifikasi dituangkan dalam berita acara pembuktian
kualifikasi, tanggal 30 November 2021.
19

2.3.10 Klarifikasi dan Negosiasi


1. Hasil klarifikasi dan negosiasi teknis tidak ditemukan hal-hal yang tidak wajar,
Penyedia Jasa terrpilih berdasarkan dana terendah dan Penyedia Jasa sanggup
melaksanakan pekerjaan sesuai Spesifikasi Teknis.
2. Hasil klarifikasi dan negoisasi biaya pemenang lelang dinilai wajar dan dapat
diterima serta tidak melebihi pagu anggaran.
3. Bahwa pada acara klarifikasi dan negoisasi ini telah dicapai kesepakatan antara
Pokja I Pengadaan Barang/Jasa ULP Palangka Raya dengan peserta Pemenang
Lelang, dengan hasil akhir sebagai berikut:

Tabel 2.10 Peserta Pemenang Lelang


Nama : PT. TANJONG HARAPAN
Perusahaan
Alamat : Jln. Cut Nyak Dhien Gp. Lamteumen Barat Jaya Baru Kota
Perusahaan Banda Aceh-23236-Banda Aceh
NPWP : 02.335.710.6-101.000
Harga : Rp. 14.500.000.000,00.- (Empat Belas Milyar Lima Ratus
Penawaran Juta Rupiah)

2.3.11 Kesimpulan
Berdasarkan hasil evaluasi adminstrasi, evaluasi teknis dan evaluasi harga
dan evaluasi kualifikasi maka Kelompok Kerja (Pokja) ULP berkesimpulan dan
akan menetapkan peserta yang memenuhi syarat untuk ditunjuk sebagai pemenang
lelang serta pemenang cadangan 1 (apabila ada) adalah:

1. Pemenang
Nama perusahaan : PT. TANJONG HARAPAN
Alamat : Jln. Cut Nyak Dhien Gp. Lamteumen Barat Jaya Baru
Kota Banda Aceh-23236-Banda Aceh
NPWP : 02.335.710.6-101.000
Harga penawaran : Rp. 14.500.000.000,00.-
20

Berikut secara singkat proses pemilihan Penyedia Jasa untuk mendapatkan


pemenang proyek digambarkan dalam bagan alur sebagai berikut:

Pengumuman
Pendaftaran
Pemilihan
dokumen Aanwijzing Penyampaian BAPP
Langsung dengan
penawaran
Pasca Kualifikasi

evaluasi isian Pembukaan


Evaluasi dokumen Upload dokumen
dokumen dokumen
penawaran penawaran
kualifikasi penawaran

Pembuktian Pengumuman
kualifikasi pemenang

Gambar 2.1 Bagan Alir Proses Pemilihan Penyedia Jasa

2.4 Isi Dokumen Kontrak


Dokumen kontrak memuat semua hal-hal yang berkenaan dengan
pelaksanaan pekerjaan termasuk perubahan-perubahan yang terjadi. Dokumen
kontrak seperti terdapat dalam Surat Perjanjian Kerja Konstruksi Harga Satuan
Kontrak.
Isi dari dokumen kontrak tersebut terdiri dari :
a. Surat Perjanjian/Kontrak berisi informasi perjanjian antara Pejabat Pembuat
Komitmen (PPK) dengan Penyedia.
b. Keputusan Kuasa Pengguna Anggaran PPK tentang Penunjukkan Penyedia
Barang/Jasa.
c. Surat Perintah Mulai Kerja (SPMK).
d. Surat Penyerahan Lapangan.
e. Penetapan Pemenang Pemilihan Langsung.
f. Berita Acara Hasil Pelelangan Pemilihan Penyedia Pekerjaan Konstruksi.
g. Berita Acara Klarifikasi dan Negosiasi.
21

h. Rekapitulasi Daftar Kuantitas dan Harga.


i. Berita Acara Pembuktian Data Isian Kualifikasi.
j. Berita Acara Evaluasi Penawaran.
k. Summary Report.
l. Garansi Bank.
m. Pendaftaran Proyek Konstruksi.
n. Syarat-Syarat Umum Kontrak (SSUK)
o. Syarat-Syarat Khusus Kontrak (SSKK)
p. Dokumen Penawaran.
q. Surat Keterangan Dukungan Bank.
r. Surat Keterangan Sewa Kontrak Alat.
s. Izin Usaha Jasa Konstruksi Nasional
t. Surat Izin Tempat Usaha (SITU)
u. Nomor Pemilik Wajib Pajak (NPWP)
v. Surat Pengukuhan Pengusaha Kena Pajak
w. Tanda Daftar Perusahaan.

Untuk keperluan laporan ini, diambil beberapa bagian penting dari isi
Dokumen Kontrak Nomor : HK0201/PPK-SP-II/SNVT-PJSA-KALTENG/19,
tanggal kontrak 22 Februari 2022, yang prosesnya sebelum persetujuan kontrak
yaitu :
a. Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) telah menunjuk Penyedia untuk
melaksanakan pekerjaan konstruksi dan layanan pemeliharaan jalan
sebagaimana diterangkan dalam Syarat-Syarat Umum/Khusus Kontrak yang
merupakan satu kesatuan yang tidak terpisahkan dalam kontrak ini
selanjutnya disebut “Pekerjaan Konstruksi”.

b. Penyedia sebagaimana dinyatakan kepada Kuasa Pengguna Anggaran (KPA)


memiliki keahlian profesional, personil, dan sumber daya teknis, serta telah
menyetujui untuk melaksanakan Pekerjaan Konstruksi dan Layanan
Pemeliharaan Jalan sesuai dengan persyaratan dan ketentuan dalam Kontrak
ini.
22

c. Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Penyedia menyatakan memiliki


kewenangan untuk menandatangani Kontrak ini, dan mengikat pihak yang
diwakili.

d. Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Penyedia mengakui dan menyatakan


bahwa sehubungan dengan penandatanganan Kontrak ini masing-masing
pihak:
1. Telah dan senantiasa diberikan kesempatan untuk didampingi oleh
advokat.
2. Menandatangani Kontrak ini setelah meneliti secara patut.
3. Telah membaca dan memahami secara penuh ketentuan Kontrak ini.
4. Telah mendapatkan kesempatan yang memadai untuk memeriksa dan
mengkonfirmasikan semua ketentuan dalam Kontrak ini beserta semua
fakta dan kondisi yang terkait.

