Anda di halaman 1dari 94

SISTEM INFORMASI SERVICE HELMET BERBASIS WEB

PADA TOKO ART HELMET JAKARTA

TUGAS AKHIR
Diajukan untuk memenuhi salah satu syarat kelulusan Diploma Tiga (D.III)

RONY SIREGAR
NIM : 12137668

Program Studi Manajemen Informatika


AMIK BSI Jakarta
Jakarta
2017
ii
iii
iv
v
vi
KATA PENGANTAR

Segala puji syukur penulis panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,

yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya, sehingga pada akhirnya penulis

dapat menyelesaikan tugas akhir ini dengan baik. Dimana tugas akhir ini penulis

sajikan dalam bentuk buku yang sederhana. Adapun judul tugas akhir, yang

penulis ambil sebagai berikut, “Sistem Informasi Service Helmet Berbasis Web

Pada Toko Art Helmet Jakarta”.

Tujuan penulisan tugas akhir ini dibuat sebagai salah satu syarat kelulusan

program Diploma III AMIK BSI Jakarta. Sebagai bahan penulisan diambil

berdasarkan hasil penelitian (eksperimen), observasi dan beberapa sumber

literatur yang mendukung penulisan ini. Penulis menyadari bahwa tanpa

bimbingan dan dorongan dari semua pihak, maka penulisan tugas akhir ini tidak

akan lancar. Oleh karena itu pada kesempatan ini, izinkanlah penulis

menyampaikan ucapan terima kasih kepada :

1. Direktur AMIK BSI Jakarta.

2. Ketua Program Studi Manajemen Informatika AMIK BSI Jakarta.

3. Bapak Agus Salim, M. Kom selaku Dosen Pembimbing Tugas Akhir.

4. Bapak Kresno Budi Nugroho, M. Kom selaku Asisten Pembimbing Tugas

Akhir.

5. Staff / karyawan / dosen di lingkungan AMIK BSI Jakarta.

6. Ibu Tio Herlina Siregar selaku pemilik Toko Art Helmet Jakarta.

7. Orang tua tercinta yang telah memberi dukungan moral maupun spiritual.

8. Rekan-rekan mahasiswa kelas 12.6C.31.

vii
Serta semua pihak yang terlalu banyak untuk disebut satu persatu sehingga

terwujudnya penulisan ini. Penulis menyadari bahwa penulisan tugas akhir ini

masih jauh sekali dari sempurna, untuk itu penulis mohon kritik dan saran yang

bersifat membangun demi kesempurnaan penulisan dimasa yang akan datang.

Akhir kata semoga tugas akhir ini dapat berguna bagi penulis khususnya

dan bagi para pembaca yang berminat pada umumnya.

Jakarta, 11 Januari 2018

Penulis

Rony Siregar

viii
ABSTRAK

Rony Siregar (12137668), Sistem Informasi Service Helmet Berbasis Web Pada
Toko Art Helmet Jakarta.

Penggunaan teknologi informasi dapat diterapkan dalam berbagai bidang,


termasuk salah satunya pada penjualan jasa. Penyajian informasi oleh perusahaan
merupakan hal yang sangat penting disebabkan informasi tersebut merupakan
penentu bagi perkembangan suatu perusahaaan ke masa depan. Kegiatan
pemasaran dan penyebaran informasi yang dilakukan oleh usaha Toko Art Helmet
Jakarta kepada masyarakat luas masih menggunakan sistem manual dengan
menggunakan media pamflet maupun iklan di media cetak, dampaknya wilayah
pemasaran yang diperoleh sangat terbatas. Konsumen masih harus datang ke Toko
Art Helmet Jakarta atau melakukan pemesanan jasa service helmet lewat telepon
ini sangat tidak efisien. Oleh sebab itu penulis mencoba merancang sebuah sistem
informasi service helmet berbasis web agar memudahkan untuk mempromosikan
keberadaan usaha Toko Art Helmet Jakarta. Dengan adanya aplikasi yang berbasis
website ini dapat membantu pihak usaha Toko Art Helmet Jakarta untuk
mempromosikan penjualan jasanya dan mempermudah dalam pengelolaan data
sampai dengan pembuatan laporan penjualannya.

Kata Kunci: Sistem Informasi Service Helmet, Perancangan Web.

ix
ABSTRACT

Rony Siregar (12137668), Web Based Helmet Information Service System at Art
Helmet Shop Jakarta.

The use of information technology can be applied in various fields, including one
on the sale of services. Presentation of information by the company is very
important because the information is a determinant for the development of a
company into the future. Marketing and information dissemination activities
conducted by Art Helmet Jakarta business to the general public still using manual
system by using pamphlet media and advertisement in print media, the impact of
marketing area obtained is very limited. Consumers still have to come to the
Jakarta Art Helmet Shop or make helmet service by phone is not efficient.
Therefore, the author tries to design a web-based helmet service information
system to facilitate to promote the existence of Art Helmet Jakarta business. With
the existence of this website-based applications can help the business of Toko Art
Helmet Jakarta to promote sales of his services and simplify the management of
data up to the preparation of sales reports.

Keywords: Helmet Service Information System, Web Design.

x
DAFTAR ISI

Lembar Judul Tugas Akhir .................................................................................. i


Lembar Pernyataan Keaslian Tugas Akhir ......................................................... ii
Lembar Pernyataan Publikasi Karya Ilmiah ....................................................... iii
Lembar Persetujuan dan Pengesahan Tugas Akhir ........................................... iv
Lembar Konsultasi Tugas Akhir ......................................................................... v
Kata Pengantar.................................................................................................. vii
Abstrak ............................................................................................................... ix
Daftar Isi ............................................................................................................ xi
Daftar Simbol ................................................................................................... xii
Daftar Gambar ................................................................................................. xiii
Daftar Tabel ...................................................................................................... xiv
Daftar Lampiran ................................................................................................ xv

BAB I PENDAHULUAN...........................................................................1
1.1. Latar Belakang Masalah ............................................................1
1.2. Maksud dan Tujuan ...................................................................2
1.3. Metode Penelitian......................................................................3
1.4. Ruang Lingkup ..........................................................................6
1.5. Sistematika Penulisan ...............................................................6

BAB II LANDASAN TEORI......................................................................8


2.1. Konsep Dasar Web ....................................................................8
2.2. Teori Pendukung .....................................................................26

BAB III PEMBAHASAN ..........................................................................34


3.1. Tinjauan Perusahaan ...............................................................34
3.1.1. Sejarah Institusi/Perusahaan ..........................................34
3.1.2. Struktur Organisasi dan Fungsi .....................................34
3.2. Analisa Kebutuhan ..................................................................36
3.3. Perancangan Perangkat Lunak ................................................37
3.3.1. Rancangan Antar Muka .................................................38
3.3.2. Rancangan Basis Data ...................................................44
3.3.3. Rancangan Struktur Navigasi ........................................54
3.4. Implementasi dan Pengujian Unit ...........................................56
3.4.1. Implementasi .................................................................56
3.4.2. Pengujian Unit ...............................................................69

BAB IV PENUTUP ....................................................................................74


4.1. Kesimpulan .............................................................................74
4.2. Saran ........................................................................................75

DAFTAR PUSTAKA ......................................................................................76


DAFTAR RIWAYAT HIDUP ........................................................................78
LAMPIRAN SURAT KETERANGAN RISET ............................................79

xi
DAFTAR SIMBOL

Simbol Entity Relationship Diagram (ERD)

Entitas (entity)
Entitas merupakan data inti yang akan disimpan; bakal
label pada basis data; biasanya mengacu pada benda yang
terlibat dalam aplikasi yang akan dibuat. Kumpulan dari
obyek yang dapat di identifikasikan secara unik.

Atribut (attribute)
Field atau kolom data yang butuh disimpan dalam suatu
entitas.

Atribut multinilai (multivalue attribute)


Field atau kolom data yang butuh disimpan dalam suatu
entitas yang dapat memiliki nilai lebih dari satu.

Relasi (relation)
Relasi yang menghubungkan antarentitas; biasanya diawali
dengan kata kerja; biasanya juga mendefinisikan relasi
proses antarentitas/benda yang terkait dengan aplikasi.

Asosiasi (association)
Penghubung antara relasi dan entitas dimana di kedua
1 0..*
ujungnya memiliki multiplicity kemungkinan jumlah
pemakaian.

xii
DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar II.1 Ilustrasi Model Waterfall ..................................................................17


Gambar II.2 Struktur Navigasi Liniear .................................................................18
Gambar II.3 Struktur Navigasi Non Liniear .........................................................18
Gambar II.4 Struktur Navigasi Hirarki .................................................................19
Gambar II.5 Struktur Navigasi Struktur Campuran/Composite ............................19
Gambar III.1 Struktur Organisasi Toko Art Helmet ..............................................35
Gambar III.2 Beranda Pengunjung dan Pelanggan ...............................................38
Gambar III.3 Profil Pengunjung dan Pelanggan ...................................................39
Gambar III.4 Katalog Produk Pengunjung ...........................................................39
Gambar III.5 Cara Beli ..........................................................................................40
Gambar III.6 Cara Pembayaran .............................................................................40
Gambar III.7 Beranda Administrator ....................................................................41
Gambar III.8 Produk Administrator ......................................................................41
Gambar III.9 Pembeli Administrator ....................................................................42
Gambar III.10 Pesanan Administrator ..................................................................42
Gambar III.11 Konfirmasi Pembayaran Administrator ........................................43
Gambar III.12 Laporan Administrator ..................................................................43
Gambar III.13 Entity Relationship Diagram (ERD) ..............................................44
Gambar III.14 Logical Relational Structure (LRS)................................................45
Gambar III.15 Struktur Navigasi Halaman Pengunjung .......................................54
Gambar III.16 Struktur Navigasi Halaman Admin ...............................................55
Gambar III.17 Halaman Login Admin ..................................................................56
Gambar III.18 Halaman Beranda Admin ..............................................................57
Gambar III.19 Halaman Data Produk ...................................................................57
Gambar III.20 Halaman Data Pembeli ..................................................................58
Gambar III.21 Halaman Data Pemesanan .............................................................58
Gambar III.22 Halaman Data Pembayaran ...........................................................59
Gambar III.23 Halaman Laporan ..........................................................................59
Gambar III.24 Halaman Laporan Data Pembeli ...................................................60
Gambar III.25 Halaman Laporan Pendapatan .......................................................60
Gambar III.26 Halaman Beranda Pengunjung ......................................................61
Gambar III.27 Halaman Profil Pengunjung ..........................................................61
Gambar III.28 Halaman Produk Pengunjung ........................................................62
Gambar III.29 Halaman Cara Beli Pengunjung ....................................................62
Gambar III.30 Halaman Cara Pembayaran ...........................................................63
Gambar III.31 Halaman Registrasi Customer .......................................................63
Gambar III.32 Halaman Login Customer .............................................................64
Gambar III.33 Halaman Halaman Pemesanan Customer .....................................64
Gambar III.34 Halaman Keranjang Belanja ..........................................................65
Gambar III.35 Halaman Alamat Pengambilan Helmet .........................................65
Gambar III.36 Halaman Konfirmasi Pembayaran ................................................66
Gambar III.37 Halaman Bukti Pemesanan ............................................................66

xiii
DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel III.1. Spesifikasi Tabel Admin ............................................................. 46


Tabel III.2. Spesifikasi Tabel Barang ............................................................. 47
Tabel III.3. Spesifikasi Tabel Kategori .......................................................... 47
Tabel III.4. Spesifikasi Tabel Ongkir ............................................................. 48
Tabel III.5. Spesifikasi Tabel Pembeli ........................................................... 49
Tabel III.6. Spesifikasi Tabel Jual................................................................... 50
Tabel III.7. Spesifikasi Tabel Detail Jual ........................................................ 51
Tabel III.8. Spesifikasi Tabel Konfirmasi ...................................................... 52
Tabel III.9. Spesifikasi Tabel Temp Order .................................................... 53
Tabel III.10. Spesifikasi Tabel Kirim ............................................................... 54
Tabel III.11. Hasil Pengujian Black Box Testing Halaman Login Admin ........ 69
Tabel III.12. Hasil Pengujian Black Box Testing Halaman Daftar Member .... 70

xiv
DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

A1. Surat Keterangan Riset ...................................................................................79

xv
BAB I

PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang Masalah

Saat ini internet tidak hanya dikuasai oleh orang-orang yang secara formal

berkecimpung di dunia teknologi informasi saja, tetapi sudah banyak pengguna

lain yang bukan dari kalangan IT (Information Technology). Melalui internet kita

dapat bertukar informasi dengan siapa saja, kapanpun kita mau dan dimanapun

kita berada.

