Anda di halaman 1dari 10

HANDOUT

Analisa kondisi rambut untuk


pelurusan rambut dan makanan yang
baik untuk kesehatan rambut

Oleh : Hanifah N.K, M.Pd

KELAS XI KECANTIKAN KULIT & RAMBUT


SEKOLAH MENEGAH KEJURUAN NEGERI 1 SEWON

1
Mata pelajaran : Pengeritingan & Pelurusan Rambut

Kelas/Semester : XI/ gasal

Kompetensi Dasar :

1. Membedakan kondisi rambut untuk pelurusan rambut


2. Melakukan analisa kondisi rambut untuk pelurusan rambut

Alokasi waktu : 7 x 45 menit

Tujuan Pembelajaran :

1. Menjelaskan tujuan melakukan diagnosa/analisa rambut sebelum pelurusan rambut


dengan santun
2. Menjelaskan cara melakukan test untuk mengetahui kondisi rambut dan kekuatannya
dengan percaya diri
3. Menjelaskan tingkat kerusakan rambut dengan penuh percaya diri
4. Menguraikan makanan yang baik untuk kesehatan rambut dengan percaya diri
5. Melakukan analisa kondisi rambut untuk pelurusan rambut dengan benar
6. Mempresentasikan secara tertulis tentang macam-macam olahan dari bahan makanan
yang baik untuk kesehatan rambut

Materi pembelajaran :

1. Diagnosa/analisa Rambut
Sebelum melakukan pelurusan rambut telebih dahulu lakukanlah diagnosa kulit kepala
dan rambut. Tujuannya adalah untuk dapat memilih kosmetika yang akan digunakan
secara tepat dan benar. Disamping itu akan sangat membantu dalam memperkirakan
efek/dampak pengaplikasian produk pelurusan. Untuk lebih jelas ikutilah petunjuk yang
ada pada lembaran diagnosa pelurusan rambut seperti pada tabel berikut ini

2
LEMBAR DIAGNOSA MELURUSKAN RAMBUT (REBONDING)

A. IDENTITAS PELANGGAN
Nama : …………………………………………
Umur : …………………………………………
Alamat : …………………………. Telp ……….
Nama operator : …………………………………………
Jenis perawatan : …………………………………………

B. DIAGNOSIS
x Jenis Kulit Kepala x Berminyak
x Normal
x Kering

x Jenis Keriting x Keriting mengembang


x Keriting asli
x Keriting ikal
x Keriting kribo

x Kondisi Rambut x Normal dan pernah direbonding


x Kasar-kering/rusak
x Kering/resitant colored
x Rekomendasi Jenis Produk ……………………………………..
x Temperatur Catok ……………………………………..

x Hasil yang Diinginkan ……………………………………..