Maka oleh karena itu, Kuasa Pengguna Anggaran (KPA) dan Penyedia
dengan ini bersepakat dan menyetujui hal-hal sebagai berikut:
a. Nilai Kontrak termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) yang diperoleh
berdasarkan total harga penawaran terkoreksi terhadap bagian kontrak harga
satuan ditambah dengan total harga penawaran terhadap bagian kontrak lump
sum, sebagaimana yang tercantum dalam daftar kuantitas dan harga adalah
sebesar Rp 14.500.000.000,00.-
b. Pihak Penyedia harus melaksanaan dan menyelesaikan pekerjaan:
Paket pekerjaan : Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya
Lokasi : Jalan Tingang VII Kelurahan Bukit Tunggal,
Kecamatan Jekan Raya, Kota Palangka Raya,
Provinsi Kalimantan Tengah

Sesuai dengan Surat Perjanjian ini dan lampiran-lampirannya, waktu


penyelesaian pekerjaan dihitung sejak tanggal yang tercantum dalam Surat
Perintah Mulai Kerja (SPMK ) adalah 300 hari kalender, apabila terjadi perubahan
ketentuan pemerintah dalam hal berakhirnya tahun anggaran akan dilakukan
perubahan waktu penyelesaian waktu pekerjaan.
23

c. Cara Pembayaran Uang Muka


1. Pembayaran kepada Pihak Penyedia dilakukan melalui Nomor Rekening.
2. Pembayaran angsuran dilakukan berdasarkan prestasi kemajuan pekerjaan
tersebut, yang tertuang dalam Berita Acara Pemeriksaan Kemajuan
Pekerjaan.
3. Pembayaran Uang Muka sebesar : 20% dari Nilai Kontrak, yaitu sebesar
20% x Rp 14.500.000.000 = Rp2.900.000.000,00,- (Dua Milyar Sembilan
Ratus Juta Rupiah )
d. Peristilahan dan ungkapan dalam surat perjanjian ini memiliki arti dan makna
yang sama seperti yang tercantum dalam lampiran surat perjanjian ini.
e. Dokumen-dokumen berikut merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak
terpisahkan dari Kontrak ini:
1. Adendum Surat Perjanjian (apabila ada).
2. Pokok Perjanjian.
3. Surat Penawaran berikut Daftar Kuantitas dan Harga.
4. Syarat-Syarat Khusus Kontrak.
5. Syarat-Syarat Umum Kontrak.
6. Spesifikasi Khusus.
7. Spesifikasi Umum.
8. Gambar-Gambar dan
9. Dokumen lainnya seperti Jaminan-Jaminan, SPPBJ, BAPP
f. Dokumen Kontrak dibuat untuk saling menjelaskan satu sama lain, dan jika
terjadi pertentangan antara ketentuan dalam suatu dokumen dengan ketentuan
dalam dokumen yang lain maka yang berlaku adalah ketentuan dalam dokumen
yang lebih tinggi berdasarkan urutan hirarki pada angka 3 di atas.
g. Hak dan Kewajiban timbal-balik KPA dan Penyedia dinyatakan dalam Kontrak
yang meliputi khusunya:
1. KPA mempunyai hak dan kewajiban untuk:
a. Mengawasi dan memeriksa pekerjaan yang dilaksanakan oleh Penyedia.
b. Meminta laporan-laporan secara periodik mengenai pelaksanaan
pekerjaan yang dilakukan oleh Penyedia.
24

c. Memberikan fasilitas berupa sarana dan prasarana yang dibutuhkan oleh


Penyedia untuk kelancaran pelaksanaan pekerjaan sesuai ketentuan
Kontrak.
d. Membayar pekerjaan sesuai dengan harga yang tercantum dalam
Kontrak.
2. Penyedia mempunyai hak dan kewajiban untuk:
a. Menerima pembayaran untuk pelaksanaan pekerjaan sesuai dengan harga
yang telah ditentukan dalam Kontrak.
b. Meminta fasilitas-fasilitas dalam bentuk sarana dan prasarana dari KPA
untuk kelancaran pelaksanaan pekerjaan sesuai ketentuan Kontrak.
c. Melaporkan pelaksanaan pekerjaan konstruksi secara periodik kepada
KPA.
d. Melaksanaan dan menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan jadwal
pelaksanaan pekerjaan yang telah ditetapkan dalam Kontrak.
e. Melaksanakan dan menyelesaikan pekerjaan pekerjaan secara cermat,
akurat dan penuh tanggung jawab dengan menyediakan tenaga kerja,
bahan-bahan, peralatan, angkutan ke atau dari lapangan, dan segala
pekerjaan maupun sementara yang diperlukan untuk pelaksanaan,
penyelesaian dan perbaikan pekerjaan yang dirinci dalam Kontrak.
f. Menyerahkan hasil pekerjaan sesuai dengan jadwal penyerahan pekerjaan
yang telah ditetapkan dalam Kontrak.
g. Mengambil langkah-langkah yang cukup memadai seperti menerapkan
Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja untuk melindungi
lingkungan tempat kerja, serta membatasi perusakan dan gangguan
kepada masyarakat maupun miliknya akibat kegiatan Penyedia.

2.5 Organisasi Proyek


2.5. 1 Hubungan Kerja Antara Organisasi Pelaksana Kegiatan
Pada dasarnya setiap organisasi lembaga atau instansi jenis apapun harus
mempunyai sistem administrasi (manajemen) yang baik dan semua kegiatan yang
terkait dengan sumber daya diperlukan suatu organisasi yang baik. Demikian pula
25

dalam pelaksanaan suatu kegiatan diperlukan administrasi yang berguna untuk


melaksanakan, menerapkan, dan mengendalikan kegiatan.
Pelaksanaan sebuah pekerjaan diharapkan bisa menghasilkan output yang
benar-benar optimal, lancar, efisien dan tepat waktu, untuk itulah dalam sebuah
proyek diperlukan suatu organisasi pelaksana proyek. Organisasi ini terdiri atas
orang/badan yang disebut unsur-unsur pelaksana proyek, yang masing-masing unsur
mempunyai tanggung jawab dan tugas serta kewajiban dan wewenang yang
berbeda-beda sesuai dengan kedudukan serta kegiatan yang dilakukan.
Pelaksanaan tugas dan tanggung jawab, serta kewajiban dan wewenang
unsur-unsur tersebut saling terkait dan berhubungan mengikuti suatu pola
hubungan kerja.
Hubungan kerja organisasi pelaksana proyek dapat dilihat pada Gambar 2.2
di bawah ini:

Pemilik Proyek

Konsultan Kontraktor
Supervisi Pelaksana

Gambar 2.2 Bagan Hubungan Kerja Organisasi Pelaksana Proyek

Keterangan :
= Garis Instruksi
= Garis Koordinasi
26

2.5. 2 Pemilik Proyek


Pemilik proyek adalah suatu badan yang memberikan pekerjaan kepada
seorang ahli bangunan untuk merencanakan suatu bangunan yang diinginkan.
Pemilik proyek dan pemberi tugas dalam Paket Pekerjaan Pembangunan
Drainase Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya ini adalah Kementerian
Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat, Direktorat Jenderal Sumber Daya air
SNVT Pelaksanaan Jaringan Sumber Air Ws. Mentaya-Katingan, Ws. Barito, Ws.
Jelai- Kendawangan Provinsi Kalimantan Tengah. Adapun tugas dan wewenang
pemilik proyek yaitu sebagai berikut.
a) Menyediakan biaya perencanaan dan pelaksanaan pekerjaan proyek
b) Mengadakan kegiatan administrasi proyek
c) Memberikan tugas kepada Kontraktor atau melaksanakan pekerjaan proyek
d) Meminta pertanggung jawaban kepada Konsultan Supervisi atau Manajemen
Konstruksi (MK)
e) Menerima proyek yang sudah selesai dikerjakan oleh Kontraktor
f) Membuat surat perintah kerja (SPK)
g) Mengesahkan atau menolak perubahan pekerjaan yang telah direncanakan
h) Meminta pertanggungjawaban kepada para pelaksana proyek atas hasil
pekerjaan konstruksi.

