Anda di halaman 1dari 16

KEMENTERIAN PEKERJAAN UMUM DAN PERUMAHAN RAKYAT

DIREKTORAT JENDERAL BINA MARGA

PROSEDUR
PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN BALAI BESAR/BALAI
SOP/UPM/DJBM-78

Disahkan di Jakarta pada tanggal 15 Juli 2019

DIREKTUR JENDERAL BINA MARGA

SUGIYARTANTO

Nomor Salinan Status Dokumen


PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : i dari iii

DAFTAR ISI
Daftar Isi i
Sejarah Dokumen ii
Daftar Distribusi dan Notasi iii
1. Ruang Lingkup 1
2. Tujuan 1
3. Acuan 1
4. Definisi 2
4.1 Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran 2
4.2 Petunjuk Operasional Kegiatan 2
4.3 Rencana Kerja Kementerian/Lembaga 2
4.4 Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga 2
4.5 Program 2
4.6 Kegiatan 3
4.7 Satuan Kerja 3
4.8 Satuan Perangkat Kerja Daerah 3
5. Ketentuan Umum dan Rincian Prosedur 3
5.1 Ketentuan Umum 3
5.1.1 Penyusunan Rencana Kerja Balai 3
5.1.2 Dasar Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan 3
5.1.3 Ketentuan Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran 4
Tahunan
5.1.4 Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran 4
5.2 Rincian Prosedur 4
6. Kondisi Khusus 7
7. Bagan Alir Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan 8
8. Bukti Kerja 10
9. Lampiran 10

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : ii dari iii

SEJARAH DOKUMEN

TANGGAL CATATAN PERUBAHAN KETERANGAN

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : iii dari iii

DAFTAR DISTRIBUSI DOKUMEN DAN NOTASI

No. Distribusi Unit Penerima Dokumen Notasi

001 Sekretariat Direktorat Jenderal Bina Marga SET


002 Direktorat Pengembangan Jaringan Jalan PJJ
003 Direktorat Pembangunan Jalan PAJ
004 Direktorat Preservasi Jalan PEJ
005 Direktorat Jembatan JEM
006 Direktorat Jalan Bebas Hambatan dan Perkotaan JBHP
007 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional I – Banda Aceh BPJN I
008 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional II - Medan BBPJN II
009 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional III - Padang BPJN III
010 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional IV - Jambi BPJN IV
011 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional V - Palembang BBPJN V
012 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VI - Jakarta BBPJN VI
013 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VII - Semarang BBPJN VII
014 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional VIII - Surabaya BBPJN VIII
015 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional IX - Mataram BPJN IX
016 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional X - Kupang BPJN X
017 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XI - Banjarmasin BBPJN XI
018 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XII - Balikpapan BPJN XII
019 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XIII - Makasar BBPJN XIII
020 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XIV - Palu BPJN XIV
021 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XV - Manado BPJN XV
022 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XVI - Ambon BPJN XVI
023 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XVII - Manokwari BPJN XVII
024 Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XVIII - Jayapura BBPJN XVIII
025 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XIX – Bandar Lampung BPJN XIX
026 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XX – Pontianak BPJN XX
027 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XXI – Kendari BPJN XXI
028 Balai Pelaksanaan Jalan Nasional XXII – Merauke BPJN XXII
029 Balai Jembatan Khusus dan Terowongan - Jakarta BJKT

Catatan :
Masing-masing Unit Kerja (Setditjen, Direktorat-Direktorat, Balai Besar/Balai Pelaksanaan Jalan
Nasional) dapat membuat ketentuan tersendiri tentang pengaturan/penomoran distribusi pada
unit-unit yang berada dibawah koordinasinya.

