Anda di halaman 1dari 48

PERANCANGAN VIRTUAL LOCAL NETWORK AREA (VLAN)

PADA JARINGAN PABRIK BATURAJA II


PT.SEMEN BATURAJA (PERSERO) TBK

LAPORAN KERJA PRAKTEK


Disusun untuk memenuhi syarat mata kuliah Kerja Praktek
pada Program Studi D3 Jurusan Teknik Komputer
Politeknik Negeri Sriwijaya

OLEH:
MUHAMAD RIDHO MARZA
062030701683

POLITEKNIK NEGERI SRIWIJAYA


PALEMBANG
2023
LEMBAR PENGESAHAN
PERANCANGAN VIRTUAL LOCAL NETWORK AREA (VLAN)
PADA JARINGAN PABRIK BATURAJA II
PT.SEMEN BATURAJA (PERSERO) TBK

LAPORAN KERJA PRAKTEK

OLEH :
Muhamad Ridho Marza
062030701683

Palembang, Januari 2023


Mengetahui, Menyetujui,
Ketua Jurusan Teknik Komputer Pembimbing

Azwardi, S.T., M.T. Hartati Deviana, S.T., M.Kom.


NIP. 197005232005011004 NIP. 197405262008122001

ii
KATA PENGANTAR
Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh,
Dengan mengharapkan puji dan syukur kepada Allah SWT, karena hanya
atas rahmat dan hidayah-Nya penulis akhirnya dapat menyelesaikan Laporan Kerja
Praktek dengan judul “Perancangan Virtual Local Area Network (VLAN) Pada
Jaringan Pabrik Baturaja II PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk”. Shalawat
serta salam selalu tercurahkan kepada Rasulullah SAW, keluarganya, sahabat-
sahabatnya beserta para pengikutnya hingga akhir zaman.
Tujuan penulisan laporan ini dibuat sebagai persyaratan untuk
menyelesaikan Kerja Praktek di Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan
Provinsi Sumatera Selatan. Sebagian bahan laporan diambil berdasarkan hasil
penelitian, observasi, dan beberapa sumber literatur yang mengandung penulisan
laporan. Pada kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan ucapan terima kasih
yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah memberikan segala
kemudahan, bimbingan, pengarahan, dorongan, dan bantuan baik moril maupun
materil selama penyusunan Laporan kerja Praktek ini.
Adapun ucapan terima kasih penulis tujukan kepada yang terhormat :
1. Allah SWT dan Nabi Muhammad SAW atas berkah dan karunia-Nya penulis
bisa menyelesaikan laporan ini.
2. Kedua Orang Tua dan Saudara, yang telah memberikan doa dan restu serta
dukungan yang sangat besar selama mengikuti dan melaksanakan kegiatan
Kerja Praktek di PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.
3. Bapak Dr. Ing. Ahmad Taqwa, M.T. selaku Direktur Politeknik Negeri
Sriwijaya.
4. Bapak Azwardi, S.T., M.T. selaku Ketua Jurusan Teknik Komputer
Politeknik Negeri Sriwijaya.
5. Bapak Yulian Mirza, S.T., M.Kom. selaku Sekretaris Jurusan Teknik
Komputer Politeknik Negeri Sriwijaya.
6. Ibu Hartati Deviana S.T., M.Kom. selaku Dosen Pembimbing Kerja Praktek.
7. Bapak/Ibu Dosen Jurusan Teknik Komputer Politeknik Negeri Sriwijaya.

iii
8. Staff administrasi Jurusan Teknik Komputer yang telah memberikan
kemudahan dalam hal administrasi sehingga kami dapat menjalani Kerja
Praktek dengan lancar.
9. Bapak Achmad Azhari selaku Manager Divisi ICT Sevice Management
PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.
10. Ibu Endah Novalia selaku Pembimbing lapangan PT.Semen Baturaja
(Persero) Tbk.
11. Seluruh staff Divisi ICT Service Management PT.Semen Baturaja (Persero)
Tbk terutama Bapak Achmad ismi dan M.Azan Cahyadi
12. Teman-teman seperjuangan saat Kerja Praktik Dinda Anisyah dan Sherly
Berliana. Segenap teman-teman dan para sahabat yang telah memberikan
motivasi dan dukungan dalam penyusunan laporan kerja praktek ini.
Tiada lain harapan penulis semoga Allah SWT membalas segala niat baik
kepada semua pihak yang telah membantu. Penulis selaku penyusun laporan ini
menyadari bahwa laporan ini jauh dari kesempurnaan, Mengingat terbatasnya
kemampuan, pengetahuan dan pengalaman penulis. Untuk itu segala kritik dan
saran yang bersifat membangun sangat penulis harapkan sebagai perbaikan di masa
yang akan datang.
Akhir kata penulis mengharapkan semoga Laporan Kerja Praktik ini dapat
bermanfaat bagi penulis, pembaca, rekan – rekan mahasiswa dan pihak yang
membutuhkan sebagai penambah wawasan dan ilmu pengetahuan.
Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Palembang, 16 Desember 2022

Penulis

iv
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL

HALAMAN PENGESAHAN ............................................................................. ii

KATA PENGANTAR ........................................................................................ iii

DAFTAR ISI ........................................................................................................ v

DAFTAR GAMBAR ........................................................................................ viii

DAFTAR TABEL .............................................................................................. ix

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang................................................................................ 1
1.2 Rumusan Masalah .......................................................................... 2
1.3 Batasan Masalah ............................................................................. 2
1.4 Tujuan dan Manfaat ....................................................................... 2
1.4.1 Tujuan ................................................................................... 2
1.4.2 Manfaat ................................................................................ 2
BAB II TINJAUAN UMUM
2.1 Profil dan Perusahaan ..................................................................... 3
2.2 Sejarah Perusahaan ......................................................................... 5
2.3 Visi dan Misi Perusahaan ............................................................... 6
2.2.1 Visi ....................................................................................... 6
2.2.2 Misi ....................................................................................... 6
2.4 Logo Perusahaan ............................................................................ 7
2.4.1 Arti Logo Perusahaan ........................................................... 7
2.4.2 Filosofi Warna Perusahaan ................................................... 7
2.5 Alamat Perusahaan ......................................................................... 8
2.5 Struktur Organisasi ......................................................................... 9
BAB III TINJAUAN PUSTAKA
3.1 Jaringan Komputer ....................................................................... 14
3.1.1 Jaringan Komputer Berdasarkan Area................................ 14
3.1.2 Jaringan Komputer Berdasarkan Media Penghantar .......... 16
3.1.3 Jaringan Komputer Berdasarkan Pola Operasi (Fungsi) .... 17

