Anda di halaman 1dari 2

Nama : Dastin Avifa Wahyuni

NIM : 202262039

Mata Kuliah : Prak. Akuntansi Biaya

Program Studi : Akuntansi

1. Akuntansi Keuangan,Akuntansi Managemen dan Akuntansi Biaya saling terkait dalam


pengambilan keputusan bisnis. Akuntansi keuangan berkaitan dengan pencatatan dan pelaporan
transaksi perusahaan. Sedangkan akuntansi managemen berkaitan dengan pengambilan
keputusan,perumusan,strategi,dan pengendalian anggaran. Sementara itu,akuntansi biaya
berkaitan dengan perhitungan biaya produksi dalam rangka menetapkan harga pokok produk.
Contoh :
~ Akuntansi keuangan mencatat dan melaporkan transaksi keuangan perusahaan,termasuk
laporan keuangan seperti neraca,laporan laba rugi,dan arus kas. Informasi ini digunakan oleh
manajemen untuk mengambil keputusan bisnis,seperti menentukan strategi keuangan dan
investasi.
~ Akuntansi managemen berkaitan dengan pengambilan Keputusan. Informasi ini akan
digunakan oleh manajemen untuk mengambil Keputusan bisnis,seperti mengevaluasi kinerja
departemen.
~ Akuntansi biaya berkaitan dengan perhitungan biaya produksi. Informasi ini digunakan oleh
manajemen untuk menentkan harga harga jual produk dan mengevaluasi efisiensi produksi.

2. Perbedaan antara metode harga pokok pesanan dan metode harga pokok proses dapat dilihat
dari beberapa aspek:
1. Pengumpulan biaya produksi : Pada Metode harga pokok pesanan, mengumpulkan biaya
produksi menurut pesanan,sedangkan Metode harga pokok proses, mengumpulkan biaya
produksi per departemen produksi per periode.
2. Perhitungan harga pokok produksi per satuan :Pada Metode harga pokok pesanan,
menghitung harga pokok produksi per satuan pada saat pesanan telah selesai di produksi,
sedangkan Metode harga pokok proses, menghitung harga pokok produksi per satuan
dengan cara membagi total biaya produksi dengan jumlah unit produksi.
3. Penggolongan biaya produksi : Pada Metode harga pokok pesanan,biaya produksi di
kelompokkan menurut pesanan, sedangkan Metode harga pokok proses,biaya produksi
dikelompokkan menurut departemen produksi.
4. Karakteristik produksi : Pada Metode harga pokok pesanan digunakan untuk produk yang
dihasilkan sesuai dengan spesifikasi yang ditentukan oleh pemesan, sedangkan Metode
harga pokok proses digunakan untuk produk yang dihasilkan secara terus-menerus dan
merupakan produk satndart.
3.
PT. NAKULA
LAPORAN BIAYA PRODUKSI BULAN JANUARI 2023
DATA PRODUKSI

Dimasukkan dalam proses 2.500 kg

Produk yang dimasukkan ke gudang 2.000 kg

Produk dalam proses akhir 500 kg

Jumlah produk yang dihasilkan 2.500 kg

Perhitungan biaya

Biaya bahan baku 10.000.000 x 100% = 10.000.000

Biaya bahan penolong 15.000.000 x 100% = 15.000.000

Biaya tenaga kerja 11.250.000 x 50% = 5.625.000

Biaya overhead pabrik 16.125.000 x 30% = 4.837.500

Total 35.462.500

Jumlah produksi per unit 500

Harga pokok produksi per unit 70.925

Anda mungkin juga menyukai