Peningkatan pengguna internet oleh masyarakat yang ditandai dengan

melonjaknya pelanggan maupun pebisnis yang mendorong munculnya suatu

tuntutan pelayanan internet melebihi dari apa yang bisa diperoleh di dunia nyata.

Dengan internet keuntungan yang diperoleh akan sangat mudah dan praktis

dibandingkan dengan media promosi lain. Memanfaatkan internet selain sebagai

sarana promosi ada juga fungsi yang lebih penting salah satunya penjualan jasa

online.

Penjualan jasa secara konvensional mengharuskan penjual bertemu dengan

pembeli dalam suatu tempat dan melakukan transaksi jual beli di tempat tersebut.

Dengan perkembangan teknologi saat ini cara lama seperti itu mulai ditinggalkan.

Inovasi didalam dunia perdagangan telah bermunculan, salah satunya adalah e-

commerce. Dengan adanya e-commerce kita dapat melakukan transaksi jual beli

dengan lebih mudah, karena transaksi jual beli kita secara online dan tidak

terbatas oleh waktu dan tempat. Selain itu untuk dapat menghasilkan informasi

yang benar (aktual) diperlukan pengelolaan terhadap data-data mentah.

1
2

Pengelolaan ini sering kali memakan waktu dan biaya yang cukup tinggi terlebih

jika dilakukan masih secara manual. (Lubis, 2010)

Helmet merupakan kebutuhan setiap pengendera sepeda motor. Setiap

berkenderaan sepeda motor diwajibkan menggunkan helmet selain sebagai

pelindung kepala. Dengan ketatnya persaingan pasar antar penjualan jasa service

helmet, e-commerce merupakan alternatif untuk menjawab tantangan pasar.

Toko Art Helmet adalah salah satu toko yang menjual berbagai bentuk

helmet mulai untuk helmet dewasa sampai dengan helmet anak. Selain menjual

helmet Toko Art Helmet ini juga menerima service helmet dengan cara penjualan

jasa service helmet yaitu pelanggan datang langsung mengantarkan helmet yang

akan diservice ke Toko Art Helmet. Dengan metode penjualan jasa service

tersebut menimbulkan masalah yaitu pelanggan membutuhkan waktu untuk

datang ke Toko Art Helmet.

Berdasarkan latar belakang di atas, maka penulis membuat sistem

informasi berbasis website sebagai bahan tugas akhir dengan judul “SISTEM

INFORMASI SERVICE HELMET BERBASIS WEB PADA TOKO ART

HELMET JAKARTA”.

1.2. Maksud dan Tujuan

Maksud dari penulisan tugas akhir, adalah:

1. Dalam rangka mengimplementasikan ilmu pengetahuan yang penulis terima

selama belajar di Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Bina

Sarana Informatika.
3

2. Memberikan sumbangan pemikiran berupa sebuah website toko penjualan jasa

service helmet online yang nantinya bermanfaat untuk menambah efisiensi dan

efektifitas dalam jalannya kegiatan usaha penjualan jasa service helmet pada

Toko Art Helmet.

3. Mempermudah pemasaran penjualan jasa service helmet sehingga akan

meningkatkan omset jasa service helmet pada Toko Art Helmet.

Sedangkan tujuan dari penulisan Tugas Akhir ini adalah untuk memenuhi

salah satu syarat kelulusan Program Diploma Tiga (D.III) pada Jurusan

Manajemen Informatika di Akademi Manajemen Informatika dan Komputer Bina

Sarana Informatika (AMIK BSI Jakarta).

1.3. Metode Penelitian

Untuk mendapatkan data yang akan penulis gunakan dalam penyusunan

tugas akhir ini, metode penelitian dan pengumpulan data yang penulis gunakan

adalah:

A. Metode Pengembangan Perangkat Lunak

Metode yang digunakan pada pengembangan perangkat lunak ini

menggunakan model air terjun (waterfall). Menurut Rosa dan Shalauddin

(2013:28) menjelaskan bahwa model air terjun (waterfall) sering juga disebut

model sekuensial linier atau alur hidup klasik”. Berikut adalah penjelasannya:

1. Analisis Kebutuhan Perangkat Lunak

Pada tahap ini penulis melakukan analisa terhadap kebutuhan system, proses

pengumpulan data pada tahap ini akan digunakan untuk menentukan konsep

sistem serta antar muka yang dapat melakukan tugas-tugas yang diinginkan
4

oleh user agar dapat menghasilkan spesifikasi perangkat lunak. Hal ini

menjadi acuan untuk menerjemahkan kebutuhan sistem kedalam bahasa

program dan merupakan penentu untuk keberhasilan tahap-tahap berikutnya.

2. Desain

Dalam tahap ini penulis melakukan proses multi langkah yang bertitik

pusatkan pada desain pembuatan program perangkat lunak dengan

menggunakan Adobe Dreamweaver CS5, desain struktur data menggunakan

model Entity Relationship Diagram (ERD) dan Logical Record Structure

(LRS).

3. Pembuatan Kode Program

Pembuatan kode program atau coding merupakan penerjemahan desain dalam

bahasa yang bisa dikenali. Dalam tahap ini penulis merealisasikan

perancangan sistem dengan memasukan kodingan dengan bahasa pemograman

PHP, HTML dan Javascript.

4. Pengujian

Setelah pengkodean selesai maka akan dilakukan testing dengan tujuan untuk

menemukan kesalahan-kesalahan terhadap sistem. Dalam tahap ini penulis

melakukan pengujian terhadap kemampuan dan keefektifannya sehingga

didapatkan kelemahan dan kekurangan sistem yang nantinya akan dilakukan

pengkajian ulang.

5. Pendukung (support) atau pemeliharaan (maintenance)

Dalam tahap ini perangkat lunak yang sudah dibuat pasti akan mengalami

perubahan. Perubahan tersebut bisa terjadi karena perangkat lunak harus

beradaptasi dengan lingkungan baru atau karena pelanggan membutuhkan


5

perkembangan fungsional. Dalam pembuatan website ini penulis berkeinginan

untuk kedepannya web yang dibuat akan dihosting dan di upload, karena web

yang penulis buat disini pada localhost saja sehingga hanya bisa tampil atau

dilihat melalui browser local di personal komputer atau laptop.

B. Teknik Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penulis dalam melakukan

pengumpulan data untuk pembuatan Tugas Akhir adalah:

1. Pengamatan Langsung (Observation)

Untuk mengetahui informasi tentang permasalahan tersebut, penulis

melakukan pengamatan langsung melihat jalannya usaha pada Toko Art

Helmet dan mencatat permasalahan yang terjadi untuk mendapatkan data-data

dan informasi.

2. Wawancara (Interview)

Penulis melakukan wawancara secara langsung dengan Ibu Tio Herlina

Siregar selaku pemilik Toko Art Helmet untuk mendapatkan data-data dan

informasi yang lengkap dan jelas sesuai dengan tema penulisan tugas akhir

yang penulis ambil.

3. Studi Pustaka (Library Research)

Selain melakukan observasi penulis juga melakukan pencarian informasi

dengan cara studi pustaka dalam metode ini penulis berusaha untuk

melengkapi informasi-informasi yang diperoleh dengan membaca serta

mempelajari buku dan artikel ilmiah yang relevan dalam pemilihan judul yang

penulis ajukan. Buku dan artikel ilmiah tersebut digunakan penulis untuk

membantu dalam menganalisa dan perancangan sistem baru.


6

1.4. Ruang Lingkup

Agar tidak menyimpang dari pokok permasalahan dan lebih memusatkan

permasalahan yang ada, maka penulis membuat batasan masalah pada

perancangan website e-commerce ini antara lain: Produk yang dijual service

helmet dan halaman pengguna yaitu admin, member dan pengunjung. Admin

adalah pengelola data master yang bisa menambah, menghapus dan merubah data

master serta membuat laporan. Member adalah seseorang yang memiliki account

atau telah mendaftar di website ini sehingga dapat melakukan transaksi.

Sedangkan pengunjung adalah seseorang yang hanya mengunjungi dan melihat isi

website tetapi tidak memiliki account di website.

1.5. Sistematika Penulisan

Agar penulisan tugas akhir ini terbentuk dan tersusun secara baik maka

diperlukan penjabaran dari isi pada setiap bab yang ada. Pembagian bab-bab yang

akan dikemukakan oleh penulis secara sederhana dari bab pertama sampai bab

akhir, yaitu sebagai berikut:

BAB I PENDAHULUAN

Pembahasan dalam bab ini akan menerangkan beberapa pemikiran

yang menyebabkan adanya pembahasan tugas akhir ini sesuai

dengan judul yang diajukan. Menguraikan tentang latar belakang

masalah, maksud dan tujuan, metode penelitian, ruang lingkup,

serta sistematika penulisan.


7

BAB II LANDASAN TEORI

Bab ini akan mengemukakan tentang konsep dasar web, yang

mencakup website, bahasa pemrograman, basis data serta model

pengembangan. Selain itu pada bab ini juga dibahas teori

pendukung.

BAB III PEMBAHASAN

Dalam bab ini menjelaskan tentang tinjauan perusahaan, analisa

kebutuhan, perancangan perangkat lunak, basis data dengan

menggunakan ERD (Entity Relationship Diagram) dan LRS

(Logical Record Structur), serta impementasi dan pengujian unit.

BAB IV PENUTUP

Dalam bab ini menguraikan tentang solusi dari permasalahan yang

ada pada objek yang menjadi tema tugas akhir dan menguraikan

saran yang mendukung keberhasilan dari implementasi program

yang diusulkan serta pengembangan ke arah yang akan datang.


BAB II

LANDASAN TEORI

2.1. Konsep Dasar Web

Web merupakan salah satu layanan yang di dapat oleh pemakai komputer

yang terhubung ke internet. Web adalah ruang informasi dalam internet dengan

menggunakan teknologi hyperteks, pemakai dituntun untuk menemukan informasi

dengan mengikuti link yang disediakan dalam dokumen web yang ditampilkan

dalam browser web. Internet identik dengan web, karena popularitasnya sebagai

penyedia informasi dan interface yang dibutuhkan oleh pengguna internet dari

masalah informasi sampai dengan komunikasi. Web memudahkan pengguna

komputer untuk berinteraksi dengan pelaku internet lainnya dan menelusuri

informasi di internet.

A. Website

Menurut Helianthusonfri (2013:5) “Website adalah halaman informasi

yang ada di internet, dimana halaman tersebut merupakan kumpulan komponen

yang terdiri dari teks, gambar, dan atau suara animasi.” Website atau situs adalah

sebuah lokasi di internet yang memiliki akses ke semua pengguna internet dan

dapat saling bertukar dokumen, dengan cara menghubungkan satu sama lain

dalam suatu jaringan yang saling terhubung melalui jaringan komunikasi.

