Anda di halaman 1dari 6

SOAL SMART TEST 4 - 11 IPA

INA

1. Level Soal : HOTS


Cermati kutipan cerita berikut ini!
Masyarakat Indonesia selalu mengaitkan sebuah kejadian dengan hal-hal tertentu atau masyarakat
Jawa menyebutnya gothak gathuk enthuk. Hal itu tidak terkecuali dengan peristiwa meletusnya
Gunung Kelud. Muncul pesan berantai yang mengaitkan letusan Gunung Kelud dengan Kitab Suci.
Percaya atau tidak atas pesan berantai tersebut bagi siapa pun, tetapi yang harus diyakini semua yang
terjadi di dunia tidak lepas dari kehendak-Nya.

Unsur ekstrinsik yang terdapat pada kutipan cerita tersebut adalah … .


A. keindahan
B. agama
C. sosial
D. politik
E. ekonomi

2. Level Soal : MOTS


Bacalah kutipan Teks Cerita Pendek berikut!
Di kamar itu istrinya juga terus menabung. Tiap hari ia sisihkan belanjanya; beras segenggam, gula
sesendok, minyak sekleting, dan apa saja yang bisa disimpan di kolong dipannya. Ketika anaknya minta
sunat, ia keluarkan semuanya untuk membuat kue serta berbagai hidangan. Dengan demikian,
anaknya bangga dapat seperti teman-temannya.
(Edi Haryono, Paing)

Amanat yang terkandung dalam kutipan teks cerita pendek tersebut adalah …
A. Hemat pangkal kaya.
B. Sedikit-sedikit lama-lama menjadi bukit.
C. Rajinlah menabung untuk bekal di masa yang akan datang.
D. Berusahalah dengan penuh kesungguhan jika ingin sukses.
E. Sisihkanlah sebagian harta untuk mereka yang kurang mampu.

3. Level Soal : MOTS


Bacalah kutipan teks cerita pendek berikut!
Lewat tengah hari, selesai makan siang, Bu Kus sudah tak betah lagi di rumah. Tas kulit berisi pakaian
yang siap sejak kemarin diambilnya. Juga sebuah tas plastik besar berisi segala macam oleh-oleh untuk
para cucu di Jakarta. Mereka bereskan dengan segala urusan ini, Bu Kus menyuruh pembantu
perempuannya memanggilkan dokar untuk membawanya ke stasiun kereta.
Latar kutipan cerita pendek tersebut adalah … .
A. di Jakarta
B. di dalam dokar
C. di sebuah stasiun
D. di sebuah rumah
E. di sebuah rumah makan

4. Level Soal : MOTS


Cermatilah kutipan cerita di bawah ini!
“Kau ingin hadiah apa jika menang?” Ayah bertanya. Angkutan umum yang kami tumpangi isinya hanya
dua, aku dan ayah. Sopirnya sejak tadi sibuk berhenti mencari penumpang, lebih banyak berhenti
dibandingkan jalan. Kota mulai senja, sepulang dari hari pertama lomba renang.
Aku menggeleng, tidak ingin hadiah apa-apa. Tepatnya sejak kecil aku terbiasa dibesarkan tanpa
hadiah, kejutan, dan sejenisnya. Bagiku hadiah hanya berbentuk cerita-cerita ayah, masakan spesial
ibu, dan jenis hadiah yang tidak lazim kalian bayangkan.
(Ayahku (bukan) Pembohong, Tere-Liye)
Kalimat abstrak yang tepat untuk kutipan cerita di atas adalah …
A. Seorang ayah yang kurang memperhatikan anaknya.
B. Seorang ayah yang perhatian kepada anaknya.
C. Seorang anak yang peduli dengan orang tuanya.
D. Seorang ayah yang mendidik anaknya berlebihan.
E. Seorang anak yang tidak tahu diri.

Cermatilah kutipan teks cerpen berikut untuk menjawab soal nomor 5 s.d. 6!
Martini menurut saja apa yang dikatakan ibunya. Setelah menikmati segelas teh hangat, ia
mengangkat kaki dan tiduran di atas amben. Namun tetap saja ia tidak dapat memejamkan matanya.
Pikirannya tetap melayang memikirkan suaminya; di mana dia, apakah dia merantau ke Jakarta untuk
turut mencari nafkah di perantauan, di mana letak rumah barunya, atau apakah Mas Koko malah
meninggalkan dirinya dan menikah dengan wanita lain? ”Ah tidak mungkin,” pikirnya kembali berusaha
untuk tetap Huznuzon (berprasangka baik). Ia mencoba bangkit lalu menemui ibunya yang sedang
memasak di dapur. ”Maaf Mbok, di mana Mas Koko, Tini sudah kangen dan ingin berbicara dengannya,”
ujar Martini membuka kembali percakapan. Ibu Martini tampak kembali berpikir sejenak, lalu berdiri dan
mengambil segelas air putih dingin dari kendi.
”Minumlah air putih ini agar kamu lebih tenang, Tini, nanti si Mbok ceritakan di mana suamimu
berada, kalau kamu memang sudah tidak sabar.”