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 1 dari 12

1. Ruang Lingkup
Ruang lingkup penerapan Prosedur ini berlaku untuk Penyusunan Rencana Kerja dan
Anggaran Tahunan untuk tingkat Balai Besar/Balai/SNVT/SKPD di lingkungan Direktorat
Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
2. Tujuan
Memberikan panduan pelaksanaan kegiatan Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan tingkat Balai Besar/Balai agar memenuhi persyaratan, peraturan perundang-
undangan dan dilaksanakan secara efektif dan efisien, oleh pihak-pihak yang terlibat.
3. Acuan
1. Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 90 tahun 2010, tentang
Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian Negara/Lembaga.
2. Peraturan Menteri Pekerjaan Umum Nomor 14/PRT/M/2011, tentang
Pedoman Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Pekerjaan Umum yang
Merupakan Kewenangan Pemerintah dan Dilaksanakan Sendiri.
3. Peraturan Menteri PUPR Nomor 15/PRT/M/2011 Tentang Pedoman
Pelaksanaan Kegiatan Kementerian Pekerjaan Umum Yang Merupakan
Kewenangan Pemerintah Dan Dilaksanakan Melalui Dekonsentrasi Dan
Tugas Pembantuan sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan
Menteri PUPR Nomor 33/PRT/M/2015 tentang Perubahan Atas Peraturan
Menteri PUPR Nomor 15/PRT/M/2011 Tentang Pedoman Pelaksanaan
Kegiatan Kementerian Pekerjaan Umum Yang Merupakan Kewenangan
Pemerintah Dan Dilaksanakan Melalui Dekonsentrasi Dan Tugas
Pembantuan.
4. Peraturan Menteri PUPR No. 03/PRT/M/2019 tentang Organisasi dan Tata
Kerja Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat.
1.5. Peraturan Menteri PUPR Nomor 20/PRT/M/2016 tentang Organisasi dan
Tata Kerja Unit Pelaksana Teknis Kementerian Pekerjaan Umum dan
Perumahan Rakyat sebagaimana telah diubah terakhir dengan Peraturan
Menteri PUPR Nomor 05/PRT/M/2019 tentang Perubahan Atas Peraturan
Menteri PUPR Nomor 20/PRT/M/2016 tentang Organisasi dan Tata Kerja

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 2 dari 12

Unit Pelaksana Teknis Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan


Rakyat.
6. Peraturan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Badan
Perencanaan Pembangunan Nasional Nomor 1 Tahun 2011, tentang Tata
Cara Penyusunan Inisiatif Baru.
7. Peraturan Menteri Keuangan No.206/PMK.02/2018, tentang Tata Cara
Revisi Anggaran Tahun Anggaran 2019.
8. Peraturan Menteri Keuangan Nomor 94/PMK.02/2017, tentang Petunjuk
Penyusunan dan Penelaahan Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian
Negara/Lembaga dan Pengesahan Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran.
4. Definisi
4.1. Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran
Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran yang selanjutnya disebut DIPA adalah
dokumen pelaksanaan anggaran yang disusun oleh PA/KPA.
(Peraturan Menteri Keuangan Nomor 206/PMK.02/2018, Pasal 1 angka 10)
4.2. Petunjuk Operasional Kegiatan
Petunjuk Operasional Kegiatan adalah Petunjuk bagi Pejabat Satker untuk
melaksanakan kegiatan yang mengikuti Petunjuk Umum dan Petunjuk Khusus
yang ditetapkan oleh Menteri.
(Sumber: Permen PU No.14/PRT/M/2011 pasal 7 ayat 1)
4.3. Rencana Kerja Kementerian/Lembaga
Rencana Pembangunan Tahunan Kementerian/Lembaga, yang selanjutnya
disebut Rencana Kerja Kementerian/Lembaga (Renja-K/L), adalah dokumen
perencanaan Kementerian/Lembaga untuk periode 1 (satu) tahun.
(PP RI No. 90 Tahun 2010 pasal 1 ayat 7)
4.4. Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga
Rencana Kerja dan Anggaran Kementerian/Lembaga, yang selanjutnya disingkat
RKA-KL, adalah dokumen rencana keuangan tahunan Kementerian/Lembaga yang
disusun menurut Bagian Anggaran Kementerian/Lembaga.
(PP No.90 Tahun 2010 pasal 1 ayat 8)
4.5. Program
Program adalah penjabaran dari kebijakan sesuai dengan visi dan misi