2.5. 3 Konsultan Supervisi


Konsultan Supervisi atau konsultan pengawas adalah orang/badan yang
ditunjuk pengguna jasa untuk membantu dalam pengelolaan pelaksanaan
pekerjaan pembangunan mulai dari awal hingga berakhirnya pekerjaan
pembangunan.
Pada Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya, badan yang bertugas sebagai Konsultan Supervisi yaitu PT.
DUTA BHUANA JAYA. Tugas dan wewenang Konsultan Supervisi yaitu
meliputi :
a) Menyelesaikan pekerjaan dalam waktu yang telah ditetapkan.
b) Membimbing dan mengadakan pengawasan secara periodik dalam
27

pelaksanaan pekerjaan.
c) Melakukan perhitungan prestasi pekerjaan.
d) Mengkoordinasikan dan mengendalikan kegiatan konstruksi serta aliran
informasi antar berbagai bidang agar pelaksanaan pekerjaan berjalan lancar.
e) Menghindari kesalahan yang mungkin terjadi sedini mungkin serta
menghindari pembengkakan biaya.
f) Mengatasi dan memecahkan persoalan yang timbul di lapangan agar dicapai
hasil akhir sesuai dengan yang diharapkan dengan kualitas, kuantitas, serta
waktu pelaksanaan yang telah ditetapkan.
g) Menerima/menolak material/peralatan yang didatangkan oleh Kontraktor.
h) Menghentikan sementara bila terjadi penyimpangan dari peraturan yang
berlaku.
i) Menyusun laporan kemajuan pekerjaan (harian, mingguan, bulanan).
j) Menyiapkan dan menghitung adanya kemungkinan tambah atau
berkurangnya pekerjaan.

2.5. 4 Struktur Organisasi Konsultan Supervisi


Struktur organisasi Konsultan Supervisi secara umum sebagai berikut :

a. Site Engineer
Tugas-tugas eksternal Site Engineer :
1) Bertindak mewakili pemimpin bagian proyek, untuk semua kegiatan di
lapangan, baik menyangkut kualitas, waktu, maupun pengendalian
kuantitas selama berlangsung pelaksanaan proyek.
2) Memberi saran-saran dan assistance kepada Pemimpin Bagian Proyek
meliputi semua masalah yang ada hubungannya dengan pelaksanaan
proyek.
3) Memberikan petunjuk-petunjuk dan saran-saran kepada Kontraktor
meliputi masalah-masalah yang dihadapi Kontraktor di lapangan.
4) Melaksanakan korespondensi (surat menyurat) sehubungan dengan
proyek dengan Pemimpin Bagian Proyek dan Kontraktor.
5) Membuat teguran tertulis terhadap Kontraktor bila terjadi penyimpangan-
28

penyimpangan dari spesifikasi dan dokumen, kontrak lainnya. Adanya


keterlambatan Kontraktor dalam melaksanakan proyek terhadap schedule
yang telah direncanakan (program kerja).
6) Monitoring secara berkala terhadap kemajuan proyek, dan apabila terjadi
keterlambatan yang cukup serius, segera dipelajari, dievaluasi dan
bersama-sama Kontraktor dan Pemimpin Bagian Proyek dibuat revisi
program kerja secara keseluruhan untuk mengejar keterlambatan
tersebut.
Tugas-tugas Site Engineer dalam organisasi internal Konsultan Supervisi:
1) Sebagai koordinator tim Konsultan Supervisi.
2) Bertanggung jawab terhadap semua kegiatan-kegiatan anggota
Konsultan Perencana dan terhadap performance semua anggota
Konsultan Supervisi.
3) Selalu membina anggota tim Konsultan Supervisi, memberikan
bimbingan dan pengarahan kepada semua stafnya.
4) Menciptakan organisasi Konsultan Supervisi yang solid dan menjaga
ketentuan serta kerjasama yang baik.
5) Menerima laporan-laporan dari staf-stafnya.
6) Membuat laporan bulanan.

b. Quantity Engineer
Tugas dan tanggung jawab Quantity Engineer:
1) Bertanggung jawab penuh atas semua pekerjaan fisik di lapangan.
2) Bersama-sama dengan Quality Engineer memeriksa laporan dan usulan
bulanan dari Kontraktor.
3) Menyelesaikan semua permasalahan yang tidak dapat diselesaikan atau
diputuskan oleh Inspektur.
4) Memberikan petunjuk dan bimbingan kepada Inspektur.
5) Memeriksa semua laporan-laporan dari Inspektur.
6) Memberikan saran-saran dan petunjuk-petunjuk kepada Kontraktor
menyangkut pekerjaan yang sedang berlangsung dan yang akan
29

dilaksanakan, seperti :
i. Prioritas pekerjaan yang akan dilaksanakan;
ii. Jenis peralatan yang digunakan;
iii. Jumlah material dan pekerja.

c. Inspektur
Tugas dan tanggung jawab Inspektur yaitu:
1) Mengawasi seluruh pekerjaan yang dilaksanakan Kontraktor sesuai
spesifikasi, dan selalu berada di lapangan pada setiap hari kerja.
2) Memberikan petunjuk kepada Kontraktor, supaya tidak terjadi
penyimpangan-penyimpangan.
3) Membuat laporan harian yang mencakup : kemajuan pekerjaan, daftar
peralatan yang digunakan, jumlah tenaga kerja, kondisi cuaca dan lain-
lain yang diperlukan.
4) Tidak diperkenankan memberhentikan pekerjaan tanpa memberikan saran
jalan keluar kepada Kontraktor.

d. Ahli K3
Tugas dan tanggung jawab Ahli K3 adalah sebagai berikut:
1) Menerapkan ketentuan peraturan perundang-undangan tentang dan terkait
K3 Konstruksi
2) Mengkaji dokumen kontrak dan metode kerja pelaksanaan konstruksi
3) Merencanakan dan menyusun program K3
4) Membuat prosedur kerja dan instruksi kerja penerapan ketentuan K3
5) Melakukan sosialisasi, penerapan dan pengawasan pelaksanaan
program, prosedur kerja dan instruksi kerja K3
6) Melakukan evaluasi dan membuat laporan penerapan SMK3 dan
pedoman teknis K3 konstruksi
7) Mengusulkan perbaikan metode kerja pelaksanaan konstruksi berbasis K3,
jika diperlukan
8) Melakukan penanganan kecelakaan kerja dan penyakit akibat kerja
serta keadaan darurat.
30

