Anda di halaman 1dari 6

Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020

Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

PELATIHAN MICROSOFT PUBLISHER UNTUK GURU


PADA SEKOLAH DASAR ISLAM TERPADU
ANAK SHOLEH MANDIRI BANJARMASIN
1
Muhammad Rasyidan 2Dwi Retnosari 3Yusri Ikhwani 4Wagino
Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknologi Informasi, Universitas Islam Kalimantan
MAAB, Banjarmasin, 70123
1
mr.syidan@gmail.com dwiretnosarisari@yahoo.co.id 3yusri@fti.uniska-bjm.ac.id
2
4
wagino@fti.uniska-bjm.ac.id

ABSTRAK

Saat ini dengan perkembangan zaman dan kemajuan teknologi maka seorang guru dituntut
untuk dapat meningkatkan mutu serta perluasan jangkauan pendidikan serta keterampilan dan
keahlian. Dimana seorang guru harus dapat mengkombinasikan sistem pembelajaran, pengembang
kurikulum maupun pengembang alat evaluasi, sehingga mempunyai inovasi dan kreativitas dalam
memberikan pelajaran. Microsoft Publisher adalah salah satu program aplikasi Microsoft Office
yang digunakan untuk kegiatan desktop publishing, aplikasi ini memiliki banyak manfaat, contoh
salah satunya yaitu membuat mading (majalah dinding). dengan menggunakan Microsoft Publisher,
mading dapat menjadi lebih bagus, menarik, bermakna dan pastinya lebih mudah, cepat dan praktis
karena Microsoft Publisher memiliki banyak template.
Para Guru di Sekolah Dasar Islam Terpadu Anak Sholeh Mandiri sebelumnya masih banyak
yang belum mengenal dan belum memanfaatkan teknologi pembuat desktop publishing secara
maksimal, sehingga perlu diadakan pelatihan Microsoft Publisher untuk para guru dengan tujuan
agar dapat memanfaatkan perkembangan ilmu pengetahuan bidang hardware dan software dalam
proses pengembangan ilmu, khususnya pembuatan karya desktop publishing yang nantinya dapat
digunakan sebagai salah satu media pendukung pemanfaatan teknologi dalam proses belajar
mengajar. Setelah dilakukan pelatihan para guru menjadi sangat terbantu dalam mendesain secara
cepat dan mudah sebuah karya desktop publishing dengan hasil yang memuaskan.

Kata kunci : Microsoft Publisher, desktop publishing, aplikasi, guru

ABSTRACT

Now with the times and technological advancements, a teacher is required to be able to
improve the quality and expand the reach of education as well as skills and expertise. Where a
teacher must be able to combine learning systems, curriculum developers and evaluation tool
developers, so they have innovation and creativity in delivering lessons. Microsoft Publisher is a
Microsoft Office application program that is used for desktop publishing activities, this application
has many benefits, for example one of them is making wall magazine. by using Microsoft Publisher,
mading can be better, more interesting, meaningful and certainly easier, faster and more practical
because Microsoft Publisher has many templates.
Teachers at the Sholeh Mandiri Children's Integrated Islamic Elementary School before are
still many who do not know and have not utilized the technology of desktop publishing to its full

255
Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020
Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

potential, so that Microsoft Publisher training is needed for teachers in order to be able to take
advantage of the development of hardware and software science in the development process
science, especially the making of desktop publishing works which can later be used as a supporting
medium for the use of technology in the teaching and learning process. After the training the
teachers were greatly helped in designing quickly and easily a desktop publishing work with
satisfying results.

Keywords: Microsoft Publisher, desktop publishing, application, teacher

PENDAHULUAN

Latar belakang pengabdian adalah penggunaaan Microsoft Publisher sebagai salah satu dari
aplikasi Microsoft Office yang digunakan untuk kegiatan desktop publishing. Hasil dari desktop
publishing contohnya koran, katalog, brosur, majalah, kartu ucapan, poster, mading, kalender dan
lain lain. Salah satu kelebihan dalam menggunakan Microsoft Publisher adalah dapat membuat
karya desktop publishing dengan mudah serta tersedia berbagai macam template dan tersedia
berbagai macam efek untuk mengedit gambar karya yang dapat dicetak dan disimpan ke berbagai
format serta dapat dikirim lewat email atau diconvert menjadi HTML dapat langsung disimpan di
online storage dan dapat diakses kapan saja dimana saja.

Tujuan dilaksanakannya kegiatan pengabdian pada masyarakat ini adalah untuk memberikan solusi
pada guru sebagai peserta Pelatihan Microsoft Publisher di Sekolah Dasar Islam Terpadu Anak
Sholeh Mandiri Banjarmasin agar dapat mengembangkan diri dalam disiplin ilmunya serta
mendapatkan pengetahuan tambahan dan keterampilan.

