Anda di halaman 1dari 9

Pengertian 2 tak & 4 tak

• Motor bakar dua-tak adalah mesin pembakaran yang dalam satu


siklus pembakaran akan mengalami dua langkah piston
sekaligus.
• Sedang dengan putaran empat-tak adalah sistem yang
mengalami empat langkah piston dalam satu kali siklus
pembakaran, meskipun keempat proses intake, kompresi,
tenaga dan pembuangan juga terjadi.
Komponen Utama 2-tak & 4-
tak
Komponen motor Komponen motor bakar
bakar 4-tak : 2-tak :
Prinsip kerja 2-tak & 4-tak :
• Pada motor dua langkah proses kerja motornya untuk mendapatkan satu kali
langkah usaha hanya diperlukan dau kali langkah piston. Motor dua langkah yang
paling sederhana, pintu masuk atau lubang masuk dan lubang buang terletak
berhadap-hadapan yaitu berada pada sisi bawah pada dinding silinder motor.
Proses kerjanya adalah sebagai berikut. Piston berada TMB, kedua lubang (masuk
dan buang) sama sama terbuka kemudian campuran udara dan bahan bakar
dimasukkan kedalam silinder melalui lubang masuk. Gerakan piston dari TMB ke
TMA, maka lubang masukakan tertutup dan tertutup pula lubang buang.maka
terjadilah langkah kompresi. Pada akhir langkah kompresi ini terjadilah
pembakaran gas bahan bakar. Dengan terjadinya pembakaran gas bahan bakar
maka dihasilkan tenaga pembakaran yang mendorong piston ke bawah dari TMA
ke TMB. Langkah usaha terakhir terjadilah pembuangan gas bekas begitu terbuka
lubang buang.
• Pada motor empat langkah, proses kerja motor diselesaikan dalam empat langkah
piston. Langkah pertama yaitu piston bergerak dari TMA ke TMB, disebut langkah
pengisian. Langkah kedua yaitu piston bergerak dari TMB ke TMA disebut langkah
kompresi. Langkah ketiga piston bergerak dari TMA ke TMB disebut langkah usaha.
Pada langkah usaha in terjadilah proses pembakaran bahan bakar (campuran udara
dan bahan bakar) didalam silinder motor / ruang pembakaran yang menghasilkan
tenaga yang mendorong piston dariTMA keTMB. Langkah keempat yaitu piston
bergerak dari TMB ke TMA disebut langkah pembuangan. Gas hasil pembakaran
didorong oleh piston keluar silinder motor. Jadi pada motor empat langkah proses
kerja mptor untuk menghasilkan satu langkah usaha (yang menghasilkan tenaga)
diperlukan empat langkah piston. Empat langkah piston berarti sama dengan dua kali
putaran poros engkol.
Mesin 4 langkah terbagi 2 ,yaitu mesin
diesel dan otto
Mesin diesel menggunakan proses berbeda dengan mesin bensin
(otto untuk menghasilkan tenaga mekanik. Saat piston naik dalam
silinder, udara dalam silinder turut terkompresi.Seiring tekanan
semakin besar, suhu udara dalam silinder meningkat secara drastis.
Pembakaran terjadi ketika solar disemprotkan melalui nozzle injector
ke dalam udara panas bertekanan tinggi di dalam silinder.Solar akan
langsung terbakar oleh udara panas dan gas pembakaran memaksa
piston kembali turun dari silinder untuk menggerakkan kendaraan.
Mesin diesel tidak memerlukan busi karena solar dapat terbakar
dengan sendirinya saat berada dalam silinder dengan udara panas dan
bertekanan tinggi.Tidak diperlukannya busi merupakan perbedaan
utama antara mesin diesel dan mesin bensin.
mesin bensin bahan bakar dicampur dengan udara, kemudian
dikompresi oleh piston, di mana kemudian terbakar dengan
bantuan percikan api dari busi.Bahan bakar dan udara yang
terbakar kemudian melepaskan energi yang digunakan untuk
mendorong piston.
TROUBLESHOOTING & SOLUSINYA
Kasus mesin diesel tidak bisa hidup
a. Pengurangan memeriksa viskositas, gunakan pelumas yang
tepat, membongkar dan mengganti bagian-bagian mesin.
b. Pengurangan pasokan kompresor udara harus melebihi 20 kg /
cm² dalam tangki.
c. Pengurangan udara mengalir melalui pipa, membersihkan filter
bahan bakar, periksa dan koreksi pompa injeksi bahan bakar,
menggantinya dengan bahan bakar berkualitas baik.
Kasus aliran gas dan warna output yang buruk
a. Asap hitam keluar dari silinder : Bahan bakar tidak sesuai atau
mesin kelebihan beban.
b. Asap biru atau putih : Pengurangan ganti dengan pelumas baru,
menyesuaikan viskositas pelumas.

Anda mungkin juga menyukai