5. Level Soal : HOTS


Pendeskripsian watak Martini seorang yang patuh dalam kutipan cerpen tersebut adalah ... .
A. dialog antar tokoh
B. penjelasan langsung
C. pikiran-pikiran tokoh
D. gambaran fisik tokoh
E. tanggapan tokoh lain

6. Level Soal : HOTS


Nilai moral pada sikap Martini yang tergambar dalam cuplikan cerpen tersebut adalah ... .
A. merasa sakit hati karena suaminya tidak memedulikannya
B. tidak peduli terhadap keluarganya karena memikirkan suami
C. yang selalu mengatur kehidupan rumah tangga dan suaminya
D. bertanggung jawab terhadap kehidupan keluarga dan anaknya
E. tidak mau berprasangka jelek terhadap suaminya dan sabar

7. Level Soal : HOTS


Cermatilah kutipan teks cerpen berikut ini!
(1) Orang miskin itu dikenal ulet. (2) Ia mau bekerja serabutan apa saja. (3) Jadi tukang becak, kuli
angkut, buruh bangunan, pemulung, tukang parkir. (4) Pendeknya, siang malam ia membanting tulang,
tapi Alhamdulillah tetap miskin juga. (5) “Barangkali aku memang turun-temurun dikutuk jadi orang
miskin,” ujarnya, tiap kali ingat ayahnya yang miskin, kakeknya yang miskin, juga simbah buyutnya
yang miskin.
Ungkapan yang terdapat pada kutipan teks tersebut adalah ... .
A. (1)
B. (2)
C. (3)
D. (4)
E. (5)

8. Level Soal : HOTS


Cermatilah kutipan cerita berikut ini!
“Aku perhatikan bulan-bulan ini kamu sangat dekat dengan Fathiyah.”
Sebuah pembicaraan pembuka dimulai, Ainun emgangguk mengiyakan.
“Kalian sahabat dekat, teman karib, dan terlihat selalu bersama-sama.”
Ainun mengangguk lagi.
“Jauhi Fathiyah!” Ainun terperanjat, dia menatap Rosy dengan heran.
“Memangnya kenapa?” Ainun tak paham, menjauhi Fathiyah, jelas tidak
mungkin, Fathiyah adalah sahabat terbaiknya.
“Fathiyah hanya akan memanfaatkanmu, Ainun.”
“Kenapa bisa begitu?” timbul rasa tak suka di wajah Ainun, jelas dia tidak bisa terima sahabatnya
dijelek-jelekkan di depan hidungnya.
(Akademi Harapan karya Vita Agustina)
Tahapan alur yang terdapat dalam cerita tersebut adalah ... .
A. paparan
B. konflik
C. rumitan
D. klimaks
E. penyelesaian

9. Level Soal : HOTS


Cermatilah kutipan cerita berikut ini!
Aku membaca isyrat itu tiga kali, tidak percaya dengan isinya. Astaga, sejak kapan kedua anakku
bertingkah? Bukankah mereka mengerti aturan disiplin yang kutanamkan sejak kecil dan mengerti
risiko hukuman atas sebuah pelanggaran kecil? Aku bergegas menelepon toko bunga milik istriku
menyuruhnya pulang secepat yang ia bisa lakukan. Aku tidak sabar menunggu istriku dan lebih tidak
sabar lagi menunggu kedua anak nakal itu pulang.
“Kau tidak akan marah-marah, Dam. Kita akan membicarakannya baik-baik.” Istriku mengingatkan saat
bel sepeda dua anakku berbunyi. Mereka masuk rumah.
“Dam, kau tidak akan marah-marah.” Istriku memegang lenganku.
Aku mrngangguk.
“berjanjilah.” Istriku melotot.
(Ayahku Bukan Pembohong karya Tere-Liye)
Watak tokoh istri dalam kutipan berikut adalah ... .
A. penakut
B. perhatian
C. pemarah
D. sabar
E. egois