v
3.2 Topologi Jaringan Komputer ........................................................ 18
3.2.1 Topologi Bus ...................................................................... 18
3.2.2 Topologi Ring ..................................................................... 19
3.2.3 Topologi Star ...................................................................... 20
3.2.4 Topologi Tree ..................................................................... 20
3.2.5 Topologi Mesh.................................................................... 21
3.3 VLAN (Virtual Local Area Network) ........................................... 21
3.3.1 Fungsi VLAN ..................................................................... 22
3.3.2 Keuntungan Menggunakan VLAN..................................... 22
3.3.3 Tipe VLAN ......................................................................... 24
3.3.4 Keanggotaan VLAN .......................................................... 25
3.4 Cisco Packet Tracer ...................................................................... 26
BAB IV PEMBAHASAN
4.1 Skema Jaringan ............................................................................ 27
4.2 Arsitektur Jaringan ...................................................................... 28
4.3 Konfigurasi Jaringan VLAN ....................................................... 29
4.3.1 Konfigurasi Switch ............................................................. 31
4.3.2 Konfigurasi Router………………………………………..42
4.4 Pengujian Hasil Simulasi ............................................................. 44
4.4.1 Koneksi Akses Antar PC pada Switch dan Vlan
yang Sama .......................................................................... 44
4.4.2 Koneksi Akses Antar PC pada Switch berbeda dan Vlan
yang sama .......................................................................... 44
4.4.3 Koneksi Antar PC pada Switch dan Vlan yang Berbeda .... 45
4.4.4 Koneksi Antara PC yang Terhubung pada Switch
dengan Router .................................................................... 46
BAB V PENUTUP
5.1 Kesimpulan .................................................................................. 49
5.2 Saran ............................................................................................ 49
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN

vi
DAFTAR GAMBAR

Gambar 2.1 Logo Perusahaan PT. Semen Baturaja (Persero) Tbk ..................... 7
Gambar 2.2 Alamat Perusahaan PT. Semen Baturaja (Persero) Tbk .................. 8
Gambar 2.3 Struktur Organisasi PT. Semen Baturaja (Persero) Tbk ................. 9
Gambar 3.1 Local Area Network (LAN)........................................................... 15
Gambar 3.2 Metropolitan Area Network (MAN) ............................................. 15
Gambar 3.3 Wide Area Network (WAN) ......................................................... 16
Gambar 3.4 Topologi Bus ................................................................................. 18
Gambar 3.5 Topologi Ring ............................................................................... 19
Gambar 3.6 Topologi Star ................................................................................. 20
Gambar 3.7 Topologi Tree ................................................................................ 20
Gambar 3.8 Topologi Mesh .............................................................................. 21
Gambar 4.1 Skema Jaringan ............................................................................. 27
Gambar 4.2 Simulasi VLAN ............................................................................. 28
Gambar 4.3 Script Mengubah Hostname Switch0 ............................................ 31
Gambar 4.4 Script Mengubah Hostname Switch1 ............................................ 31
Gambar 4.5 Script Mengubah Hostname Switch2 ............................................ 31
Gambar 4.6 Script Mengubah Hostname Switch3 ............................................ 32
Gambar 4.7 Script Mengubah Hostname Switch4 ............................................ 33
Gambar 4.8 Script Mengubah Hostname Switch5 ............................................ 33
Gambar 4.9 Script Membuat Vlan 10,20,30 pada Switch0 ............................... 33
Gambar 4.10 Script Membuat Vlan 10 pada Switch1 ......................................... 33
Gambar 4.11 Script Membuat Vlan 10 pada Switch2 ......................................... 34
Gambar 4.12 Script Membuat Vlan 20 pada Switch3 ......................................... 34
Gambar 4.13 Script Membuat Vlan 20 pada Switch4 ......................................... 34
Gambar 4.14 Script Membuat Vlan 10 pada Switch5 ......................................... 34
Gambar 4.15 Script Konfigurasi Access Port pada switch1 ................................ 35
Gambar 4.16 Script Konfigurasi Access Port pada switch2 ................................ 36
Gambar 4.17 Script Konfigurasi Access Port pada switch3 ................................ 36
Gambar 4.18 Script Konfigurasi Access Port pada switch2 ................................ 37
Gambar 4.19 Script Konfigurasi Access Port pada switch5 ................................ 37

vii
Gambar 4.20 Script Konfigurasi Mode Port pada switch0................................. 38
Gambar 4.21 Script Konfigurasi Mode Port pada switch1................................. 39
Gambar 4.22 Script Konfigurasi Mode Port pada switch2................................. 39
Gambar 4.23 Script Konfigurasi Mode Port pada switch3................................. 40
Gambar 4.24 Script Konfigurasi Mode Port pada switch4................................. 41
Gambar 4.25 Script Konfigurasi Mode Port pada switch5................................. 41
Gambar 4.26 Script Konfigurasi Router ............................................................. 42
Gambar 4.27 Script Konfigurasi DHCP dan DNS pada Router ......................... 43
Gambar 4.28 Hasil Ping R.JM ICT ke R.JM HSE .............................................. 44
Gambar 4.29 Hasil Ping R.Staff ICT ke R.Rapat ............................................... 45
Gambar 4.30 Hasil Ping R.Staff QC ke R.Staff Learning .................................. 45
Gambar 4.31 Hasil Ping R.JM ICT dengan Router ............................................ 46
Gambar 4.32 Hasil Ping Lab Bahan dengan Router ........................................... 47
Gambar 4.33 Hasil Ping Rapat Learrning dengan Router................................... 47

viii
DAFTAR TABEL

Tabel 4.1 ID VLAN pada Switch ...................................................................29


Tabel 4.2 IP Address DHCP dan Gateway pada Host ...................................30
Tabel 4.3 IP Address pada Router .................................................................30
Tabel 4.4 IP DNS Server ................................................................................30

ix
BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang
Pada saat ini, perkembangan teknologi informasi semakin berkembang
pesat, salah satunya adalah komputer. Hampir semua pengelola dan penyimpanan
informasi dilakukan dengan perangkat komputer dan ini lebih mudah dilakukan
apabila sebuah perangkat komputer terhubung ke sebuah jaringan, atau pada
umumnya yang sering digunakan adalah jaringan LAN (Local Area Network).
Seiring dengan itu perkembangan teknologi, terutama pada perangkat lunak
komputer (dalam bentuk sistem operasi dan aplikasi), memungkinkan adanya
konfigurasi dari suatu jaringan komputer secara virtual (virtualisasi) (Fahri dkk,
2017).
Sebuah VLAN akan berjalan seperti yang berada pada layer network 3 yang
terpisah. Dengan adanya VLAN, host yang terhubung ke switch bisa dikategorikan
atau dikelompokkan, jadi seakan-akan ada 2 atau lebih LAN yang berada meskipun
hanya menggunakan 1 buah switch. Hal ini mempermudah pengaturan jaringan
karena jika ada perubahan lokasi personel karena ada perubahan organisasi
misalnya, jaringan dapat diatur tanpa harus memindahkan peralatan jaringan. Jadi
pada VLAN dapat dibuat berdasarkan departemen, fungsi, pekerjaan, dan lain-lain
tanpa terpengaruh oleh lokasi fisik host (Bayu & Nurhanif, 2018).
Pada saat ini jaringan internet di Pabrik Baturaja II PT.Semen Baturaja
(Persero) Tbk masih lambat dikarenakan banyaknya perangkat yang terhubung
Maka dari itu untuk meningkatkan kualitas internet pada Pabrik Baturaja II
PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk adalah dengan membuat rancangan VLAN
(Virtual Local Area Network) agar jaringan disana lancer dan tidak menghambat
pekerjaan pegawai di Pabrik Baturaja II PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.
Berdasarkan uraian tersebut, maka dapat diambil judul “PERANCANGAN
VLAN (VIRTUAL LOCAL AREA NETWORK) PADA JARINGAN PABRIK
BATURAJA II PT.SEMEN BATURAJA (PERSERO) TBK”.

