Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PENELITIAN

Eksperimen Konfigurasi Jaringan secara fisik


Komunikasi Data dan Jaringan Komputer

Disusun oleh:

Ahmad Fatnan Ali (2022150147)

Antep Rohman Nur Fauzi (2022150040)

Zidni Aofa (2022150087)


Rizski Dikayoda Pradana(2022150121)

PROGRAM STUDI TEKNIK INFORMATIKA


UNIVERSITAS SAINS AL-QUR’AN DI JAWA TENGAH
KALIBEBER, MOJOTENGAH, WONOSOBO
2023
KATA PENGANTAR

Seiring dengan kemajuan teknologi informasi yang pesat, jaringan komputer menjadi
elemen kunci dalam mendukung berbagai aktivitas di dunia digital. Tugas ini membahas
konfigurasi jaringan, suatu aspek penting yang memastikan ketersediaan, keamanan, dan
kinerja optimal dalam berkomunikasi dan berbagi sumber daya di lingkungan komputer
terkoneksi.
Konfigurasi jaringan melibatkan sejumlah elemen, termasuk perangkat keras,
perangkat lunak, protokol komunikasi, serta kebijakan keamanan. Pemahaman mendalam
tentang cara mengatur dan mengelola jaringan menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga
kestabilan sistem dan memberikan layanan yang handal kepada pengguna.
Dalam tugas ini, kita akan bereksperimen melakukan konfigurasi jaringan secara fisik
seperti router, akses point, port lan dan wireless. Semoga tugas ini memberikan wawasan
yang bermanfaat dan membantu meningkatkan pemahaman tentang konfigurasi jaringan.
Terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung penyusunan tugas ini, dan semoga
dapat menjadi panduan yang berguna bagi pembaca dalam menghadapi tantangan
konfigurasi jaringan yang kompleks.

ii
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR...................................................................................................................................
ii DAFTAR ISI..............................................................................................................................................
iii BAB I
........................................................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN .......................................................................................................................................
1
1.1 LATAR BELAKANG.................................................................................................................... 1
1.2 RUMUSAN MASALAH .............................................................................................................. 1
1.3 ....................................................................................................................................................... 1
BAB II .......................................................................................................................................................
2
PEMAHASAN ...........................................................................................................................................
2
2.1 ....................................................................................................................................................... 2

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LATAR BELAKANG


Pertumbuhan pesat teknologi informasi memacu kebutuhan akan jaringan komputer yang
handal dan efisien. Konfigurasi jaringan, baik secara fisik maupun logis, menjadi langkah
krusial dalam memastikan konektivitas yang optimal. Oleh karena itu, penelitian
eksperimental ini dilakukan untuk mendalami konfigurasi jaringan dengan skema yang
mencakup penyambungan alat dan bahan secara fisik, serta pengaturan logis yang terstruktur.
Skema konfigurasi yang diusulkan melibatkan komponen utama seperti ISP (Modem/Router),
Akses Point, dan klien baik dengan koneksi kabel LAN maupun nirkabel (WiFi). Langkah-
langkah ini diambil dengan tujuan untuk menguji keefektifan konfigurasi jaringan dalam
mendukung konektivitas fisik dan logis di lingkungan yang mencakup multiple clients dengan
koneksi berbeda.
Melalui penelitian ini, diharapkan dapat ditemukan hasil-hasil yang berharga untuk
meningkatkan pemahaman praktis dan teoritis mengenai konfigurasi jaringan komputer,
sekaligus memberikan sumbangan dalam pengembangan solusi jaringan yang lebih efisien di
masa depan.
1.2 RUMUSAN MASALAH
1.1.1. - Jelaskan kebutuhan alat dan bahan jaringan
1.1.2. - Jelaskan koneksi secara fisik
1.1.3. - Jelaskan koneksi secara logis
1.3 TUJUAN
1.1.1. - Mempelajari kebutuhan alat dan bahan yang diperlukan dalam konteks
konfigurasi jaringan.
1.1.2. - Menyelidiki langkah-langkah fisik yang terlibat dalam pemasangan alat,
kabel, dan port dalam jaringan.
1.1.3. - Memahami konfigurasi logis, termasuk pengaturan IP Address, SSID, dan
DHCP server

