Anda di halaman 1dari 9

MEMBUAT ANTENA DARI BAHAN BEKAS

TUGAS PSRTV
SMK TAMTAMA 2 SIDAREJA

XII TAV 1

Nama Kelompok:

1.Ahmad Fauzan
2.Bagas Dwi Prasetyo
3.Mokhaeron setya aryadana
4.Sofian Khariri
5.Sugianto
BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Antena (antenna atau areal) adalah perangkat yang berfungsi untuk memindahkan
energi gelombang elektromagnetik dari media kabel ke udara atau sebaliknya dari udara
ke media kabel. Karena merupakan perangkat perantara antara media kabel dan udara,
maka antena harus mempunyai sifat yang sesuai (match) dengan media kabel
pencatunya. Prinsip ini telah diterangkan dalam saluran transmisi.
Dewasa ini teknologi internet semakin berkembang,internet tidak hanya dapat
diakses melalui media kabel tetapi dapat juga diakses menggunakan media tanpa kabel
atau wireless. Untuk mengakses internet melalui wireless dibutuhkan suatu perangkat
yang disebut Modem. Modem memiliki antena yang digunakan untuk mengirim dan
menerima sinyal agar internet dapat diakses, tetapi tidak pada semua daerah memiliki
sinyal yang memadai.hal ini disebabkan karena BTS jauh dari daerah tersebut. Oleh
karena itu kami membuat antena kaleng yang dapat memperkuat sinyal modem. Kami
memilih antena kaleng sebagai penguat sinyal modem karena lebih efisien, bahannya
mudah dicari dan bahannya murah. Antena kaleng ini bekerja pada frekuensi 1,9 GHz.
Antena ini dapat menguatkan sinyal CDMA, untuk operator smart.

Dalam perancangan suatu antena, baberapa hal yang harus diperhatikan adalah :
- bentuk dan arah radiasi yang diinginkan
- polarisasi yang dimiliki
- frekuensi kerja,
- lebar band (bandwidth), dan
- impedansi input yang dimiliki.
Untuk antena yang bekerja pada band VLF, LF, HF, VHF dan UHF bawah, jenis antena
kawat (wire antenna) dalam prakteknya sering digunakan, seperti halnya antena dipole
1/2, antena monopole dengan ground plane, antena loop, antena Yagi-Uda array, antena
log periodik dan sebagainya. Antena-antena jenis ini, dimensi fisiknya disesuaikan dengan
panjang gelombang dimana sistem bekerja. Semakin tinggi frekuensi kerja, maka semakin
pendek panjang gelombangnya, sehingga semakin pendek panjang fisik suatu antena.
1.2Tujuan
Antena Penguat Sinyal Modem bermanfaat bagi sebagian besar masyarakat yang sangat
membutuhkan akses internet untuk kebutuhan bisnis, usaha ataupun hanya untuk hobi.
Untuk masyarakat yang tinggal dikota besar, memang hampir tidak memiliki masalah
dengan koneksi internet. Karena banyak pilihan untuk memilih koneksi internet, baik
dengan kabel ataupun mobile Broadband. Akan tetapi bagi masyarakat yang tinggal di
daerah atau di lokasi yang tidak memungkinkan akses internet dengan kabel, tentu
harus memiliki solusi lain. Sehingga kami akan membuat suatu alat yang dapat
melancarkan koneksi internet, kami memanfaatkan atau mendaur ulang barang bekas
yaitu kaleng untuk membuat sebuah antena kaleng penguat sinyal modem.

1.3 Manfaat
Selain koneksi internet dapat diakses lebih cepat di daerah yang jauh dari BTS,
membuat antena kaleng ini dapat memanfaatkan barang bekas yaitu kaleng.
BAB II METODE

2.1 Alat dan Bahan

- Tang potong
- Bor
- Pisau cutter
- Tang cucut
- Solder+timah
- Kabel RG58 panjang sesuai daerah masing-masing
- Kaleng bekas
- Jack BNC male+female
- Jack antena Tv Male+female
- Pcb Polos ukuran 4X8 Cm
- Kawat tembaga 0.8mm

2.2 Cara pembuatan :

1. Bersihkan cat pada bagian luar kaleng


Akan menjadi seperti ini

2. Potong kawat tembaga sepanjang 30.716 mm dan solder kawat tembaga tersebut ke
ujung jack BNC female

3. Lubangi kaleng sebesar ukuran jack female BNC. Jarak lubang dari belakang kaleng
38.401 mm. kemudian pasang Jack female BNC yg sudah tersolder dengan kawat
tembaga ke lubang kaleng.Sehingga menjadi seperti ini
kalau tampak samping

4. Buat Induksi antena dari Pcb polos dengan cara buat alur jalur seperti gambar
dibawah ini
dengan pisau cutter.Sehingga membentuk alur/jalur naik turun.Solder jack female
antena Tv ke pcb,Jalur tengah untuk ground sedangkan tepi Pcb untuk (+) antena
yang terhubung ke Kawat tembaga pada antena kaleng.Catatan jalur tengah dan tepi
tidak berhubungan.

5. Sambung Ujung kabel antena ke jack male BNC

6. Sambung kabel antena ujung satunya ke jack male antena TV

7. Pasang Jack male BNC ke Jack female BNC sedangkan jack male antena tv ke jack
female antena tv pada Pc induksi antena.sekarang antena siap dipasang diluar
menggunakan tiang. Dan arahkan antena ke BTS provider terdekat
. D = 120 mm ( diameter kaleng )
. Lg/4 = 38.401 mm ( jarak kawat tembaga dengan belakang kaleng )
. Lo/4 = 30.716 mm ( tinggi kawat tembaga )
. 3/4Lg = 153.603 mm ( panjang kaleng )

Parameter yang digunakan dalam pembuatan antena kaleng

Parameter keterangan

Impedansi 75 ohm

Frekuensi 1,9 GHz

Pola radiasi Unidirectional

Diameter kaleng 120 mm

Jarak kawat tembaga 38.401 mm


Gain 12dBi

Polarisasi Vertikal atau horizontal (tergantung


pemasangan antena)
Media transmisi Kabel

Tipe atau jenis kabel Coaxial (Kabel RG58)

BAB III PENUTUPAN

A.KESIMPULAN

Dari hasil percobaan yang kami lakukan terhadap tugas ini,


dapat ditarik beberapa kesimpulan bahwa Dengan
memanfaatkan barang bekas kita dapat membuat antena
yang low budget. Ditengah krisis global yang sedang
melanda,namun kebutuhan akan teknologi internet yang
semakin tinggi, maka Antena dari barang bekas ini
merupakan salah satu alternatif ,karena pembuatannya yang
mudah dan relatif lebih murah.

B.SARAN

Saran dari kami, Jika terdapat barang bekas yang masih


dapat didaur ulang sebaiknya jangan dibuang kita dapat
memikirkan untuk mebuat sesuatu agar dapat bermanfaat
kembali.

Anda mungkin juga menyukai