2.5. 5 Kontraktor Pelaksana


Kontraktor Pelaksana adalah perseroan atau badan hukum yang
mewujudkan ide pemberi tugas ke dalam bentuk tiga dimensi yaitu sesuai dengan
gambar kerja rencana.
Perusahaan yang menjadi Kontraktor Pelaksana dalam Paket Pekerjaan
Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya ini
adalah PT. TANJONG HARAPAN. Tugas dan wewenang Kontraktor Pelaksana
yaitu:
1) Melaksanakan pekerjaan konstruksi sesuai dengan peraturan dan spesifikasi
yang telah direncanakan dan ditetapkan dalam kontrak perjanjian.
2) Memberikan laporan kemajuan proyek (progress) yang meliputi laporan
harian, mingguan, serta bulanan kepada Pemilik Proyek yang memuat antara
lain:
i. Pelaksanaan pekerjaan.
ii. Prestasi kerja yang dicapai.
iii. Jumlah tenaga kerja yang digunakan.
iv. Jumlah bahan yang masuk.
v. Keadaan cuaca dan lain-lain.
3) Menyediakan tenaga kerja, bahan material, tempat kerja, peralatan, dan alat
pendukung lain yang digunakan mengacu dari spesifikasi dan gambar yang
telah ditentukan dengan memperhatikan waktu, biaya, kualitas dan keamanan
pekerjaan.
4) Bertanggung jawab sepenuhnya atas kegiatan konstruksi dan metode
pelaksanaan pekerjaan di lapangan.
5) Melaksanakan pekerjaan sesuai dengan jadwal (time schedule) yang telah
disepakati.
6) Melindungi semua perlengkapan, bahan, dan pekerjaan terhadap kehilangan
dan kerusakan sampai pada penyerahan pekerjaan.
7) Memelihara dan memperbaiki dengan biaya sendiri terhadap kerusakan jalan
yang diakibatkan oleh kendaraan proyek yang mengangkut peralatan dan
material ke tempat pekerjaan.
31

8) Kontraktor mempunyai hak untuk meminta kepada Pemilik Proyek


sehubungan dengan pengunduran waktu penyelesaian pembangunan dengan
memberikan alasan yang logis dan sesuai dengan kenyataan di lapangan yang
memerlukan tambahan waktu.
9) Mengganti semua ganti rugi yang diakibatkan oleh kecelakaan sewaktu
pelaksanaan pekerjaan, serta wajib menyediakan perlengkapan pertolongan
pertama pada kecelakaan.

2.5. 6 Struktur Organisasi Kontraktor Pelaksana


Struktur organisasi Kontraktor Pelaksana sebagai berikut :

a. Kepala Proyek/Project Manager


Merupakan pimpinan dalam sebuah proyek yang sedang dikerjakan
perusahaan, dengan tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:
1) Menentukan kebijaksanaan pelaksanaan jasa manajemen proyek konstruksi
2) Memimpin, mengkoordinir dan melaporkan kepada Konsultan Supervisi
terkait dengan kegiatan pelaksanaan proyek
3) Membuat dan mengontrol time schedule proyek yang akan dilaksanakan
4) Menandatangani berita acara serah terima pekerjaan
5) Membuat dan mengatur perencanaan kegiatan operasional pelaksanaan
proyek
6) Melaksanakan, mengkoordinir, dan mengontrol kegiatan operasional
pelaksanaan proyek
7) Menyetujui dan menandatangani semua dokumen yang bersifat usulan,
permintaan, pembelian, pemakaian dan pembayaran untuk kebutuhan proyek
konstruksi
8) Menyelenggarakan rapat-rapat koordinasi dengan pihak luar, yang berkaitan
dengan kebutuhan proyek
9) Menandatangani laporan bulanan terkait dengan pelaksanaan proyek
konstruksi
10) Mengajukan dan menandatangani pekerjaan tambah atau kurang/
contract change order (CCO) kepada owner jika diperlukan.
32

b. Admin Proyek/Project Admin


Tugas dan tanggung jawab Admin Proyek atau Project Admin yaitu:
1) Membuat jadwal pelaksaan proyek yang sesuai dengan ketentuan dari
perusahaan
2) Merencanakan pemakaian alat dan bahan serta pekerjaan instalasi sesuai
dengan waktu penggunaannya
3) Memberikan instruksi pekerjaan kepada pelaksana proyek
4) Mengontrol pelaksanaan pekerjaan dan memastikan setiap pekerjaan sudah
sesuai dengan instruksi baik itu secara teknis, kualitas maupun waktu
5) Memberikan informasi mengenai masalah-masalah di lapangan kerja kepada
Project Manager
6) Membuat laporan mingguan secara rutin yang ditujukan untuk Project
Manager yang berkaitan dengan pekerjaan proyek, masalah, kualitas kerja,
waktu dan lain sebagainya
7) Mengatur tenaga kerja di proyek supaya pelaksanaan proyek dapat
diselesaikan dengan tepat waktu
8) Menyetujui atau menerima tenaga kerja sesuai dengan target perusahaan dan
menugaskan pekerja dengan pekerjaan yang relevan sesuai dengan
kemampuan setiap pekerja
9) Membuat dan memberikan data untuk perhitungan gaji/upah tenaga kerja
untuk dihitung oleh Bidang Keuangan, kemudian menyerahkan kepada
Project Manager.

c. Keuangan
Bidang keuangan memiliki peran yang penting dalam sebuah proyek,
dengan tugas dan tanggung jawab yaitu:
1) Melaksanakan tugas Penerimaan dan Pembayaran
2) Mencatat semua transaksi dan membuat Laporan Kas Mingguan, serta
melaporkan ke kantor pusat
3) Meneliti, memeriksa dan menghitung upah harian
4) Meneliti kebenaran dan kewajaran atas semua transaksi/nota di proyek
33

5) Melakukan pengumpulan data (filling) semua dokumen di proyek


6) Melakukan adminitrasi proyek lainnya yang diberikan oleh PimpinanProyek.

d. Site Manager
Site Manager memiliki peran untuk membantu Project Manager untuk
memeriksa pekerjaan di lapangan secara merinci, dan memiliki peran untuk
memberikan instruksi di lapangan yang sesuai dengan rencana kerja yang telah
ditentukan. Tugas dan tanggung jawab site manager yaitu:
1) Menyusun schedule, metode pelaksanaan dan breakdown aktivitas bulanan
dan mingguan.
2) Mengkoordinasikan kepada Pemilik Proyek (owner) mengenai penentuan
schedule material dan persetujuan bahan material apa saja yang akan
digunakan dalam pekerjaan.
3) Menentukan cara pelaksanaan pekerjaan yang efektif dan murah.
4) Melakukan supervisi di lapangan mengenai pelaksanaan pekerjaan.
5) Menginformasikan adanya penyimpangan waktu dan biaya yang terjadi
kepada Project Manager.
6) Mempersiapkan prosedur pelaksanaan untuk menjamin pencapaian sasaran
kerja.
7) Mengajukan daftar kelengkapan sarana dan prasarana yang dibutuhkan untuk
pencapaian sasaran kerja kepada Pemilik Proyek.
8) Melakukan monitoring secara intensif terhadap tahapan pelaksanaan
kegiatan harian mingguan dan laporan keuangan.
9) Melakukan koordinasi pembuatan laporan progres pelaksanaan proyek secara
periodik.
10) Mengevaluasi kualitas mutu dan menetapkan cara agar tidak terjadi
penyimpangan yang kemungkinan akan terjadi.
11) Mempersiapkan data untuk menyusun schedule, meliputi item aktivitas
kegiatan, jangka waktu, bahan dan peralatan.
34

e. Supervisi
Supervisi atau pengawas adalah orang yang mengatur pelaksanaan di
lapangan baik masalah teknis maupun logistik secara administrasi kegiatan.
1) Memahami desain konstruksi dan teknisnya
2) Menyusun kembali metode pelaksanaan kosntruksi yang sesuai dengan
kondisi lapangan bersama dengan engineering konstruksi
3) Memimpin pelaksanaan tugas lapangan yang harus sesuai dengan biaya,
mutu serta waktu pengerjaaan sesuai dengan desain kerja
4) Membuat program kerja, bisa mingguan agar bisa mengarahkan pekerjaan
staff di bawahnya setiap harinya
5) Sesuai dengan kondisi dan progress di lapangan, supervisor harus
mengadakan evaluasi dan pembuatan laporan kepada atasannya.

