Anda di halaman 1dari 2

IDENTIFIKASI PASIEN

No. Dokumen :SOP/ 04 /PMKP/I/2023


No. Revisi : 00
SOP
Tanggal Terbit : 06 Januari 2023
Halaman : 1/2
KLINIK PRATAMA
BIDDOKKES dr. IRAYANA
POLDA JABAR PEMBINA
Jl. BKR 181 Tegallega NIP. 198110112008012001
Bandung
1. Pengertian 1. Identifikasi Pasien Adalah tatacara untuk mengenali identitas
semua pasien yang mendapat pelayanan di Klinik Pratama
Biddokes Polda Jabar.
2. Identitas pasien yang dimaksud minimal meliputi 2 (dua) item
mencakup nama, tanggal lahir dan/atau nomor rekam medis.
3. Cara pengenalan identitas untuk Pasien rawat jalan dengan tata
cara pemanggilan pasien sesuai prosedur.
4. Yang termasuk rawat jalan meliputi semua pasien poliklinik dan
pelayanan obat.
5. Pelaksana identifikasi adalah dokter, perawat, petugas
(administrasi, RM, farmasi dan petugas lain yang berkompeten).

2. Tujuan 1. Mengidentifikasi pasien dengan benar sebelum dilakukan prosedur


pelayanan, pemberian obat, untuk mencegah terjadinya salah
pasien, salah obat, salah tindakan.
2. Sebagai pedoman konfirmasi ulang pada saat/selama pelayanan
/perawatan/pengobatan dengan pasien yamg dimaksud.
3. Untuk menjamin keselamatan pasien.

4. Kebijakan 1. Klinik wajib melakukan identifikasi dengan benar bagi semua


pasien yang mendapat pelayanan di semua unit, rawat jalan
2. Identifikasi meliputi nama lengkap, tanggal lahir, nomor rekam
medis, dan alamat pasien
3. Identifikasi pasien tidak boleh menggunakan nomor kamar pasien
atau lokasi tempat pelayanan/ruang rawat.
4. Pelaksanaan identifikasi dilakukan secara konsisten pada semua
situasi dan dilakukan pada semua lokasi di Klinik Pratama
Biddokkes Polda Jabar
5. Referensi Pedoman Nasional Keselamatan Pasien Klinik edisi III Tahun 2015.
6. Prosedur 1. Petugas RM melakukan registrasi dengan cara mengisi identitas
pasien yang dibutuhkan oleh Klinik sesuai formulir RM yang
mencakup: nama lengkap pasien, tanggal lahir, dan nomor RM
dan mencocokan kartu identitas pasien yang dimiliki oleh pasien.
2. Petugas dapat konfirmasi pada keluarga pasien, mencocokan
dengan kartu tanda penduduk (KTP), atau tanda identitas lain
yang dimiliki pasien (SIM, Paspor dll) bila salah satu tanda
pengenal yang disebutkan pasien tidak sesuai.
3. Petugas pelaksana identifikasi akan melakukan identifikasi
dengan cara memanggil nama pasien, setelah mendekat pasien
IDENTIFIKASI PASIEN

No. Dokumen :SOP/ 04 /PMKP/I/2023


No. Revisi : 00
SOP
Tanggal Terbit : 06 Januari 2023
Halaman : 2/2
ditanya dengan pertanyaan terbuka yang menanyakan nama
lengkap pasien, tanggal lahir dan atau alamat rumah serta
mencocokan dengan berkas rekam medis.
4. Perawat/petugas kesehatan melakukan assesment resiko pada
semua pasien dan hasilnya ditempelkan label warna/stiker/pin
resiko di Dada sebelah kiri pasien : bila resiko jatuh (warna
kuning), resiko alergi (warna merah)
7. Unit Terkait 1. Unit Pendaftaran dan Rekam Medis
2. Unit Pelayanan Umum
3. Unit Pelayanan Gigi
4. Unit KIA
5. Unit Farmasi

Anda mungkin juga menyukai