Anda di halaman 1dari 1

PT Jaringan Raya merupakan salah satu perusahaan penyedia layanan multimedia

terkemuka di Indonesia yang memiliki kantor cabang di kota-kota besar. Setiap


kantor cabang memiliki otorisasi sendiri dalam menentukan vendor jasa
troubleshooting jika ada keluhan gangguan jaringan pelanggan.

Setya adalah manajer keuangan di perusahaan. Dia memiliki wewenang untuk


mengotorisasi segala jenis pembayaran ke vendor termasuk pembayaran jasa.
Karena sudah berpengalaman memproses banyak tagihan dan Setya memiliki
hubungan baik dengan salah satu vendor dan bersepakat membuat nama vendor
baru PT Lancar Angin, sebagai salah satu vendor penyedia jasa troubleshooting.
Bahkan Setya dan pimpinan PT Lancar Angin bekerjasama untuk menduplikasi
tagihan sehingga Setya akan memproses transaksi itu dua kali padahal jasa itu tidak
ada.

Identifikasi fungsi, salah saji potensial dan pengendalian serta asersi yang terkait!

Jawaban :

Setya sebagia manager keuangan yang memiliki wewenang untuk mengotorisasi segala jenis
pembayaran memiliki fungsi untuk mempertimbangkan barang dan jasa yang akan di terima oleh
perusahaan dan melakukan pembayaran atas barang dan jasa yang di terima oleh perusahaan. Salah
saji yang terjadi pada kasus ini yaitu di karenakan faktor duplikasi pembayaran faktur pemasok.
Pemicunya karena adanya kerja sama dengan pihak vendor.

Dalam pengendaliannya adalah dengan melakukan pembagian tugas mengotorisasi dan pembayaran
untuk mengurangi potensi salah saji dan kecurangan yang dilakukan, menggunakan sistem komputer
untuk mengatur proses pada siklus pengeluaran, dan perlu dilakukan audit pada waktu-waktu
tertentu untuk mengecek kesesuaian dan tingkat kewajaran transaksi yang ada.

Anda mungkin juga menyukai