Jenis-jenis web berdasarkan sifat atau style-nya:

1. Website Dinamis

Merupakan sebuah website yang menyedikan content atau isi yang selalu

berubah-ubah setiap saat. Bahasa pemrograman yang digunakan antara lain

8
9

PHP, ASP, NET dan memanfaatkan database MySQL atau MS SQL.

Contohnya adalah www.detik.com, www.artikel-it.com dan lain-lain.

2. Website Statis

Merupakan sebuah website yang content nya sangat jarang diubah. Bahasa

pemrograman yang digunakan adalah HTML dan belum memanfaatkan

database. Contohnya: web profil organisasi dan lain-lain.

Berdasarkan pada fungsinya, website terbagi atas:

1. Personal Website

2. Website yang berisi informasi pribadi seserang.

3. Commercial Website

4. Website yang dimiliki oleh sebuah perusahaan yang bersifat bisnis.

5. Government Website

6. Website yang dimiliki oleh instansi pemerintahan, pendidikan yang bertujuan

memberikan pelayanan kepada pengguna.

7. Non-Profit Organization Website

8. Website yang dimiliki oleh organisasi yang tidak bersifat bisnis.

9. Portal Website

10. Website yang mempunyai banyak layanan, mulai dari layanan berita, email

dan jasa-jasa lainnya.

Berdasarkan segi bahasa pemrograman yang digunakan, website terbagi

atas:

1. Server Side Website

Merupakan website yang menggunakan bahasa pemrograman yang tergantung

kepada ketersediaan server. Seperti PHP, ASP, NET dan lain sebagainya. Jika
10

tidak ada server, website yang dibangun dengan bahasa pemrograman diatas

tidak dapat berfungsi sebgaimana mestinya.

2. Client Side Website

Website yang tidak membutuhkan server dalam menjalankannya, cukup di

akses melalui browser saja. Bahasa pemrograman yang digunakan adalah

HTML, dan lain-lain.

Menurut Andi (2009:2) “Website adalah halaman informasi yang

disediakan melalui jalur internet sehingga dapat diakses di seluruh dunia selama

terkoneksi dengan jaringan intenet”. Secara terminology, website adalah

kumpulan dari halaman–halaman situs yang terangkum dalam sebuah domain atau

sub domain, yang tempatnya berada di dalam WWW (World Wide Web) di dalam

Internet. Sebuah halaman web biasanya berupa dokumen yang ditulis dalam

format HTML (Hyper Text Markup Language), yang selalu bisa diakses melalui

HTTP, yaitu sebuah protocol yang menyampaikan informasi dari server website

untuk ditampilkan kepada para pemakai melalui web browser. Semua publikasi

dari website tersebut dapat membentuk sebuah jaringan informasi yang sangat

besar.

B. Internet

Menurut Sibero (2011:10) “Internet (Interconnected Network) adalah

jaringan komputer yang menghubungkan antar jaringan secara global, internet

juga dapat disebut jaringan dalam suatu jaringan yang luas.” Seperti halnya

jaringan komputer lokal maupun jaringan komputer area, internet juga

menggunakan protocol komunikasi yang sama yaitu TCP/IP (Transmission

Control Protocol/Internet Protocol).


11

Internet merupakan jaringan komputer yang dibentuk oleh Departemen

Pertahanan Amerika Serikat pada tahun 1969, melalui proyek ARPA yang disebut

APRPANET (Advanced Research Project Agency Network), dimana mereka

mendemonstrasikan bagaimana dengan hardware dan software komputer yang

berbasis UNIX, dengan internet bisa melakukan komunikasi dalam jarak yang

tidak terhingga melalui saluran telepon. Proyek ARPANET merancang bentuk

jaringan, kehandalan, seberapa besar informasi dapat dipindahkan, dan akhirnya

semua standar yang mereka tentukan menjadi cikal bakal pembangnan protocol

baru yang sekarang dikenal sebagai TCP/IP (Transmission Control

Protocol/Internet Protocol). Struktur protokol intenet RFC-1122 terdiri dari

empat lapisan (layer) yaitu:

1. Application Layer

Lapisan aplikasi (Application Layer) adalah lapisan yang berisi semua

protokol dan metode yang mengatur komunikasi antar proses layanan

komunikasi. Lapisan aplikasi terdiri dari: BGP, DHCP, FTP, HTTP, IMAP,

LDAP, IRC, POP, RPC, SMPTP.

2. Transport Layer

Lapisan Transport (Transport Layer) adalah lapisan yang mengatur lalu lintas

pengiriman maupun penerimaan data. Lapisan transport terdiri dari: TCP,

UDP.

3. Internet Layer

Lapisan Internet (Internet Layer) adalah lapisan yang berfungsi mengatur

proses fragmentasi dan defragmentasi paket bergantung dari jenis protocol

lapisan intenet. Lapisan internet terdiri dari: IP (Ipv4,Ipv6), ICMP, IPSec.


12

4. Link Layer

Lapisan penghubung (Link Layer) adalah lapisan yang mengatur hubungan

antara host dengan node. Host sebagai pengirim dan node adalah lokasi tujuan

dari host. Lapisan penghubung terdiri dari: ARP, Tunnel (L2TP), PPP, Media

Access Control (Ethernet, DSL, ISDN).

C. WWW (World Wide Web)

Menurut Ardhana (2012:3) menyimpulkan bahwa “World Wide Web

(www) atau lebih sering dikenal sebagai web adalah suatu layanan sajian informasi

yang menggunakan konsep hyperlink (tautan), yang memudahkan surfer (sebutan

para pemakai computer yang melakukan browsing atau penelusuran informasi

melalui internet)”. Intenet sering disebut sebagai lalu lintas informasi dengan

sekian banyak layanan yang bisa dimanfaatkan semaksimal mungkin, bahkan

cukup banyak yang gratis. Inilah yang menjadi salah satu daya tarik internet saat

ini. Jenis layanan WWW adalah Web Mail Service, Search Engine Service, Web

Hosting, dan Portal.

D. Web Server

Menurut Sibero (2011:11) “Web server adalah sebuah komputer yang

terdiri dari perangkat keras dan perangkat lunak”. Secara bentuk fisik dan cara

kerjanya, perangkat keras web server tidak berbeda dengan komputer rumah atau

PC, yang membedakan adalah kapasitas dan kapabilitasnya. Perbedaan tersebut

dikarenakan web server berkerja sebagai penyedia layanan yang dapat diakses

oleh banyak pengguna, sehingga dibutuhkan kapasitas dan kapabilitas yang besar

dibandingkan PC. Dukungan perangkat lunak sangat dibutuhkan agar web server

dapat berjalan secara optimal.


13

Web server juga sering disebut sebagai sarana dari layanan sebuah website.

Sebuah web server akan menunggu permintaan dari seorang client untuk

menggunkan sebuah browser, seperti browser Internet Explorer, Mozilla Firefox,

Google Chrome, Opera dan browser lainnya. Jika ada sebuah permintaan dari

browser, maka sebuah web server akan langsung memproses sebuah permintaan

tersebut dan kemudian akan memberikan hasil prosesnya yaitu berupa data yang

di inginkan dan akan menampilkan pada sebuah browser. Sehingga jika sebuah

proses yang dimulai dari permintaan web client atau dari browser, maka akan

langsung diterima oleh web server, kemudian diproses, dan kemudian

dikembalikan hasil prosesnya oleh web server ke web client lagi. Jadi bisa

dikatakan, setiap orang akan dapat dengan mudah mengetahui apa yang akan

terjadi pada tiap-tiap proses. Namun secara garis besarnya yaitu sebuah web

server hanya akan memproses semua masukan yang diperolehnya dari sebuah

permintaan dari web client.

E. Web Browser

Menurut Sibero (2012:19) “Web browser adalah aplikasi perangkat lunak

yang digunakan untuk mengmbil dan menyajikan sumber informasi web.”

Perambanan web yang popular adalah Microsoft Internet Explorer dan Mozilla

Firefox. Perambanan web adalah jenis perantara pengguna yang sering digunakan.

Wide Web sendiri adalah kumpulan jaringan berisi dokumen dan tersambung satu

dengan yang lain. Di internet banyak bermacam-macam web browser dengan

beberapa kelebihan dan kekurangan, dengan mencobanya satu persatu, lalu

berganti memakai web browser jenis lain. Secara berkala anda dapat mengenali

keunikan masing-masing dan apa saja macam-macam web browser tersebut.


14

Beberapa macam web browser yang umum digunkan adalah Google Chrome dan

Mozilla Firefox.

F. E-Commerce

E-commerce menurut Tuban (2010:46) adalah “proses membeli dan

menjual atau tukar-menukar produk, jasa atau informasi melalui komputer”.

Menurut Sunarto (2009:25) mengemukakan bahwa “ E-commerce

(electronic commerce) merupakan salah satu teknologi yang berkembang pesat

seiring dengan kehadiran internet dalam kehidupan kita”.

Dengan kedua definisi di atas, dapat disimpulkan bahwa E-commerce

berkaitan dengan transaksi jual beli yang dilakukan secara digital dengan

menggunakan komputer tersambung dengan internet, oleh karena itu peranan

internet dan E-commerce sangat penting karena komputer yang digunakan untuk

bertransaksi harus dapat digunakan untuk berkomunikasi antara pihak pembeli

dan penjual.

Untuk memahami E-commerce dengan baik, maka diperlukan pemahaman

konsep-konsep dasar secara benar. Berikut beberapa konsep dasar mengenai E-

commerce yang perlu diketahui menurut buku Sarwono (2008:1):

1. Organisasi Brick Mortar

Organisasi bisnis konvensional yang melakukan bisnis secara tradisional

(offline) dengan menjual produk-produk fisik dengan melalui agen-agen fisik.

2. Organisasi Maya (Virtual Organization)

Organisasi bisnis yang melakukan kegiatan bisnis hanya melalui internet

secara online saja.


15

3. Organisasi Click and Mortar

Organisasi bisnis yang melakukan perdagangan tertentu secara online,

umumnya hanya sebagai tambahan saluran pemasaran.

4. Pasar Elektronik (E-Marketplace)

Pasar online dimana penjual dan pembeli bertemu untuk melakukan

pertukaran barang, jasa, uang dan informasi.

5. Sistem Informasi Antar Organisasi (Interorganization Information System)

Sistem komunikasi yang memungkinkan proses transaksi rutin dan aliran

informasi antara dua organisasi atau lebih.

6. Sistem Informasi Dalam Organisasi (Intraorganization Information System)

Sistem komunikasi yang memungkinkan kegiatan E-commerce berjualan

dalam organisasi-organisasi individual.

7. Intranet

Jaringan komunikasi dalam suatu organisasi bisnis yang digunakan atau

berkomunikasi antar pegawai dalam menunjang bisnis uang mereka.

8. Extranet

Jaringan-jaringan yang menggunakan internet untuk menghubungkan

beberapa internet.

9. Internet

Jaringan global yang menghubungkan jaringan-jaringan local diseluruh dunia.

10. Busines to Busines (B2B)

Model e-commerce dimana semua partisipan merupakan organisasi bisnis.

11. Busines to Customer (B2C)

Model e-commerce dimana organisasi bisnis menjual ke pembeli individual.


16

12. E-Tailing

Pengecer yang melakukan kegiatannya secara online.

13. Busines to Busines to Customer (B2B2C)

Model e-commerce dimana organisasi bisnis menyediakan produk atau jasa

untuk bisnis klien yang digunakan pelanggan klien tersebut.

14. Customer to Busines (C2B)

Model e-commerce dimana individu-individu mengunakan internet untuk

menjual produk atau jasa kepada organisasi atau individu yang mencari

penjual untuk menawarkan produk atau jasa yang mereka perlukan.

