Anda di halaman 1dari 2

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Nama Madrasah : MTs Ash-Shabirin Samarinda

Mata Pelajaran : Aqidah Akhlak

Kelas/Semester : VIII/Genap

Materi Pokok : Adab Seorang Muslim Terhadap Orang tua dan Guru

Alokasi Waktu : 4 x 40 menit (2 Pertemuan)

I. Kompetensi Dasar dan Indikator

A. Kompetensi Dasar
3.5 Menerapkan adab kepada orang tua dan guru berserta dalilnya
4.5 Mempraktikkan adab kepada orang tua dan guru

B. Indikator
1. Mampu mempraktekkan adab yang baik pada orang tua dan guru.
2. Mengidentifikasi adab yang baik pada orang tua dan guru.
3. Menjelaskan bentuk adab yang baik pada orang tua dan guru.
4. Menceritakan prilaku beradab yang baik pada orang tua dan guru.
5. Bermain peran tetntang adab kepada orang tua.

II. Tujuan Pembelajaran


a. Menghayati adab yang baik kepada orang tua dan guru
b. Terbiasa beradab yang baik kepada orang tua dan guru
c. Memahami adab kepada orang tua dan guru
d. Mensimulasikan adab kepada orang tua dan guru

III. Materi Esensi


Adab seorang muslim terhadap Orang tua dan Guru

IV. Media dan Sumber Belajar


A. Media
 PPT
 Whatsapp

B. Sumber Belajar
 Al-Qur’an dan Terjemah
 Buku Siswa Akidah Akhlak MTs Kelas 8
 Buku Teks Pelajaran yang releven

V. Proses Pembelajaran
A. Kegiatan Pendahuluan (10 Menit)
 Guru menyapa dan berdoa
 absesnsi siswa
 mengaitkan materi yang akan dipelajari dengan pengalaman peserta didik
 mengigatkan kembali materi dengan mengajukan pertanyaan yang berkaitan
dengan materi
 memberikan gambaran mengenai manfaat mempelajari materi yang akan
diajarkan
 Menyampaikan tujuan pembelajaran
 Memberitahu materi yang akan dibahas
 Menjelaskan mekanisme pelaksanaan pembelajaran

B. Kegiatan Inti (60 Menit)


 Peserta didik diberi motivasi dan panduan untuk melihat, mengamati,
membaca dan menuliskannya kembali. Mereka diberi tayangan dan bahan
bacaan terkait materi adab terhadap orang tua
 Guru memberikan kesempatan untuk mengidentifikasi sebanyak mungkin hal
yang belum dipahami terkait materi adab terhadap orang tua
 Peserta didik dibentuk dalam beberapa kelompok untuk mendiskusikan dan
mempresentasikan ulang mengenai adab terhadap orang tua.
 Guru dan peserta didik membuat kesimpulan tentang hal-hal yang dipelajari
terkait adab terhadap orang tua

C. Kegiatan Penutup
 Guru memberikan umpan balik dan pesan dari pembelajaran
 Guru menyampaikan materi pembelajaran berikutnya
 Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan doa dan salam

VI. Penilaian
A. Penilaian Sikap : Observasi
B. Penilaian Pengetahuan : Tes Tertulis pilihan Ganda.

Anda mungkin juga menyukai