Anda di halaman 1dari 4

PROGRAM KERJA INSTALASI PEMELIHARAAN

SARANA RUMAH SAKIT ( IPSRS )


RSUD KRT.SETJONEGORO WONOSOBO
TAHUN 2017

RSUD KRT.SETJONEGORO KABUPATEN WONOSOBO

Jl. RumahSakit no.1 - 56311

Telp : 0286-321091, Fax : 0286-323873


I.PENDAHULUAN

Untuk meningkatkan mutu atau kualitas pelayanan RS khususnya Instalasi


Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit maka dibutuhkan langkah-langkah atau program yang
terencana agar pekerjaan yang akan dilaksanakan betul betul tepat dan sesuai dengan
kondisi riil di lapangan sehingga bisa berhasil guna dan berdaya guna dan bisa mendukung
program yang telah dibuat oleh manajemen RS yaitu efisiensi anggaran.
Program kerja dibuat sebagai acuan dalam tugas sehari hari agar pekerjaan terencana dan
berkesinambungan sehingga bisa diperoleh hasil yang maksimal tentunya dengan
perencanaan yang baik.

II.LATAR BELAKANG

Keberlangsungan pelayanan suatu rumah sakit tidak bisa terlepas dari sarana
prasarana yang baik disamping sumber daya manusianya yang profesional.Sarana
prasarana di rumah sakit sangat banyak mulai dari gedung,listrik, air,peralatan
elektronika,alat kesehatan dan masih banyak lagi.Untuk dapat memberikan pelayanan yang
baik dan prima tidak bisa terlepas dari sarana prasaran yang baik juga.Untuk bisa menjaga
agar sarana prasarana tetap baik dan bisa berfungsi dengan maksimal adalah menjadi
tugas dari Instalasi pemeliharaan Sarana Rumah Sakit untuk bisa merawat dan melakukan
perbaikan.

III.TUJUAN

a. Tujuan umum
Untuk bisa memberikan pelayanan kesehatan yang baik kepada pelanggan
external dan internal rumah sakit
b. Tujuan Khusus
Agar sarana dan prasarana selalu dalam kondisi siap pakai dan aman untuk
pelayanan.

IV.KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN.

Ada beberapa kegiatan pokok yang ada di Instalasi Pemeliharaan Sarana,yaitu:


1. Inventaris alat kesehatan
2. Pemeliharaan Sarana Prasarana
3. Perbaikan Sarana Prasarana
4. Kalibrasi alat kesehatan
Adapun rincian kegiatanya yaitu,
1. Inventaris alat kesehatan
Melakukan pencatatan semua alat kesehatan yang ada di rumah sakit meliputi nama
alat,merk, no seri alat.
Kegiatan ini dilakukan di awal tahun di bulan januari
2. Pemeliharaan sarana prasarana
Kegiatan pemeliharaan sarana prasarana dilaksanakan oleh staff Instalasi
Pemeliharaan Sarana sesuai dengan tupoksi dan pembagian pekerjaannya.
Kegiatan pemeliharaan dilaksanakan tiga bulan sekali sesuai dengan jadwal
pelaksanaannya.Setiap melakukan pemeliharaan juga harus langsung menguji coba
sarana prasarana yang dipelihara atau dirawat.
3. Perbaikan Sarana Prasarana
Perbaikan sarana prasarana ada yang insidensil ataupun perbaikan yang telah
direncanakan sebelumnya.
Adapun perbaikan sarana prasarana yang telah direncanakan antara lain :
1. Perbaikan ventilator
2. Perbaikan couter
3. Perbaikan infant warmer
4. Penggantian oli trafo
5. Penggantian lampu TL ke lampu LED ranap
6. Perbaikan kulkas gizi
7. Perbaikan lampu jalan
8. Perbaikan Instalasi air Hemodialisa
9. Servis lift
10. Servis AC
11. Servis komputer
4. Kalibrasi alat kesehatan
Kalibrasi alat kesehatan dilakukan sekali dalam 1 tahun.

V.CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

Adapun cara pelaksanaan kegiatannya adalah :


1. Inventaris alat kesehatan
a. Survey langsung keruangan
b. Bertanya keruangan ada alat apa saja
c. Bertanya ke bagian aset
2. Pemeliharaan Sarana Prasarana
Berkeliling langsung ke semua ruang sesuai dengan jadwal yang telah dibuat
3. Perbaikan Sarana Prasarana
a. Diperbaiki langsung dilokasi
b. Diperbaiki di IPSRS
c. Diperbaiki oleh rekanan
4. Kalibrasi alat kesehatan
Dilaksanakan oleh rekanan yang berhak mengeluarkan sertifikat kalibrasi dan
dilaksanakan di rumah sakit.

VI. SASARAN

Sasaran dari program kerja yang dibuat adalah sarana prasarana yang ada dirumah sakit
umum KRT.Setjonegoro yang menjadi tugas Instalasi Pemeliharaan Sarana Rumah Sakit.

VII. JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN

1. Inventaris alat kesehatan


Dilaksanakan minggu I dan II di bulan januari.
2. Pemeliharaan
Pemeliharaan sarana prasarana dilaksanakan tiga bulan sekali.
3. Perbaikan yang direncanakan
Menyesuaikan alokasi anggaran.
4. Kalibrasi
Kalibrasi dilaksanakan tiap bulan November.

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN

Evaluasi kegiatan dilaksanakan per enam bulan sekali.


Ka. IPSRS

Ahmad Safiudin
NIP.:19790323 201101 1 008

Anda mungkin juga menyukai