15. Customer to Customer (C2C)

Model e-commerce dimana konsumen menjual secara langsung ke konsumen

lainnya.

16. Collaborative Commerce (C-Commerce)

Model e-commerce dimana individual-individual atau kelompok

berkomunikasi atau bekerja sama.

17. PayPal

Jasa layanan pembayaran online yang memungkinkan para pengguna

melakukan pembelian dan menerima pembayaran melalui alamat email yang

sudah di definisikan dengan pengguna.

18. Shopping Cart

Perangkat lunak yang digunakan untuk menyediakan katalog produk tersedia

untuk dipesan dimana pengunjung dapat memilih, menambah atau menghapus

serta membeli barang-barang yang ditawarkan kepada suatu web tertentu.


17

G. Bahasa Pemrograman

Dalam merancang dan membangun sebuah sistem aplikasi berbasis web

dibutuhkan bahasa pemrograman. Adapun bahasa pemograman yang penulis

gunakan antara lain:

1. Adobe Dreamweaver CS5

Menurut Sadeli (2011:2) “Dreamweaver merupakan suatu perangkat lunak

web editor keluaran adobe system yang digunakan untuk membangun dan

mendesain suatu website dengan fitur-fitur yang menarik dan kemudahan dalam

penggunaanya”. Aplikasi Adobe Dreamweaver CS5 mengintegrasikan beragam

fitur untuk memenuhi kebutuhan pengembangan website, termasuk pembuatan

halaman web dan pengelolaannya.

Adobe Dreamweaver CS5 selain memberikan kemudahan untuk

mendesain web meskipun untuk para web desainer pemula sekalipun, juga

memberikan fasilitas maksimal kepada para desainer web yang menyertakan

bahasa pemrograman web di dalamnya. Ada beberapa fitur baru yang dapat

ditemukan pada versi terbaru Dreamweaver CS ini, diantaranya: integrasi dengan

Adobe Bussines Catalyst, integrasi Adobe Browser Lab, integrasi dengan CMS,

pengecekan CSS, dan lain-lain. Software ini berfungsi sebagai text editor

pendesain web dan penggabungan antara layout dengan bahasa pemograman PHP.

2. Hypertext Markup Languange (HTML)

Menurut Sarwono (2012:2) menjelaskan bahwa “HTML merupakan

kependekan dari Hypertext Markup Languange yang terdiri dari tag-tag yang

berfungsi sebagai perintah untuk menampilkan pesan melalui browser sehingga

kita dapat memahami isi halaman-halaman web”. HTML bekerja melalui


18

seperangkat perintah yang memerintahkan browser menampilkan dan mengatur

suatu dokumen dalam web seperti teks, gambar, suara, animasi bahkan video.

Halaman web dibuat dengan HTML melalui penggunaan tag-tag yang telah

dideklarasikan pada halaman notepad. Halaman situs tersebut dapat saling

berhubungan dengan dokumen HTML yang lain atau dikenal dengan istilah link.

Salah satu kemampuan HTML yang canggih ialah mampu menyertakan link-link

kedalam dokumen secara sekaligus.

Menurut Fauziah (2011:97) menjelaskan bahwa HTML dapat digunakan

oleh pengguna untuk melakukan berbagai macam kegiatan, misalanya sebagai

berikut:

a. Pengontrolan rancangan atau desain tampilan yang dibuat pada halaman web.

b. Publikasi suatu hal yang dapat diakses di seluruh dunia.

c. Melangsungkan kegiatan secara online, mulai dari belajar, penjualan, kursus,

permainan, dan kegiatan yang lain.

d. Menambahkan atau mengubah isi web yang didesain sehingga tampilan web

tersebut menjadi dinamis.

3. PHP (PHP Hypertext Prepocessor)

Pada awalnya PHP merupakan kependekan dari Personal Home Page

(Situs Personal) dan PHP itu sendiri pertama kali dibuat oleh Rasmus Lerdorf

pada tahun 1995, dan pada saat PHP masih bernama FI (Form Interpreter), yang

wujudnya berupa sekumpulan script yang digunakan untuk mengolah data form

dari web. Selanjutnya Rasmus merilis kode sumber tersebut untuk umum.

Menurut Anhar (2010:23) PHP adalah “sebuah bahasa pemrograman

berbasis web berupa script yang dapat diintergrasikan dengan HTML”. Sebagian
19

besar sintaksnya mirip dengan bahasa pemrograman C, Java, ASP dan Perl,

ditambah beberapa fungsi PHP yang spesifik dan mudah dimengerti. PHP

digunakan untuk membuat tampilan web jadi lebih dinamis, dengan PHP anda

bisa menampilkan atau menjalankan beberapa file dalam satu file dengan cara di

include atau requeri. PHP itu sendiri sudah dapat berinteraksi dengan beberapa

database walaupun dengan kelengkapan yang berbeda, yaitu seperti: DBM,

FIlePro, (Personic, Inc) Informix, Ingres, Interbase, Microsoft Access, MSSQL,

MySQL, Oracle, PostgrSQL, dan Sybase.

4. CSS (Cascading Style Sheet)

Menurut Ardhana (2012:108) mengemukakan bahwa “Cassasing Style

Sheet (CSS) merupakan salah satu bahsa pemograman web untuk mengendalikan

beberapa komponen dalam sebuah web sehingga akan lebih sulit terstruktur dan

seragam”. Sama halnya styles dalam aplikasi pengolahan kata seperti Microsoft

Word yang dapat mengatur beberapa style, misalnya heading subbab, bodytext,

footer, images, dan style lainnya untuk dapat digunakan bersama-sama dalam

beberapa berkas (file). Pada umumnya CSS dipakai untuk memformat tampilan

halaman web yang dibuat dengan bahasa HTML atau XHTML.

CSS dapat mengendalikan ukuran gambar, warna bagian tubuh pada teks,

warna table, ukuran border, warna border, warna hyperlink, warna mouse over,

margin kiri, kanan, atas, bawah, dan parameter lainnya. CSS adalah bahasa style

sheet yang digunakan untuk mengatur tampilan dokumen, dengan adanya CSS

memungkinkan kita untuk menampilkan halaman yang sama dengan format yang

berbeda. CSS sendiri merupakan sebuah teknologi internet yang

direkomendasikan oleh World Wide Web Consortium atau W3C pada tahun 1996.
20

Setelah CSS di standarisasikan , Internet Explorer dan Netscape melepas browser

terbaru mereka yang sesuai atau paling tidak mendekati dengan standar CSS.

5. Javascript

Pengertian Javascript menurut Raharjo (2011:221) yaitu, “Javascript

adalah bahasa yang berfungsi untuk membuat skrip-skrip program yang dapat

dikenal dan di eksekusi oleh web browser dengan tujuan untuk menjadikan

halaman web lebih bersifat interaktif”. Meskipun banyak fitur dari bahasa Java

yang di adopsi oleh Javascript, namun Javascript dikembangkan secara terpisah

dan independen. Javascript dan Java merupakan dual hal yang konsepnya sangat

berbeda, meskipun ada kemiripan dalam penulisan sintaksnya.

Menggunakan javascript dalam pemrograman web dapat menciptakan

sebuah web dengan tampilan dan kinerja yang dinamis dan interaktif. Dengan

perkembangan zaman cara penerapan pemrograman kode javascript juga semakin

maju dan mudah untuk di apresiasikan. Kemudahan ini melahirkan sebuah metode

query yang menciptakan perpustakaan dari kumpulan fungsi-fungsi javascript

sehingga mudah untuk digunakan.

6. JQuery

Menurut Sidik (2012:530) “JQuery adalah Javascript Library yang sangat

popular dan banyak digunakan oleh para pengguna web, dan termasuk salah satu

library yang diadopsi, sehingga tersedia dalam lingkungan pengembangan

aplikasi Java”.

JQuery memiliki banyak fungsi untuk melakukan manipulasi objek dalam

satu dokumen HTML yang sedang ditampilkan. Codeigniter tidak terpengaruh

oleh JQuery ini, karena memang secara fungsi berbeda. Codeigniter digunakan
21

untuk melakukan pemrosesan data di sisi server, untuk menghasilkan dokumen

HTML, dan juga bisa untuk menghasilkan kode Javascript atau JQuery yang akan

dieksekusi.

JQuery merupakan salah satu library yang membuat program web di sisi

klien, tidak terlihat sebagai program JavaScript biasa, yang harus secara eksplisit

disisipkan pada dokumen web. Pada teknik pemrograman sisi klien dengan

menggunakan JavaScript biasa, setiap elemen yang akan memiliki event, akan

secara eksplisit terlihat ada event yang dilekatkan pada elemen tersebut.

JQuery dikembangkan pertama kali oleh John Resig, yang dibuat ramping

dari library Prototype yang menjadi inspirasi dari library JQuery ini. Secara

pemrograman, JQuery memiliki kemiripan seperti Prototype. JQuery juga

merupakan library yang sangat ramping, code dari library ini dalam keadaan

terkompres hanya berukuran sekitaar 19KB.

7. XAMPP

Menurut Wahana Komputer (2010:5) “Xampp merupakan sebuah aplikasi

web server dimana web server sendiri merupakan sebuah aplikasi tempat

menyimpan file-file maupun data-data untuk membuat website”. Web server juga

sering diartikan sebagai layanan data pada web browser. Fungsi dari web server

sebagai penerima dari permintaan berupa halaman client dan mengirimkan

kembali hasil yang diminta dalam bentuk halaman web.

Xampp merupakan paket PHP yang berbasis Open Source. Xampp

mencakup beberapa program yang mendukung bahasa PHP sehingga

memudahkan programmer atau desainer web dalam menjalankan web dengan

server local (localhost)”. Fungsi xampp adalah sebagai server yang berdiri sendiri
22

(localhost), yang terdiri atas program Apache HTTP Server, MySQL database, dan

penerjemah bahasa yang ditulis dengan bahasa pemrograman PHP dan Perl.

Nama XAMPP merupakan singkatan dari X (X= Cross Platform), Apache,

MySQL, PHP dan Perl. Program ini tersedia dalam lisensi GNU (General Public

License dan Gratis.

Saat XAMPP di instal, semua software tersebut telah berhasil di install.

Apache2Triad biasa disebut sebuah distribusi perangkat lunak web server karena

dia menyediakan semua kebutuhan aplikasi web, yaitu server, interpreter, dan user

interface yang telah dikonfigurasikan dan siap digunakan.

H. Basis Data

Menurut Priyadi (2014:2) “Pengertian basis data adalah sekumpulan fakta

berupa representasi table yang saling berhubungan dan simpan dalam media

penyimpanan secara digital”. Dapat dicermati bahwa dalam suatu basis data terdiri

dari sekumpulan table yang saling berelasi ataupun tidak berelasi. Semua table

tersebut merupakan representasi tempat untuk penyimpanan data, yang

mendukung fungsi dari basis data tersebut untuk suatu sistem.

Menurut Anhar (2010:45) Basis Data (Database) adalah sekumpulan

table-tabel yang berisi data dan merupakan kumpulan dari field atau kolom”.

Database berfungsi untuk menyimpan informasi atau data untuk mengelola

database yang diperlukan software yang sering disebut dengan DBMS (Database

Management Systems). Dengan DBMS pengguna atau user dapat membuat,

mengelola, mengontrol dan mengakses database dengan mudah, praktis dan

efisien.
23

Dalam pembuatan database, ada beberapa hal yang perlu diperhatikan

diantaranya:

1. Setiap table dalam database harus memiliki field (kolom) yang unik, yang

disebut dengan primary key.

2. Tabel dalam database tidak boleh ada redundancy data yaitu mengandung

record ganda. Jika terdapat data yang sama, maka perlu dilihat kembali

rancangan tabelnya.

