Anda di halaman 1dari 16

PENGAPLIKASIAN PKKMB

HIMPUNAN MAHASISWA AGRIBISNIS

Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian

“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian”

HIMPUNAN MAHASISWA AGRIBISNIS

POLITEKNIK NEGERI BANYUWANGI

Jln. Raya Jember KM 13 Labanasem, Kabat, Banyuwangi

Telepon/Fax. (0333) 636780


HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL
1. Judul Kegiatan : Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian
2. Ketua Tim/Panitia
Nama : Bagastia Narluanda
Jenis Kelamin : Laki - Laki
Fak/Jurusan/Prodi : Pertanian/Agribisnis/TPHT
Perguruan Tinggi : Politeknik Negeri Banyuwangi
Alamat PT : Jl. Raya Jember Km. 13 Labanasem, Kabat, Banyuwangi,
68461
Telpon/E-mail : (0333) 636780, poliwangi@poliwangi.ac.id
3. Anggota tim/ panitia : 20 Orang
4. Waktu Pelaksanaan : 14 Oktober 2023
5. Biaya Keseluruhan : Rp. 1.000.000,- (Satu Juta Rupiah).
Hormat Kami,

Ketua HIMAGRI Pembina HIMAGRI Ketua Panitia

M. Adi Pria Rosadi Mohamad Ilham Hilal, S.ST., M.ST Bagastia Narluanda
NIM. 362141311053 NIP. 21980018.36.219 NIM. 362341311128

Wakil Direktur III Ketua Jurusan Pertanian Ketua Program Studi


Bidang Kemahasiswaan dan Agribisnis
Alumni

Kurniawan M. Nur, S.ST., M.M. Ardito Atmaka Aji., S.ST, M.M Halil., S.Pd., M.ST
NIP. 198804042018031001 NIP. 198901162018031001 NIP. 198409092019031009

i
RINGKASAN ISI PROPOSAL

Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian yang bertemakan “Bersatu


Membangun Keluarga Pertanian” merupakan salah kegiatan yang penting bagi
mahsiswa baru . Rangkaian acara dalam kegiatan malam keakraban ini dapat
meningkatkan rasa nyaman, percaya diri, dan termotivasi dalam menghadapi
tantangan perkuliahan mampu membentuk relasi positif dan jaringan sosial yang
kuat antara mahasiswa baru jurusan pertanian.

Kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian ini dilakukan


dengan kegiatan di luar ruangan, dilaksanakan pada hari sabtu tanggal 14 Oktober
2023 mulai pukul 14.00 WIB sampai pukul 20.15 WIB. Untuk kegiatan ini meliputi ice
breaking, outbound dan talkshow. Adapun tujuan dari Malam Keakraban ini adalah
membentuk keakraban dan menghasilkan sikap solidaritas antar sesama melalui
kreativitas yang bisa membentuk sebuah jalinan kerjasama maupun jaringan yang
baik, mempererat rasa persaudaraan antara anggota kelompok dan organisasi, dan
agar anggota dapat saling mengenal dan terhubung baik dalam dan luar organisasi
atau komunitas.

ii
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Allah SWT atas segala karunia dan
rahmat-Nya yang telah memberikan kelancaran serta kemudahan sehingga dapat
menyelesaikan penyusunan proposal kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa
Jurusan Pertanian dengan tema “Bersatu Membangun Keluarga Pertanian” Kami
berharap rencana yang kami susun sebagaimana yang ada pada proposal ini dapat
terealisasi sebagai mana mestinya.

Kami menyadari masih banyak terdapat keterbatasan dalam pelaksanaan


kegiatan maupun penyampaian proposal, oleh karena itu kritik dan saran yang
bersifat membangun serta dukungan dari berbagai pihak berupa material maupun
non material sangat kami sambut dengan tangan terbuka demi perbaikan di masa
yang akan datang.

