Anda di halaman 1dari 3

SOSIALISASI KEBIJAKAN KRITERIA LED

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA

Kriterian II
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tata pamong, tata kelola
dan kepemimpinan di UPPS telah disosialisasikan kepihak-pihak yang berkepentingan melalui
rapat yang diadakan setiap tahun untuk penyusuaian kebijakan regulasi baru, sosialisasi juga
dilakukan melalui penyebaran dokumen cetak kepada setiap prodi serta melalui website Fakultas.
1. Rektor dalam kegiatan pertemuan internal memberikan sosialisasi tata pamong dan tata
kelola kepada Fakultas, PS dan unit kerja di lingkungan Universitas Serambi Mekkah.
2. Rektor dalam kegiatan pertemuan eksternal memberikan sosialisasi tata pamong dan tata
kelola kepada para mitra dan stakeholder.
3. Fakultas, PS dan unit kerja di lingkungan universitas Serambi Mekkah mensosialisasikan
tata pamong dan tata kelola universitas dan tata pamong dan tata kelola masing-masing
unit kerja ke dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan alumni.
4. Fakultas, PS dan unit kerja di lingkungan universitas Serambi Mekkah mengistruksikan
kepada petugas untuk mensosialisasikan tata pamong dan tata kelola universitas dan tata
pamong dan tata kelola masing-masing unit kerja dalam media yang telah disepakati
5. Fakultas, PS dan unit kerja di lingkungan universitas Serambi Mekkah menilai
pemahaman tata pamong dan tata kelola dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa dan
alumni

Kriterian III
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur rekrutmen dan seleksi
mahasiswa baru telah disosialisasikan kepihak-pihak yang berkepentingan melalui:
1. Rektor dalam kegiatan pertemuan internal memberikan sosialisasi system rekrutmen dan
sosisalisasi kepada Fakultas, PS dan unit kerja di lingkungan universitas Serambi
Mekkah.
2. Rapat Pimpinan Fakultas dan Program Studi
3. Rapat Pimpinan Mahasiswa BEM dan HMJ di Lingkungan FKIP USM
4. Rapat Ikatan Alumni untuk Sosisalisasi di lembaga masyarakat
5. Rapar koordinasi dinas dan kerpala sekolah dalam menerima mahasiswa baru
6. Panitia melakukan penyebaran brosur cetak dilakukan melalui jaringan alumni yang ada
di setiap daerah.
7. Sosialisasi juga dilakukan melalui website Universitas, Fakultas maupun sosial media.

Kriteria IV
Sosialisasi kebijakan rekrutmen dosen tetap di perguruan tinggi khususnya di Universitas
Serambi Mekkah adalah upaya komunikasi yang sangat penting untuk memastikan transparansi,
keterbukaan, dan keterlibatan seluruh pihak terkait dalam proses pengangkatan dosen tetap.
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang SDM,
perekrutan, seleksi, penempatan, pengembangan, evaluasi dosen dan tendik disosialisasikan
melalui rapat fakultas bersama Prodi dan tendik yang diadakan setiap bulan untuk penyusuaian
kebijakan kinerja dan evaluasi dosen dan tendik. Sosialisasi juga dilakukan melalui website
Fakultas. Sosialisasi juga akan mencakup informasi mengenai skema pengembangan karir dosen
tetap.

Kriteria V
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang pengelolaan
keuangan dan sarana prasarana disosialisasikan melalui rapat fakultas bersama Prodi dan tendik
yang diadakan setiap bulan untuk penyusuaian kebijakan kinerja dan evaluasi dosen dan tendik.
Sosialisasi juga dilakukan melalui website Fakultas.

Kriteria VI
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang perencanaan,
penyusunan, pelaksanaan, kebijakan kurikulum disosialisasikan melalui pembentukan tim
penyusun pengembang kurikulum untuk persamaan persepsi terkait pedoman kurikulum,
disosialisasikan kepada stakeholder, alumni melalui FGD yang dilakukan masing-masing prodi
dalam lingkup FKIP. Hasil penyusunan kurikulum juga disosialisasikan kepada mahasiswa
melalui pertemuan dengan mahasiswa disetiap akhir semester.
Kriteria VII
Perguruan Tinggi Universitas Serambi Mekkah melalui LPPM USM dengan tekad kuat dalam
meningkatkan mutu pendidikan dan pengajaran, serta penelitian dan pengabdian kepada
masyarakat, berkomitmen untuk melaksanakan sosialisasi kebijakan rekrutmen dosen tetap yang
transparan dan berintegritas. Sosialisasi ini merupakan salah satu langkah strategis dalam
memperkuat penelitian dosen dan mahasiswa Universitas Serambi Mekkah.
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang penelitian
disosialisasikan oleh LPPM kepada dosen dalam lingkup Universitas Serambi Mekkah melalui
workshop, pelatihan dengan mengundang narasumber yang kompeten dibidangnya. kegiatan
sosialisasi juga dilakukan melalui website https://lppm.serambimekkah.ac.id/

Kriteria VIII
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang pengabdian
kepada masyarakat (PkM) disosialisasikan oleh LPPM kepada dosen dalam lingkup Universitas
Serambi Mekkah melalui workshop, pelatihan dengan mengundang narasumber yang kompeten
dibidangnya. kegiatan sosialisasi juga dilakukan melalui website
https://lppm.serambimekkah.ac.id/

Kriteria IX
Dokumen kebijakan dan peraturan perundang-undangan yang mengatur tentang luaran capaian
tridharma dosen dan mahasiswa meliputi publikasi, karya ilmiah prodak dan jasa yang diadopsi
oleh masyarakat serta HKI atau Paten. Disosialisasikan melalui rapat yang diadakan setiap tahun
untuk penyusuaian kebijakan regulasi baru, sosialisasi juga dilakukan kepada setiap prodi
melalui website Fakultas.

Anda mungkin juga menyukai