Analisa rambut yang dilakukan yakni berdasarkan tipe rambut, jenis rambut dan besar
diameter rambut/kepadatan helai rambut.
1) Berdasarkan tipe rambut
Pada dasarnya tipe rambut dapat dibagi sesuai dengan ras yaitu ada ras Asia, ras Eropa
dan ras Afrika
a) Tipe Mongoloid. Tipe ini adalah tipe ras Asia, dimana bentuk rambutnya
lurus, warna hitam dan penampangnya bulat.
b) Tipe Caucasoid. Tipe ini adalah tipe ras Eropa, dimana bentuk rambutnya
cenderung ikal, berombak hingga lurus, warna rambut pirang hingga
kuning kecoklatan. Batang rambut tidak setebal rambut tipe mongoloid,
diameter rambut berbentuk oval dan penampangnya sedang.
c) c) Tipe Vegroid. Tipe ini adalah tipe ras Afrika, dimana bentuk rambut ikal
ketat, warna rambut hitam, pertumbuhan rambut sering tidak beraturan
arahnya. Bahkan di satu batang rambut yang sama sering terdapat tingkat
ketebalan dan prositas yang berbeda dan penampangnya pipih
2) Berdasarkan jenis rambut
Berdasarkan jenis rambut di sini yang dimaksudkan terbagi dalam 3 bagian yakni
keriting kribo, keriting ikal dan keriting asli.
3) Berdasarkan besar diameter rambut/ kepadatannya helai rambut
Untuk melihat besar diameter rambut/kepatan helai rambut ini harus memakai
microskop electric. Dalam hal ini rambut dapat dibedakan menjadi 3 tipe yaitu tipe
halus, tipe normal dan tipe kasar.
a) Tipe halus. Rambut tipe ini berdiameter 50 microus; terlihat tipis,
walaupun jumlah helainya banyak. Terlihat berserabut, labih lembut
dibandingkan dengan rambut yang tipis dan sangat mudah diwarnai, dikeriting
dan di highlight.
b) Tipe normal. Rambut tipe ini berdiameter 60-90 microus; merupakan ukuran
yang sering dijumpai. Berbentuk lurus, gelombang dan keriting dengan
beberapa variasi. Bila dikeriting dapat memberi penampilan tipis dari
sebelumnya.
c) Tipe kasar. Rambut ini berdiameter >100 microus; lebih kuat dan resistant
dibandingkan dengan rambut normal. Lebih kuat untuk proses. Memerlukan
conditioner dengan rutin dan lebih resistant terhadap air.
Jadi setelah menganalisis rambut, sebelum melakukan pelurusan, tentukan
terlebih dahulu jenis keriting dan diameter rambut untuk menentukan jenis

3
produk yang akan dipakai. Sedangkan kondisi rambut sangat perlu diketahui
dengan tujuan untuk menentukan waktu dan temperatur yang sesuai

2. Test kepekaan kulit kepala


Tingkat penerimaan kulit kepala terhadap bahan-bahan kimia yang dipergunakan pada
setiap orang berbeda-beda. Bila kulit kepala yang sensitif tentunya akan berdampak buruk
mulai dari kemerahan, gatal- gatal, ketombe sampai rusaknya rambut. Produk yang baik
tentunya sangat memperhatikan tingkat penerimaan kulit sipemakainya. Aplikasi produk
harus aman bagi kulit pemakai, dan tentunya juga dapat menjaga kulit kepala dan
rambutnya.
Untuk itu perlu dilakukan test pendahuluan. Test ini diperlukan untuk meminimalkan
terjadinya kerusakan rambut juga untuk mengetahui waktu yang dibutuhkan dan jenis
cream yang akan digunakan. Lakukan elastisitas test, test yang umumnya dilakukan untuk
mengetahui kondisi rambut dan kekuatannya, terutama pada korteksnya. Adapun caranya
yaitu tarik sehelai rambut, rambut yang sehat dalam kondisi basah dapat ditarik sampai 1/3
dari ukuran aslinya. Bila kondisi rambutnya rusak, akan patah bila ditarik.
Pada dasarnya rambut yang sering menerima treatment kimia, bisa mengurangi kesehatan
rambut itu sendiri. Oleh sebab itu perlu dicarikan solusinya, dimana rambut perlu
mendapatkan perawatan ekstra secara
kontinu/rutin
3. Tingkat kerusakan rambut
Sebelum melakukan pelurusan rambut dengan teknik rebonding, rambut juga harus
dianalisa terlebih dahulu seperti yang sudah dijelaskan pada uraian sebelumnya guna
menentukan:
a. Formula apa yang akan digunakan/dipakai (sesuai dengan jenis dan kondisi rambut).
b. Rambut re-growth dan rambut yang sudah di rebonding.
Rambut tumbuh baru dengan jenis keriting, terbagi; keriting kribo, keriting asli dan
keriting ikal > pengolesan cream. Rambut yang sudah di rebonding beberapa waktu yang
lalu > di treatment terlebih dahulu.
c. Perlu tidaknya di treatment terlebih dahulu (dengan menggunakan
HAIR REPAIR) > tergantung tingkat kerusakan rambut
Tingkat kerusakan rambut umumnya dapat dikelompokkan pada tingkatan ringan, sedang
(pourositas area 1 dan 2) dan rusak parah (pourositas area 3).
Kerusakan ringan, penyebabnya adalah sinar matahari, air dan proses styling. Adapun ciri-cirinya
rambut terlihat kusam, kering dan kemerahan. 2) Kerusakan sedang (pourositas area 1 dan 2),
penyebabnya adalah proses kimia. Ciri-cirinya rambut kusam, kering dan kasar serta kemerahan.
3) Rusak parah (pourositas area 3), penyebabnya bleaching. Ciri-cirinya rambut terlihat kusam,
kering dan kasar, kemerahan serta seperti kapas.