3. Pilih tipe data yang tepat, sehingga ukuran database seminimal mungkin.

I. MySQL (My Structured Query Language)

Menurut Nugroho (2013:26) menjelaskan bahwa “MySQL adalah

software atau program yang dapat digunakan sebagai database server”. MySQL

adalah salah satu jenis database server yang sangat terkenal, MySQL termasuk

jenis RDBMS (Relation Database Management System). MySQL ini mendukung

bahasa pemograman PHP. MySQL juga mempunyai query atau bahasa SQL

(Structured Query Languange) yang sederhana dan menggunakan escape

character yang sama dengan PHP.

Menurut Ibrahim (2008:67) mengemukakan bahwa “MySQL mampu

menangani data yang cukup besar yaitu sekitar 40 database dan 10.000 tabel serta

jutaan baris yang bisa ditampung oleh MySQL”. Berikut beberapa kelebihan yang

dimiliki oleh MySQL antara lain adalah:

1. Bersifat Open Source, yang memiliki kemampuan dapat berkembang lagi.

2. Menggunakan bahasa SQL (Structured Query Languange), yang merupakan

standar bahasa dunia dalam pengolahan data.

3. Sangat mudah dipelajari (easy of use).


24

J. Model Pengembangan Perangkat Lunak

Menurut Sukamto (2013:28) menjelaskan bahwa “model SDLC (Software

Development Life Cycle) air terjun (waterfall) sering juga disebut model

sekuensial linier (sequential linier) atau alur hidup klasik (classic life cycle)”.

Model air terjun menyediakan pendekatan alur hidup perangkat lunak secara

sekuensial atau terurut dimulai dari analisis, desain, pengodean, pengujian, dan

tahap pendukung (support).

Waterfall merupakan model yang banyak digunakan oleh para

pengembang perangkat lunak, karena mengusulkan sebuah pendekatan

perkembangan perangkat lunak yang sistematik dan sekuensial.

System/Rekayasa
Informasi

Analisis Desain Pengodean Pengujian

Sumber : Sukamto (2013:28)

Gambar II.1

Ilustrasi Model Waterfall

Waterfall Model memiliki tahapan-tahapan sebagai berikut:

1. Analisis kebutuhan perangkat lunak

Proses pengumpulan kebutuhan dilakukan secara intensif untuk

mespesifikasikan kebutuhan perangkat lunak agar dapat dipahami perangkat


25

lunak seperti apa yang dibutuhkan oleh user. Spesifikasi kebutuhan perangkat

lunak pada tahap ini perlu untuk didokumentasikan.

2. Desain

Desain perangkat lunak adalah proses multi langkah yang focus pada desain

pembuatan program perangkat lunak termasuk struktur data, arsitektur

perangkat lunak, representasi antarmuka, dan prosedur pengodean. Tahap ini

mentranslasi kebutuhan perangkat lunak dari tahap analisis kebutuhan ke

representasi desain agar dapat diimplementasikan menjadi program pada tahap

selanjutnya. Desain perangkat lunak yang dihasilkan pada tahap ini juga perlu

didokumentasikan.

3. Pembuatan kode program

Desain harus ditranslasikan ke dalam program perangkat lunak. Hasil dari

tahap ini adalah program komputer sesuai dengan desain yang telah dibuat

pada tahap desain.

4. Pengujian

Pengujian fokus pada perangkat lunak secara dari segi lojik dan fungsional

dan memastikan bahwa semua bagian sudah diuji. Hal ini dilakukan untuk

meminimalisir kesalahan (error) dan memastikan keluaran yang dihasilkan

sesuai dengan yang diinginkan.

5. Pendukung (support) atau pemeliharaan (maintenance)

Tidak menutup kemungkinan sebuah perangkat lunak mengalami perubahan

ketika sudah dikirimkan ke user. Perubahan bisa terjadi karena adanya

kesalahan yang muncul dan tidak terdeteksi saat pengujian atau perangkat

lunak harus beradaptasi dengan lingkungan baru. Tahap pendukung atau


26

pemeliharaan dapat mengulangi proses pengembangan mulai dari analisis

spesifikasi untuk perubahan peangkat lunak yang sudah ada, tapi tidak untuk

membuat perangkat lunak baru.

2.2. Teori Pendukung

Perancangan sebuah program tidak terlepas dari penggunaan teori

pendukung dalam perancangan program, selain untuk memberikan kemudahan

dalam merencanakan prosedur-prosedur yang akan dipakai oleh sebuah program,

juga memaksimalkan pemberian informasi.

A. Struktur Navigasi

Menurut Binanto (2010:268) menjelaskan bahwa “Struktur navigasi

adalah susunan menu atau hierarki dari suatu situs yang menggambarkan isi dari

setiap halaman dan link atau navigasi tiap halaman pada situs web”. Struktur

navigasi merupakan suatu hal yang tidak kalah pentingnya pada saat pembentukan

suatu website.

Struktur navigasi dapat digolongkan menurut kebutuhan dan objek,

kemudahan pemakaian, keinteraktifitasnya, dan kemudahan membuatnya yang

berpengaruh terhadap waktu pembutan suatu situs web. Bentuk dasar dari struktur

navigasi adalah sebagai berikut:

1. Sruktur Navigasi Liniear

Struktur navigasi liniear hanya mempunyai satu rangkaian cerita yang

berurut yang menampilkan satu demi satu tampilan layar secara berurut menurut

urutannya”. Tampilan yang dapat ditampilkan pada struktur jenis ini adalah satu

halaman sebelumnya atau satu halaman sesudahnya, tidak dapat dua halaman
27

sebelumnya atau dua halaman sesudahnya, pengguna akan melakukan navigasi

secara berurutan, dalam frame atau byte informasi satu ke yang lainnya.

Sumber : Binanto (2010:269)

Gambar II.2.

Struktur Navigasi Liniear

2. Struktur Navigasi Hirarki

Struktur dasar ini disebut juga struktur liniear dengan percabangan karena

pengguna melakukan navigasi disepanjang cabang pohon struktur yang terbentuk

oleh logika isi”. Struktur hierarkhis harus memiliki konten pada setiap tingkat

karena kategori yang kosong mewakili nilai kosong kepada pengguna.

Kebanyakan struktur ini memiliki kedalaman kurang dari pada empat tingkat

kategori dan setiap cabang dalam struktur harus memiliki setidaknya dua kategori.

Selain itu setiap kategori harus memiliki konten yang cukup untuk

mempertahankan eksistensinya.

Sumber : Binanto (2010:269)

Gambar II.3

Struktur Navigasi Hirarki


28

3. Struktur Navigasi Tidak Berurut (Non-Linear)

Struktur navigasi non-liniear merupakan pengembangan dari struktur

navigasi linier. Pada struktur ini diperkenankan membuat navigasi bercabang.

Percabangan yang dibuat pada struktur non-linier ini berbeda dengan percabangan

pada struktur hirarki, karena pada percabangan non-linear ini walaupun terdapat

percabangan tetap tiap-tiap tampilan mempunyai kedudukan yang sama yaitu

tidak ada Master Page dan Slave Page, pengguna akan melakukan navigasi

dengan bebas melalui isi proyek dengan tidak terikat dengan jalur yang sudah

ditentukan sebelumnya.

Sumber : Binanto (2010:270)

Gambar II.4

Struktur Navigasi Tidak Berurut (Non-Linear)

4. Struktur Navigasi Campuran (Composite)

Pengguna akan melakukan navigasi dengan bebas (secara non-liniear),

tetapi terkadang dibatasi presentasi liniear film atau informasi penting dan pada

data yang paling terorganisasi secara logis pada suatu hirarki.


29

Sumber : Binanto (2010:270)

Gambar II.5

Struktur Navigasi Campuran (Composite)

B. Entity Relationship Diagram (ERD)

Menurut Sukamto (2013:50), ERD (Entity Relationship Diagram) adalah

dikembangkan berdasarkan teori himpunan dalam bidang matematika”. ERD

digunakan untuk pemodelan basis data relasional. Sehingga jika penyimpanan

basis data menggunakan OODBMS maka perancangan basis data tidak perlu

menggunakan ERD.

ERD memiliki beberapa komponen, yaitu:

1. Entitas (Entity)

Entitas merupakan notasi untuk mewakili suatu objek dengan karakteristik

sama yang dilengkapi oleh atribut, sehingga pada suatu lingkungan nyata

setiap objek akan berbeda dengan objek lainnya. Pada umumnya objek dapat

berupa benda, pekerjaan, tempat, dan orang.

2. Relasi (Relation)

Relasi merupakan notasi yang digunakan untuk menghubungkan beberapa

entitas berdasarkan fakta pada suatu lingkungan.


30

3. Atribut (Attribute)

Atribut merupakan notasi yang menjelaskan karakteristik suatu entitas dan

juga relasinya. Atribut dapat sebagai key yang bersifat unik, yaitu primary key

atau foreign key. Selain itu atribut juga dapat sebagai atribut deskriptif saja.

4. Kardinalitas (Cardinality)

Derajat atau kardinalitas relasi merupakan batasan dari banyaknya hubungan,

yang dapat dilakukan oleh suatu himpunan entitas dalam melakukan relasi

dengan himpunan entitas lainnya. Variasi kemungkinan untuk melakukan

relasi yang dimiliki oleh kardinalitas terdiri dari empat macam dan untuk

penerapannya dilakukan pada dua himpunan entitas, yaitu himpunan entitas A

dan entitas B. Menurut Priyadi (2014:5) menyimpulkan bahwa:

a. Kardinalitas satu ke satu (One to one)

Setiap satu entitas pada himpunan entitas A hanya dapat berelasi dengan

satu entitas saja pada himpunan B. Begitupun sebaliknya, bahwa setiap

satu entitas pada himpunan entitas B hanya dapat berelasi dengan satu

entitas saja pada himpunan entitas A.

b. Kardinalitas satu ke banyak (One to many)

Setiap p satu entitas pada himpunan entitas A dapat berelasi dengan

banyak entitas pada himpunan B. Namun tidak demikian untuk sebaliknya,

bahwa beberapa entitas pada himpunan entitas B hanya dapat berelasi

dengan satu entitas saja pada himpunan entitas A.

c. Kardinalitas banyak ke satu (Many to one)

Beberapa entitas pada himpunan entitas A hanya dapat berelasi dengan

satu entitas saja pada himpunan entitas B. Namun tidak demikian untuk
31

sebaliknya, bahwa setiap satu entitas pada himpunan entitas B dapat

berelasi dengan beberapa entitas pada himpunan entitas A.

d. Kardinalitas banyak ke banyak (Many to many)

Beberapa entitas pada himpunan entitas A dapat berelasi dengan banyak

entitas pada himpunan B. Demikian juga untuk sebaliknya, bahwa

beberapa entitas pada himpunan entitas B dapat berelasi dengan banyak

entitas pada himpunan entitas A.

C. Logical Record Structur (LRS)

Menurut Saputra dan Agustin (2012:34) “Dibentuk dengan nomor dari tipe

record. Beberapa tipe record digambarkan oleh kotak empat persegi panjang dan

dengan nama yang unik. LRS juga terdiri dari hubungan diantara tipe record.

Logical Record Structure terdiri dari link-link diantara tipe record”.

Banyak link dari LRS yang diberi tanda field-field yang kelihatan pada

kedua link tipe record. Penggambaran LRS mulai dengan menggunakan model

yang dimengerti. Dua metode yang dapat digunakan, dimulai dengan hubungan

kedua model yang dapat dikonversikan ke LRS. Metode yang lain dimulai dengan

Entity Relationship Diagram dan langsung dikonversikan ke LRS. Secara detail

bisa dibaca dari penjelasan dibawah ini:

1. Konversi ERD ke LRS, diagram entity relationship diagram harus diubah ke

bentuk LRS (struktur record secara logic). Dari bentuk LRS inilah yang

nantinya dapat ditransformasikan ke bentuk relasi (tabel).