1
1.2 Rumusan Masalah
Dalam perumusan masalah yang ada pada kerja praktik yang dilakukan oleh
penulis terdapat masalah yang diselesaikan adalah :
1. Bagaimana cara membuat simulasi VLAN dengan menggunakan aplikasi
cisco packet tracer.
2. Bagaimana cara mengkonfigurasi VLAN dengan menggunakan aplikasi
cisco packet tracer.

1.3 Batasan Masalah


Berdasarkan rumusan masalah yang ada, maka dibatasi hanya simulasi
perancangan VLAN menggunakan aplikasi cisco packet tracer.

1.4 Tujuan
1. Membuat suatu rancangan VLAN di PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.
2. Menerapkan IP DHCP Pada rancangan VLAN di PT.Semen Baturaja
(Persero) Tbk.

1.5 Manfaat
1. Dapat mengurangi traffic broadcast yang terjadi pada jaringan PT.Semen
Baturaja Tbk.
2. Konfigurasi IP menjadi lebih efektif dengan menggunakan IP DHCP.

2
3
BAB III

TINJAUAN PUSTAKA

3.1 Jaringan Komputer


Jaringan komputer dapat diartikan dengan koneksi antara dua device atau
lebih. A network refers two or more connected computers that can share
resources such as data, a printer, an internet connection, applications, or a
combination of these resources (Cisco). Koneksi dilakukan baik secara fisik
maupun logika. Jaringan komputer tidak selalu harus komputer, namun device
lain seperti printer, scan, dapat saling terhubung dan membentuk jaringan
komputer. Jaringan komputer adalah cikal bakal munculnya teknologi internet
yang saat ini sangat berpengaruh di kehidupan manusia modern. Pengetahuan
tentang jaringan komputer menjadi fondasi penting untuk mengembangkan
teknologi canggih masa depan yang berjalan di atas internet. Maka dari itu,
buku ini menjelaskan secara jelas dan padat tentang pengetahuan jaringan
komputer (Agung Suprapto, 2020).
Untuk memudahkan memahami jaringan komputer, para ahli membagi
jaringan komputer berdasarkan beberapa klasifikasi antaranya :
• Berdasarkan area atau skala
• Berdasarkan media penghantar
• Berdasarkan pola operasi (fungsi)

3.1.1 Jaringan Komputer Berdasarkan Area


Berdasarkan skala atau area, jaringan komputer dapat dibagi menjadi 3 jenis,
yaitu :
• Local Area Network (LAN)
• Metropolitan Area Network (MAN)
• Wide Area Network (WAN)

14
15

a. Local Area Network (LAN)

Gambar 3.1 Local Area Network (LAN)

LAN merupakan singkatan dari Local Area Network yang mana pada jaringan
ini mencakup wilayah yang sangat kecil. Jenis jaringan ini bisa ditemui di
perkantoran, LAN yaitu komputer yang saling terhubung dalam satu ruangan
atau satu gedung (Hadad, 2019).

b. Metropolitan Area Network (MAN)

Gambar 3.2 Metropolitan Area Network (MAN)


16

Metropolitan Area Network merupakan gabungan dari beberapa LAN. MAN


adalah jaringan komputer dalam satu kota yang menghubungkan suatu lokasi
seperti pemerintahan, kampus, sekolah (Hadad, 2019).

c. Wide Area Network (WAN)

Gambar 3.3 Wide Area Network (WAN)

WAN (Wide Area Network) merupakan jaringan komputer yang mencakup


area yang besar sebagai contoh yaitu jaringan komputer antar wilayah, kota
atau bahkan negara, atau dapat didefinisikan juga sebagai jaringan komputer
yang membutuhkan router dan saluran komunikasi publik. WAN jenis
jaringan yang mencakup area cukup besar, seperti jaringan yang
menghubungkan suatu wilayah atau negara dengan negara lainnya (Hadad,
2019).

3.1.2 Jaringan Komputer Berdasarkan Media Penghantar


Berdasarkan media penghantar, jaringan komputer dapat dibagi menjadi 2
jenis, yaitu:
• Wire Network
• Wireless Network
17

a. Wire Network
Pada jaringan ini, untuk menghubungkan satu komputer dengan komputer
lain, diperlukan penghubung berupa kabel jaringan. Kabel jaringan berfungsi
dalam mengirim informasi dalam bentuk sinyal listrik antar komputer lain
(Zakaria Husen, 2020).
b. Wireless Network
Wireless network atau jaringan nirkabel merupakan jaringan dengan medium
berupa gelombang elektromagnetik. Pada jaringan ini tidak diperlukan kabel
untuk menghubungkan antar komputer karena menggunakan gelombang
elektromagnetik yang akan mengirimkan sinyal informasi antar komputer
jaringan (M. Syukri Surbakti, 2020).

3.1.3 Jaringan Komputer Berdasarkan Pola Operasi (Fungsi)


Berdasarkan pola operasi atau fungsinya, jaringan komputer dapat dibagi
menjadi 2 jenis, yaitu:
• Client Server
• Peer to Peer

a. Client Server
Client Server adalah merupakan jaringan yang terdiri dari client, yaitu
mikrokomputer yang meminta data dan server, yaitu komputer yang
menyuplai data (Nurwijayanti, 2021).
b. Peer to Peer
Pada jaringan ini, semua mikrokomputer dalam sebuah jaringan
bekomunikasi secara langsung satu sama lain tanpa harus bersandar pada
server. Komputer bisa berbagi file dan peripheral dengan seluruh komputer
lainnya pada jaringan, jika semua komputer tersebut diberi hak akses
(Nurwijayanti, 2021).
18

