Anda di halaman 1dari 3

PEMERINTAH PROVINSI JAMBI

DINAS PENDIDIKAN
SMA NEGERI 11 BUNGO
NSS : 301100205010 NPSN : 10500696 Email : sman11bungo@gmail.com
Jl. Dam Tapus Dusun Koto Jayo Kec. Tanah Tumbuh Kab. Bungo - Jambi 37255

PENILAIAN TENGAH SEMESTER


Tahun Pelajaran 2023/2024

Mata Pelajaran : Geografi


Semester : Ganjil
Kelas : XII IPS
Guru Mata Pelajaran : Dones Arice, S.Pd., M.Pd.
Hari/Tanggal :

SOAL :

1. Tuliskan pengentian wilayah menurut Fenneman, dan pengertian wiliyah menurut pendapat
kamu….

2. Tuliskan tiga unsur-unsur wilayah…

3. Menurut konsef pembagian wilayah yang paling klasik, ada tiga kategori wilayah, tuliskan dan
jelaskan…

4. Tuliskan dan jelaskan apa yang dimaksud dengan wilayah homogen dan fungsional…

5. Tuliskan minimal lima dampak positif interaksi desa dan kota bagi desa….
PEMERINTAH PROVINSI JAMBI
DINAS PENDIDIKAN
SMA NEGERI 11 BUNGO
NSS : 301100205010 NPSN : 10500696 Email : sman11bungo@gmail.com
Jl. Dam Tapus Dusun Koto Jayo Kec. Tanah Tumbuh Kab. Bungo - Jambi 37255

KUNCI JAWABAN
PENILAIAN TENGAH SEMESTER
Tahun Pelajaran 2023/2024

Mata Pelajaran : Geografi


Semester : Ganjil
Kelas : XII IPS
Guru Mata Pelajaran : Dones Arice, S.Pd., M.Pd.
Hari/Tanggal :

1. Wilayah adalah area yang digolongkan melalui kenampakan permukaan yang sama dan
dikontraskan dengan area sekitarnya.

2. - Ruang: berupa bentangan geografi dengan batas-batas jelas beserta infrastruktur di


dalamnya dengan udara di atasnya sesuai yang diakui secara hukum yang berlaku.

- Sumberdaya: yang dimaksud dengan sumberdaya disini adalah kekayaan-kekayaan


yang ada dalam wilayah itu yang dapat menjadi potensi yang dapat dimanfaatkan sebagai
modal untuk melakukan pengembangan wilayah itu yaitu: Sumbadaya Manusia (SDM),
dan Sumberdaya Alam (SDA) lain misalnya sumberdaya air, kandungan mineral, minyak
dan lain-lainnya.

- Pelaksana administrasi/pemerintah yang sah atau legitimate sesuai hukum yang


berlaku dan bertugas melaksanakan pngaturan yang diperlukan bagi kelangsungan
eksistensi wilayah itu

3. - Wilayah formal merupakan wilayah yang memiliki karakteristik khas dan homogen alias
hanya memiliki satu ciri saja. Karakteristik ini bisa dilihat dari karakter fisik dan karakter
sosialnya.

- Wilayah fungsional biasanya bersifat dinamis karena fungsi daerah di dalam wilayahnya itu bisa
berubah sewaktu-waktu. Wilayah fungsional ini seperti Jabodetabek. Wilayah Jabodetabek
dapat dikatakan sebagai wilayah fungsional karena memiliki pusat kegiatan di Jakarta.

- Wilayah vernakular dilihat berdasarkan adanya wilayah tersebut dalam pikiran orang
banyak. Wilayah vernakular ini memiliki peran penting dalam identitas budaya, tapi tidak
memiliki batas-batas yang resmi atau jelas.
4. - Wilayah formal merupakan wilayah yang memiliki karakteristik khas dan homogen alias
hanya memiliki satu ciri saja. Karakteristik ini bisa dilihat dari karakter fisik dan karakter
sosialnya.

- Wilayah fungsional biasanya bersifat dinamis karena fungsi daerah di dalam wilayahnya itu bisa
berubah sewaktu-waktu. Wilayah fungsional ini seperti Jabodetabek. Wilayah Jabodetabek
dapat dikatakan sebagai wilayah fungsional karena memiliki pusat kegiatan di Jakarta.

5. a. Pengetahuan penduduk desa meningkat karena adanya sebaran informasi dari kota dan
proses pendidikan

b. Penduduk desa mengenal teknologi baru

c. Hubungan antara desa dan kota semakin terbuka

d. Desa semakin produktif dengan adanya teknologi tepat guna

e. Usaha pelestarian lingkungan desa semakin meningkat

f. Penetrasi budaya kota yang positif

g. Homogenitas kihidupan desa semakin berkurang

Anda mungkin juga menyukai