2. Konversi ERD ke LRS, sebuah model sistem yang digambarkan dengan

sebuah ERD akan mengikuti pola permodelan tertentu. Dalam kaitannya


32

dengan konversi ke LRS, untuk perubahan yang terjadi adalah mengikuti

aturan-aturan berikut:

a. Sebuah entitas diubah ke bentuk kotak dengan nama entitas, berada diluar

kotak dan atribut berada didalam kotak.

b. Sebuah relationship kadang disatukan, dalam sebuah kotak bersama

entitas, kadang sebuah kotak bersama-sama dengan entitas, kadang dalam

sebuah kotak tersendiri.

3. Konversi LRS ke relasi (tabel) relasi atau tabel adalah bentuk pernyataan data

secara grafis 2 (dua) dimensi, yang terdiri dari kolom dan baris. Relasi adalah

bentuk visual dari sebuah file, dan tiap tuple dalam sebuah field, atau yang

dalam bentuk lingkaran. Diagaram entity relationship dikenal dengan sebutan

atribut. Konversi dari logical record structure, dilakukan dengan cara:

a. Nama logical record structure menjadi nama relasi.

b. Tiap atribut menjadi sebuah kolom didalam relasi.

D. Aplikasi Pendukung

Dalam pembuatan web ini penulis juga menggunakan Photoshop sebgai

aplikasi pendukung untuk mendesain template website agar tampak lebih menarik.

Menurut Wahana Komputer (2012:2) “Adobe Photoshop merupakan salah

satu aplikasi yang digunakan untuk mengolah gambar”. Dengan Adobe Photoshop

pengguna bisa membuat sebuah gambar yang menarik dan juga bisa membuat

sebuah template website. Adobe Photoshop memudahkan pengguna dalam

pembuatan desain template website, karena sudah tersedia tool pemotongan


33

gambar untuk memisahkan bagian-bagian gambar hingga menjadi sebuah

template.

E. Pengujian Web

Penulis menggunakan metode Black Box Testing (Pengujian Kotak Hitam)

dalam pengujian web.

Menurut Sukamto (2013:275) “Black Box testing (pengujian kotak hitam)

yaitu menguji perangkat lunak dari segi spesifikasi fungsional tanpa menguji

desain dan kode program. Pengujian dimaksudkan untuk mengetahui apakah

fungsi-fungsi, masukan, dan keluaran dari perangkat lunak sesuai dengan

spesifikasi yang dibutuhkan”. Pengujian kotak hitam dilakukan dengan membuat

kasus uji yang bersifat mencoba semua fungsi dengan memakai perangkat lunak

apakah sesuai dengan spesifikasi yang dibutuhkan. Kasus uji yang dibuat untuk

melakukan pengujian kotak hitam harus dibuat dengan kasus benar dan kasus

salah, misalnya untuk kasus proses login maka kasus uji yang dibuat adalah:

1. Jika user memasukkan nama pemakai (user name) dan kata sandi (password)

yang benar.

2. Jika user memasukkan nama pemakai (username) dan kata sandi (password)

yang salah, misalnya nama pemakai benar tapi kata sandi salah, atau

sebaliknya, atau keduanya salah.


BAB III

PEMBAHASAN

3.1. Tinjauan Perusahaan

Dalam pengumpulan data yang diperlukan, maka penulis terjun langsung

ke Toko Art Helmet dengan mengamati secara langsung sistem penjualan jasa

service helmet pada Toko Art Helmet. Adapun tinjauan tersebut meliputi sejarah,

struktur organisasi dan fungsi struktur organisasi.

3.1.1. Sejarah Perusahaan

Toko Art Helmet berdiri pada tahun 2015 yang terletak Jl. Damai No 56

Rt. 014 Rw. 01 Kel. Kalisari Kec. Pasar Rebo Jakarta dan dipimpin sekaligus

dimiliki oleh Ibu Tio Herlina Siregar. Toko Art Helmet selain melakukan

penjualan helmet juga menjual jasa service helmet baik helmet laki-laki,

perempuan maupun helmet anak-anak.

3.1.2. Struktur Organisasi dan Fungsi

Struktur organisasi adalah merupakan gambaran bagian-bagian tugas yang

bertanggung serta hubungan antara satu bagian yang ada dalam suatu organisasi

atau perusahaan.

Sebuah organisasi atau perusahaan harus mempunyai suatu struktur

organisasi yang digunakan untuk memudahkan pengkordinasian dan penyatuan

usaha untuk menunjukkan kerangka-kerangka hubungan diantara fungsi, bagian-

bagian maupun tugas dan wewenang serta tanggung jawab untuk menunjukkan

34
35

rantai atau garis perintah dan perangkapan fungsi yang diperlukan dalam suatu

organisasi.

A. Struktur Organisasi Toko Art Helmet

PEMILIK TOKO

KEPALA TOKO

BAGIAN SERVICE BAGIAN PENJUALAN KASIR

Sumber: Toko Art Helmet (2017)

Gambar III.1
Struktur Organisasi Toko Art Helmet

B. Fungsi Stuktur Organisasi

Dalam rangka menunjang pelaksanaan tugas dan fungsi organisasi,

masing-masing bagian mempunyai tugas dan wewenang sebagai berikut:

1. Pemilik Toko

Mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

a. Mengambil keputusan dan kebijakan serta pengawasan jalannya usaha

ditentukan olehnya.

b. Memberikan kepercayaan kepada semua bagian pekerja atas apa yang

menjadi tugas dan tanggung jawabnya.

2. Kepala Toko

Mempunyai tugas dan tang gung jawab sebagai berikut:

a. Mengawasi pegawai yang ada di toko

b. Mengawasi segala bentuk transaksi yang terjadi serta pengecekan stok

barang di gudang sampai mengaudit laporan keuangan dari kasir.


36

3. Bagian Service

Mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

a. Melakukan perbaikan helmet konsumen.

b. Memonitor jumlah dan keadaan persediaan alat dan barang yang

digunakan untuk service.

c. Melaporkan kepada kepala toko jika persediaan alat dan barang tidak

mencukupi.

4. Bagian Penjualan

Mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

a. Melakukan kegiatan pendataan barang yang masuk dan keluar.

b. Melayani konsumen dan melaporkan kepada bagian kasir.

5. Kasir

Mempunyai tugas dan tanggung jawab sebagai berikut:

a. Mengelola keluar masuknya uang.

b. Melakukan pencatatan atau pembukuan atas semua transaksi yang terjadi

di perusahaan.

c. Membuat laporan keuangan setiap bulan.

3.2. Analisa Kebutuhan

Dalam menganalisa sebuah kebutuhan banyak hal yang harus diketahui

sebelumnya agar website tersebut lebih mudah dimengerti oleh siapa saja yang

mengaksesnya. Selain itu perlu juga diketahui apa tujuan website tersebut dibuat.

Dengan kata lain harus bisa meninjau permasalahan yang ada. Adapun analisa

kebutuhan yang penulis gunakan antara lain:


37

A. Pengunjung

1) Pengunjung hanya dapat melihat produk-produk yang ditawarkan.

2) Pengunjung hanya dapat mendapatkan informasi tentang produk secara

detail.

3) Pengunjung dapat memberikan komentar.

B. Pelanggan

1) Dapat melakukan registrasi dengan mengisi data diri kemudian akan

tercatat sebagai pelanggan.

2) Pelanggan dapat melihat-lihat produk yang ditawarkan, lalu dapat melihat

jenis paket service dan dapat langsung melakukan pemesanan.

3) Pelanggan dapat mengupload bukti pembayaran.

C. Administrator

1) Admin dapat login ke halaman administrator.

2) Admin dapat menambah, mengedit dan menghapus barang.

3) Admin dapat melihat dan menghapus data pembeli.

4) Admin dapat melihat data pesan.

5) Admin dapat melihat data pembayaran.

6) Admin dapat melihat laporan data pembeli.

7) Admin dapat melihat laporan pendapatan.

3.3. Perancangan Perangkat Lunak

Penulis membuat program dengan beberapa rancangan seperti rancangan

antarmuka, rancangan basis data, rancangan struktur navigasi dan implementasi

dan pengujian unit yang penulis buat.


38

3.3.1. Rancangan Antar Muka

A. Rancangan Antarmuka Pengunjung dan Pelanggan

1. Beranda Pengunjung dan Pelanggan

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran

Jasa Service Helm Service Terlaris

Logo Produk Produk Produk

Login Customer
User Name :

Password: Produk Produk Produk

Masuk Daftar

Footer
Gambar III.2
Beranda Pengunjung dan Pelanggan
39

2. Profil Pengunjung

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran

Profil Toko Art Helmet Jakarta

Logo
Login Customer
User Name :

Password:

Masuk Daftar

Footer
Gambar III.3
Profil Pengunjung dan Pelanggan

3. Katalog Produk Pengunjung

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran

Katalog Produk

Logo Produk Detail Produk

Login Customer
User Name :

Password: Produk Detail Produk

Masuk Daftar

Produk Detail Produk

Footer
Gambar III.4
Katalog Produk Pengunjung
40

4. Cara Beli

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran

Cara Beli

Logo
Login Customer
User Name :

Password:

Masuk Daftar

Footer

Gambar III.5
Cara Beli

5. Cara Pembayaran

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran

Cara Pembayaran

Logo
Login Customer
User Name :

Password:

Masuk Daftar

Footer

Gambar III.6
Cara Pembayaran
41

B. Rancangan Antarmuka Administrator

1. Beranda Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

- RUANG ADMINISTRATOR -

Logo
Login Sebagai

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.7
Beranda Administrator

2. Produk Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

- RUANG ADMINISTRATOR -

Logo Produk Detail Produk Produk Detail Produk

Login Sebagai

Produk Detail Produk Produk Detail Produk

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.8
Produk Administrator
42

3. Pembeli Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

PEMBELI

Logo
Login Sebagai

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.9
Pembeli Administrator

4. Pesanan Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

PESANAN

Logo
Login Sebagai

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.10
Pesanan Administrator
43

5. Konfirmasi Pembayaran Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

KONFIRMASI PEMBAYARAN

Logo
Login Customer

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.11
Konfirmasi Pembayaran Administrator

6. Laporan Administrator

Beranda Profil Produk Cara Beli Pembayaran Laporan

LAPORAN

Logo
Laporan Data Pembeli Laporan Pendapatan

Login Sebagai

User : Administrator
Keluar
Keranjang Data Pesanan

Footer

Gambar III.12
Laporan Administrator
44

3.3.2. Rancangan Basis Data

A. Entity Relationship Diagram (ERD)

Gambar III.13
Entity Relationship Diagram (ERD)
45

B. Logicial Record Structure (LRS)

Gambar III.14
Logical Relational Structure (LRS)

C. Spesifikasi File

Dalam pembuatan web penulis menggunakan satu buah file database

dengan nama dbhelm.sql, di dalam database tersebut terdapat beberapa tabel,

adapun tabel tersebut sebagai berikut:

1. Spesifikasi Tabel Admin

Nama File : Tabel Admin

Akronim : t_admin.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data admin

Tipe File : File Master

Organisasi File : Random access

Akses File : Random


46

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 77 karakter

Kunci Field : id_admin

Software : MySQL

Tabel III.1
Spesifikasi Tabel Admin

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Admin idadmin int 2 Primary Key

2. Nama Admin namaadmin varchar 30

3. User Name username varchar 30

4. Password password varchar 15

2. Spesifikasi Tabel Barang

Nama File : Tabel Barang

Akronim : t_barang.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data barang

