Anda di halaman 1dari 6

PEMERINTAH KABUPATEN GRESIK

DINAS KESEHATAN
PUSKESMAS SLEMPIT
Jl. Raya Slempit No.147 Kedamean Telepon (031) 7911963
Website : pkmslempit.blogspot.com Email : pkmslempit@gmail.com
GRESIK 61175

KEPUTUSAN KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS


PUSKESMAS SLEMPIT
NOMOR : 445/012/SK/437.52.15/2020
TENTANG
STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PELAYANAN KESEHATAN DALAM
TATANAN NEW NORMAL DI MASA PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE
(COVID-19)
PADA UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS SLEMPIT
KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS SLEMPIT,
Menimbang : a. bahwa dalam rangka peningkatan efisiensi, efektifitas,
dan akuntabilitas penyelenggaraan kegiatan pelayanan
kesehatan pada tatanan New Normal di masa Pandemi
Corona Virus Disease (Covid-19), perlu ditetapkan
Standar Operasional Prosedur (SOP) di Lingkungan Unit
Pelaksana Teknis Puskesmas Slempit;
bahwa untuk pelayanan kesehatan pada tatanan New
b. Normal di masa Pandemi Covid-19 harus
memprioritaskan keselamatan jiwa dan kesehatan
penduduk serta petugas pelayanan, tempat kerja yang
nyaman, sehat dan bersih, menerapkan pola hidup sehat
dan bersih (cuci tangan dengan sabun dan air
mengalir/hand sanitizer), menerapkan physical
distancing (jaga jarak aman);
bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana
c. dimaksud huruf a dan huruf b di atas, perlu
menetapkan keputusan pada Unit Pelaksana Teknis
Puskesmas Slempit;

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 4 Tahun 1984


tentang Wabah Penyakit Menular;
2. Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2007 tentang
Penanggulangan Bencana;
3. Undang-Undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang
Kesehatan;
4. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 20 Tahun
2020 tentang Percepatan Penanganan Corona
Virus Disease 2019 (COVID 19) di Lingkungan
Pemerintah Daerah;
5. Keputusan Menteri Kesehatan Nomor HK.01.07
/MENKES/104/2020 tentang Penetapan Infeksi
Novel Coronavirus (Infeksi 2019-nCoV) Sebagai
Penyakit Yang Dapat Menimbulkan Wabah dan
Upaya Penanggulangannya;
6. Keputusan Gubernur Jawa Timur Nomor
188/108/KPTS/013/2020 tentang Status
Keadaan Darurat Bencana Wabah Penyakit
Akibat Corona Virus Disease 2019 (COVID 19)
di Jawa Timur;
7. Keputusan Bupati Gresik Nomor:
188/281/HK/437.12/2020 tentang Satuan
Tugas Penanggulangan Bencana Non Alam Dan
Percepatan Penanganan Corona Virus Disease
(COVID-19) Kabupaten Gresik.
8. Keputusan Bupati Gresik Nomor :
188/290/HK/437.12/2020 tentang Status
Keadaan Darurat Bencana Wabah Penyakit
Akibat Corona Virus Disease 2019 (COVID-19)
di Kabupaten Gresik

MEMUTUSKAN :
Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS
PUSKESMAS SLEMPIT TENTANG STANDAR
OPERASIONAL PROSEDUR PELAYANAN KESEHATAN
DALAM TATANAN NEW NORMAL DI MASA PANDEMI
CORONA VIRUS DISEASE (COVID-19)
PADA UNIT PELAKSANA TEKNIS PUSKESMAS
SLEMPIT;
Kesatu : Standar Operasional Prosedur yang selanjutnya disingkat
SOP adalah serangkaian instruksi tertulis yang dibakukan
mengenai berbagai proses penyelenggaraan pelayanan
kesehatan, bagaimana dan kapan harus dilakukan,
dimana, dan oleh siapa dilakukan;
Kedua : Maksud disusunnya Keputusan Kepala Unit Pelaksana
Teknis Puskesmas Slempit adalah memberikan
pedoman dalam rangka merencanakan, melaksanakan,
dan mengevaluasi kegiatan-kegiatan sesuai dengan
tugas pokok dan fungsi masing-masing;
Ketiga : Kepala Unit Pelaksana Teknis Puskesmas Slempit wajib
melaksanakan pemantauan, evaluasi, dan pengawasan
terhadap pelaksanaan Standar Operasional Prosedur
(SOP) Pelayanan Kesehatan dalam Tatanan New Normal
di masa Pandemi Covid-19 di lingkungan Unit Pelaksana
Teknis Puskesmas Slempit;
Keempat : Surat keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan
dengan ketentuan apabila dikemudian hari terdapat
perubahan akan dilakukan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Gresik
pada tanggal : 09 Januari 2020
KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS
PUSKESMAS SLEMPIT,

Dr.YUFIDAH
LAMPIRAN :
KEPUTUSAN KEPALA UNIT PELAYANAN TEKNIS PUSKESMAS KEBOMAS
NOMOR : 003/TAHUN 2020
TANGGAL : 09 Januari 2020
TENTANG : STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PELAYANAN KESEHATAN
DALAM TATANAN NEW NORMAL DI MASA PANDEMI CORONA VIRUS DISEASE
(COVID-19)

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR ( SOP )