Harapan kami, semoga kegiatan malam keakraban mahasiswa jurusan


pertanian dengan tema “Bersatu Membangun Keluarga Pertanian” ini dapat berjalan
dengan lancar dan dapat bermanfaat bagi seluruh peserta

Banyuwangi, 22 September 2023


Hormat Kami

Bagastia Narluanda

iii
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN PROPOSAL......................................................................i

RINGKASAN ISI PROPOSAL......................................................................................ii

KATA PENGANTAR....................................................................................................iii

DAFTAR ISI................................................................................................................ iv

BAB I PENDAHULUAN...............................................................................................1

1.1 Latar Belakang................................................................................................... 1

1.2 Tujuan.................................................................................................................2

1.3 Hasil yang diharapkan........................................................................................2

BAB II DESKRIPSI KEGIATAN.................................................................................. 4

2.1 Uraian Kegiatan..................................................................................................4

2.2 Rencana Kegiatan..............................................................................................4

2.3 Sasaran Peserta, Waktu dan Tempat.................................................................5

BAB III RENCANA ANGGARAN BIAYA.....................................................................6

PENUTUP....................................................................................................................8

Lampiran 1. Susunan kepanitiaan............................................................................9

Lampiran 2. Susunan Kegiatan..............................................................................10

Lampiran 3. CV Narasumber/Pemateri...................................................................11

iv
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Masa awal perkuliahan di perguruan tinggi adalah transisi penting bagi
mahasiswa baru. Proses adaptasi terhadap lingkungan akademik, sosial, dan
budaya baru dapat menjadi tantangan yang cukup menakutkan. Kehidupan di
kampus merupakan periode yang penuh dengan perubahan, tantangan, dan peluang
baru yang membutuhkan dukungan dan bimbingan. Oleh karena itu, perlu diadakan
acara Malam Keakraban Mahasiswa Baru yang bertujuan untuk membantu
mahasiswa baru merasa diterima, membangun jejaring sosial yang kuat, serta
mengintegrasikan diri dengan baik ke dalam lingkungan kampus.
Malam Keakraban Mahasiswa Baru adalah langkah proaktif untuk mengatasi
potensi isolasi sosial yang mungkin dialami mahasiswa baru. Hal ini penting karena
jalinan sosial yang baik memiliki dampak positif pada kesejahteraan mental dan
psikologis mahasiswa, yang pada akhirnya dapat mempengaruhi kinerja akademik.
Dengan mengadakan acara ini, diharapkan mahasiswa baru dapat dengan cepat
beradaptasi dengan lingkungan kampus, mendapatkan dukungan sosial yang
dibutuhkan, dan merasa termotivasi untuk mencapai prestasi akademik yang lebih
tinggi.
Di tengah dinamika perkuliahan dan persaingan akademik, mahasiswa baru
seringkali mengalami stres dan tekanan yang tinggi. Malam Keakraban Mahasiswa
Baru dapat menjadi bentuk hiburan yang menyenangkan dan melepas penat,
sehingga membantu mahasiswa meredakan stres dan menjaga keseimbangan
hidup. Selain itu, melalui acara ini, mahasiswa baru dapat mengenal rekan-rekan
seangkatannya, berbagi pengalaman, dan belajar satu sama lain.
Malam Keakraban Mahasiswa Baru juga merupakan peluang untuk
memperkenalkan mahasiswa baru kepada nilai-nilai, norma, dan etika yang berlaku
di lingkungan kampus. Hal ini penting untuk membentuk karakter mahasiswa sejak
dini, sehingga mereka dapat menjadi bagian dari komunitas kampus yang
berbudaya, etis, dan berdaya saing.

1
Perguruan tinggi tidak hanya menjadi tempat pembelajaran ilmu pengetahuan,
tetapi juga sarana untuk mengembangkan soft skill dan interpersonal mahasiswa.
Malam Keakraban Mahasiswa Baru dapat memfasilitasi pengembangan
keterampilan seperti kemampuan berkomunikasi, bekerja sama, dan kepemimpinan
melalui interaksi sosial yang lebih luas dan mendalam antara mahasiswa baru
dengan senior dan sesama mahasiswa.
Dengan membangun keakraban di antara mahasiswa, diharapkan akan
tercipta lingkungan kampus yang harmonis, penuh semangat, dan memotivasi untuk
mencapai prestasi akademik dan non-akademik yang lebih baik.