10. Tipe Soal : Penalaran


Perhatikan cuplikan cerpen berikut!
(1) Selesai mengikuti bimbingan belajar di Primagama Monjali, Clara bergegas pulang ke rumah karena
ayahnya tidak bisa menjemput sehingga ia harus berjalan kaki. (2) Di tengah perjalanan yang cukup
melelahkan itu, Clara melihat sebuah dompet berwarna hitam dengan sedikit motif, berada di ujung
trotoar. (3) Ia menghampiri dompet itu, lalu dibuka dan dilihat isinya. (4) Ternyata terdapat KTP, SIM
A, beberapa surat-surat penting, tabungan yang isinya fantastis, dan sebuah kartu kredit. (5) Dalam
benaknya muncul niatan untuk menggunakan uang yang ada di dalam dompet. (6) Akan tetapi, niatan
itu terpaksa diurungkan karena ia tahu betul rasanya kehilangan. (7) Apalagi, proses mendapatkan
barang tersebut tidaklah mudah, butuh perjuangan yang besar. (8) Ia kemudian mengembalikan
dompet itu kepada pemiliknya.
Kalimat yang menunjukkan watak jujur tokoh Clara terdapat pada nomor ... .
A. (3) dan (5)
B. (4) dan (6)
C. (5) dan (7)
D. (6) dan (8)
E. (7) dan (8)

MAT

1. Level Soal : LOTS


Perhatikan langkah-langkah berikut ini :
1) Dibuktikan benar untuk n = 1
2) Dibuktikan benar untuk n = 2
3) Misalkan dibuktikan benar untuk n = k
4) Berarti harus benar untuk pembuktian n = k + 1
5) Juga harus dibuktikan benar untuk pembuktian n = k + 2
Langkah-langkah yang harus dilakukan dalam pembuktian secara induksi matematika adalah ... .

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 4
C. 1, 2, dan 4
D. 1, 3, 4 dan 5
E. 1, 2, 3 dan 4

2. Level Soal : LOTS


3
Nilai dari  ( 3k
k =1
2
)
− 2k adalah ... .

A. 27
B. 28
C. 29
D. 30
E. 31

3. Level Soal : LOTS


15
Hasil dari  n(n + 1) = ... .
n =1

A. 1.120
B. 1.260
C. 1.280
D. 1.360
E. 1.440

4. Level Soal : MOTS


1 1 1 1 m
Diketahui + + + ... + = , nilai dari n – m adalah ... .
1. 3 3.5 5 . 7 23 . 25 n

A. 13
B. 15
C. 17
D. 19
E. 21

5. Level Soal : MOTS


Jika K’(2, -4) adalah bayangan titik K oleh rotasi sejauh 900 berlawanan dengan arah perputaran jarum
jam dari pusat rotasi (-1, 3), maka koordinat titik asal K adalah ... .
A. (8, 0)
B. (-8, 0)
C. (2, 4)
D. (-2, 4)
E. (-2, -8)

6. Level Soal : MOTS


Diketahui segitiga ABC dengan koordinat titik sudut A(2, 1), B(4, 1) dan C(5, 4) di dilatasi D[(2, -1), -
2]. Luas daerah bayangan segitiga ABC adalah ... satuan luas.
A. 3
B. 6
C. 8
D. 12
E. 15

7. Level Soal : MOTS


Jika titik (a, b) dirotasi sejauh 270° terhadap titik pusat kemudian didilatasi dengan faktor skala 2 dan
pusat (3, 1) diperoleh titik . Nilai a + b adalah … .

A. 4
B. 5
C. 6
D. 7
E. 8

8. Level Soal : MOTS


Jika kurva y = ax2 + x + 2a + 2 dicerminkan terhadap garis x – y = 0 dan dilanjutkan dilatasi terhadap
titik pusat dengan faktor skala 1 , diperoleh kurva x = 6y2 + y + 4. Nilai dari 3a + 1 adalah ... .
2

A. 7
B. 10
C. 13
D. 16
E. 19

9. Level Soal : MOTS


Nilai x yang memenuhi persamaan 2 sin 2xo + 1 = 0 untuk 0 ≤ x ≤ 360o adalah … .
A. 30o, 105o, 115o dan 210o
B. 105o, 115o, 150o dan 330o
C. 105o, 115o, 150o dan 210o
D. 105o, 115o, 210o dan 330o
E. 105o, 165o, 285o dan 345o

10. Level Soal : MOTS


1 1
Bentuk sederhana dari cos (  + 2x) – cos (  – 2x) adalah ... .
2 2
A. 2 sin 2x
B. 2 cos 2x
C. –2 sin 2x
D. –2 cos 2x
E. cos 2x

Anda mungkin juga menyukai