Anda di halaman 1dari 4

GARIS-GARIS BESAR HALUAN ORGANISASI (GBHO)

KELUARGA MAHASISWA PROFESI


MANAJEMEN SUMBERDAYA PERAIRAN
KELURGA MAHASISWA PERIKANAN
FAKULTAS ILMU KELAUTAN DAN PERIKANAN
UNIVERSITAS HASANUDDIN

BAB I
PENDAHULUAN
LATAR BELAKANG
Pengembangan pemberdayaan mahasiswa tidak terlepas dari pengembangan
wawasan pengetahuan dan peningkatan keterampilan lewat sasaran program kerja
KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS. Dimana pelaksanaannya disesuaikan dengan
kemampuan minat dan bakat mahasiswa perikanan Universitas Hasanuddin, yang
mengacu pada pengembangan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Untuk memberikan arah pelaksanaan program kerja bagi aktifitas organisasi
dalam mencapai tujuannya maka perlu ditetapkan GBHO. Hal ini dapat meningkatkan
semangat persatuan dan kesatuan, mengkoordinasikan dan menjamin kesinambungan
aktivitas serta kerja sama antara anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS,
sebagaimana :
1. GBHO sebagai pernyataan kehendak mahasiswa yang ditetapkan dalam MUBES
KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS.
2. GBHO merupakan implementasi dari AD/ART KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS.
3. KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS sebagai rumusan kebijaksanaan sistematik yang
dilaksanakan secara menyeluruh, terpadu, terencana, dan berkesinambungan.
4. GBHO sebagai pola umum dan arah kebijaksanaan program kerja untuk
mengembangkan KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS dalam proses pembangunan
perikanan nasional.

MAKSUD DAN TUJUAN

Garis-garis Besar Haluan Organisasi ditetapkan dengan maksud untuk


memberikan arah bagi kelangsungan organisasi untuk mencapai tujuan yang diinginkan
baik dalam jangka pendek maupun dalam jangka panjang sehingga secara bertahap
tujuan KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS dapat terwujud dengan berlandaskan :
1. AD KMP MSP FIKP UNHAS
2. ART KMP MSP FIKP UNHAS
BAB II
POLA DASAR AKTIVITAS
TUJUAN
Pola dasar Aktivitas bertujuan untuk :
1. Mengembangkan profesionalisme anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS
sebagai perwujudan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
2. Membina integritas dan solidaritas, membentuk sikap mandiri untuk
mengkoordinasikan dan menjamin kesinambungan aktivitas dan kerjasama antar
organisasi dilingkungan baik di dalam dan di luar lingkup KMP MSP KEMAPI FIKP
UNHAS.
AZAS
Pola dasar aktivitas berazaskan atas :
1. Azas Manfaat dimana segala program kerja dan kegiatan KMP MSP KEMAPI FIKP
UNHAS haruslah dapat memberi manfaat semaksimal mungkin bagi peningkatan
profesionalisme KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS khususnya, serta pembangunan
nasional pada umumnya.
2. Azas Demokrasi dimana segala aktivitas KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS harus
dijiwai oleh segala bentuk azas demokrasi dan penyelesaian masalah organisasi
sedapat mungkin menempuh jalan musyawarah untuk mufakat.
3. Azas Kesadaran Hukum dimana setiap anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS
harus sadar dan tetap pada badan hukum dan aturan yang telah ditetapkanserta
aktivitas organisasi harus dapat dipertanggungjawabkan secara hukum.
4. Azas Usaha Bersama, Kekeluargaan dan Adil serta Merata dimana segala aktifitas
dan kreaktifitas anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS harus didistribusikan
secara adil dan merata untuk kepentingan anggota KMP MSP KEMAPI FIKP
UNHAS.
MODAL DASAR

Pola dasar aktivitas bermodalkan dasar atas :


1. Sumberdaya Manusia dimana minat dan bakat anggota KMP MSP KEMAPI FIKP
UNHAS dapat dikembangkan dengan nilai-nilai dasar Keilmuan, IPTEKS dan
IMTAQ berdasarkan pada kebebasan pengembangan aktivitas KMP MSP KEMAPI
FIKP UNHAS.
2. KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS merupakan wadah untuk pengembangan
kreatifitas dan mampu memberikan pemikiran yang terencana dan terarah sebagai
sumbangsih nyata terhadap pembangunan perikanan khususnya dan
pembangunan nasional pada umumnya.
BAB III
POLA UMUM PENGEMBANGAN AKTIVITAS
A. Pengembangan Organisasi
1. Bidang Administrasi dan kesekretariatan
a. Adanya penyusunan administrasi dan pembenahan sekretariat sehingga
dapat memperlancar kegiatan kelembagaan.
b. Dapat menjadi wadah bagi anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS demi
keberlangsungan aktivitas organisasi.
2. Bidang Pengabdian dan Hubungan Luar
a. Melaksanakan hubungan dan pengabdian terhadap masyarakat luar.
b. Menumbuhkan dan menanamkan rasa pengabdian kepada masyarakat
sebagai manifestasi sikap dan rasa pengabdian cinta tanah air dan bangsa
serta bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.
c. Menjalin hubungan langsung dengan instansi, baik negeri maupun swasta
terutama yang terkait dalam bidang perikanan sebagai upaya
pengembangan profesionalisme dan kelembagaan mahasiswa Manajemen
Sumberdaya Perairan Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan Universitas
Hasanuddin
d. Melakukan upaya publikasi terhadap kegiatan kelembagaan KMP MSP
KEMAPI FIKP UNHAS dalam rangka sosialisasi dan transformasi nilai ilmiah
B. Pemberdayaan Anggota
Bidang Pengaderan, Penalaran dan kajian ilmu
a. Pelaksanaan kegiatan kajian keprofesian dengan mengikut sertakan anggota
KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS yang dapat mengembangkan daya nalar
dan ilmiah anggota.
b. Menanamkan kepada anggota KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS untuk
mempunyai loyalitas, dedikasi terhadap lembaga, membantu anggota KMP
MSP KEMAPI FIKP UNHAS dalam pembentukan karakter dan watak yang
mandiri.
c. Menampung dan menyalurkan minat dan bakat anggota KMP MSP KEMAPI
FIKP UNHAS sehingga terciptanya sumberdaya manusia yang berkompetitif.
d. Menambah pengetahuan, kemampuan dan pengalaman pada anggota
KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS dalam bentuk kegiatan-kegiatan dalam
bidang keilmuan.
BAB IV
PENUTUP
Keberhasilan aktifitas KMP MSP KEMAPI FIKP UNHAS dalam rangka mencapai
tujuan sangat tergantung pada partisipasi dan tanggung jawab anggota. GBHO ini akan
dijabarkan lebih lanjut menjadi program kerja oleh Badan Pengurus Harian KMP MSP
KEMAPI FIKP UNHAS sesuai dengan ketentuan yang belum termuat dalam GBHO
yang akan diatur kemuadian dengan mengacu pada AD/ART KMP MSP KEMAPI FIKP
UNHAS.

Anda mungkin juga menyukai