1.2 Tujuan
Adapun tujuan dari di laksanakanya kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa
Jurusan Pertanian ini adalah:

1. Membentuk keakraban dan menghasilkan sikap solidaritas antar sesama


melalui kreativitas yang bisa membentuk sebuah jalinan kerjasama maupun
jaringan yang baik.
2. Mempererat rasa persaudaraan antara anggota kelompok dan organisasi
3. Agar anggota dapat saling mengenal dan terhubung baik dalam dan luar
organisasi atau komunitas

1.3 Hasil yang diharapkan


Pada kegiatan ini yang diharapkan mahasiswa baru dapat merasakan adanya
suasana kebersamaan dan integrasi dalam jurusan pertanian. Hal ini akan
membantu mereka merasa lebih nyaman, percaya diri, dan termotivasi dalam
menghadapi tantangan perkuliahan mampu membentuk relasi positif dan jaringan
sosial yang kuat antara mahasiswa baru, Dengan adanya koneksi yang solid ini,
diharapkan mahasiswa baru diharapkan akan tercipta lingkungan kampus yang
harmonis, penuh semangat, dan memotivasi untuk mencapai prestasi akademik dan
non-akademik yang lebih baik.

Dalam pelaksanaan kegiatan malam keakraban mahasiswa jurusan pertanian kali


ini ada beberapa tolok ukur keberhasilan, antara lain:

2
1. Waktu: Diharapkan dapat berjalan sesuai yang direncanakan yakni dimulai
pada 14 Oktober 2023, pada pukul 14:00 - 20:00 WIB.
2. Partisipasi: Partisipan 100% merupakan Mahasiswa Baru Jurusan Pertanian
Angkatan 2023
3. Dana: tercukupinya dana yang sesuai dengan yang dianggarkan sejumlah Rp.
1.000.000,- (Satu Juta Rupiah).dengan segala kebutuhan seperti administrasi,
konsumsi panitia.

3
BAB II
DESKRIPSI KEGIATAN

2.1 Uraian Kegiatan


Kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian yang bertemakan
“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian” merupakan kegiatan yang
dilaksanakan dengan harapan mahasiswa dapat merasa lebih nyaman, percaya
diri, dan termotivasi dalam menghadapi tantangan perkuliahan mampu
membentuk relasi positif dan jaringan sosial yang kuat antara mahasiswa baru.

2.2 Rencana Kegiatan


Kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa Jurusap Pertanian yang bertemakan
“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian” akan diikuti oleh mahasiswa jurusan
pertanian. Acara akan dimulai dengan sesi pembukaan yang menghadirkan
sambutan dari pimpinan kampus, memberikan gambaran singkat tentang tujuan
dan manfaat acara ini. Sesi selanjutnya mencakup kegiatan ice-breaking dan
outbound yang menyenangkan untuk membuka acara dan membantu mahasiswa
baru merasa lebih nyaman dalam berinteraksi. Kegiatan ini bertujuan untuk
memecah kecanggungan awal dan membangun suasana akrab di antara seluruh
mahasiswa jurusan pertanian,

Tak hanya itu, acara ini akan menyertakan sesi Talkshow dari alumni yang
sukses. Mereka akan membagikan pengalaman mereka selama studi, tantangan
yang dihadapi, dan bagaimana mereka berhasil mengatasi hambatan tersebut.
Pengetahuan dan pandangan dari mereka yang sudah melalui pengalaman
kuliah akan memberikan motivasi dan wawasan berharga kepada mahasiswa
baru.

Pada akhir acara akan di isi dengan kegiatan pentas seni penampilan dari
perwakilan masing-masing kelompok seperti penampilan musik atau teater ringan
untuk memberikan nuansa hangat dan menghibur kepada peserta dan di tutup
dengan peyerahan penghargaan kepada peserta terbaik selama kegiatan ini
berlangsung.

4
2.3 Sasaran Peserta, Waktu dan Tempat
Kegiatan Malam Keakraban Mahasiswa Jurusan Pertanian yang bertemakan
“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian” dilaksanakan pada :

Hari /Tanggal : Sabtu, 14 Oktober 2023

Waktu : 14.00 – 20.00 WIB

Tempat : Gedung 454

Sasaran Peserta: Mahasiswa Jurusan Pertanian

5
BAB III
RENCANA ANGGARAN BIAYA
Rencana Anggaran Biaya yang dibutuhkan dalam kegiatan Malam Keakraban
Mahasiswa Jurusan Pertanian ini adalah sebesar Rp. 1.000.000,- (Satu Juta
Rupiah).