3.2 Topologi Jaringan Komputer


Topologi jaringan komputer adalah aturan bagaimana terminal-terminal
dalam suatu jaringan komputer disusun. Susunan ini akan menentukan metode
akses dan media pengiriman yang digunakan. Topologi jaringan yang utama adalah
Bus, Ring dan Star, masing-masing topologi tersebut memiliki kelebihan dan
kekurangan masing-masing sesuai dengan kondisi yang ada. Pada prakteknya
sebuah jaringan komputer nantinya dapat terdiri dari gabungan ketiga topologi
tersebut (Marzuki, I, 2019).
Topologi ada 5 buah, yaitu :
• Topologi Bus
• Topologi Ring
• Topologi Star
• Topologi Tree
• Topologi Mesh

3.2.1 Topologi Bus

Gambar 3.4 Topologi Bus


19

Topologi Bus adalah semua komputer dihubungkan secara langsung pada


media transmisi dengan konfigurasi yang disebut Bus. Kabel untuk
menghubungkan jaringan ini biasanya menggunakan kebel koaksial. Setiap Server
dan workstation yang disambungkan pada Bus menggunakan konektor T (T-
Connector). Pada kedua ujung kabel harus diberi terminator berupa resistor yang
memiliki resistansi khusus sebesar 50 Ohm yang berwujud sebuah konektor, bila
resistansi dibawah maupun diatas 50 Ohm, maka server tidak akan bisa bekerja
secara maksimal dalam melayani jaringan, sehingga akses User atau Client menjadi
menurun. Sekarang ini, topologi bus sering digunakan backbone (jalur utama),
dengan menggunakan kabel Fiber Optik sebagai media transmisi.

3.2.2 Topologi Ring

Gambar 3.5 Topologi Ring

Topologi ring (cincin) adalah topologi jaringan berbentuk rangkaian titik


yang masing-masing terhubung ke dua titik lainnya, sedemikian sehingga
membentuk jalur melingkar membentuk cincin (Zakaria Husen dkk, 2020).
20

3.2.3 Topologi Star

Gambar 3.6 Topologi Star


Topologi star (bintang) merupakan bentuk topologi jaringan yang berupa
konvergensi dari node tengah ke setiap node atau pengguna. Topologi bintamg
termasuk topologi jaringan dengan biaya menengah (Zakaria Husen dkk, 2020).

3.2.4 Topologi Tree

Gambar 3.7 Topologi Tree


Topologi tree disebut juga topologi star-bus atau star bus hybrid. Topologi
tree merupakan gabungan beberapa topologi star yang dihubungkan dengan
21

topologi bus. Topologi tree digunakan untuk menghubungkan beberapa LAN


dengan LAN lain. Hubungan antar LAN dilakukan vía hub. Masing-masing hub
dapat dianggap sebagai akar (root) dari masing-masing pohon (tree). Topologi tree
dapat mengatasi kekurangan topologi bus yang disebabkan persoalan broadcast
traffic, dan kekurangan topologi star yang disebabkan oleh keterbatasan kapasitas
port hub.

3.2.5 Topologi Mesh

Gambar 3.8 Topologi Mesh


Topologi mesh (jala) adalah suatu bentuk hubungan antar perangkat dimana
setiap perangkat terhubung secara langsung ke perangkat lainnya yang ada di dalam
jaringan. Akibatnya, dalam topologi mesh setiap perangkat dapat berkomunikasi
langsung dengan perangkat yang dituju (dedicated links) (Zakaria Husen dkk,
2020).

3.3 VLAN (Virtual Local Area Network)


VLAN (Virtual Local Area Network) adalah teknologi yang memungkinkan
sebuah LAN (Local Area Network) dapat dibagi menjadi beberapa tahapan yang
berbeda. VLAN juga memungkinkan penggabungan yang terpisah lokasi fisiknya,
22

namun berada dalam satu tahapan yang sama. Dalam penerapan VLAN, VLAN
berfungsi untuk memudahkan dalam pembagian jaringan secara fleksibel dan
mengijinkan banyak subnet dalam jaringan menggunakan router yang sama.
Oleh karena itu, dalam mengakses sebuah jaringan dan mendistribusikannya
menambah penggunaan virtual yaitu VAP ( Virtual Access Point ). Virtual Access
Point merupakan interface virtual yang dapat digunakan sebagai pengatur lalu
lintas data, sehingga memungkinkan banyaknya client dapat saling terhubung
melalui jaringan (Sabar Hanadwiputra dkk, 2019).

3.3.1 Fungsi VLAN


Secara garis besar manfaat VLAN sebagai berikut :
1. Meningkatkan performa network
VLAN mampu meningkatkan performa network dengan cara memblok
paket/frame yang tidak perlu.
2. Desain jaringan yang fleksibel
VLAN memungkinkan anggota berpindah-pindah lokasi tanpa harus
merombak ulang perangkat jaringan. Cukup melakukan konfigurasi
secara software. VLAN dapat mengatasi persoalan lokasi.
3. Keamanan
VLAN dapat membatasi user yang boleh mengakses suatu aplikasi/data
berdasarkan access list yang bisa ditentukan sendiri.

3.3.2 Keuntungan Menggunakan VLAN


Beberapa keuntungan menggunakan VLAN antara lain :
1. Dari Segi Keamanan Jaringan
Keamanan data dari setiap jaringan dapat dibuat tersendiri, karena
segmennya bisa dipisah secara logik. Hal ini akan mengurangi
kesempatan data akan di ganggu. VLAN juga akan banyak menciptakan
kelompok broadcast sesuai dengan kebutuhan dari jaringan yang dibuat.
Jadi jaringan akan dipecah atau dibagi ke dalam jaringan yang lebih keci
sehingga dapat membatasi akses-akses yang tidak diijinkan.
23

Administrator juga akan memiliki kontrol terhadap setiap port dan user
yang ada. Pengaturan keamanan juga dapat dilakukan pada level MAC
address, protokol-protokol, atau tergantung kebutuhan.
2. Dari Segi Fleksibilitas Jaringan
Teknologi VLAN menggabungkan para pengguna jaringan dan peralatan
jaringan yang berbeda lokasi fisik kedalam satu jaringan yang sama. Hal
seperti ini akan terasa ketika terjadi penambahan pengguna dalam satu
divisi tetapi media fisik untuk menghubungkan pengguna baru tersebut
sudah tidak tersedia, adiministrator dapat mengatasi hal ini dengan
menghubungkan pengguna baru tersebut kedalam media fisik yang lain
tetapi dengan kewenangan yang sama sesuai dengan divisinya tanpa
tergantung letak dari pengguna tesebut dan di media fisik mana
terhubung. Hal ini juga dapat memanfaatkan media atau perangkat lain
yang masih belum digunakan secara maksimal.
3. Dari Segi Segmentasi
Segmentasi jaringan digunakan untuk menbagi broadcast domain dan
collision domain. VLAN memecah broadcast domain yang besar ke dalam
broadcast domain yang lebih kecil. Pembagian broadcast domain
memungkinkan untuk mengurangi broadcast storm yang menggangu
kinerja sebuah jaringan. Segmentasi jaringan memudahkan manajemen
jaringan karena pengguna yang membutuhkan sumber daya yang
dibutuhkan berbagai dalam segmen yang sama sehingga lebih
memudahkan dalam memanajemen jaringan tersebut.
4. Dari Segi Performance Jaringan
VLAN akan membagi beberapa kelompok broadcast domain ke dalam
kelompok yang lebih kecil sehingga akan mengurangi lalu lintas paket
yang tidak dibutuhkan dalam jaringan sehingga peformance jaringan
meningkat. Pembagian jaringan ke dalam VLAN-VLAN juga akan
mengurangi banyaknya device yang berpartisipasi dalam pembuatan
broadcast storm. Broadcast storm terjadi ketika terdapat kerusakan pada
kartu jaringan, sehingga pengiriman paket akan terus diulangi sampai
24