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 3 dari 12

Kementerian/Lembaga yang rumusannya mencerminkan tugas dan fungsi Unit


Eselon I atau Unit Kementerian/Lembaga berisi satu atau beberapa kegiatan
untuk mencapai hasil (outcome) dengan indikator kinerja yang terukur.
(Permen PPN No. 1 tahun 2011 Bab I.E.8)
4.6. Kegiatan
Kegiatan adalah penjabaran dari Program yang rumusannya mencerminkan tugas
dan fungsi Satker atau penugasan tertentu Kementerian/Lembaga yang berisi
komponen kegiatan untuk mencapai keluaran (output) dengan indikator kinerja
yang terukur.
(Peraturan Menteri Keuangan Nomor 206/PMK.02/2018, Pasal 1 angka 25)
4.7. Satuan Kerja
Satuan Kerja yang selanjutnya disebut satker adalah Satuan Kerja di lingkungan
Kementerian Pekerjaan Umum yang menyelenggarakan kegiatan yang dibiayai
dari dana APBN Kementerian Pekerjaan Umum.
(Permen PU No.14/PRT/M/2011 pasal 1 angka 8)
4.8. Satuan Perangkat Kerja Daerah
Satuan Perangkat Kerja Daerah yang selanjutnya disebut SKPD adalah
organisasi/lembaga pada Pemerintah Daerah yang bertanggung jawab terhadap
pelaksanaan Dekonsentrasi/Tugas Pembantuan di bidang tertentu di daerah
provinsi, kabupaten, atau kota.
(Permen PU No.33/PRT/M/2015 pasal 1 angka 12)
5. Ketentuan Umum dan Rincian Prosedur
5.1. Ketentuan Umum
5.1.1. Penyusunan Rencana Kerja Balai
Penyusunan Rencana Kerja (Renja) Balai Besar/Balai Pelaksanaan Jalan
Nasional (BBPJN/BPJN), harus disusun berdasarkan Skala Prioritas
Kementerian yang diperoleh dari Kegiatan pada Rencana Kerja
Pemerintah (RKP) tahun rencana.
5.1.2. Dasar Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Rencana Kerja dan Anggaran (RKA) Tahunan disusun berdasarkan
kompilasi dari usulan masing-masing Satuan Kerja Balai/Satuan Kerja
Non Vertikal Tertentu (SNVT)/Satuan Perangkat Kerja Daerah (SKPD) di

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 4 dari 12

Lingkungan BBPJN/BPJN mengacu pada Rencana Program Jangka


Menengah (RPJM) yang telah disusun pada Dokumen Penjabaran Tugas
dan Fungsi BBPJN/BPJN.
5.1.3. Ketentuan Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan disusun oleh masing-masing
Satuan Kerja berdasarkan ketentuan sebagaimana diatur dalam Bagan
Alir Penyusunan RKA, setelah menerima Surat Pemberitahuan
Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan dari Kepala
Bagian/Sub Bagian Tata Usaha BBPJN/BPJN.
5.1.4. Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran
Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran BBPJN/BPJN
dilakukan oleh Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan.
5.2. Rincian Prosedur
1. Mengirim Surat Pemberitahuan Penyusunan Rencana Kerja dan
Anggaran Tahunan
Surat pemberitahuan disampaikan oleh Kepala Balai Besar/Balai
Pelaksanaan Jalan Nasional melalui Kepala Bagian/Sub Bagian Tata Usaha
kepada Bidang/Seksi, SNVT dan SKPD di lingkungan Balai Besar/Balai
Pelaksanaan Jalan Nasional selambat-lambatnya pada minggu ke 2 bulan
Januari tahun n-1.
2. Mengumpulkan Data dan Informasi
Masukan atau input Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan diperoleh dari
Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD di lingkungan BBPJN/ BPJN
yang meliputi informasi dan data lapangan maupun hasil kegiatan
monitoring dan evaluasi.
3. Menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Masing-masing Kepala Bagian/Sub Bagian Tata Usaha, Kepala Bidang/Seksi,
Kepala SNVT/SKPD menyusun Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
mengacu pada Rencana Program Jangka Menengah (RPJM) yang telah
disusun pada Dokumen Penjabaran Tugas dan Fungsi di lingkungan
BBPJN/BPJN, berdasarkan skala prioritas kegiatan pada setiap unitnya
dengan berpedoman pada Kerangka Acuan Kerja masing-masing.