Tipe File : File Master

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 49 karakter

Kunci Field : id_barang

Software : MySQL
47

Tabel III.2
Spesifikasi Tabel Barang

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Barang idbarang int 3 Primary Key

2. Kode Barang kdbarang varchar 7

3. Merk merk varchar 30

4. Harga harga double

5. Deskripsi deskripsi text

6. Gambar gambar text

7. Stok stok int 2

8. Id Admin idadmin int 2

9. Id Kategori idkategori int 5

3. Spesifikasi Tabel Kategori

Nama File : Tabel Kategori

Akronim : t_kategori.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data kategori

Tipe File : File Master

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 35 karakter

Kunci Field : idkategori

Software : MySQL
48

Tabel III.3
Spesifikasi Tabel Kategori

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Kategori idkategori int 5 Primary Key

2. Nama Kategori nmkategori varchar 30

4. Spesifikasi Tabel Ongkir

Nama File : Tabel Ongkir

Akronim : t_ongkir.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data ongkir

Tipe File : File Master

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 115 karakter

Kunci Field : idongkir

Software : MySQL

Tabel III.4
Spesifikasi Tabel Ongkir

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. idongkir idongkir int 5 Primary Key

2. kota kota varchar 50

3. kecamatan kecamatan varchar 50

4. harga harga double

5. estimasi estimasi char 10


49

5. Spesifikasi Tabel Pembeli

Nama File : Tabel Pembeli

Akronim : t_pembeli.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data pembeli

Tipe File : File Master

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 440 karakter

Kunci Field : idpembeli

Software : MySQL

Tabel III.5
Spesifikasi Tabel Pembeli

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Pembeli idpembeli int 3 Primary Key

2. User Name username varchar 30

3. Password password varchar 32

4. Nama Pembeli nmpembeli varchar 30

5. Alamat Pembeli alamatpembeli varchar 300

6. Email Pembeli emailpembeli varchar 30

7. Telp Pembeli telppembeli varchar 15

6. Spesifikasi Tabel Jual

Nama File : Tabel Jual

Akronim : t_jual.myd
50

Fungsi : Untuk menampilkan data penjualan

Tipe File : File Transaksi

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 35 karakter

Kunci Field : idjual

Software : MySQL

Tabel III.6
Spesifikasi Tabel Jual

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Jual idjual int 3 Primary Key

2. Nomor Jual nojual varchar 9

3. Tanggal Jual tgljual date

4. Dp dp double

5. Total Bayar totbay double

6. Status Jual statusjual enum

7. Nomor Resi noresi varchar 20

8. Id Pembeli idpembeli int 3

7. Spesifikasi Tabel Detail Jual

Nama File : Tabel Detail Jual

Akronim : t_detjual.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data detail jual

Tipe File : File Transaksi


51

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 9 karakter

Kunci Field : idjual

Software : MySQL

Tabel III.7
Spesifikasi Tabel Detail Jual

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Jual idjual int 3 Primary Key

2. Id Barang idbarang int 3

3. Quantity qty int 3

4. Sub Total subtotal double

8. Spesifikasi Tabel Konfirmasi

Nama File : Tabel Konfirmasi

Akronim : tbkonfirmasi.myd

Fungsi : Untuk menampilkan data konfirmasi

Tipe File : File Transaksi

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 156 karakter

Kunci Field : idkonfirmasi

Software : MySQL
52

Tabel III.8
Spesifikasi Tabel Konfirmasi

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. idkonfirmasi idkonfirmasi int 3 Primary Key

2. tgl_konfirmasi tgl_konfirmasi varchar 10

3. idjual idjual int 3

4. no_rek no_rek varchar 20

5. pemilik_rek pemilik_rek varchar 30

6. nm_bank nm_bank varchar 30

7. tgl_bayar tgl_bayar varchar 10

8. jmlbayar jmlbayar double

9. buktibayar buktibayar varchar 50

9. Spesifikasi Tabel Temp Order

Nama File : Tabel Temp Order

Akronim : temporder.myd

Fungsi : Untuk menyimpan data tempotary order

Tipe File : File Transaksi

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 69 karakter

Kunci Field : idorder

Software : MySQL
53

Tabel III.9
Spesifikasi Tabel Temp Order

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Order idorder int 3 Primary Key

2. Kode Barang kdbarang varchar 7

3. Merk merk varchar 50

4. Harga harga double

5. Quantity qty int 3

6. Total total double

7. Id Pembeli idpembeli int 3

8. Id Order idorder int 3

10. Spesifikasi Tabel Kirim

Nama File : Tabel Kirim

Akronim : t_kirim.myd

Fungsi : Untuk menampilkan informasi data pengiriman

Tipe File : File Transaksi

Organisasi File : Random access

Akses File : Random

Media : Harddisk

Panjang record : Maksimal 251 karakter

Kunci Field : idalamat

Software : MySQL
54

Tabel III.10
Spesifikasi Tabel Kirim

No. Elemen Data Nama Field Tipe Size Ket

1. Id Alamat idalamat int 5 Primary Key

2. Nama Penerima nmpenerima varchar 25

3. Alamat Kirim alamatkirim varchar 100

4. Kode Pos kodepos char 6

5. Kota kota varchar 50

6. Kecamatan kecamatan varchar 50

7. Telepon telepon varchar 12

8. Id Jual idjual int 3

3.3.3. Rancangan Struktur Navigasi

A. Rancangan Strukur Navigasi Halaman Pengunjung

Struktur navigasi pengunjung Toko Art Helmet menggunakan struktur

navigasi campuran, karena merupakan gabungan dari bentuk dasar struktur

navigasi yaitu: linear, hierarki dan nonlinear.

Gambar III.15
Struktur Navigasi Halaman Pengunjung
55

B. Rancangan Strukur Navigasi Admin

Struktur Struktur navigasi Admin Toko Art Helmet menggunakan struktur

navigasi campuran, karena merupakan gabungan dari bentuk dasar struktur

navigasi yaitu : linear, hierarki dan nonlinear.

Gambar III.16
Struktur Navigasi Halaman Admin
56

3.4. Implementasi dan Pengujian Unit

3.4.1. Implementasi

1. Implementasi Rancangan Antarmuka

Implementasi rancangan antarmuka pada Toko Art Helmet berdasarkan

hasil rancangan antarmuka :

A. Implementasi Tampil Rancangan Halaman Admin

Halaman login admin adalah segala bentuk dokumen yang akan

mendukung tentang pengolahan data dari admin agar website ini dapat berjalan.

Adapun rancangan yang digunakan sebagai halaman admin, yaitu :

1) Halaman Login Admin

Gambar III.17
Halaman Login Admin
57

2) Halaman Beranda

Gambar III.18
Halaman Beranda Admin

3) Halaman Data Produk

Gambar III.19
Halaman Data Produk
58

4) Halaman Data Pembeli

Gambar III.20
Halaman Data Pembeli

5) Halaman Data Pemesanan

Gambar III.21
Halaman Data Pemesanan
59

6) Halaman Data Pembayaran

Gambar III.22
Halaman Data Pembayaran

7) Halaman Laporan

Gambar III.23
Halaman Laporan
60

8) Halaman Laporan Data Pembeli

Gambar III.24
Halaman Laporan Data Pembeli

9) Halaman Laporan Pendapatan

Gambar III.25
Halaman Laporan Pendapatan
61

B. Implementasi Tampil Rancangan Halaman Pengunjung

1) Halaman Beranda Pengunjung

Gambar III.26
Halaman Beranda Pengunjung

2) Halaman Profil Pengunjung

Gambar III.27
Halaman Profil Pengunjung
62

3) Halaman Produk Pengunjung

Gambar III.28
Halaman Produk Pengunjung
4) Halaman Cara Beli Pengunjung

Gambar III.29
Halaman Cara Beli Pengunjung
63

5) Halaman Pembayaran

Gambar III.30
Halaman Cara Pembayaran

6) Halaman Registrasi Customer

Gambar III.31
Halaman Registrasi Customer
64

7) Halaman Login Customer

Gambar III.32
Halaman Login Customer

8) Halaman Pemesanan Customer

Gambar III.33
Halaman Pemesanan Customer
65

9) Halaman Keranjang Belanja

Gambar III.34
Halaman Keranjang Belanja

10) Halaman Alamat Pengambilan Helmet

Gambar III.35
Halaman Alamat Pengambilan Helmet
66

11) Halaman Konfirmasi Pembayaran

Gambar III.36
Halaman Konfirmasi Pembayaran

12) Halaman Bukti Pemesanan

Gambar III.37
Halaman Bukti Pemesanan
67

B. Spesifikasi Sistem Komputer

Untuk mengetahui sarana pendukung program ini, penulis akan

menjelaskannya, antara lain spesifikasi perangkat keras (hardware) dan

spesifikasi perangkat lunak (software), yaitu:

1. Spesifikasi Perangkat Keras

Spesifikasi perangkat keras (hardware) adalah seluruh komponen

peralatan yang berbentuk suatu sistem komputer dan peralatan lainnya yang

memungkinkan komputer melaksanakan tugasnya, termasuk juga mesin-mesin

pembantu penyimpanan data dan juga termasuk alat komunikasi lainnya. Pada

pembuatan situs web ini penulis menggunakan komputer dengan spesifikasi

sebagai berikut :

a. Server

1) CPU

(a) Processor Intel® Core™ i3-4030U

(b) RAM DDR2 2GB

(c) Hard Disk 500GB

2) Mouse

3) Keyboard

4) Monitor dengan resolusi layar minimum 1024x768

5) Koneksi Internet dengan kecepatan 2 Mbps.

b. Client

1) CPU

(a) Processor Intel® Pentium® 4

(b) RAM DDR2 1 GB


68

(c) Hard Disk 20 GB

2) Mouse

3) Keyboard

4) Monitor dengan resolusi layar minimum 1024x768

5) Koneksi Internet dengan kecepatan 56 kbps.

2. Spesifikasi Perangkat Lunak

Spesifikasi perangkat lunak (software) adalah komponen dalam data

processing system yang berupa program-program dan teknik lain untuk

mengontrol sistem. Fungsi software ini adalah untuk mengidentifikasi dan

menyiapkan aplikasi program sehingga tata kerja seluruh penulisan peralatan

komputer dapat terkontrol, serta membuat pekerjaan lebih efisien.

Jadi pemakaian komputer tidak lepas dari perangkat-perangkat tersebut

yang saling berhubungan dan terkait. Adapun perangkat lunak yang penulis

gunakan untuk pembuatan toko online ini adalah sebagai berikut:

1. Server

a. Sistem operasi : Windows 8.1 Pro 64 bit

b. Bahasa Script : PHP 5.3.0

c. Web Server : Xammp 1.7.3

d. Web Browser : Mozila Firefox 52.0

e. Database : MySQL 5.5

2. Client

a. Sistem operasi : Windows Seven Ultimate 32 bit

b. Web browser : Mozilla Firefox 21.0


69

3.4.2. Pengujian Unit

Sebelum sistem diterapkan, sistem harus melewati tahap pengujian unit.

Hal ini dilakukan untuk mengidentifikasi bila terjadi kesalahan ataupun

terdapatnya celah pada sistem. Pengujian unit dilakukan untuk mengetahui,

apakah sistem ini sudah layak untuk diterapkan pada instasi terkait apa belum.

