Anda di halaman 1dari 2

IDENTIFIKASI PASIEN SEBELUM PEMBERIAN OBAT

No. Dokumen Revisi Halaman

01.08.22/SKP 1/2
Tanggal Terbit Ditetapkan oleh
Direktur RS Khusus Ibu & Anak AnDina
04 januari 22

STANDAR
PROSEDUR
OPRASIONAL
(SPO)

Pengertian Identifikasi pasien sebelum pemberian obat adalah tata cara untuk mengenali
identitas pasien yang tercantum di gelang identitas pasien, yang dilakukan oleh
perawat/dokter/petugas farmasi sebelum melakukan
pemberian obat.
Tujuan 1. Mengidentifikasi dengan benar pasien yang akan diberi obat untuk
mencegah terjadinya salah pasien, salah obat.
2. Mencocokan obat dengan pasien yang dimaksud agar tidak terjadi
kesalahan.
3. Untuk menjamin keselamatan pasien dalam rangka memberikan
pelayanan prima.
Kebijakan 1. Keputusan Direktur RS Khusus Ibu & Anak AnDina Ternate Nomor:
001.SKSKP/RSIAA/2022 Tentang Panduan Penerapan Sasaran
Keselamatan Pasien di RS Khusus Ibu & Anak AnDina Ternate.
2. Keputusan Direktur RS Khusus Ibu & Anak AnDina Ternate Nomor:
002.SKSKP/RSIAA/2022 Tentang Penerapan Sasaran Keselamatan Pasien
di RS Khusus Ibu & Anak AnDina Ternate.
Prosedur 1. Perawat/dokter/petugas farmasi mencuci tangan dengan cara 6 langkah
secara benar.
2. Perawat/dokter/petugas memberi salam dan memperkenalkan diri pada
pasien dan keluarga.
3. Perawat/dokter/petugas (farmasi, dan petugas lain yang kompeten)
melakukan identifikasi pasien sebelum pemberian obat dengan cara
menanyakan nama lengkap dan tanggal lahir pada pasien atau keluarga, jika
pasien tidak menyebutkan tanggal lahir bisa dengan
menyebutkan alamat rumah, serta mencocokkan nomor RM pada
IDENTIFIKASI PASIEN SEBELUM PEMBERIAN OBAT

No. Dokumen Revisi Halaman

01.08.22SKP 2/2

Prosedur gelang identitas pasien atau berkas rekam medik dan memastikan identitas
pasien sudah sesuai dan benar.
4. Perawat/dokter/petugas (farmasi, dan petugas lain yang kompeten)
memberikan obat dengan prinsip 7 benar pemberian obat (benar obat, benar
dosis, benar cara/rute, benar waktu, benar pasien, benar informasi dan benar
dokumentasi) dan melakukan observasi respon pasien dan reaksi alergi.
5. Jangan melakukan prosedur pemberian obat jika pasien tidak memakai
gelang identitas atau data pasien tidak lengkap.
6. Ucapkan terimakasih.

Unit Terkait 1. Instalasi Gawat Darurat


2. Instalasi Rawat Inap
3. Instalasi Rawat Jalan
4. Instalasi Farmasi
5. Instalasi RawatKhusus
6. Instalasi Intensif

Anda mungkin juga menyukai