f. Surveyor
Tugas dan tanggung jawab Surveyor adalah sebagai berikut:
1) Melaksanakan kegiatan survey dan pengukuran di lapangan. Selain itu juga
melakukan penyusunan dan penggambaran data.
2) Mengevaluasi hasil pengukuran dengen mencatat berbagai kekurangan
sehingga bisa melakukan koreksi dan segera menemukan solusi untuk
kendala tersebut.
3) Melakukan tugas pengawasan terhadap pekerjaan Kontraktor agar
memastikan pengukuran dilakukan dengan akurat.
4) Melakukan tugas pengawasan terhadap pekerjaan Kontraktor agar
pengukuran dilakukan sesuai prosedur dan sesuai dengan kondisi lapangan.
5) Mengawasi pelaksanaan staking out.
6) Melaksanakan survey lapangan dan peninjauan lokasi-lokasi yang akan
dikerjakan.

g. Mandor
Mandor merupakan seseorang yang mengepalai beberapa pekerja atau buruh
sesuai dengan bidang pekerjaannya. Tugas dan tanggung jawab Mandor yaitu:
1) Mengawasi dan memberikan instruksi untuk para pekerja dalam
35

melakukan pekerjaan
2) Menentukan tugas dan prioritas pekerja berdasarkan arahan dari Supervisi
3) Memeriksa peralatan dan perlengkapan pekerja
4) Mengatur kebutuhan bahan/material
5) Menerapkan Kesehatan dan Keselamatan Kerja (K3).
KERJA PRAKTIK

BAB III
PELAKSANAAN PROYEK

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
BAB III

PELAKSANAAN PROYEK

3.1 Metode Pelaksanaan


Dalam pekerjaan suatu proyek agar mencapai hasil yang sesuai dengan apa
yang telah direncanakan, maka antara unsur-unsur pelaksana proyek dituntut suatu
koordinasi kerja yang terpadu, yaitu berupa kerjasama yang baik antara pihak
pelaksana, pengawas dan direksi teknis.
Untuk mencapai hasil kerja yang optimal, kerja sama dan hubungan yang
baik antara semua pihak yaitu Pemilik Proyek, Konsultan Supervisi dan
Kontraktor haruslah dijaga keharmonisannya. Dalam hal ini jika terjadi
perselisihan haruslah dapat diselesaikan dengan cepat agar pelaksanaan pekerjaan
tidak terbengkalai.
Metode pelaksanaan yang dibuat pada awal pekerjaan bisa saja diubah
melihat faktor yang terjadi dalam pelaksanaan pekerjaan, bila terjadi hal-hal yang
tidak mungkin menggunakan metode konstruksi yang dibuat sebelumnya, maka
koordinasi para pelaksana serta petugas yang melaksanakan pekerjaan dengan
Kontraktor yang menyusun metode kontruksi atau perencanaan kontruksi dapat
pula memonitor jalannya pekerjaan, sehingga sejak awal pekerjaan monitoring
bersama antara pihak Kontraktor dan Pelaksana Lapangan (site manager) dapat
terpadu.
Dengan demikian sasaran yang diharapkan akan dapat dipenuhi, disamping
itu juga sasaran lainya yaitu menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan waktu dan
kualitas dari pekerjaan sesuai dengan harapan yang direncanakan.
Sistem dan metode pelaksanaan dapat dipergunakan untuk :
1. Menyusun cara-cara kerja dalam melaksanakan suatu perkerjaan.
2. Memenuhi atau menentukan sarana-sarana pekerjaan yang
mendukung terlaksananya suatu pekerjaan.
3. Memilih tenaga kerja yang diperlukan dalam pelaksanaan pekerjaan.
4. Menentukan urutan pekerjaan.
5. Mengatur masa pelaksanaan pekerjaan.

36
37

3.2 Time Schedule dan Pelaksanaan


Pada Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya di Jalan Tingang VII Kelurahan Bukit Tunggal Kecamatan
Jekan Raya Kota Palangka Raya Provinsi Kalimantan Tengah ini diperlukan suatu
jadwal pelaksanaan pekerjaan dalam suatu rancangan kerja yang termuat dalam
time schedule (jadwal pelaksanaan pekerjaan). Time schedule ini berguna untuk
menentukan urutan pelaksanaan pekerjaan agar sesuai dengan jangka waktu yang
disediakan sehingga pelaksanaan dan keseluruhan pelaksanaan pekerjaan dapat
diselesaikan tepat pada waktunya 300 (tiga ratus) hari kalender.
Time schedule ini disusun berdasarkan urutan pekerjaan disertai dengan
penafsiran kurva S yang harus disertakan kepada pengawas lapangan, direksi
pimpinan proyek dan instansi yang terkait. Penyusun time schedule dipengaruhi
oleh beberapa faktor antara lain sebgai berikut :
1) Jenis macam pekerjaan.
2) Besarnya biaya proyek.
3) Jangka waktu pelaksanaan yang disediakan.
4) Situasi dan kondisi (iklim/cuaca/musim) medan pada lokasi proyek.
5) Penyediaan sumber tenaga kerja, peralatan yang tersedia dan material yang
digunakan.
6) Ketepatan penentuan pekerjaan yang harus dilaksanakan serta logika
ketergantungan antara yang satu dengan yang lainnya saling berkaitan
sehingga terjadi kesinambungan pelaksanaan pekerjaan.

Lamanya waktu pelaksanaan penyelesaian suatu tahapan kegiatan pekerjaan


harus dihitung bobot persentase pekerjaan, yaitu:
Biaya suatu pekerjaan
Bobot persentase = x 100%
Biaya total
Sedangkan, perincian tentang perhitungan yang berhubungan dengan tenaga
kerja, material dan peralatan tersusun dalam Rencana Anggaran Biaya (RAB)
proyek. Perhitungan ini berdasarkan :
38

1) Keefektifan penggunaan material, peralatan (pentingnya material dan


peralatan yang digunakan).
2) Jarak angkut (transportasi) material dari tempat pengambilan ke lokasi
pekerjaan.
3) Mudah atau sulitnya memperoleh material dipasaran yang diperlukan
apabila pada saat tertentu tidak tersedia.
4) Pengolahan material sebelum dipergunakan dalam pekerjaan.