4. Makanan yang baik untuk kesehatan rambut


Makanan yang baik untuk kesehatan rambut dan kulit kepala – Makanan yang yang banyak
minyak dan kalori dapat menyebabkan timbulnya jerawat dan dapat membahayakan pinggang
Anda. Makanan yang tidak sehat juga dapat menyebabkan kerusakan pada rambut yang sehat dan
kulit kepala. Advertisement Dengan rambut, selain tampil lebih percaya diri, juga bisa
menyamarkan usia. Oleh karena itu berhati-hatilah dengan apa yang Anda makan. Nutrisi yang
Anda konsumsi sangat penting untuk membentengi folike rambut dan kulit kepala Anda agar tak
mudah rusak. Jika Anda ingin terhindar dari masalah rambut kusam, kering, atau berminyak,
cobalah beberapa makanan ini dan segera lihat perbedaannya. Berikut makanan yang baik untuk
kesehatan rambut dan kulit kepala.
a. Ikan Salmon

Bahan-bahan kunci untuk kesehatan rambut dan kulit kepala adalah protein dan vitamin D.
Salmon merupakan sumber protein, vitamin D, dan asam lemak omega-3 . Asam lemak
omega-3 sangat penting untuk menjaga kulit kepala Anda dan batang rambut agar terhidrasi
dengan baik. Rambut sehat dimulai dengan kulit kepala yang sehat, yang dimulai dari
memenuhi asupan omega-3 dalam diet Anda.

4
b. Daging.

Jika Anda tidak memiliki masalah dengan kolesterol, maka Anda harus mengkonsumsi
daging ini setidaknya dua kali sehari untuk memenuhi nutrisi rambut Anda. Kehadiran
protein, vitamin B, zat besi, seng dan mineral penting lainnya akan membantu menjaga
kesehatan kulit kepala dan rambut. Meskipun kaya akan nutrisi, konsumsi daging sapi harus
diminimalisir untuk menghindari masalah kesehatan lainnya.
c. Plum.

Plum dapat membantu untuk memperbaiki tekstur rambut . Karena plum kaya akan zat besi,
yang dapat membantu mencegah rambut rontok, rambut kusam, rambut tipis, dan warna
rambut Anda. Sayuran hijau seperti bayam juga kaya zat besi, juga baik untuk rambut.
d. Teh hijau

Polifenol pada teh hijau membantu menjaga kulit kepala agar sehat. Jika kulit kepala Anda
sehat, maka kesehatan rambut keseluruhan juga akan membaik. Hal ini akan membantu
untuk menjaga rambut menjadi berkilau dan bebas ketombe. Dr Sandeep berbagi tips untuk
mengkonsumsi teh hijau untuk mengobati masalah ketombe. Mencuci rambut dengan teh
hijau atau menerapkannya pada kulit kepala Anda akan membantu untuk menghilangkan
kekhawatiran anda dengan ketombe. Lihat juga : Manfaat bawang putih untuk pengobatan.
e. Wortel.

Wortel tidak hanya membantu untuk mempertajam mata Anda, tetapi juga untuk menjaga
kesehatan rambut karena kehadiran vitamin A. Keberadaan vitamin A akan membantu dalam
pembentukan minyak sebum di kulit kepala. Sebum adalah unsur yang sangat penting untuk
membantu menjaga kulit kepala dan rambut tetap lembab. Kulit kepala yang lembab berarti
rambut yang sehat.

