Anda di halaman 1dari 3

NAMA : IMAM AHNAFUDIN

NIM : 11201120000113
KLS 4 C
UTS PPI 2

1. Pemikir politik islam pada abad 18- 20 memiliki corak yang cukup berbeda dengan
pemikir islam sebelumnya, pemikir islam pada abad tersebut mempunyai corak dimana
pemikiran mereka bermanifestasi pada gerakan pembaharuan, corak pemikiran seperti ini
menjadi konsen mayoritas tokoh pemikir islam pada saat itu. Kenapa corak pemikiran
gerakan pembaharuan ini bisa lahir pada saat itu, salah satu faktor utamanya adalah
karena kondisi umat muslim dunia pada saat itu tengah di jajah oleh para penjajah dari
barat, hampir semua negara-negara islam telah dikuasai. Penjajah barat tidak hanya
menjajah secara fisik mereka juga melalukan penjajahan terhadap pemikiran umat islam,
berangkat dari pada persoalan tersebut, dunia islam semakin tertinggal dan terbelakang,
maka untuk keluar dari persoalan tersebut, para pemikir islam pada saat mengeluarkan
suatu konsepsi gerakan pembaharuan menyeru kepada umat islam dunia agar bangkit dari
keterbelakangan.

2. Konsep pan islamisme yang digagas oleh Jamaludin Al afgani mempunyai misi utama
agar umat islam di dunia bersatu dan membentuk ukhwa islamiyah, sebab kondisi umat
islam pada saat itu tengah terpecah pecah diakibatkan oleh penjajahan bangsa eropa,
jamaludin al afgani menyerukan agar umat islam memiliki cara satu padang sama agar
mampu melawan kolonialesme barat, kemudian konsep pan islamisme juga memuat isi
bahwa umat islam harus keluar dari kejumudan serta taklid buta supaya bisa mampu
keluar dari keadaan yang terbelakang. Pada saat itu jamaludin al afgani memiliki majalah
yang dinamakan al-urwatul Al wutsqo, dimana majalah ini ia buat untuk memuat serta
menyebarluaskan pemikirannya ke seluruh penjuru dunia islam, dan majalah tersebut
sampai ke indonesia dan menjadi rujukan ulama-ulam di Indonesia diantaranya
KH.Ahmad Dahlan, KH. Hasyim Asy’ari, KH A.Hasan Bandung, yang dimana ketiga
ulama tersebut masing masing mendirikan organisasi yang terisnpirasi dari pemikiran
jamaludin al afgani, KH. Ahmad dahlan mendirikan Muhammadiyah, Hasyim Asy’ari
mendirikan Nahdathul Ulama, dan Hasan Bandung mendirikan Persis, organiasi tersebut
sangat berpengaruh di indonesia terutama dalam gerakan peyadaran umat islam indonesia
dan memiliki konstribusi yang cukup nyata terhadap umat muslim Indonesia.

3. Kenapa tokoh pemikir pembaharu islam banyak lahir di mesir. Negeri mesir murupakan
salahbsatu negeri islam yang dikenal dengan kemajuan pendidikan islamnya, diamana
majelis ilmu dan institusi pendidikan islam tumbuh subur di negeri mesir, berangkat dari
hal tersebut melaui majelis ilmu seperti Halaqoh dan isntitusi pendidikan islam
melahirkan banyak ulama yang menjadi para pemikir pembaharu islam. Para ulama
pemabaharu mesir memili perbedaan pemikiran, ada yang konsen gerakan
pembaharuannya pada bidang pendidikan, ada yang gerakan pembaruannya pada bidang
politik, sebut saja Jamaludin al afgani dan Muhammad abduh, walau kedua ulama
tersebut memiliki hubungan yang cukup dekat yaitu murid dan guru tetapi memiliki
pemikiran pembaharuan yang berbeda, jalmaludin al afgani lebih ke masalah politik
sementara Muhammad abduh lebih mengarah ke dunia pendidikan.

4. Pemikiran sekularisme dari mustafa kemal attaturk pada saat itu sangat mengemparkan
dunia islam, dimana attaturk melakukan gerakan menjatuhkan sultan hamid II dan
menghancurkan khilafah utsmaani dan mengubah turkey menjadi negara Republik
sekuler, kenapa hal tersebut muncul di pusat kekuasaan islam. Hal tersebut tidak terlepas
dari persoalan politik, ada campur tangan bangsa eropa yang ingin menghancurkan
khilafah islam utsmani dari dalam, karena pada saat itu khilafah utsmani merupakan salah
satu negara besar yang membuat iri bangsa eropa, sehingga di desainlah gerakan
penghancuran oleh barat melalui anteknya yang bernama mustafa kemal attaturk.
Kemudian melihat hal tersebut para ulama islam merespon dengan melakukan sebuah
gerakan perlawanan terhadap pemikira sekuler dari attaturk yang meeuntuhkan turkey
utsmani.pada tahun 1926 para ulama dunia meengadakan pertemuan di arab saudi yang
diprakarsi oleh raja saud , turut hadir juga dua ulama indonesia yaitu kh.Mas mansyur
dari muhammadiyah dan Hos.Tjokroaminoto dari serikat islam, pertemuan tersebut
membahas didiraknnya kembali khilafah dan adanya khalifah untuk umat islam guna
untuk melindungi umat islam dunia dari paham sekularisme. Pengaruh pemikiran Attturk
ini juga mempengaruhi wilayah lain di dunia islam, yang akhirnya membuat banyak
negara-negara islam tidak lagi mendirakan negara islam secara kaffah dan lebih ke negara
republik termasik Indonesia, pemikiran attaturk juga di adopsi oleh tokoh indonesia
termasuk soekarno, yang dimana dalam banyak tulisannya soekarno selalu memuji
gerakan sekuler dari attaturk, hal ini juga yang mebuat faham bungakarno menajadi
nasioanlis sekuler yang diikuti oleh tokoh lainnya seperti syahrir, m.yamin dan lain
sebagainya.

Anda mungkin juga menyukai