3.3 Uraian Pelaksanaan Pekerjaan di Lapangan


Pelaksanaan Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian
Banjir Kota Palangka Raya ini dilaksanakan sesuai dengan:
1) Rencana kerja dan syarat-syarat, gambar kontruksi dan gambar detail.
2) Uraian dan syarat-syarat pelaksanaan pekerjaan.
3) Petunjuk-petunjuk dari Pimpinan Proyek, Pimpinan Bagian Proyek dan
Direksi Pekerjaan.
4) Pekerjaan harus bersih dari sisa-sisa kotoran dan puing-puing pada waktu
diserahkan.
5) Pekerjaan yang telah selesai seluruhnya segera diserahkan kepada
Pimpinan Proyek dan telah diterima dengan hasil yang memuaskan.

Untuk kelancaran pelaksanaan pekerjaan, Kontraktor diwajibkan untuk:


1) Mendatangkan bahan-bahan yang diperlukan untuk pelaksanaan pekerjaan
dan dengan spesifikasi yang memenuhi Standar Nasional Indonesia (SNI)
untuk bahan-bahan bangunan.
2) Menggunakan bahan-bahan produksi dalam negeri.
3) Menyediakan alat-alat bantu dan pekerja/tenaga yang diperlukan.
4) Menyediakan alat kerja untuk pelaksanaan/pemeriksaan pekerjaan termasuk
alat ukur seperti pita ukur, waterpass, dan theodolit.
39

3.3.1 Pekerjaan Pendahuluan


A. Pengukuran
a) Sebelum memulai pekerjaan pihak pelaksana pekerjaan bersama dengan
direksi teknis pekerjaan bersama-sama melakukan pengukuran dan
melakukan pemasangan patok awal dan akhir lokasi pekerjaan;
b) Alat dan bahan yang diperlukan dalam pekerjaan ini antara lain rambu
pengukuran, meteran tarik, patok, cat, dan alat bantu lainnya;
c) Titik-titik pengkuran diberi tanda dengan dengan patok kayu yang dicat
berwarna merah;
d) Agar pembaca rambu pengukuran lebih teliti, sebaliknya jarak antara titik
pengukuran tidak terlalu jauh maksimal 80 meter;
e) Alat ukur yang digunakan untuk pekerjaan ini adalah waterpass;
f) Kedudukan patok harus kuat;
g) Kontraktor tidak diperkenankan untuk menghapus atau mengubah titik tetap
tanpa persetujuan direksi;
h) Hasil pengukuran awal ini sebagai dasar pengambaran untuk gambar rencana
pekerjaan sebagai pedoman pelaksanaan pekerjaan;
i) Pengukuran dan hasil pengukuran harus diketahui oleh pihak direksi;
j) Setelah pekerjaan ini selesai, dilakukan pengukuran akhir pekerjaan yang
telah dilaksanakan.

B. Papan Nama Proyek dan Dokumentasi

a) Papan nama ini digunakan sebagai identitas dan informasi mengenai proyek;
b) Papan nama proyek dibuat dengan ukuran atas persetujuan direksi pekerjaan;
c) Bahan yang dipakai berupa kayu kaso, baliho dan paku;
d) Papan nama proyek dipasang dipangkal lokasi pekerjaan;
e) Papan nama dipelihara selama pelaksanaan proyek;
f) Pada saat nanti melalui pekerjaan setelah diterbitnya Surat Perintah Mulai
Pekerjaan (SPMK), maka pihak pelaksana pekerjaan sudah mulai
menyiapkan dokumentasi aktivitas pekerjaan tersebut seperti foto-foto awal
pekerjaan 0% (nol persen), serta foto pada saat pekerjaan 100%. Foto diambil
40

pada titik acuan yang sama, bisa diambil acuan STA. Selain foto pihak
pelaksana pekerjaan juga menyiapkan dalam bentuk video digital, sebagai
dokumentsi pekerjaan. Foto dokumentsi pekerjaan ini digunakan sebagai
arsip dari pekerjaan tersebut serta untuk pengajuan termyn pekerjaan;
g) Foto hasil dokumetasi dicetak dan dibackup di media seperti flashdisk atau
compact disk.

C. Mobilisasi dan Demobilisasi


Lingkup kegiatan mobilisasi yang diperlukan dalam pekerjaan ini harus
memenuhi sebagai berikut:
a) Penyewaan atau pembelian sebidang lahan yang diperlukan untuk base camp
Penyedia Jasa dan kegiatan pelaksanaan;
b) Mobilisasi semua Personil Penyedia Jasa;
c) Mobilisasi dan pemasangan instalasi konstruksi dan semua peralatan yang
diperlukan selama pelaksanaan pekerjaan
d) Penyediaan dan pemeliharaan base camp Penyedia Jasa;
e) Penyediaan dan pemeliharaan laboratorium uji mutu bahan dan pekerjaan di
lapangan;
f) Pembongkaran tempat kerja pada saat akhir Masa Pelaksanaan.
Mobilisasi juga meliputi demobilisasi dari tempat kerja oleh Kontraktor pada
akhir kontrak, Kontraktor harus menyerahkan program mobilisasi kepada
Konsultan Supervisi untuk diperiksa dan kemudian diajukan ke Pemimpin Proyek
untuk disetujui dan akan dinyatakan (persetujuannya).

3.3.2 Pekerjaan Pelaksanaan


A. Pekerjaan Pembersihan Lokasi
Pembersihan lokasi adalah pekerjaan yang terdiri dari pembersihan lahan
dari semua pohon, halangan - halangan, semak – semak, sampah, dan bahan
lainnya yang tidak dikehendaki atau menggangu keberadaannya sesuai dengan
yang diperintahkan oleh direksi pekerjaan. Pembersihan lokasi di sepanjang area
proyek dilakukan menggunakan excavator.
41

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.1 Pekerjaan Pembersihan Lokasi

B. Pekerjaan Galian Tanah


Pekerjaan galian dilaksanakan secara terbuka sesuai dengan gambar kerja.
Juru ukur akan memberikan patok-patok panduan serta berapa kedalaman galian
yang harus dicapai. Material hasil galian sebagian ditempatkan/distok di samping
galian untuk timbunan kembali dan sebagianya digunakan untuk membuat
kisdam, jarak penempatan hasil galian untuk timbunan harus aman, tidak akan
terjadi longsor dan masuk ke dalam lubang galian. Penggalian tanah dilakukan
dengan dimensi lebar 10 meter, tinggi 4 meter, dan panjang saluran 620 meter.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.2 Pekerjaan Galian Tanah
42

C. Pekerjaan Dewatering
Pekerjaan Dewatering ini dimaksudkan untuk menjaga kestabilan lereng
galian dan menjaga area galian proyek tetap kering selama proses penyelesaian
pekerjaan konstruksi.
Metode dewatering yang digunakan untuk menurunkan muka air tanah ini
adalah Open Pumping Method. Dimana saluran yang sudah dibagi dengan
Kisdam, selanjutnya air pada sisi saluran galian yang akan dikerjakan akan di
pompa menggunakan mesin pompa air diesel dipindahkan ke sisi saluran lainnya.
Mesin pompa air diesel yang digunakan sebanyak 2 buah.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.3 Pekerjaan Dewatering