5
f. Telur

Telur kaya akan biotin dan vitamin B. Kedua nutrisi ini sangat penting untuk kesehatan dan
pemeliharaan rambut Anda. Biotin adalah elemen yang membantu untuk menjaga rambut
agar bersinar. Biotin juga ditambahkan dalam banyak sampo dan kondisioner, yang
merupakan salah satu elemen penting yang dibutuhkan untuk kesehatan rambut.
g. Sayuran berdaun hijau

Sertakan sayuran berdaun hijau gelap seperti bayam, brokoli dan selada dalam diet Anda.
Semua sayuran berdaun hijau gelap merupakan sumber yang sangat baik dari vitamin A dan
vitamin C. Kedua vitamin ini membantu dalam pembentukan sebum, yang merupakan
kondisioner rambut alami dan karenanya melembabkan kulit dan kulit kepala.
h. Beras

Beras merah mengandung beberapa protein, vitamin dan serat. Selain memberikan Anda
kesehatan rambut dan kulit kepala, juga membuat kenyang untuk waktu lama. Oleh karena
itu, makan beras merah sekarang untuk menjaga rambut serta tubuh Anda.
i. Tiram

6
Rambut rontok atau berketombe adalah karena rendahnya tingkat produksi hormon androgen
hormon. Sertakan tiram dalam diet Anda karena mereka kaya akan seng, yang membantu
dalam produksi androgen yang akan melawan rambut rontok dan ketombe. Selain itu juga
akan membantu Anda untuk mempertahankan kesehatan.

j. Kenari

Kenari adalah salah satu kacang terbaik untuk pemeliharaan rambut. Karena kenari kaya
omega-3 , biotin, vitamin E dan tembaga yang berguna untuk melindungi rambut dari
kerusakan akibat sinar matahari . Juga akan mencegah rambut rontok dan membantu
menjaga rambut berkilau. Lihat juga : Makanan peningkat metabolisme untuk menurunkan
berat badan Keju Selai rendah lemak, keju cottage juga kaya akan kalsium dan protein.
Sertakan ini keju yang sehat untuk sarapan jika tujuan Anda adalah untuk mengatasi rambut
kusam.
k. Kacang hijau

Kacang hijau adalah makanan yang seimbang yang baik untuk rambut sehat. Sarat dengan
semua jenis mineral dan vitamin seperti seng, besi dan vitamin B, yang membantu dalam
menjaga kesehatan rambut dan kulit kepala.
l. Paprika

Paprika adalah sumber vitamin C, dan Vitamin C menjamin transisi efisien oksigen ke folikel
rambut. Selain itu juga membantu dalam pembentukan kolagen dan meningkatkan
pertumbuhan rambut dan mencegah kerusakan rambut.
m. Biji-bijian

7
Seluruh biji-bijian kaya nutrisi dan serat karena akan mendorong pertumbuhan rambut dan
membuatnya menjadi makanan super untuk kesehatan rambut. Selain itu juga membantu
pencernaan yang baik dan mencegah penyakit seperti diabetes, obesitas dan sembelit.

n. Ubi Jalar

Ubi jalar sarat akan beta-karoten, yang bila dikonsumsi akan dikonversi menjadi vitamin A.
Vitamin A mencegah kulit kepala dan rambut kusam dan mempromosikan pertumbuhan dan
sirkulasi yang tepat oksigen ke folikel rambut.

o. Blueberry

Blueberri adalah buah yang juga kaya vitamin C, yang membantu dalam sirkulasi oksigen ke
kulit kepala dan folikel rambut, dan mencegah kerusakan rambut.
p. Udang

Udang tidak hanya lezat tetapi juga bermanfaat untuk kulit kepala dan mengatasi rambut
kusam. Udang sarat dengan vitamin B12, zat besi dan seng, yang semuanya berguna
mencegah rambut rontok dan mendorong pertumbuhan dan pemeliharaan.
q. Biji labu

8
Biji labu adalah kudapan yang dapat meremajakan rambut dengan sempurna. Biji labu baik
buat kesehatan secara keseluruhan, karena mereka sarat dengan protein, omega-6 asam
lemak, seng dan zat besi.

9
10

Anda mungkin juga menyukai