Anda di halaman 1dari 3

BUPATI MUARO JAMBI

PROVINSI JAMBI
KEPUTUSAN BUPATI MUARO JAMBI
NOMOR : /Kep.Bup/ORG/2022
TENTANG
PENETAPAN HASIL ANALISIS JABATAN DAN ANALISIS BEBAN KERJA SERTA
PETA JABATAN PERANGKAT DAERAH
DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN MUARO JAMBI
BUPATI MUARO JAMBI,
Menimbang : a. bahwa untuk melaksanakan ketentuan dalam Pasal 6
ayat (1) Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur
Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor 1 Tahun 2020
tentang Pedoman Analisis Jabatan dan Analisis Beban
Kerja, menetapkan “hasil analisis jabatan dan analisis
beban kerja pada instansi Pemerintah Pusat dan
Pemerintah Daerah ditetapkan oleh Pejabat Pembina
Kepegawaian (PPK)”, untuk itu perlu Penetapan Hasil
Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja serta Peta
Jabatan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Muaro Jambi;
b. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud
dalam huruf a, perlu ditetapkan dengan Keputusan
Bupati Muaro Jambi;
Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 54 Tahun 1999 tentang
Pembentukan Kabupaten Sarolangun, Kabupaten Tebo,
Kabupaten Muaro Jambi dan Kabupaten Tanjung Jabung
Timur (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999
Nomor 182, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 3903), sebagaimana telah diubah dengan
Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2000 tentang
Perubahan atas Undang-Undang Nomor 54 Tahun 1999
tentang Pembentukan Kabupaten Sarolangun, Kabupaten
Tebo, Kabupaten Muaro Jambi dan Kabupaten Tanjung
Timur (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2000
Nomor 81, Tambahan Lembaran Negara Republik
Indonesia Nomor 3969);
2. Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2014 Nomor 244, Tambahan Lembaran
Negara Republik Indonesia Nomor 5587), sebagaimana
telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-
Undang Nomor 9 Tahun 2015 tentang Perubahan Kedua
atas Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang
Pemerintahan Daerah (Lembaran Negara Republik
Indonesia Tahun 2015 Nomor 58, Tambahan Lembar
Negara Republik Indonesia Nomor 5679);
3. Peraturan Pemerintah Nomor 18 Tahun 2016 tentang
Perangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia
Tahun 2016 Nomor 114, Tambahan Lembaran Negara
Republik Indonesia Nomor 5887), sebagaimana telah
diubah dengan Peraturan Pemerintah Nomor 72 Tahun
2019 tentang Perubahan atas Peraturan Pemerintah
Nomor 18 Tahun 2016 tentang Perangkat Daerah
(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2019 Nomor
187, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia
Nomor 6402);
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2008
tentang Pedoman Analisis Beban Kerja di Lingkungan
Departemen Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah ;
5. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 35 Tahun 2012
tentang Analisis Jabatan di Lingkungan Kementerian
Dalam Negeri dan Pemerintah Daerah (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2012 Nomor 483) ;
6. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 41 Tahun 2018 tentang
Nomenklatur Jabatan Pelaksana Bagi Pegawai Negeri Sipil
di Lingkungan Instansi Pemerintah (Berita Negara
Republik Indonesia Tahun 2018 Nomor 1273);
7. Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan
Reformasi Birokrasi Nomor 1 Tahun 2020 tentang
Pedoman Analis Jabatan dan Analisis Beban Kerja (Berita
Negara Republik Indonesia Tahun 2020 Nomor 26);
8. Peraturan Kepala Badan Kepegawaian Negara Nomor : 10
Tahun 2021 tentang Tata Cara Pelaksanaan Penyusunan
Kebutuhan Aparatur Sipil Negara (Berita Negara Republik
Indonesia Tahun 2021 Nomor 845);
9. Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor 131.15-3003
Tahun 2017 tentang Pengangkatan Bupati Muaro Jambi
Provinsi Jambi;
10. Peraturan Daerah Kabupaten Muaro Jambi Nomor 17
Tahun 2016 tentang Pembentukan dan Susunan
Perangkat Daerah (Lembaran Daerah Kabupaten Muaro
Jambi Tahun 2016 Nomor 17), sebagaimana telah diubah
dengan Peraturan Daerah Kabupaten Muaro Jambi Nomor
1 Tahun 2021 tentang Perubahan atas Peraturan Daerah
Kabupaten Muaro Jambi Nomor 17 Tahun 2016 tentang
Pembentukan dan Susunan Perangkat Daerah (Lembaran
Daerah Kabupaten Muaro Jambi Tahun 2021 Nomor 1);
11. Peraturan Bupati Nomor 48 Tahun 2019 tentang Nama
Jabatan, Kelas Jabatan dan Nilai Jabatan untuk Jabatan
Struktural, Jabatan Pelaksana dan Jabatan Fungsional
Tertentu di Lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten
Muaro Jambi (Berita Daerah Kabupaten Muaro Jambi
Tahun 2019 Nomor 48);
MEMUTUSKAN:

Menetapkan :
KESATU : Hasil Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja serta Peta
Jabatan Perangkat Daerah di Lingkungan Pemerintah
Kabupaten Muaro Jambi, sebagaimana tercantum dalam
Lampiran Keputusan Bupati ini.

KEDUA : Hasil Analisis Jabatan dan Analisis Beban Kerja serta Peta
Jabatan sebagaimana dimaksud pada Diktum KESATU
Keputusan Bupati ini, dipergunakan sebagai pedoman bagi
penyusunan kebijakan di bidang Kelembagaan,
Ketatalaksanaan dan Kepegawaian Perangkat Daerah
Kabupaten Muaro Jambi serta sebagai pedoman pokok dalam
penyusunan formasi pegawai dan syarat jabatan dalam
pengangkatan dan perencanaan kebutuhan pendidikan dan
pelatihan.

KETIGA : Pedoman sebagaimana dimaksud pada Diktum KEDUA


Keputusan Bupati ini, menjadi dasar Keputusan
Pengangkatan dalam Jabatan Pelaksana dan Jabatan
Fungsional pada tiap Perangkat Daerah di Lingkungan
Pemerintah Kabupaten Muaro Jambi dengan memperhatikan
pangkat/golongan, pendidikan, kompetensi dan diklat tekhnis
yang telah diikuti.

KEEMPAT : Keputusan Bupati ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan.

Ditetapkan di Sengeti
pada tanggal 2022

BUPATI MUARO JAMBI,

Hj. MASNAH

Anda mungkin juga menyukai