D. Pekerjaan Pemasangan Pondasi Cerucuk dan Timbunan Pasir


Pemasangan cerucuk diperlukan karena tanah dasar saluran mempunyai
sifat kurang stabil, ada yang berpasir dan ada yang lembek.
Pekerjaan ini dilakukan dengan menggunakan bantuan alat berat berupa
excavator, dengan kedalaman berkisar antara 10-12 meter tergantung dari
kepadatan tanah yang tercapai. Setelah terpasang, kemudian dilakukan
penimbunan dengan pasir agar dapat dilanjutkan ketahap selanjutnya.
43

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.4 Pemasangan Pondasi Cerucuk

E. Pekerjaan Pengecoran Lantai Kerja


Pengecoran lantai kerja bertujuan untuk menjadi lantai dasar dalam
pembangunan L-Gutter saluran drainase. Selain itu juga untuk memudahkan
pekerja berdiri di atas lahan yang datar yang memudahkan dalam mengerjakan
pekerjaan.
Pengecoran lantai kerja ini menggunakan campuran semen site mix (K-100),
yaitu campuran yang dilakukan secara mandiri oleh pekerja di tempat dengan
menggunakan bantuan alat molen.

Sumber: Dokumentasi Lapangan, (2022)


Gambar 3.5 Pekerjaan Pengecoran Lantai Kerja
44

F. Pekerjaan L-Gutter
Gutter adalah jalur aliran air baik itu di selokan, got maupun talang air.
Gutter ini berfungsi untuk menampung air lalu mengalihkan atau membuangnya
pada aliran air tersebut. Sistem pembuangan tersebut akan menyalurkan kelebihan
air hujan untuk dibawa ke suatu tempat agar tidak menjadi masalah bagi
lingkungan dan kesehatan.

1) Pekerjaan Bekisting L-Gutter


Bekisting merupakan suatu kontruksi pendukung pada pekerjaan kontruksi
beton dan biasanya terbuat dari bahan kayu dan sebagainya. Bekisting yang harus
kuat direncanakan mampu menahan berat beton pada kondisi basah. Bekisting
yang baik akan menghasilkan beton yang baik pula, sehingga pekerjaan finishing
menjadi ringan.
Dalam Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya ini, bekisting menggunakan triplek kayu. Triplek kayu ini
bisa digunakan berkali-kali untuk pengecoran sehingga dapat menghemat waktu
dan biaya.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.6 Pekerjaan Pemasangan Bekisting L-Gutter
45

2) Pekerjaan Pembesian Besi Polos dan Besi Ulir L-Gutter


Dalam Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian Banjir
Kota Palangka Raya ini, menggunakan besi ulir Ø16 mm untuk tulangan
longitudinal atau pokoknya, dan besi polos Ø10 mm untuk sengkangnya.
Pengukuran, pemotongan dan pembengkokan besi dilakukan pekerja di direksi
keet yang kemudian diantarkan menggunakan mobil bak terbuka ke lokasi
pekerjaan. Setelah sampai lokasi besi dirakit sedemikian rupa dengan mengacu
kepada gambar rencana yang telah dibuat oleh perencana.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.7 Pekerjaan Pembesian Besi Polos dan Besi Ulir L-Gutter

3) Pekerjaan Pembetonan L-Gutter


Pekerjaan pembetonan dilakukan setalah pekerjaan pembesian dan
bekisting selesai. Campuran beton pada Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase
Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya ini menggunakan campuran
ready mix yang didapatkan dari PT. Nusantara Beton dan Armada Mix.
Mutu beton yang digunakan adalan mutu beton K-225. K-225 merupakan
salah satu jenis mutu beton dengan kuat tekan mencapai 225 kilogram per meter
persegi pada umur beton 28 hari, dan beberapa kelebihan seperti:
 Mampu menahan gaya tekan dengan baik;
 Tahan terhadap korosi dan pembusukan karena kondisi cuaca;
 Tahan aus dan air, serta murah dalam perawatannya.
46

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.8 Pengecoran L-gutter

4) Pekerjaan Pipa Suling Ø 2 Inci


Pipa peresapan (suling-suling) tembok-tembok penahan, pasangan miring
dan tembok-tembok kepala harus dilengkapi dengan suling-suling. Suling-suling
harus dibuat dari pipa PVC dengan diameter 50 mm (2”) dan paling tidak satu
buah untuk setiap 2 m² luas permukaan. Setiap ujung pemasukan suling-suling
harus dilengkapi dengan saringan berupa ijuk ataupun geotextile untuk
menghindari kemasukan material, sehingga menghambat pelepasan air.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.9 Pekerjaan Pipa Suling Ø 2 Inci
47

5) Pekerjaan Sloof L-Gutter


Pemasangan sloof dilakukan setelah L-gutter selesai dicor. Besi yang
digunakan pada sloof berukuran sama yaitu 13 ulir untuk longitudinal dan 10
polos untuk sengkang. Sloof dipasang pada stek beton yang tidak dicor sehingga
menjadi tempat menempelnya sloof. Campuran beton yang digunakan untuk sloof
sama dengan L-gutter, yaitu mutu beton K-225.

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.10 Pekerjaan Sloof

6) Pekerjaan Urugan Tanah Kembali


Timbunan atau urugan tanah kembali adalah pekerjaan timbunan/urugan
yang material tanahnya berasal dari hasil pekerjaan galian, tanah hasil galian yang
akan digunakan untuk timbunan kembali.
48

Sumber: Dokumentasi Lapangan,(2022)


Gambar 3.11 Pekerjaan Urugan Tanah Kembali

G. Pekerjaan Jogging Track


Jogging Track adalah fasilitas yang disediakan bagi masyarakat untuk
berjalan dan berolahraga. Dengan adanya jogging track ini dapat memperindah
dan mempercantik suatu pemandangan. Selain itu, aspek kenyamanan dan
keselamatan pejalan kaki lebih terjaga, hal-hal inilah yang mendasari perlu adanya
area khusus jogging track.
Berikut tabel item pekerjaan jogging track pada Paket Pekerjaan Pembangunan
Drainase Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya.