Perlengkapan

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

Sewa
Keperluan OutBound 1 200.000 200.000
Sound

Tali Rafia Keperluan OutBound 1 Pcs 15.000 15.000

Koran Keperluan OutBound 1/4 kg 4.000 10.000

Paku Keperluan OutBound

SUB TOTAL (Rp)

Konsumsi

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

Nasi Konsumsi Panitia 22 Kotak 10.000 220.000

Aqua Konsumsi Panitia 1 Dus 25.000 25.000

Kue Basah Konsumsi Pemateri 4 Kotak 5.000 20.000

Isi air ulang untuk


Galon 3 galon 6.000 18.000
mahasiswa

SUB TOTAL (Rp)

Publikasi, Dekorasi, dan Dokumentasi

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

Banner Untuk nama acara 1 Buah 50.000 50.000

6
SUB TOTAL (Rp)

Kesekretariatan

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan Jumlah(Rp)

Administrasi dan
Kertas HVS 1 Rim 50.000 50.000
keperluan Kegiatan

SUB TOTAL (Rp)

Honorarium

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

Fee Honorarium pemateri 1 Orang 100.000 100.000

TOTAL (Rp)

Lain – Lain

Material Justifikasi Qty Satuan Harga Satuan (Rp) Jumlah (Rp)

Penghargaan Untuk
Hadiah 3 Orang _ 200.000
mahasiswa

Peralatan Untuk
Peralatan - - - 20.000
Acara

SUB TOTAL (Rp)

TOTAL ANGGARAN YANG DIPERLUKAN (Rp)

7
PENUTUP
Demikian proposal ini kami buat sebagai pedoman dalam pelaksanaan
kegiatan. Besar harapan kami agar kegiatan tersebut berjalan dengan lancar,
tanpa ada hambatan suatu apapun, serta bermanfaat bagi orang banyak
terutama mahasiswa Politeknik Negeri Banyuwangi.

Atas dukungan dan kerjasama dari semua pihak yang bersangkutan, kami
mengucapkan terimakasih.

8
Lampiran 1. Susunan kepanitiaan

SUSUNAN KEPANITIAAN MALAM KEAKRABAN MAHASISWA JURUSAN


PERTANIAN
“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian”

Penanggung Jawab : M. Shofi’ul Amin, S.T., M.T


Penasehat : Kurniawan M. Nur, S.ST., M.M
Pembina HIMAGRI : Mohamad Ilham Hilal, S.ST., M.ST
Ketua Panitia : Bagastia Narluanda
Sekretaris : Mohamad Rizki Khoiri
: Amanda Putri Pramestya
Bendahara : Nabila Ayu Wulandari
: Restu Indah Wigati
Sie Acara : Endah Tri Windiyana
: Maulana Husni Mubaroq
: Dwi Satna
Sie Perlengkapan : Dika Damayosa
: Irvan Bria Tri Hartadianto
: Jossy Diki Setiawan
: Fiki Habib Alfiansyah
Sie Humas : Maulana Firdaus
: Faizah Kamila
Sie Konsumsi : Ulin Nikmah
: Isma Galuh Pramudia
Sie PDD : Muhammad Hasbi
: Fihima Asfi Ainani
Sie KSK : Rika Agustyaningsih
: Oktavia

9
:

Lampiran 2. Susunan Kegiatan


SUSUNAN KEGIATAN

MALAM KEAKRABAN MAHASISWA JURUSAN PERTANIAN


“Bersatu Membangun Keluarga Pertanian”

NO NAMA KEGIATAN WAKTU DURASI PENANGGUNGJAWAB

1. Persiapan Panitia 13.00 – 14.00 60’ Seluruh Panitia


2. Ice Breaking 14.00 – 14.50 50’ Sie Acara
3. Ishoma 14.50 – 15.00 10’ Korlap
4. Pembukaan 15.00 -15.20 20’ MC
5. Ice Breaking 15.20 – 15.40 20’ Sie Acara
6. Outbound 15.40 -17.30 110’ Sie Acara
7. Ishoma 17.30 – 18.00 30’ Korlap
8. Talkshow 18.00 -18.30 30’ Sie Acara
9. Pensi 18.30 – 20.00 90’ Sie Acara
10. Penyerahan Penghargaan 20.00 – 20.15 15’ MC

10
Lampiran 3. CV Narasumber/ Pemateri

11

Anda mungkin juga menyukai