PELAYANAN KESEHATAN DI MASA TATANAN KEHIDUPAN BARU (NEW
NORMAL)
PADA MASA PANDEMIN COVID-19
I. LATAR BELAKANG.
Pelaksanaan pelayanan kesehatan dalam tatanan New Normal di masa Pandemi
Covid-19 harus memperhatikan :
1.Tempat kerja yang nyaman, sehat, bersih, kualitas udara sehat dan bersih.
2.Tersedia sarana cuci tangan dengan sabun dan air mengalir.
3.Tersedia sarana penerapan physical distancing (jaga jarak ) dalam semua
aktifitas kerja dan layanan.
4.Penerapan pola hidup bersih dan sehat di tempat kerja dan pelayanan baik
petugas, pemohon, atau tamu kantor.
II. DASAR HUKUM.
1. Surat Gubernur jawa Timur …………… perihal …………….. pada Tatanan
New Normal di masa pandemic Covid-19
2. Peraturan Bupati Gresik …….. tentang Pedoman Pelaksanaan Tatanan
Kehidupan Baru (New Normal) pada Masa Pandemi Covid — 19.
III. SOP PELAYANAN KESEHATAN.
1. Protokol Kedatangan.
a. Setiap petugas pelayanan kesehatan wajib memakai APD (Alat pelindung
Diri)
b. Pengunjung Puskesmas Kebomas, dan tamu kantor yang memasuki area
Puskesmas Kebomas wajib memakai masker, apabila tidak memakai
masker tidak diperkenankan memasuki area Puskesmas Kebomas.
c. Cuci tangan dengan sabun dan air mengalir/hand sanitizer yang
tersedia.
d. Diukur suhu tubuh dengan thermal Gun APD atau Thermal camera
HTI/Infrared thermometer Gun HT.
Setiap petugas pelayanan, pemohon layanan, dan tamu kantor dapat
memasuki ruang kerja atau layanan apabila suhu tubuh tidak lebih dari
38 derajat celcius, apabila suhu tubuh lebih dari 38 derajat celcius
dimohon periksa ke Puskesmas.
2. Protokol dalam ruang Pelayanan.
1.Setiap pemohon layanan dan tamu kantor wajib memakai masker.
2.Suhu tubuh sudah diukur dengan thermal Gun APD atau Thermal camera
HTI /
3.Infrared thermometer Gun HT dengan suhu tubuh tidak lebih dari 38
derajat celcius.
4.Menjaga jarak dengan orang lain 1-2 meter.
5.Kerumunan orang dalam ruang tunggu pelayanan maksimal 10 orang.
6.Petugas pelayanan wajib menggunakan Alat Pelindung Diri (APD).
7.Iapetus karyawan/petugas pelayanan, pemohon layanan, dan tamu kantor
wajib menerapkan pola hidup bersih dan sehat dalam ruang pelayanan.
8.Tersedianya pembatas kaca atau mika antara petugas pelayanan dengan
pemohon.
9.Pembersihan ruang dan sarana pelayanan dengan disinfektan secara
berkala.
3. Protokol dalam ruang kerja.
1.Setiap karyawan atau tamu kantor wajib memakai masker.
2.Suhu tubuh sudah diukur dengan thermal Gun APD atau Thermal camera
HTI / Infrared thermometer Gun HT dengan suhu tubuh tidak lebih dari
38 derajat celcius.
3.Menjaga jarak dengan orang Iain 1-2 meter.
4.Petugas pelayanan di ruang kerja wajib menggunakan Alat Pelindung Diri
(APD).
5.Iapetus karyawan, pemohon layanan, dan tamu kantor wajib menerapkan
pola hidup bersih dan sehat dalam ruang kerja dan ruang pelayanan.
6.Pembersihan ruang kerja dan sarana pelayanan dengan disinfektan secara
berkala.
4. Protokol dalam ruang Pelayanan.
1.Petugas sehat dan dilengkapi Alat Pelindung Diri (APD) lengkap.
2.Pemohon wajib cuci tangan dengan sabun dan air mengalir / hand
sanitaser yang tersedia.
3.Suhu tubuh sudah diukur dengan thermal Gun APO atau Thermal camera
HTI / Infrared thermometer Gun HT dengan suhu tubuh tidak lebih dari
38 derajat celcius.
4.Pembersihan alat perekaman KTP el setiap pemohon setelah perekaman
dengan disinfektan yaitu: iris mata, signature pad, finger print, dan benda
yang disentuh oleh pemohon.
5.Melakukan pengawasan dan pengamanan kesehatan terhadap petugas
perekaman KTP el.
IV. Pelayanan kesehatan pada tatanan New Normal di masa pandemic Covid -19
dapat juga dilaksanakan pelayanan Daring/online baik melalui aplikasi
android , whatsapp.
V. UPT Puskesmas Kebomas sebagai pihak s pengelola kegiatan pelayanan
kesehatan wajib menyediakan : sarana dan prasarana berupa : tempat
pelayanan yang memenuhi standar protocol kesehatan pencegahan covid —
19, alat pelindung diri (APD) bagi karyawan dan petugas pelayanan, thermal
Gun , tempat cuci tangan dengan sabun dan air mengalir, hand sanitiser,
masker, penyemprotan ruang kerja dan ruang pelayanan secara berkala, dan
ekstra fooding bagi karyawan dan petugas pelayanan.

Ditetapkan di : Gresik
Pada tanggal : 09 Januari 2020

KEPALA UNIT PELAKSANA TEKNIS


PUSKESMAS KEBOMAS,

DYAN EKA PUSPITASARI

Anda mungkin juga menyukai