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 5 dari 12

4. Kompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan


Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan selaku koordinator
mengumpulkan dan mengkompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
yang telah disusun oleh masing-masing Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/SKPD.
5. Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan Tingkat Balai Besar/Balai
a. Kepala Balai Besar/Balai Pelaksanaan Jalan Nasional memimpin
pembahasan Usulan RKA, dengan melibatkan seluruh jajarannya yang
terdiri atas Kepala Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD dan
seluruh Staf yang dianggap perlu.
b. Kepala Balai Besar/Balai melakukan analisis kesesuaian penyusunan
RKA, dengan memperhatikan sasaran Unit Kerja Balai Besar/Balai
Pelaksanaan Jalan Nasional.
c. Kepala Balai Besar/Balai memberikan saran, koreksi dan rekomendasi
atas penyusunan RKA BBPJN/BPJN.
d. Seluruh jajaran BBPJN/BPJN melakukan perbaikan dan koreksi
ditempat, dan hasilnya disepakati sebagai produk akhir usulan RKA
BBPJN/BPJN (Pagu Base Line).
Pembahasan RKA Tingkat Balai Besar/Balai harus dilaksanakan selambat-
lambatnya minggu ke 2 bulan Februari.
6. Usulan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan Kepada PJJ
Kepala Balai Besar/Balai mengajukan Usulan Draft RKA BBPJN/BPJN kepada
Direktur Jenderal Bina Marga c.q Direktur Pengembangan Jaringan Jalan
(PJJ).
7. Pemberitahuan Pagu Indikatif
Setelah menerima Pagu Indikatif, Kepala Balai Besar/Balai memberitahukan
kepada Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan melakukan
verifikasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan terhadap Pagu Indikatif.
8. Verifikasi Terhadap Pagu Indikatif
Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan melakukan verifikasi
Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan yang telah disusun oleh masing-
masing Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD terhadap Pagu

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 6 dari 12

Indikatif.
9. Penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Apabila ada perubahan masing-masing Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/SKPD melakukan penyesuaian Rencana Kerja dan
Anggaran Tahunan yang telah disusun oleh masing-masing
Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD terhadap Pagu Indikatif.
10. Pemberitahuan Pagu Definitif
Setelah menerima Pagu Definitif, Kepala Balai Besar/Balai memberitahukan
kepada Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan melakukan
verifikasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan terhadap Pagu Definitif.
11. Verifikasi Terhadap Pagu Definitif
Apabila tidak ada perubahan Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan
Pemantauan melakukan verifikasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
yang telah disusun oleh masing-masing Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/
SNVT/SKPD terhadap Pagu Definitif.
12. Penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran
Apabila ada perubahan masing-masing Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/
SNVT/SKPD melakukan penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
yang telah disusun oleh masing-masing Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/SKPD terhadap Pagu Definitif.
13. Kompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan selaku koordinator
mengumpulkan dan mengkompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
yang telah disusun sesuai Pagu Definitif oleh masing-masing
Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD.
14. Rapat Koordinasi Penajaman Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan Tingkat Balai Besar/Balai
a. Kepala Balai Besar/Balai Pelaksanaan Jalan Nasional memimpin
pembahasan Penajaman RKA, dengan melibatkan seluruh jajarannya
yang terdiri atas Kepala Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/ SNVT/SKPD
dan seluruh Staf yang dianggap perlu.
b. Kepala Balai Besar/Balai melakukan analisis kesesuaian penajaman RKA,
dengan memperhatikan sasaran Unit Kerja Balai Besar/Balai