Tabel 3.1 Item Pekerjaan Jogging Track


No. Item Pekerjaan Dokumentasi Lapangan
1. Pekerjaan Bekisting Blok Beton
49

2. Pekerjaan Beton K-175

3. Pekerjaan Timbunan Pasir

4. Pekerjaan Paving

5. Pekerjaan Plesteran
50

6. Pekerjaan Acian

7. Pekerjaan Pengecatan

3.3.3 Pekerjaan Pengawasan


Pengawasan dilakukan pada setiap item pekerjaan agar sesuai dengan
prosedur atau ketentuan yang ada, yang dilakukan oleh pihak Konsultan
Supervisi.
Selain dilakukannya pengawasan terhadap sesuai atau tidaknya pekerjaan
dengan gambar rencana yang ada, dan kualitas bahan yang digunakan, tetapi juga
harus memperhatikan hal – hal lain yang berhubungan dengan time schedule.
Apabila terdapat penyimpangan di lapangan, maka pihak Konsultan Supervisi
berhak memberi teguran terhadap pelaksana yakni Kontraktor.
Pengawasan harus setiap saat dilakukan untuk mengetahui perkembangan
pekerjaan dan disertai dengan dokumentasi sebagai bahan pelaporan untuk pihak
pemilik proyek ataupun pihak pelaksana proyek.
KERJA PRAKTIK

BAB IV
TINJAUAN KHUSUS

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
BAB IV
PERHITUNGAN KEBUTUHAN TULANGAN PILAR PAGAR
L-GUTTER

4.1 Pilar Pagar L-Gutter


Pilar pagar L-Gutter merupakan salah satu bagian dari pagar pengaman
sebagai kelengkapan tambahan pada Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase
Utama Pengendalian Banjir Kota Palangka Raya dan berfungsi untuk mencegah
para pejalan kaki serta yang sedang berolahraga melewati jogging track agar tidak
terjatuh ke bawah L-Gutter, selain itu juga dapat menambah aspek keindahan pada
L-Gutter.

Sumber: Balai Wilayah Sungai Kalimantan II, (2022)


Gambar 4.1 Perencanaan Pilar Pagar L-Gutter

51
52

4.2 Perhitungan Kebutuhan Tulangan Pilar Pagar L-Gutter

 Kolom Pilar Pagar 45/30


Jumlah Pilar Pagar = 110 buah

Gambar 4.2 Detail Tulangan Pilar Pagar L-Gutter

 Besi Ulir (6 D 13)


- Panjang = (Tinggi + Kait) x Jumlah Tulangan x Jumlah Kolom
= (1,4 + 0,05) x 6 x 110
= 957 m

- Batang = 957 m / 12 m
= 79,75 ≈ 80 Batang

- Berat = 1,04 x 957


= 995,28 Kg
53

 Besi Polos (Ø10 - 200)


- Panjang 1 buah sengkang = (( b + h ) x 2) + ( kait x 2 )
= (( 0,40 + 0,25 ) x 2) + ( 0,04 x 2 )
= 1,38 m
jumlah sengkang dalam 1 buah kolom = 5 buah

Panjang total = 1,38 x 5 x 110


= 759 m

- Batang = 759 m / 12 m
= 63,25 ≈ 64 Batang

- Berat = 0,62 x 759


= 470,58 Kg
54

Tabel 4.1 Ukuran Diameter - Berat Besi Beton Ulir


Diameter Panjang Berat/Meter Berat/Batang
(mm) (m) (kg) (kg)
10 12 0,62 7,4
13 12 1,04 12,5
19 12 2,23 26,8
22 12 2,98 35,8
25 12 3,85 46,2
29 12 5,04 60,5
32 12 6,31 75,77
35 12 7,51 90,1
38 12 8,92 107
41 12 10,5 126

Tabel 4.2 Ukuran Diameter - Berat Besi Beton Polos


Diameter Panjang Berat/Meter Berat/Batang
(mm) (m) (kg) (kg)
4 12 0,09 1
6 12 0,22 2,66
8 12 0,39 4,74
9 12 0,5 6
10 12 0,62 7,4
11 12 0,75 9
12 12 0,89 10,7
13 12 1,04 12,5
15 12 1,21 14,5
16 12 1,58 19
19 12 2,22 26,8
22 12 2,98 35,8
23 12 3,26 39,1
24 12 3,55 42,62
25 12 3,85 46,2
28 12 4,83 58
31 12 5,93 71,1
32 12 6,31 75,72
KERJA PRAKTIK

BAB V
PENUTUP

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
BAB V
PENUTUP

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan pengamatan secara langsung yang dilakukan di lapangan
selama masa Kerja Praktik, banyak hal yang dapat dipahami untuk dijadikan
pelajaran dan pengalaman dalam pelaksanaan sebuah pekerjaan saluran drainase.
Sehingga dapat disimpulkan sebagai berikut :

1. Tujuan Paket Pekerjaan Pembangunan Drainase Utama Pengendalian


Banjir Kota Palangka Raya adalah mengendalikan erosi tanah serta
kerusakan pada jalan dan bangunan yang ada di sekitarnya, mengurangi
dan membuang kelebihan air di kawasan Jalan Tingang dan sebagai
pencegahan terhadap banjir.
2. Paket pekerjaan dilaksanakan pada tahun anggaran 2022 yang berasal
dari sumber dana APBN tahun 2022, jangka waktu pelaksanaan 300
(Tiga Ratus) hari kalender dengan nilai kontrak sebesar Rp.
14.500.000.000,00.- (Empat Belas Miliyar Lima Ratus Juta Rupiah).
3. Untuk nama Instansi atau Pemilik Proyek, Kontraktor, dan Konsultan :
a. Pemilik Proyek dari Balai Wilayah Sungai Kalimantan II
b. Kontraktor dari PT. TANJONG HARAPAN
c. Konsultan Supervisi dari PT. DUTA BHUANA JAYA.
4. Kebutuhan Tulangan Pilar Pagar L-Gutter yaitu:
1) Besi Ulir (6 D 13) sebanyak 80 batang dengan berat 995,28 Kg
2) Besi Polos (Ø10 - 200) sebanyak 64 batang dengan berat 470,58 Kg.

5.2 Saran
Untuk kelancaran dan kesempurnaan pelaksanaan pekerjaan
proyek, maka saran yang dapat diberikan adalah sebagai berikut :

55
56

1. Pratik K3 pada pekerjaan di lapangan dapat ditingkatkan lagi.


2. Monitoring dan evaluasi berkala sangat diperlukan untuk menjaga
kinerja proyek agar sesuai dengan jadwal rencana yang telah dibuat dan
dapat mengantisipasi keterlambatan kerja yang mungkin terjadi selama
pengerjaan proyek.
KERJA PRAKTIK

DAFTAR PUSTAKA

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
DAFTAR PUSTAKA

Hakim, Arif Lukman. 2021. Pembangunan Saluran Drainase Primer IV Jalan


Bukit Keminting dan Sekitarnya. Palangka Raya.

Syahputera, Achmad. 2021. Pembangunan Saluran Drainase Primer IV Jalan


Bukit Keminting Kota Palangka Raya. Palangka Raya.

Tomi. 2021. Metode Pelaksanaan Pekerjaan Pembangunan Saluran Drainase


Primer IV. Palangka Raya.

57
KERJA PRAKTIK

LAMPIRAN
KERJA PRAKTIK

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS PALANGKA RAYA
2023
SK DOSEN PEMBIMBING
KERJA PRAKTIK
DOKUMENTASI LAPANGAN
Proses Uji Slump Pengambilan Sampel Uji Kubus

Uji Kuat Tekan Pengecekan Elevasi L-Gutter

Himbauan K3 Foto bersama dengan pihak


BWS Kalimantan II
PAPAN NAMA PROYEK
TIME SCHEDULE
RAB DAN DED
Time Schedule
RAB
Skema Drainase
ABSENSI KERJA PRAKTIK
SURAT SELESAI
KERJA PRAKTIK
LEMBAR KONSULTASI
LAPORAN KERJA PRAKTIK

Anda mungkin juga menyukai