1
BAB II
PEMBAHASAN

2.1 KEBUTUHAN DAN ALAT


1.1.1. - 1 Router sebagai router utama
1.1.2. - 2 Router sebagai akses point untuk menyebar koneksi dari router utama
1.1.3. - 2 Kabel LAN digunakan untuk client statis
2.2 PENJELASAN KONEKSI SECARA FISIK
Pemasangan Alat, Kabel, Port, Router/Akses Point dan tutorial dengan menyertakan hasil
Eksperimen konfigurasi secara Fisik.
Pemasangan Modem/Router Utama:
• Modem/Router utama dihubungkan ke ISP (Internet Service Provider) melalui kabel WAN.
• Kabel LAN dari Modem/Router dihubungkan ke port WAN Accsess Point 1.
• Kabel LAN dari Modem/Router dihubungkan ke port WAN Accsess Point 2.
• Kabel LAN dari Access point 1 dihubungkan ke port LAN Client Kabel LAN.
Pemasangan Client:
• Kabel LAN dihubungkan dari port LAN Akses Point 1 ke dua Client Kabel LAN.
• Akses Point 2 menjadi jembatan nirkabel untuk dua Client WiFi.

2
1. Router utama
2 LAN connector pada router utama disambungkan ke masing masing AP
menggunakan kabel LAN

2. Access Point 1 & 2


Kabel LAN dari router utama disambungkan ke access point melalui port 1 masing-
masing AP.

2.3 PENJELASAN KONEKSI SECARA LOGIS


- Jelaskan bagaimana pengaturan IP Address untuk konfigurasi diatas
Alamat IP Statis:
1. Modem/Router Utama: 192.168.3.1
2. Akses Point 1: 192.168.3.11
3. Akses Point 2: 192.168.3.12
4. Client Kabel LAN: 192.168.3.21, 192.168.3.22, dst
5. Client Wireless/WiFi (DHCP): 192.168.3.31 sampai 192.168.3.50

3
a. Konfigurasi Koneksi Pada router utama, diberikan IP utama yaitu
192.168.3.1,

selanjutnya pada dhcp server range IP yang diberikan antara


192.168.3.31 sampai 192.168.3.50

Untuk konfigurasi akses poin kami menggunakan 2 buah router yang


dirubah menjadi akses poin dengan cara merubah LAN IP Address mengikuti
IP pada router utama, dengan dhcp server dimatikan agar client yang
terkoneksi melalui AP mendapat IP router utama. 2 AP tersebut kita set
didalam router dengan alamat statis pada 192.168.11 dan 192.168.12.
berikut konfigurasinya:

b. Konfigurasi pada Alamat AP 1

c. Konfigurasi pada alamat AP 2

4
d. Konfigurasi di router alamat ip sebagai alamat statis

Dalam gambar diatas yang dijadikan alamat bukan hanya router


tetapi 2 device yang tersambung melalui lan sehingga akan selalu
mendapat alamat yang sama Ketika tersambung.

e. Konfigurasi alamat yang tersambung dengan kabel lan

Selanjutnya untuk masing masing WLAN antara Access Point 1


dan Access Point 2, kami menggunakan SSID AP1 dan AP2 dengan
password yang sama

d. pengaturan range DHCP pada router


• DHCP Range: 192.168.3.31 sampai 192.168.3.50

DHCP server memberikan alamat IP dinamis kepada


Client Wireless/WiFi.

5
- koneksi dengan menggunakan perintah PING menggunakan CMD
Pemeriksaan koneksi
Ping ke koneksi statis

Ping Antar Client

6
BAB III
KESIMPULAN
Eksperimen konfigurasi jaringan ini berhasil mengimplementasikan
skema yang telah ditetapkan. Kombinasi konfigurasi fisik dan logis memastikan
konektivitas yang stabil, serta pengelolaan jaringan yang efisien. Laporan ini
mencakup langkah-langkah praktis, dokumentasi visual, dan hasil konfigurasi
untuk memberikan pemahaman menyeluruh tentang proses konfigurasi jaringan

7
8

Anda mungkin juga menyukai