berhasil. Dengan VLAN hal ini dapat dikurangi karena adanya


pembatasan broadcast domain. Pembatasan broadcast domain juga
bermanfaat untuk mengisolasi masalah agar tidak menyebar, sehingga
performance jaringan lainya tetap terjaga.
5. Dari Segi Skalabilitas
VLAN memudahkan seorang adminstrator dalam mengembangkan
jaringannya. Ketika sebuah VLAN tumbuh menjadi semakin besar,
dengan kata lain broadcast domain yang dihasilkan sudah semakin besar,
VLAN tersebut dapat diperkecil lagi sesuai dengan kebutuhan sehingga
broadcast domain yang dihasilkan pun akan semakin kecil. Dan ketika
diperlukan penambahan jaringan baru, tidak perlu mengubah struktur
jaringan yang ada, cukup menambahkan VLAN ke dalam switch yang
tersedia.

3.3.3 Tipe VLAN


Tipe VLAN dapat diklasifikasi ke dalam beberapa kelompok yaitu
berdasarkan port, MAC address dan protocol.
1. Berdasarkan Port
Keanggotaan VLAN ini dikelompokkan berdasarkan nomor port
interface pada switch.
2. MAC Address
Keanggotaan VLAN ini berkaitan dengan MAC address dari workstation.
Keuntungan dari VLAN berdasarkan MAC address adalah switch
dikonfigurasi berdasarkan MAC address suatu perangkat, maka apabila
ada perangkat yang memiliki MAC address yang sama tidak perlu
konfigurasi switch ulang.
3. Protocol
Tipe VLAN berdasarkan protokol ini dapat dicontohkan alamat IP
dikelompokkan sebagai VLAN 1 dan IPX dikelompokkan ke dalam
VLAN 3. Tetapi tipe VLAN jenis ini jarang digunakan karena sebagian
besar jaringan komputer menggunakan protokol IP.
25

3.3.4 Keanggotaan VLAN


Menurut Syahputra, Rahman (2019) Berdasarkan konfigurasi, VLAN dapat
dikelompokkan ke dalam dua tipe yaitu:
1. Static VLAN
Prinsip kerja dari static VLAN adalah memerlukan assign setiap port dari
switch secara manual. Dengan begitu, seorang network administrator akan
melakukan konfigurasi tersebut secara manual dan selalu update terhadap
setiap perubahan yang terjadi di dalam VLAN. Static VLAN menggunakan
metode penerapan Port-Based VLAN di dalam konfigurasinya. Sehingga,
setiap port pada switch yang sudah dikonfigurasikan ke dalam sebuah VLAN,
akan tetap berada di VLAN tersebut kecuali ada yang mengganti konfigurasi
port tersebut secara manual. Namun, jika penggunaan VLAN untuk ukuran
perusahaan yang besar dan sangat sering membutuhkan update secara jumlah
besar maka tidak disarankan menggunakan metode static VLAN, hal ini
berkaitan dengan tidak efisiennya dalam hal waktu dan pengelolaan jaringan
menjadi sangat menyulitkan.
2. Dynamic VLAN
Prinsip kerja dari Dynamic VLAN adalah dapat diterapkan secara otomatis
dengan menggunakan sebuah aplikasi yang berbasis Network Management.
Mengenai metode penerapan keanggotaannya, Dynamic VLAN dapat
menggunakan MAC Address dan Protocol-based pada konfigurasinya dengan
bantuan database sebagai penyimpanan alamat keanggotaan tersebut. Pada
suatu kondisi menggunakan Dynamic VLAN, di saat sebuah device masuk ke
dalam jaringan, maka jaringan tersebut secara langsung akan melakukan
pengecekan pada database yang sudah tersimpan di dalam switch jaringan
agar dapat menentukan membership dari device tersebut. Informasi tersebut
disimpan di dalam database yang terdapat pada salah satu switch jaringan
yang difungsikan sebagai policy server yang dikenal sebagai VLAN
Membership Policy Server (VMPS). Kelebihan yang dimiliki dari Dynamic
VLAN ini yaitu prinsipnya Plug and play movability yang memampukan
26

sebuah host yang berpindah dari satu port ke port lain pada switch yang juga
berbeda secara otomatis akan dapat langsung dialokasikan ke dalam VLAN
sesuai dengan pengalamatannya pada database jaringan tersebut. Hal ini akan
dapat memudahkan network administrator dalam mengelola jaringan secara
efisien dan mudah, walaupun untuk ukuran perusahaan yang besar sekalipun.

3.4 Cisco Packet Tracer


Cisco packet tracer merupakan Software untuk membuat simulasi jaringan.
Dalam program atau aplikasi ini kita dapat membuat sebuah simulasi suatu jaringan
yang secara sederhana terdiri atas device (komputer, laptop, gadget) lalu Router dan
Server. Dalam pembuat sebuah simulasi jaringan menggunakan Cisco Packet
Tracer sangat sederhana dan mudah dengan berbagai fitur dan kemudahan di
dalamnya.
Software ini dikembangkan oleh sebuah perusahaan yang intens dalam
masalah jaringan yaitu Cisco. Cisco Packet Tracer merupakan salah satu aplikasi
keluaran Cisco System Inc yang digunakan oleh Cisco Network Academy Program
(CNAP), sebagai simulator untuk merangkai dan sekaligus mengkonfigurasi suatu
jaringan (network) (Prasojo Herdy Susanto, 2018).
BAB IV

PEMBAHASAN

4.1 Skema Jaringan Pabrik Baturaja II PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.

Gambar 4.1 Skema Jaringan Pabrik Baturaja 2 Pt.Semen Baturaja


(Persero) Tbk.

4.2 Arsitektur Jaringan


Jaringan komputer LAN , sistem jaringan komputernya yang terdiri dari,
switch, router, server,Hub,dan PC yang saling terhubung. Dari skema jaringan di
atas enulis telah membuat simulasi rancangan jaringan vlan menggunakan cisco
packet tracer pabrik Baturaja 2 Pt.Semen Baturaja (Persero) Tbk. Rancangan
tersebut dapat dilihat pada gambar di bawah ini.