Penelitian sejenis dilakukan oleh Astrid Novita Putri pada tahun 2016 dengan judul Peningkatan
Kemampuan Pembuatan Media Promosi Dengan Menggunakan Microsoft Publisher Untuk
Penerima Manfaat Pada Balai Pelayanan Sosial Asuhan Anak Kasih Mesra Demak Provinsi Jawa
Tengah, yang diterbitkan oleh Universitas Semarang. Brien Posey, tahun 2011 dalam bukunya
Using Microsoft Publisher 2010, yang diterbitkan oleh Pearson Education. Duwi Priyatno pada
tahun 2010 dalam bukunya Cara Instan Desain Promo dengan Microsoft Publisher, yang
diterbitkan oleh Multicom. J. Yuri Yudhaswana pada tahun 2018 dengan judul Pelatihan
Pembuatan Kalender Menggunakan Microsoft Publisher Dan Adobe Photoshop Untuk Panti
Asuhan Al Hidayah Nur Anutapura Palu, yang diterbitkan oleh Universitas Tadulako. Sulistiana,
tahun 2014 dalam bukunya yang berjudul Mengoperasikan Microsoft Publisher diterbitkan oleh
256
Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020
Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

Logo Production

METODE

Metode kegiatan yang diberikan dalam pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat dengan judul
“Pelatihan Microsoft Publisher Untuk Guru Pada Sekolah Dasar Islam Terpadu Anak Sholeh
Mandiri Banjarmasin” dilingkungan Kota Banjarmasin diberikan dengan menggunakan beberapa
metode yaitu meliputi Teori pengenalan Microsoft Publisher, Pengenalan lembar kerja Microsoft
Publisher serta praktek secara langsung membuat karya desktop publishing menggunakan aplikasi
Microsoft Publisher. Metode yang diberikan dengan beberapa materi meliputi : Pertama Tutorial
yaitu Instruktur menjelaskan tentang pengertian dan manfaat Microsoft Publisher dengan
menggunakan alat bantu LCD sehingga peserta dapat memahaminya. Kedua Praktek Mandiri yaitu
setiap peserta melakukan praktek langsung berupa proses membuka, mengubah, menjalankan dan
mengolah data menggunakan program Microsoft Publisher. Ketiga Tanya jawab yaitu peserta dapat
langsung bertanya kepada tim pengabdian pada masyarakat yang mendampingi mereka selama
kegiatan berlangsung.

KHALAYAK SASARAN

Khalayak sasaran pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini adalah para guru sebagai
peserta pelatihan Microsoft Publisher di Sekolah Dasar Islam Terpadu Anak Sholeh Mandiri
Banjarmasin yang ingin mengembangkan diri dalam disiplin ilmunya serta mendapatkan
pengetahuan tambahan dan keterampilan dasar tentang Microsoft Publisher sebagai aplikas pembuat
karya desktop publishing secara cepat, mudah dan hasil yang memuaskan.

257
Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020
Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

FOTO KEGIATAN

258
Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020
Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

259
Prosiding Hasil-Hasil Pengabdian Kepada Masyarakat Tahun 2020
Dosen-Dosen Universitas Islam Kalimantan ISBN: 978-623-7583-56-1

KESIMPULAN

Kesimpulan dari hasil pelaksanaan pengabdian kepada masyarakat ini yang pertama adalah
pelaksanaan pengabdian pada mitra sasaran telah tepat karena dari hasil kuesioner, sebagian besar
peserta pengabdian yang terdiri dari para guru belum mengenal dan belum memanfaatkan Microsoft
Publisher dan yang kedua sebagai pembuat karya dekstop publishing atau media promosi yang
mudah dalam penggunaanya Microsoft Publisher bisa dimanfaatkan sebagai media pendukung
proses belajar mengajar disekolah sehingga para guru sangat senang dan terbantu dengan adanya
pelatihan ini.

DAFTAR PUSTAKA

Astrid Novita Putri, 2016. Peningkatan Kemampuan Pembuatan Media Promosi Dengan
Menggunakan Microsoft Publisher Untuk Penerima Manfaat Pada Balai Pelayanan Sosial
Asuhan Anak Kasih Mesra Demak Provinsi Jawa Tengah, Jawa Tengah, Universitas
Semarang.

Brien Posey, 2011, Using Microsoft Publisher 2010, USA, Pearson Education

Duwi Priyatno, 2010, Cara Instan Desain Promo dengan Microsoft Publisher, Yogyakarta,
Multicom

J. Yuri Yudhaswana, D. Muhammad, 2018. Pelatihan Pembuatan Kalender Menggunakan Microsoft


Publisher Dan Adobe Photoshop Untuk Panti Asuhan Al Hidayah Nur Anutapura Palu. Palu,
Universitas Tadulako

Sulistiana, 2014. Mengoperasikan Microsoft Publisher, Malang. Logo Production

260

Anda mungkin juga menyukai