Anda di halaman 1dari 3

BAB II

TINJAUAN UMUM PERUSAHAAN

Bab ini menjelaskan tentang sejarah PT.Exiron Baja Pratama dari awal
mulai berdiri perusahaan hingga saat ini beroperasi, profil perusahaan, dan
struktur organisasi.

2.1 Sejarah Perusahaan


Sejak tahun 1990, PT.Exiron Baja Pratama sudah memulai usaha
pengecoran logam dengan melakukan penelitian dan pembuatan spare part atau
suku cadang untuk sektor industri semen di PT. Semen Padang. Penelitian dan
pembuatan spare part atau suku cadang tersebut dilakukan di Politeknik Mekanik
Swiss ITB (Polman Bandung).
Pada tahun 1992, PT.Exiron Baja Pratama mendirikan sebuah perusahaan
trading casting yang bernama PT. Polma Sepa Utama (PT. PSU) dengan
melakukan kerjasama antara Koperasi PT. Semen Padang dengan Koperasi PMS
ITB atau Polman Bandung.
Untuk bisa mencukupi permintaan spare part atau suku cadang dari PT.
Semen Padang, PT.Exiron Baja Pratama juga melakukan kerjasama dengan
perusahaan Pengecoran Logam yang Bernama PT. Baramulti Metalika.
Pada tahun 2010, PT. Baramulti Metalika menutup perusahaannya dengan alasan
tertentu dan ditawarkan kepada PT.Exiron Baja Pratama untuk membeli seluruh
Asset perusahaannya sekaligus untuk mempekerjakan karyawan – karyawan dari
PT. Baramulti Metalika. PT.Exiron Baja Pratama menerima penawaran dari PT.
Baramulti Metalika, dan akhirnya pada tanggal 8 Desember 2010 berdirilah PT.
Exiron Baja Pratama.

2.2 Profil Perusahaan


2.2.1 PT.Exiron Baja Pratama
PT. Exiron Baja Pratama merupakan salah satu perusahaan manufaktur
lokal yang bergerak dibidang pengecoran logam. Produk yang dihasilkan dari
PT.Exiron Baja Pratama, antara lain :

5
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

1. Tooth Bucket.
2. Padfoot Soil Roller.
3. Bushing Block Engine Truck HD 786.
4. Tooth Ripper.
5. Suku Cadang Industri Semen.
Adapun fasilitas yang dimiliki oleh PT.Exiron Baja Pratama ini yaitu pada
proses pengecoran memiliki tungku induksi, continius mixer, shake out, shoot
blasting, heat treatment. Pada fasilitas laboratorium, PT.Exiron Baja Pratama
memiliki alat Spektrometer, Hardness Tester, Hardness Tester Potable. Dan pada
fasilitas permesinan, PT.Exiron Baja Pratama memiliki mesin CNC bubut dan
mesin CNC milling.

2.2.2 Visi dan Misi PT.Exiron Baja Pratama


Visi

“Menjadi Industri Nasional Yang Terunggul Dalam Bidang Pengecoran


Logam Dengan Menghasilkan Produk Casting Yang Berkualitas Dan
Terpercaya”

Misi

“Aktif Melakukan Perbaikan Dan Peningkatan Kualitas Proses Sehingga


Dicapai Kualitas Produk Yang Bisa Memenuhi Harapan Pelanggan”

2.2.3 Jam Kerja PT.Exiron Baja Pratama


Pada PT.Exiron Baja Pratama jam kerja berlaku dari hari senin sampai sabtu
dengan jam kerja yang berbeda sesuai dengan hari kerja. Pada hari senin - kamis
semua karyawan bekerja dari pukul 08.00 – 16.00 WIB dengan jam istirahat dari
pukul 12.00 – 13.00 WIB. Pada hari jumat, semua karyawan bekerja dari pukul
08.00 – 16.30 WIB dengan jam istirahat dari pukul 11.30 – 13.00 WIB. Dan pada
hari sabtu, semua karyawan bekerja dari pukul 08.00 – 13.00 WIB. Pada tanggal
merah di kalender semua karyawan diliburkan.

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 6


PT.EXIRON BAJA PRATAMA
LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN

2.3 Struktur Instansi Perusahaan


Pada struktur PT.Exiron Baja Pratama jabatan tertinggi merupakan RUPS,
dilanjutkan dengan Komisaris dan juga Direktur. Untuk Direktur sendiri
membawahi langsung HRD & GA, Accouting & Finance, Purchasing, Marketing,
QC,QA,& Engineering, PPIC, dan Produksi.

Gambar 2.1 Struktur Organisasi PT.Exiron Baja Pratama

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN 7


PT.EXIRON BAJA PRATAMA

Anda mungkin juga menyukai