22
23

Gambar 4.2 Simulasi VLAN

Arsitektur jaringan yang digunakan adalah Client Server. Arsitektur ini


menempatkan sebuah komputer sebagai server. Server ini yang bertugas
memberikan pelayanan kepada terminal-terminal lainnya yang terhubung dalam
sistem jaringan atau yang disebut clientnya. Server juga dapat bertugas untuk
memberikan layanan berbagi pakai berkas (file server), printer ( printer server),
jalur komunikasi (server komunikasi. Pada model arsitektur ini, Client tidak dapat
berfungsi sebagai server , tetapi server dapat berfungsi menjadi client (server non-
dedicated). Prinsip kerja pada arsitektur ini sangat sederhana, dimana server akan
menunggu permintaan dari client, memproses dan memberikan hasil kepada client,
sedangkan client akan mengirimkan permintaan ke server, menunggu proses dan
melihat visualisasi hasil prosesnya.
Perangkat keras yang digunakan pada simulasi ini adalah 6 unit switch, 1 unit
router, 2 PC di setiap ruangan, dan 1 server. Sebagai media penghubung digunakan
kabel unshielded twisted-pair (UTP). Agar dapat saling terhubung, setiap komputer
harus mempunyai alamat Host ID yang tidak boleh sama, pada simulasi yang telah
penulis buat konfigurasi jaringan dapat dilihat di bawah.

4.3 Konfigurasi Jaringan VLAN


Sebelum melakukan konfigurasi, setiap perangkat diberikan ID VLAN agar
dapat berhubungan dengan perangkat yang lain, adapun ID VLAN tersebut sebagai
berikut:
24

Switch ID VLAN
SwitchADMIN1 10
SwitchADMIN2 10
SwitchCCR1 20
SwitchCCR2 20
SwitchLEARNING 30
Table 4.1 ID VLAN pada Switch

IP Address setiap host yang telah diatur dengan DHCP :


No Switch Host IP Address Subnet Mask
1 Admin1 R. Perawatan IP: 192.168.10.1 255.255.255.0
GW: 192.168.1.254
DNS: 192.168.18.1
IP: 192.168.10.2
GW: 192.168.10.254
DNS: 192.168.18.1
R. Bamus IP: 192.168.10.3 255.255.255.0
GW: 192.168.1.254
DNS: 192.168.18.1
IP: 192.168.10.4
GW: 192.168.1.254
DNS: 192.168.18.1
R. Rapat IP: 192.168.10.1 255.255.255.0
GW: 192.168.2.254
DNS: 192.168.18.1
IP: 192.168.2.2
GW: 192.168.2.254
DNS: 192.168.18.1
R. IT & Humas IP: 192.168.10.3 255.255.255.0
GW: 192.168.10.254
25

DNS: 192.168.18.1

IP: 192.168.2.4
GW: 192.168.2.254
DNS : 192.168.18.1
R. Pemanfaatan IP: 192.168.2.5 255.255.255.0
GW: 192.168.2.254
DNS : 192.168.18.1
IP: 192.168.10.6
GW: 192.168.2.254
DNS : 192.168.18.1

2 SwitchLRT2 R. Kepala Balai IP:192.168.3.1 255.255.255.0


GW: 192.168.3.254
DNS: 192.168.18.1
IP:192.168.3.2
GW: 192.168.3.254
DNS: 192.168.18.1
R. Rapat 2 IP:192.168.3.3 255.255.255.0
GW: 192.168.3.254
DNS: 192.168.18.1
IP:192.168.3.4
GW: 192.168.3.254
DNS: 192.168.18.1
R. Satker IP:192.168.4.1 255.255.255.0
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1
26

IP:192.168.4.2
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1
R. TU IP:192.168.4.3 255.255.255.0
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1
IP:192.168.4.4
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1
R. Kepala TU IP:192.168.4.5 255.255.255.0
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1
IP:192.168.4.6
GW: 192.168.4.254
DNS: 192.168.18.1

Table 4.2 IP Address DHCP dan Gateway pada Host


No Device IP Address Port Subnet Mask

192.168.18.9/24 F0/0 255.255.255.0

192.168.10.254/24 F1/0.10 255.255.255.0


1 Router(LRT1)
192.168.20.254/24 F1/0.20 255.255.255.0
192.168.30.254/24 F2/0.30 255.255.255.0
Table 4.3 IP Address pada Router

No Device IP Address Port Subnet Mask


1 DNS Server 192.168.18.1/24 F0 255.255.255.0
Table 4.4 IP DNS Server
27

4.3.1 Konfigurasi Switch


Berikut ini penulis akan menjelaskan tentang Script yang digunakan penulis
untuk mengkonfigurasikan Switch.
Script pada gambar 4.13 sampai dengan gambar 4.15 adalah Command untuk
mengubah Hostname pada Switch yang digunakan pada Pabrik Baturaja 2
PT.Semen Baturaja (Persero) Tbk.

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname SMBR
SMBR(config)#exit
Gambar 4.3 Script Mengubah Hostname Switch0

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname ADMIN1
ADMIN1(config)#exit
ADMIN1#
Gambar 4.4 Script Mengubah Hostname Switch1

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname ADMIN2
ADMIN2(config)#exit
ADMIN2#
Gambar 4.5 Script Mengubah Hostname Switch2

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname CCR1
CCR1(config)#exit
CCR1#
28

Gambar 4.6 Script Mengubah Hostname Switch3

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname CCR2
CCR2(config)#exit
CCR2#
Gambar 4.7 Script Mengubah Hostname Switch4

Switch>enable
Switch#configure terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
Switch(config)#hostname LEARNING
LEARNING(config)#exit
LEARNING#
Gambar 4.8 Script Mengubah Hostname Switch5

Script pada Gambar 4.9 sampai 4.14 adalah perintah untuk membuat VLAN
di setiap switch yang ada.
SMBR>enable
SMBR#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
SMBR(config)#vlan 10
SMBR(config-vlan)#exit
SMBR(config)#vlan 20
SMBR(config-vlan)#exit
SMBR(config)#vlan 30
SMBR(config-vlan)#exit
Gambar 4.9 Script Membuat Vlan 10 pada Switch 0

ADMIN1>enable
ADMIN1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN1(config)#vlan 10
ADMIN1(config-vlan)#exit
ADMIN1(config)#
Gambar 4.10 Script Membuat Vlan 10 pada Switch 1
29

ADMIN2>enable
ADMIN2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN2(config)#vlan 10
ADMIN2(config-vlan)#exit
Gambar 4.11 Script Membuat Vlan 10 pada Switch 2

