Anda di halaman 1dari 2

PERNYATAAN MINAT (EXPRESSION OF INTEREST, EOI) PENYEDIA 1 UNIT ALAT BERAT 20T EXCAVATOR

PT. Macmahon Mining Services (PT. MMS) adalah sebuah perusahaan jasa konstruksi sipil dan pekerjaan
tanah yang rencananya membangun sebuah jalan akses terbatas untuk Project PT Sumbawa Timur Mining.
Oleh karena adanya kemungkinan membutuhkan penyedia (supplier) 1-unit alat berat 20T excavator dalam
waktu dekat, EOI ini bertujuan untuk menyeleksi beberapa penyedia 1-unit alat berat yang dianggap layak
berdasarkan persyaratan yang telah ditentukan untuk melanjutkan ke tahap berikutnya.
Tinjauan dan evaluasi akan didasarkan pada ketersediaan alat, harga yang kompetitif dan kemampuan
keuangan dan sumber daya manusia perusahaan. Proses tender adalah proses tertutup. Setiap proposal akan
dijaga kerahasiaannya. Tender ini diadakan secara kompetitif dengan memprioritaskan penyedia alat berat
lokal, serta mengundang pihak-pihak luar untuk ikut terlibat.
Persyaratan:

Minimum Persyaratan 20 Ton Excavator sesuai standar dari PT. STM


• Sabuk pengaman retractable 2-titik
• Tersertifikasi ROPS (Roll-Over Protection)
• Tersertifikasi FOPS (Falling Object Protection)
• Memiliki Pintu keluar aternatif (Emergency Scape) – seperti roof hatch atau removable window /
glass hammer
• Pendingin udara kabin
• Semua kabel harus memiliki bracket yang sesuai, harnessing, rubber grommet atau sejenis nya.
• 3 Sistem LOTO Box seperti gambar dibawah ini terdiri dari Start Switch, Battery Switch dan
Receptacle Battery Jumper.

• Handrail’s standard di area sekeliling belakang excavator dengan spesifikasi:


o Pipe black steel 1 inch
o Heigh 900mm mid rail 450mm

• Semua instrument pengukur dan panels berfungsi dengan normal dan dalam keadaan baik
• Jam kerja mesin kurang dari 10.000 jam
• 12Volt Radio converter, Lampu Rotary, Lampu Kerja LED
• Travel Alarm yang sesuai dan terdengar
• 1x 9kg Alat Pemadam Api Ringan jenis ABC Powder

Penyedia (Supplier) harus menyiapkan :

• Profil Perusahaan, NPWP, alamat perusahaan, struktur organisasi, dan NIB (Nomor Induk
Berusaha), Surat Perusahaan Kena Pajak atau Surat Keterangan Tidak Kena Pajak.
• Sertifikat asuransi alat berat yang masih berlaku
• Poto unit excavator dari 4 sisi dan poto dalam cabin, mesin, pompa hidrolik, undercarriage, bucket,
arm serta semua cylinder hidrolik.
• Catatan perawatan mesin dan catatan mesin seperti catatan perawatan pencegahan, catatan
penggantian komponen besar/major, catatan undercarriage, serta catatan pengambilan data
sampel oli.
• Proposal penawaran harga yang kompotitif.

Halaman 1 dari 2 Tanggal posting:


• Catatan Safety Performance
• Prosedur dan perencanaan perawatan unit.
• Mekanik yang mempunyai sertifikasi dengan menyertakan daftar Riwayat hidup (CV) dilengkapi
sertifikat dan pengalaman 3 tahun di bidang industri alat berat.
• Informasi-informasi tambahan sesuai dengan yang diperlukan.
• Penawaran harga termasuk Pajak/ PPN untuk perusahaan kena Pajak.

Proposal harga mencakup :

• Tidak ada jam minimum per bulannya.


o Target Ketersedian Alat Secara Fisik (Physical Availability-PA) adalah 90% setiap bulan
o Pro-rata jika mesin PA dibawah 90% (diluar kerusakan dikarenakan insiden) dengan
perhitungan dibawah ini :

No PA Hours Claimed
1 ≥90% Actual Working Hours x Rates
2 <90% Actual Working Hour x (
• Harga per jam yang digunakan (berdasarkan Hour Meter)
• Periode penyewaan 3 sampai 6 bulan
• Tanpa operator atau dengan operator (Operator harus disyahkan oleh PT. STM)
• Perawatan standar (mengikuti OEM service guidelines)
• Penggantian komponen sudah termasuk dalam harga (seperti : pompa, mesin, cylinder hidrolik)
• Harga termasuk Undercarriage dan GET (seperti : Track Shoe, Track Link, Gigi Bucket, Perbaikan
Bucket Repair dll.)
• Harga termasuk mobilisation & demobilisation

Catatan Tambahan :

• Macmahon tidak berkewajiban untuk memilih tender dengan nilai terendah ataupun salah satu dari
tender.
• Tender bersifat terbuka untuk semua perusahaan di Indonesia. Namun Macmahon lebih memilih
untuk menggunakan penyedia lokal sehingga tender akan dievaluasi berdasar harga yang
bersaing. Harga yang tidak bersaing akan diabaikan.
o Macmahon tidak berkewajiban untuk memilih tender lokal dan memungkinkan untuk
memilih tender dari daerah manapun di Indonesia.
• Proposal yang tidak sesuai (seperti melebihi jam minimum yang lebih tinggi) akan diabaikan.
• Tender ini merupakan tender tertutup dan bersifat rahasia. Proposal masing-masing peserta
tender tidak akan diberitahukan atau didiskusikan dengan peserta tender lainnya.
• Skema pembayaran: 45 hari dari tanggal invoice diterima dan lengkap.

Proposal dapat dikirim dengan:


Subject email: Penawaran Alat Berat - Excavator – Nama Perusahaan Penyedia Alat Berat -
Excavator ( tuliskan nama perusahaan di sini)
Contoh: Penawaran Alat Berat-Excavator-PT. Mekar Sari

Email ditujuan ke alamat: purchasingindonesia@macmahon.com.au

Paling lambat: 04 April 2022


Tidak ada kesepakatan yang terjadi di dalam tahap EOI ini. Akan ada tahap tender di mana nantinya penyedia
alat berat akan diinpeksi terlebih dahulu sebelum terjadinya kesepakatan. Kunjungan inspeksi yang akan
dilakukan bukan berarti bahwa penawaran telah disepakati. Kebijakan di tahap berikutnya dalam pemilihan
penyedia alat berat tidak dapat diganggu gugat. PT. Macmahon Mining Services (PT MMS) tidak pernah
memungut biaya apapun dan tidak pernah bekerjasama dengan Pihak ke-3 manapun untuk proses pemilihan
penyedia alat berat ini. Harap berhati-hati atas Pihak ke-3 yang mengatasnamakan PT. Macmahon (PT MMS),
PT. Macmahon tidak bertanggung jawab atas kerugian yang ditimbulkan oleh PIhak ke-3 tersebut. Dilarang
mempengaruhi proses pemilihan penyedia ini dalam bentuk apa pun.

HANYA PROPOSAL YANG MEMENUHI PERSYARATAN-PERSYARATAN


YANG AKAN DIPROSES DAN DIHUBUNGI
Halaman 2 dari 2 Tanggal posting:

Anda mungkin juga menyukai