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 7 dari 12

Pelaksanaan Jalan Nasional.


c. Kepala Balai Besar/Balai memberikan saran, koreksi dan rekomendasi
atas penajaman RKA BBPJN/BPJN.
d. Seluruh jajaran BBPJN/BPJN melakukan perbaikan dan koreksi
ditempat, dan hasilnya disepakati sebagai produk akhir Penajaman RKA
BBPJN/BPJN.
15. Mengirim Penajaman Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
Kepada Eselon I
Kepala Balai Besar/ Balai Pelaksanaan Jalan Nasional mengajukan Rencana
Kerja dan Anggaran Tahunan Balai Besar/Balai Pelaksanaan Jalan Nasional
untuk mendapatkan persetujuan Direktur Jenderal Bina Marga, selambat-
lambatnya pada minggu ke 2 bulan November melalui Direktorat
Pengembangan Jaringan Jalan.
6. Kondisi Khusus
Tidak ada.

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 8 dari 12

7. Bagan Alir Penyusunan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan

PENANGGUNG LAMA
PROSES DOKUMEN/REKAMAN
JAWAB PROSES

MULAI

1
MENGIRIM SURAT
Ka. Balai (Bagian/ PEMBERITAHUAN
Surat
Subbagian Tata PENYUSUNAN RENCANA
Pemberitahuan
Usaha) KERJA DAN ANGGARAN
TAHUNAN

2 - Penjabaran
MENGUMPULKAN DATA Tusi
Bagian/Bidang/Sub DAN INFORMASI - Program Jangka
Bagian/Seksi/SNVT/ Menengah
SKPD 3
PENYUSUNAN RENCANA
KERJA DAN ANGGARAN
TAHUNAN

4
Bidang/Seksi KOMPILASI RENCANA
Perencanaan dan KERJA DAN ANGGARAN
Pemantauan TAHUNAN

Draft Rencana Kerja


5
RAPAT KOORDINASI PENYUSUNAN RENCANA dan Anggaran
Kepala Balai Besar/ KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN TINGKAT BALAI Tahunan
Balai, BESAR/BALAI BBPJN/BPJN
Kepala Bagian/
Bidang/Sub Bagian/
Seksi//SNVT/SKPD
Konreg

Draft Rencana Kerja


6
USULAN RENCANA KERJA dan Anggaran
DAN ANGGARAN Tahunan
Kepala Balai Besar/ TAHUNAN KEPADA PJJ BBPJN/BPJN
Balai
7
PEMBERITAHUAN PAGU Pagu
INDIKATIF Idikatif

8
Bidang/Seksi
Perencanaan dan VERIFIKASI TERHADAP
Pemantauan PAGU INDIKATIF

A B

Catatan :
- Pada Unit Kerja Balai Besar penanggung jawab kegiatan adalah Bagian dan Bidang
- Pada Unit Kerja Balai penanggung jawab kegiatan adalah Sub Bagian dan Seksi

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 9 dari 12

PENANGGUNG LAMA
PROSES DOKUMEN/REKAMAN
JAWAB PROSES

A B

Ada Ya
Perubahan?
Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/ Tidak
SKPD 9
PENYESUAIAN RENCANA
KERJA DAN ANGGARAN
TAHUNAN

10
Kepala Balai Besar/ PEMBERITAHUAN PAGU Pagu
Balai DEFINITIF Definitif

11
Bidang/Seksi VERIFIKASI TERHADAP
Perencanaan dan PAGU DEFINITIF
Pemantauan

Tidak Ya
Ada
Perubahan?

Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/
12
SKPD PENYESUAIAN RENCANA
KERJA DAN ANGGARAN
TAHUNAN

13
Bidang/Seksi KOMPILASI RENCANA
Perencanaan dan KERJA DAN ANGGARAN
Pemantauan TAHUNAN

Kepala Balai Besar/


14 Rencana Kerja dan
Balai, RAPAT KOORDINASI PENAJAMAN RENCANA
Kepala Bagian/ Anggaran Tahunan
KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN TINGKAT BALAI
Bidang/Sub Bagian/ BBPJN/BPJN
BESAR/BALAI
Seksi/SNVT/SKPD

15
MENGIRIM PENAJAMAN Rencana Kerja dan
Kepala Balai Besar/ RENCANA KERJA DAN Anggaran Tahunan
Balai ANGGARAN TAHUNAN BBPJN/BPJN
KEPADA ESELON I

SELESAI

Catatan :
- Pada Unit Kerja Balai Besar penanggung jawab kegiatan adalah Bagian dan Bidang
- Pada Unit Kerja Balai penanggung jawab kegiatan adalah Sub Bagian dan Seksi

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 10 dari 12

8. Bukti Kerja
8.1 Rencana Kerja Anggaran dan Tahunan Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/
SKPD
8.2 Rencana Kerja Anggaran dan Tahunan Balai Besar/Balai
8.3 Notulen Rapat Pembahasan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
8.4 Daftar Isian Pelaksanaan Anggaran (DIPA)
9. Lampiran
9.1 Daftar Simak
(FRM-01/SOP/UPM/DJBM-78/Rev.00)

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 11 dari 12

Lampiran 9.1
Daftar Simak
(FRM-06/SOP/UPM/DJBM-78/Rev.00)
Pemenuhan Persyaratan
No. Uraian
Ya Tidak Keterangan
1. Ada surat pemberitahuan Penyusunan Rencana Kerja
dan Anggaran Tahunan disampaikan oleh Kepala Balai
Besar/Balai melalui Kepala Bagian/Sub Bagian Tata
Usaha.
2. Masukan atau input Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan diperoleh dari Bagian/Bidang/Sub
Bagian/Seksi/SNVT/SKPD, sesuai
3. Ada Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan yang disusun
Kepala Bagian/Sub Bagian Tata Usaha, Kepala Bidang/
Seksi, Kepala SNVT/SKPD.
4. Kompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan yang
telah disusun oleh Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan
Pemantauan selaku koordinator, sesuai.
5. Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan
Anggaran Tahunan Tingkat Balai Besar/Balai, sesuai.
6. Usulan Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan Kepada
PJJ, sesuai.
7. Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan
melakukan verifikasi Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan terhadap pagu indikatif.
8. Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD melakukan
penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
terhadap pagu indikatif.
9. Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan Pemantauan
melakukan verifikasi Rencana Kerja dan Anggaran
Tahunan terhadap pagu definitif.
10. Bagian/Bidang/Sub Bagian/Seksi/SNVT/SKPD melakukan
penyesuaian Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan
terhadap pagu definitif.

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat
PROSEDUR PENYUSUNAN RENCANA KERJA DAN ANGGARAN TAHUNAN
BALAI BESAR/BALAI
Nomor Dokumen : SOP/UPM/DJBM-78 Tanggal Berlaku : 15 Juli 2019
Nomor Revisi : 00 Halaman : 12 dari 12

Pemenuhan Persyaratan
No. Uraian
Ya Tidak Keterangan

11. Kompilasi Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan yang


telah disusun oleh Kepala Bidang/Seksi Perencanaan dan
Pemantauan selaku koordinator, sesuai.
12. Rapat Koordinasi Penyusunan Rencana Kerja dan
Anggaran Tahunan Tingkat Balai Besar/Balai, sesuai.
13. Pengajuan Persetujuan Direktur Jenderal Bina Marga
terhadap Rencana Kerja dan Anggaran Tahunan Balai
Besar/Balai Pelaksanaan Jalan Nasional oleh Kepala Balai
Besar/Balai.

Catatan : .....................................................................................................................
.....................................................................................................................
.....................................................................................................................

..............................., ...... 20.....


Petugas Pemeriksa,

.............................................
NIP. ...........................

Dilarang memperbanyak sebagian atau seluruh isi dokumen tanpa izin tertulis dari
Direktorat Jenderal Bina Marga, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat

Anda mungkin juga menyukai