Anda di halaman 1dari 2

SURAT PERJANJIAN PEMBIAYAAN TERHADAP PEKERJAAN

CV. BERKAH ILAHI


Pembangunan Ruang Unit Kesehatan Sekolah (UKS)
Beserta Perabotnya SMPN 04 Lebong

Pada hari ini Senin Tanggal Satu Bulan September Tahun Dua ribu dua puluh dua (01-09-2022), kami
yang bertanda tangan dibawah ini :

I. Nama : Muhammad Ariansyah


No. KTP : 1673072512870004
Perusahaan : CV. Berkah Ilahi
Jabatan : Direktur
Alamat : Jl. Jatiwangi Rt. 005 Rw 000 Kel. Tanah Periuk, Kec. Lubuklinggau Selatan
II Kota Lubuklinggau Sumatera Selatan

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama CV. Berkah Ilahi untuk selanjutnya disebut PIHAK
PERTAMA.

II. Nama : Hadi Rahman


No KTP : 1702171010860001
Jabatan : Kontraktor Pelaksana Pekerjaan
Alamat : Jl. Nangka Rt 002 Rw 000 Kel. Megang, Kec. Lubuklinggau Utara II Kota
Lubuklinggau, Prov. Sumatera Selatan

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas nama Kontraktor Pelaksana Pekerjaan Pembangunan Ruang
Unit Kesehatan Sekolah (UKS) Beserta Perabotnya SMPN 04 Lebong untuk selanjutnya disebut
PIHAK KEDUA (Kontraktor Pelaksana Pekerjaan)

III.Nama : Misdiyanto
No KTP : 1673060805810004
Jabatan : Investor/Pembiaya
Alamat : Jl. Pembangunan Lrg. Misti No. 520 Rt. 006 Rw. 000 Kel. Lubuk Aman,
Kec. Lubuklinggau Barat I, Kota Lubuk Linggau Prov. Sumatera Selatan

Dalam hal ini bertindak untuk dan atas diri sendiri untuk selanjutnya disebut PIHAK KEDUA
(Pembiaya Pekerjaan).

Selanjutnya PIHAK PERTAMA, PIHAK KEDUA dan PIHAK KETIGA secara bersama-sama
disebut PARA PIHAK terlebih dahulu menyatakan dan sepakat untuk hal-hal sebagai berikut :

1. Bahwa PIHAK PERTAMA telah menerima perjanjian kontrak pekerjaan (selanjutnya disebut
MAIN KONTRAK) dengan nomor : 800/007/SPK/DAK-SMP/PPK-DIKBUD/2022 Tanggal
04 Juli 2022 Dari (selanjutnya disebut PEMBERI TUGAS) untuk Pekerjaan dan PIHAK
PERTAMA menerima dan mematuhi segala ketentuan dan persyaratan yang tercantum dalam
pasal-pasal perjanjian tersebut.
2. Bahwa PIHAK KEDUA adalah Kontraktor Pelaksana Pekerjaan Pembangunan Ruang Unit
Kesehatan Sekolah (UKS) Beserta Perabotnya SMPN 04 Lebong.
3. PIHAK PERTAMA mensubkontrakkan pekerjaan tersebut kepada PIHAK KEDUA.
4. PIHAK KEDUA akan mematuhi, memenuhi syarat-syarat, dan ketentuan serta spesifikasi
yang termaktub didalam MAIN KONTRAK antara PIHAK PERTAMA dan PEMBERI
TUGAS.
5. Bahwa PIHAK KETIGA adalah Investor/Orang yang membiayai sisa pelaksanaan pekerjaan
tersebut.
Berdasarkan hal-hal tersebut diatas, PARA PIHAK sepakat untuk menandatangani Surat Perjanjian
Kerjasama ini dengan ketentuan dan syarat-syarat berikut ini :

1. PIHAK KEDUA (Pelaksana Pekerjaan) membutuhkan dana dalam menjalankan sisa


pekerjaan Pembangunan Ruang Unit Kesehatan Sekolah (UKS) Beserta Perabotnya SMPN 04
Lebong sebesar Rp. 70.000.000,00 -
2. PIHAK KETIGA (Investor/Pembiaya) bersedia memberikan biaya yang dibutuhkan senilai
tersebut dalam rangka penyelesaian pekerjaan tersebut.
3. Jangka waktu pinjaman tersebut setelah pekerjaan dinyatakan selesai oleh instansi yang
berwenang atau selambat-lambatnya pada Minggu ke tiga (3) setelah surat perjanjian ini
ditandatangani.
4. PIHAK KEDUA bersedia memberikan sharing profit kepada PIHAK KETIGA sebesar Rp.
24. 600.000,00 - setelah pekerjaan dinyatakan selesai oleh instansi yang berwenang.
5. PIHAK KEDUA akan memberikan cek giro sebagai jaminan pembayaran, dan dapat
dilakukan pencairan apabila PIHAK KEDUA telah menerima pembayaran atas pekerjaan
tersebut.
6. PIHAK KETIGA tidak dibebankan dalam hal apapun yang timbul akibat dari pelaksanaan
pekerjaan tersebut.
7. Apabila terjadi perbedaan pendapat diantara PARA PIHAK sebagai akibat dari PERJANJIAN
ini, maka PARA PIHAK akan menyelesaikan secara musyawarah.
8. Apabila tidak dapat diselesaikan secara musyawarah, maka PARA PIHAK sepakat untuk
menyelesaikan perselisihan melalui dan menurut Peraturan dan Prosedur Penyelesaian
Perselisihan BANI (Badan Arbitrase Nasional) di Lubuklinggau.
9. Keputusan BANI bersifat mengikat dan final.
10. Segala sesuatu yang belum diatur dalam perjanjian ini atau perubahan-perubahan yang
dipandang perlu oleh PARA PIHAK, akan diatur dalam perjanjian tambahan (Addendum)
dan merupakan perjanjian yang tak terpisahkan dari perjanjian ini.
11. Segala hal yang menjadi kesepakatan kerjasama ini, antara Pihak Pertama, Pihak Kedua dan
Pihak Ketiga adalah mengacu dan mengutamakan sesuai perjanjian kerja antara CV. Berkah
Ilahi dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Lebong, Pihak Ketiga turut
mengikuti kerjasama dan patuh sesuai aturan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan
Kabupaten Lebong kepada CV. Berkah Ilahi.
12. Hal-hal yang belum diatur dan apabila ada perubahan-perubahan dalam perjanjian ini, akan
diatur kemudian atas dasar permufakatan kedua belah pihak yang akan dituangkan kedalam
bentuk surat perjanjian tambahan (Amandemen) yang merupakan kesatuan dan bagian yang
tidak dapat dipisahkan dari perjanjian ini.
13. Surat perjanjian ini ditandatangani oleh seluruh belah pihak pada hari dan tanggal tersebut
diatas, dan berakhir setelah kedua belah pihak menyelesaikan kewajiban masing-masing dan
dibuat dalam rangkap 2 (dua) dan 2 (dua) diantaranya bermaterai cukup untuk masing-masing
Pihak yang mempunyai kekuatan hukum yang sama.

PIHAK PERTAMA PIHAK KEDUA PIHAK KETIGA

MUHAMMAD ARIANSYAH HADI RAHMAN MISDIYANTO


Direktur CV. Berkah Ilahi Kontrak Pelaksana Pekerjaan Investor/Pembiaya

Anda mungkin juga menyukai