CCR1>enable
CCR1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR1(config)#vlan 20
CCR1(config-vlan)#exit
Gambar 4..12 Script Membuat Vlan 20 pada Switch 3

CCR2>enable
CCR2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR2(config)#vlan 20
CCR2(config-vlan)#exit
Gambar 4.13 Script Membuat Vlan 20 pada Switch 4

LEARNING>enable
LEARNING#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
LEARNING(config)#vlan 30
LEARNING(config-vlan)#exit
Gambar 4.14 Script Membuat Vlan 30 pada Switch 5

Script pada gambar 4.15 adalah perintah untuk mengkonfigurasi VLAN dan mode
access tiap port yang dipakai pada Switch 1.
ADMIN1>enable
ADMIN1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN1(config)#interface range fastEthernet 0/5-22
ADMIN1(config-if-range)#switchport mode access
30

ADMIN1(config-if-range)#switchport access vlan 10


ADMIN1(config-if-range)#do write
Building configuration...
[OK]
ADMIN1(config-if-range)#end
Gambar 4.15 Script Konfigurasi Access Port pada Switch 1

Script pada gambar 4.16 adalah perintah untuk mengkonfigurasi VLAN dan
mode access tiap port yang dipakai pada Switch 2.
ADMIN2>enable
ADMIN2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN2(config)#interface range fastEthernet 0/5-22
ADMIN2(config-if-range)#switchport mode access
ADMIN2(config-if-range)#switchport access vlan 10
ADMIN2(config-if-range)#do write
Building configuration...
[OK]
ADMIN2(config-if-range)#end
ADMIN2#
Gambar 4.16 Script Konfigurasi Access Port pada Switch 2

Script pada gambar 4.17 adalah perintah untuk mengkonfigurasi VLAN dan
mode access tiap port yang dipakai pada Switch 2.
CCR1>enable
CCR1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR1(config)#interface range fastEthernet 0/5-22
CCR1(config-if-range)#switchport mode access
CCR1(config-if-range)#switchport access vlan 200
CCR1(config-if-range)#do write
Building configuration...
[OK]
CCR1(config-if-range)#end
CCR1#
Gambar 4.17 Script Konfigurasi Access Port pada Switch 3
31

Script pada gambar 4.18 adalah perintah untuk mengkonfigurasi VLAN dan
mode access tiap port yang dipakai pada Switch 2.
CCR2>enable
CCR2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR2(config)#interface range fastEthernet 0/5-22
CCR2(config-if-range)#switchport mode access
CCR2(config-if-range)#switchport access vlan 20
CCR2(config-if-range)#do write
Building configuration...
[OK]
CCR2(config-if-range)#
Gambar 4.18 Script Konfigurasi Access Port pada Switch 4

Script pada gambar 4.19 adalah perintah untuk mengkonfigurasi VLAN dan
mode access tiap port yang dipakai pada Switch 2.
LEARNING>enable
LEARNING#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
LEARNING(config)#interface range fastEthernet 0/5-12
LEARNING(config-if-range)#switchport mode access
LEARNING(config-if-range)#switchport access vlan 30
LEARNING(config-if-range)#do write
Building configuration...
[OK]
LEARNING(config-if-range)#end
LEARNING#
Gambar 4.19 Script Konfigurasi Access Port pada Switch 5

Script pada gambar 4.20 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke server
terletak pada port fastEthernet 0/1 dan konfigurasi mode trunk ke router terletak
pada port fastEthernet 0/2
SMBR>enable
SMBR#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
SMBR(config)#interface fastEthernet 0/1
SMBR(config-if)#switchport mode trunk
32

SMBR(config-if)#exit
SMBR(config)#interface fastEthernet 0/2
SMBR(config-if)#switchport mode trunk
SMBR(config-if)#end
SMBR#
Gambar 4.20 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 0

Script pada gambar 4.21 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke switch
terletak pada port fastEthernet 0/1 dan konfigurasi mode trunk ke router terletak
pada port fastEthernet 0/2
ADMIN1>enable
ADMIN1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN1(config)#interface fastEthernet 0/1
ADMIN1(config-if)#switchport mode trunk
ADMIN1(config-if)#exit
ADMIN1(config)#interface fastEthernet 0/2
ADMIN1(config-if)#switchport mode trunk
ADMIN1(config-if)#end
ADMIN1#
Gambar 4.21 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 1

Script pada gambar 4.22 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke switch
terletak pada port fastEthernet 0/1
ADMIN2>enable
ADMIN2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
ADMIN2(config)#interface fastEthernet 0/1
ADMIN2(config-if)#switchport mode trunk
ADMIN2(config-if)#exit
ADMIN2#
Gambar 4.22 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 2
33

Script pada gambar 4.23 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke switch
terletak pada port fastEthernet 0/1 dan konfigurasi mode trunk ke router terletak
pada port fastEthernet 0/2
CCR1>enable
CCR1#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR1(config)#interface fastEthernet 0/1
CCR1(config-if)#switchport mode trunk
CCR1(config-if)#exit
CCR1(config)#interface fastEthernet 0/2
CCR1(config-if)#switchport mode trunk
CCR1(config-if)#end
CCR1#
Gambar 4.23 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 3

Script pada gambar 4.24 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke switch
terletak pada port fastEthernet 0/1
CCR2>enable
CCR2#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
CCR2(config)#interface fastEthernet 0/1
CCR2(config-if)#switchport mode trunk
CCR2(config-if)#exit
CCR2#
Gambar 4.24 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 4

Script pada gambar 4.24 adalah perintah untuk mengkonfigurasi mode trunk
tiap port yang terhubung ke tiap switch yang ada, konfigurasi mode trunk ke switch
terletak pada port fastEthernet 0/1

LEARNING>enable
LEARNING#config terminal
Enter configuration commands, one per line. End with CNTL/Z.
LEARNING(config)#interface fastEthernet 0/1
34

LEARNING(config-if)#switchport mode trunk


LEARNING(config-if)#exit
LEARNING#
Gambar 4.24 Script Konfigurasi Mode Port pada Switch 4

4.3.2 Konfigurasi Router


Berikut ini penulis akan menjelaskan tentang script yang digunakan untuk
mengkonfigurasi router. Router yang dipakai menggunakan 3 IP VLAN, ke-tiga
VLAN tersebut dibuat dalam satu interfaces. Penggunaan encapsulation pada router
dimaksud untuk menghubungkan antar VLAN.

Router>enable
Router#configure terminal
Router(config)#interface fastEthernet 0/0
Router(config-if)#ip address 192.168.18.9 255.255.255.0
Router(config-if)#no shutdown
Router(config-if)#exit
Router(config)#interface fastEthernet 1/0.10
Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 10
Router(config-subif)#ip address 192.168.10.254 255.255.255.0
Router(config-subif)#exit
Router(config)#interface fastEthernet 2/0.20
Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 20
Router(config-subif)#ip address 192.168.20.254 255.255.255.0
Router(config-subif)#exit
Router(config)#interface fastEthernet 3/0.30
Router(config-subif)#encapsulation dot1Q 30
Router(config-subif)#ip address 192.168.30.254 255.255.255.0
Router(config-subif)#exit
Router(config)#do write
Building configuration …
[OK]
Router(config)#end
Gambar 4.25 Script Konfigurasi Router

Selanjutnya gambar di bawah adalah script perintah untuk membuat IP DHCP.