Adapun pengujian unit yang terdapat pada website Toko Art Helmet:

A. Pengujian Terhadap Form Login Admin

Tabel III.11
Hasil Pengujian Black Box Testing Halaman Login Admin

No. Skenario Pengujian Test Case Hasil yang Hasil Kesimpulan


diharapkan Pengujian

1. Username dan Username: Sistem akan menolak


password tidak diisi (kosong) akses user dan
Sesuai Valid
kemudian klik menampilkan
Password: Harapan
tombol login “Username Atau
(kosong)
Password Tidak Di
temukan, Silahkan
Coba Lagi”

2. Mengetik username Username: Sistem akan menolak


dan password tidak (arthelmet) akses user dan
Sesuai Valid
diisi atau kosong menampilkan
Password: Harapan
kemudian klik “Username Atau
(kosong)
tombol login Password Tidak Di
temukan, Silahkan
Coba Lagi”

3. Username tidak Username: Sistem akan menolak


diisi (kosong) dan (kosong) akses user dan
Sesuai Valid
password diisi menampilkan
Password: Harapan
kemudian klik “Username Atau
(Password)
tombol login Password Tidak Di
temukan, Silahkan
Coba Lagi”

4. Mengetik salah satu Username: Sistem akan menolak


kondisi salah pada arthelmet akses user dan
Sesuai Valid
username atau (benar) menampilkan
Harapan
password kemudian “Username Atau
Password:
klik tombol login Password Tidak Di
p@ssw0rd
temukan, Silahkan
(salah)
Coba Lagi”

5. Mengetik username Username: Sistem menerima


dan password arthelmet akses login dan
70

dengan data yang (benar) kemudian langsung Sesuai Valid


benar kemudian menampilkan menu Harapan
Password:
klik tombol login utama administrator
Password
(benar)

B. Pengujian Terhadap Form Daftar Member

Tabel III.12
Hasil Pengujian Black Box Testing Halaman Daftar Member

No. Skenario Pengujian Test Case Hasil yang Hasil Kesimpulan


diharapkan Pengujia
n
1. Username, Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Password, (kosong) akses user dan Harapan
Konfirmasi Password: menampilkan
Password, Nama (kosong) “Lengkapi Semua
lengkap, Alamat, Konfirmasi Data Yang Di Input”
Email, No. telepon Password:
tidak diisi (kosong)
kemudian klik Nama
tombol simpan lengkap:
(kosong)
Alamat:
(kosong)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
2. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username (Roni) akses user dan Harapan
kemudian klik Password: menampilkan
tombol simpan (kosong) “Lengkapi Semua
Konfirmasi Data Yang Di Input”
Password:
(kosong)
Nama
lengkap:
(kosong)
Alamat:
(kosong)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
3. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username dan (Roni) akses user dan Harapan
Password kemudian Password: menampilkan
klik tombol simpan (1234567) “Lengkapi Semua
Konfirmasi Data Yang Di Input”
Password:
(kosong)
Nama
lengkap:
71

(kosong)
Alamat:
(kosong)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
4. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username, (Roni) akses user dan Harapan
Password dan Password: menampilkan
Konfirmasi (1234567) “Lengkapi Semua
Password kemudian Konfirmasi Data Yang Di Input”
klik tombol simpan Password:
(1234567)
Nama
lengkap:
(kosong)
Alamat:
(kosong)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
5. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username, (Roni) akses user dan Harapan
Password, Password: menampilkan
Konfirmasi (1234567) “Lengkapi Semua
Password dan Konfirmasi Data Yang Di Input”
Nama Lengkap Password:
kemudian klik (1234567)
tombol simpan Nama
lengkap:
(Roni
Siregar)
Alamat:
(kosong)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
6. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username, (Roni) akses user dan Harapan
Password, Password: menampilkan
Konfirmasi (1234567) “Lengkapi Semua
Password, Nama Konfirmasi Data Yang Di Input”
Lengkap dan Password:
Alamat kemudian (1234567)
klik tombol simpan Nama
lengkap:
(Roni
Siregar)
Alamat: (Jl.
Kampung
Tengah No.
35 Rt. 005
Rw 005 Kel.
Gedong
Jakarta
72

Timur)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
7. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username, (Roni) akses us, Emailer dan Harapan
Password, Password: menampilkan
Konfirmasi (1234567) “Lengkapi Semua
Password, Nama Konfirmasi Data Yang Di Input”
Lengkap dan Password:
Alamat kemudian (1234567)
klik tombol simpan Nama
lengkap:
(Roni
Siregar)
Alamat: (Jl.
Kampung
Tengah No.
35 Rt. 005
Rw 005 Kel.
Gedong
Jakarta
Timur)
Email:
(kosong)
No. telepon:
(kosong)
8. Hanya mengisi Username: Sistem akan menolak Sesuai Valid
Username, (Roni) akses us, Emailer dan Harapan
Password, Password: menampilkan
Konfirmasi (1234567) “Lengkapi Semua
Password, Nama Konfirmasi Data Yang Di Input”
Lengkap, Alamat Password:
dan Email (1234567)
kemudian klik Nama
tombol simpan lengkap:
(Roni
Siregar)
Alamat: (Jl.
Kampung
Tengah No.
35 Rt. 005
Rw 005 Kel.
Gedong
Jakarta
Timur)
Email:
(roni.siregar
@gmail.com
)
No. telepon:
(kosong)
9. Mengisi Username, Username: Sistem akan Sesuai Valid
Password, (Roni) menerima akses user Harapan
Konfirmasi Password: dan menampilkan
Password, Nama (1234567) “Terima kasih, data
Lengkap, Alamat, Konfirmasi anda telah tersimpan
73

Email dan No. Telp Password: silahkan login dengan


kemudian klik (1234567) username dan
tombol simpan Nama password anda ”
lengkap:
(Roni
Siregar)
Alamat: (Jl.
Kampung
Tengah No.
35 Rt. 005
Rw 005 Kel.
Gedong
Jakarta
Timur)
Email:
(roni.siregar
@gmail.com
)
No. telepon:
(081379879
87)
BAB IV

PENUTUP

4.1. Kesimpulan

Dalam bab ini, penulis mencoba menarik kesimpulan dari seluruh pokok

pembahasan pada bab-bab sebelumnya yang ada dalam Tugas Akhir ini. Sebagai

akhir dari Tugas Akhir ini, penulis memiliki keyakinan bahwa website ini dapat

mempermudah relasi maupun rekanan dalam mendapatkan informasi jasa service

helmet secara online. Dari penulisan Tugas Akhir ini maka dapat ditarik

kesimpulan sebagai berikut :

1. Dengan adanya website ini maka dapat memperluas pemasaran pada Toko Art

Helmet.

2. Mengurangi tenaga kerja manusia sehingga perusahaan dapat menghemat

biaya yang dapat digunakan untuk mengurangi harga jasa yang dijual dan

menjadi suatu daya tarik bagi konsumen.

3. Biaya menjalankan bisnis e-commerce jauh lebih murah jika dibandingkan

dengan biaya menjalankan perusahaan secara fisik. Karena dalam e-commerce

perusahaan cukup menyediakan website.

4. Melalui e-commerce konsumen dapat mencari produk-produk khususnya yang

sulit didapat melalui toko-toko fisik. Hanya dengan menggunakan search

engine konsumen dapat mengumpulkan informasi mengenai produk-produk

khusus yang mereka cari.

74
75

4.2. Saran

Berdasarkan kesimpulan, penulis memberikan beberapa saran yang

mungkin dapat membantu agar perancangan website ini dapat bekerja secara

optimal. Dan untuk menunjang keberhasilan website ini, penulis menyarankan

dalam merancang sebuah website e-commerce, sebagai berikut :

1. Untuk kedepannya akan ditambahkan strategi mengembangkan link yang

efektif untuk memperindah website dengan disertai efek-efek animasi,

multimedia dan lainnya, agar dapat menarik perhatian dan membuat website

lebih terlihat mewah dan indah.

2. Website Toko Art Helmet akan ditambahkan diskon penjualan jasa yang

mencoba membujuk konsumen yang melihat tertarik sehingga konsumen akan

melakukan suatu tindakan dengan melihat harga diskon tersebut.

3. Website Toko Art Helmet akan dibuat sistem keamanan karena website yang

bersifat terbuka sangat rentan terhadap serangan Hacker yang hendak mencuri

data atau sekedar merusak data untuk itu website perlu dibuat suatu sistem

keamanan.

4. Didalam admin juga akan menambahkan beberapa link yang berfungsi sebagai

pengatur ketika pelanggan memesan produk maka admin akan diberitahu

secara otomatis.

5. Selanjutnya untuk kedepannya akan dibuat forum komunitas pecinta

Helmet.

6. Pembayaran yang tidak hanya melalui transfer antar bank tetapi dapat juga

melalui paypal dan kartu kredit.


DAFTAR PUSTAKA

Aditya, T. P., Purnama, R. A., & Lubis, B. O. (2016). SISTEM INFORMASI


REGULASI PENGAJUAN MENJADI DOKTER SPESIALIS BERBASIS
WEB PADA PERSATUAN DOKTER GIGI INDONESIA JAKARTA
SELATAN. Jurnal Sistem Informasi, 3(2), 169-176.

Fauziah. 2011. Rekayasa Perangkat Lunak 2. Jakarta: Yudhistira.

Helianthusonfri, Jefferly. 2013. Website Gratis dan Praktis, Hasil Fantastis.


Jakarta: PT Elex Media Komputindo.

Ibrahim, Ali. 2008. Cara Paktis Membuat Website Dinamis Menggunakan


XAMPP. Yogyakarta: Neotekno.

Lubis, B. O. 2010. “KAJIAN EFEKTIFITAS PEMANFAATAN TEKNOLOGI


INFORMASI WEB PENDIDIKAN BERDASARKAN MODEL DeLone &
McLean DENGAN PERBEDAAN RAGAM PENGGUNANYA : STUDI
KASUS GURU, SISWA DAN WALI SISWA SMP NEGERI 261
JAKARTA,” (Tesis). Jakarta: Megister Ilmu Komputer, Program Pasca
Sarjana, STMIK Nusa Mandiri.

Nugroho, Bunafit. 2013. Dasar Pemrograman Web PHP-MySQL dengan


Dreamweaver. Yogyakarta. Gava Media.

Priyadi, Yudi. 2014. Kolaborasi SQL dan ERD Dalam Implementasi Database.
Yogyakarta: Andi Publisher.

Raharjo, Budi. 2011. Belajar Pemrograman Web. Bandung: Modula.

Sadeli, Muhammad. 2011. 7 Jam Belajar Interaktif Dreamweaver CS5 untuk


Orang Awam. Palembang: Maxicom.

Syaputra, H. F., & Lubis, B. O. (2015). Sistem Informasi Pembelian Rumah


Kredit Berbasis Web. SNIT 2015, 1(1), 125-133.

Saputra, Agus dan Agustin, Feni. 2012. Membangun Sistem Aplikasi E-


Commerce dan SMS. Jakarta: PT. Elex Media Komputindo.

Sarwono, Jonathan. 2012. Metode Riset Online: Teori, Praktik, dan Pembuatan
Aplikasi Menggunakan HTML, PHP dan CSS. Jakarta: PT. Elex Media
Komputindo.

Sibero, Alexander F. K. 2011. Kitab Suci Web Programming. Yogyakarta:


Mediakom.

76
77

Sibero, Alexander F. K. 2013. Web Programming Power Pack. Yogyakarta:


Mediakom.

Sidik, Betha. 2012. Framework Codeigniter. Bandung: Informatika.

Setiadi, I., Kusumo, A. T., Lubis, B. O., & Salim, A. (2015, December).
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI KOMUNITAS GAME
BATTLEFIELD BERBASIS WEB. In Seminar Nasional Ilmu Pengetahuan
dan Teknologi Komputer (pp. 164-INF).

Sukanto A Rossa, M. Shalahuddin. 2013. Rekayasa Perangkat Lunak Terstruktur


dan Beriorientasi Objek. Bandung: Informatika.
78
111

Anda mungkin juga menyukai