Anda di halaman 1dari 2

INSTRUKSI DIREKTUR DISTRIBUSI SERTA DIREKTUR LEGAL DAN HUMAN CAPITAL

PT PLN (PERSERO)

tentang

GERAKAN “STOP PEKERJAAN TANPA APD LENGKAP”

Beberapa instruksi yang harus dilakukan, namun tidak terbatas pada :

1. Seluruh pekerja yang bekerja di lapangan memakai Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai dengan
peruntukannya, diantaranya :
a. APD Standar diantaranya Helm, sarung tangan, rompi, sepatu safety serta peralatan lain sesuai
kebutuhan.
b. Full body harness pada pekerjaan di ketinggian
c. Sarung tangan dan sepatu isolasi untuk pekerjaan dalam keadaan bertegangan.

2. Perlu dilakukan upaya-upaya sistematis dan terstruktur untuk melaksanakan instruksi di atas, dengan
rincian tugas-tugas sebagai berikut:
A. General Manajer UID
a. Menginstruksikan kepada Manajer UP3 untuk melakukan upaya sistematis dalam memastikan
pelaksanaan pekerjaan dengan mengutamakan keselamatan dan kesehatan kerja,
sebagaimana tertuang dalam Poin B di bawah.
b. Mengawasi, mengevaluasi, terhadap pelaksanaan instruksi, dan memberi sanksi sesuai
ketentuan atas kelalaian maupun pelanggaran.

B. Manajer UP3
a. Melakukan inventarisasi APD dan perlengkapan kerja.
b. Memastikan ketersediaan APD sesuai ketentuan.
c. Melakukan assesment terhadap tingkat kepatuhan penggunaan APD di unitnya.
d. Merumuskan kebutuhan pengarahan, pelatihan, dan pengawasan, serta penerapan sanksi
terhadap pelanggaran, untuk memastikan seluruh pekerja tertib memakai APD.
e. Menugaskan Asman Jar untuk melaksanakan Poin d dan mendapat laporan atas
pelaksanaannya.
f. Melakukan analisis atas pelaksanaan Poin d serta tingkat pemakaian APD di lapangan dan
melakukan upaya perbaikan berkelanjutan sampai semua pekerja tertib menggunakan APD
lengkap.
g. Melakukan tindakan dan/atau pemberian sanksi sesuai ketentuan atas pelanggaran dan
melaporkan kepada GM.

C. Asman Jar
a. Melaksanakan instruksi Manajer UP3, melakukan pengarahan, pelatihan, dan pengawasan
terhadap pemakaian APD dalam pekerjaan lapangan.
b. Memimpin Tim Leader untuk mengarahkan dan mengawasi secara langsung pemakaian APD
dalam pekerjaan di lapangan.
c. Mengukur tingkat kepatuhan pemakaian APD dalam pekerjaan di lapangan dan menyampaikan
laporan kepada Manajer UP3.
d. Melakukan tindakan dan/atau pemberian sanksi sesuai ketentuan atas pelanggaran dan
melaporkan kepada Manajer UP3.

D. Manajer ULP, Tim Leader di bawah Asman Jar, Tim Leader K3


a. Melakukan pengarahan dan pengawasan langsung terhadap pemakaian APD di lapangan.
b. Memastikan penggunaan APD lengkap.
c. Melakukan tindakan dan/atau pemberian sanksi sesuai ketentuan atas pelanggaran dan
melaporkan kepada Asman Jar.

Anda mungkin juga menyukai