Router>enable
Router#config terminal
Router(config)#ip dhcp pool 10
35

Router(dhcp-config)#network 192.168.10.0 255.255.255.0


Router(dhcp-config)#default-router 192.168.1.254
Router(dhcp-config)#dns-server 192.168.18.1
Router(dhcp-config)#exit
Router(config)#ip dhcp pool 20
Router(dhcp-config)#network 192.168.20.0 255.255.255.0
Router(dhcp-config)#default-router 192.168.2.254
Router(dhcp-config)#dns-server 192.168.18.1
Router(dhcp-config)#exit
Router(config)#ip dhcp pool 30
Router(dhcp-config)#network 192.168.30.0 255.255.255.0
Router(dhcp-config)#default-router 192.168.30.254
Router(dhcp-config)#dns-server 192.168.18.1
Router(dhcp-config)#exit
Router(config)#do write
Building configuration …
[OK]
Router(config)#end
Gambar 4.26 Script Konfigurasi DHCP dan DNS pada Router

4.4 Pengujian Hasil Simulasi


Pengujian hasil konfigurasi VLAN dari aplikasi Cisco Packet Tracer dapat
dilakukan ping dengan cara Ping IP Address.
4.4.1 Koneksi Akses Antar PC pada Switch dan Vlan yang Sama
Koneksi antar host pada switch dan Vlan yang sama hasil pengujian koneksi
adalah sebagai berikut.

Gambar 4.27 Hasil Ping R.JM ICT ke R. JM HSE


36

Dari gambar di atas dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R.JM ICT ke
R.JM HSE terkoneksi dengan baik karena pada VLAN yang sama yaitu VLAN 10.
Hal ini dibuktikan dengan PC R. JM ICT mereply ping dengan mengirim 32byte
data, kemudian PC R.JM HSE menerima data dari PC R.JM HSE sebanyak 4 kali.

4.4.2 Koneksi Akses Antar PC pada Switch Berbeda dan Vlan Sama
Koneksi antar host pada switch dan Vlan yang beda hasil pengujian adalah
sebagai berikut.

Gambar 4.28 Hasil Ping R.Staff ICT ke R.Rapat


Dari gambar di atas dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R.JM ICT ke
R.JM HSE terkoneksi dengan baik walaupun berbeda switch karena pada VLAN
yang sama yaitu VLAN 10. Hal ini dibuktikan dengan PC R.STAFF ICT mereply
ping dengan mengirim 32byte data, kemudian PC R.RAPAT menerima data dari
PC R.STAFF ICT sebanyak 4 kali.

4.4.3 Koneksi Akses Antar PC pada Switch dan Vlan yang Berbeda
Koneksi antar host pada switch dan Vlan yang berbeda hasil pengujian
koneksi adalah sebagai berikut.
37

Gambar 4.29 Hasil Ping R.Staff QC ke R.Staff Learning

Dari gambar di atas, dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R. Staff QC ke
R. Staff Learning terkoneksi dengan baik. Walaupun dari switch dan VLAN yang
berbeda, R.Staff QC terhubung dengan Switch 3 dan VLAN 20, sedangkan R.Staff
Learning terhubung dengan Switch 5 dan VLAN 30. Hal ini dibuktikan dengan PC
R.Staff QC mereply ping dengan mengirim 32byte data, kemudian PC R.Staff
Learning menerima data dari PC R.Staff QC sebanyak 3 kali.

4.4.4 Koneksi Antara PC yang Terhubung pada Switch dengan Router


Koneksi tiap Host yang terhubung dengan router hanya menggunakan satu
port yang telah dikonfigurasi sehingga dapat menggunakan empat IP secara
bersamaan dengan IP yang berbeda. Koneksi antara router dengan coreswitch dan
coreswitch dengan switchuser terhubung dengan mode trunk link. Hasil dari
pengujian koneksi sebagai berikut
36

1. Ruang JM ICT dengan IP Router 192.168.10.254

Gambar 4.30 Hasil Ping R.JM ICT dengan Router

Dari gambar di atas dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R.JM ICT ke
Router terkoneksi dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan PC R.JM ICT
melakukan ping ke IP Router 192.168.10.254, lalu router mereply ping dengan
mengirim 32byte data, kemudian PC R. Bamus menerima data dari router sebanyak
4 kali.
2. Ruang Lab Bahan dengan IP Router 192.168.20.254

Gambar 4.31 Hasil Ping R. IT Humas dengan Router


37

Dari gambar di atas dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R.Lab Bahan ke
Router terkoneksi dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan PC R.Lab Bahan
melakukan ping ke IP Router 192.168.20.254, lalu router mereply ping dengan
mengirim 32byte data, kemudian PC R.Lab Bahan menerima data dari router
sebanyak 4 kali.

3. Ruang Rapat Learning dengan IP Router 192.168.30.254

Gambar 4.32 Hasil Ping R. Rapat Learning dengan Router


Dari gambar di atas dapat dilihat bahwa pengujian ping dari R. Rapat
Learning ke Router terkoneksi dengan baik. Hal ini dibuktikan dengan PC R. Rapat
2 melakukan ping ke IP Router 192.168.30.254, lalu router mereply ping dengan
mengirim 32byte data, kemudian PC R. Rapat Learning menerima data dari router
sebanyak 4 kali.
BAB V
KESIMPULAN DAN SARAN

5.1 Kesimpulan
Berdasarkan percobaan yang telah dilakukan, maka didapat beberapa
kesimpulan:
1. Jaringan VLAN berhasil dibuat dengan menggunakan aplikasi cisco
packet tracer.
2. Jaringan VLAN dapat saling terhubung dengan Mode Trunk
berhubungan meskipun dalam switch yang berbeda.
3. IP DHCP berhasil dikonfigurasi, konfigurasi IP jadi lebih efektif
dengan IP DHCP.

5.2 Saran
Adapun saran yang ingin disampaikan adalah sebagai berikut:
1. Perancangan jaringan VLAN ini disimulasikan dengan keadaan yang
sebenarnya dengan beberapa perbaikan, diharapkan nantinya dapat
diterapkan pada keadaan yang sebenarnya.
2. Dengan besarnya kebutuhan akan akses internet maka disarankan
menambahkan bandwidth yang tersedia agar akses yang didapat lebih
cepat.

39
DAFTAR PUSTAKA

Fahri, M,dkk. Simulasi Jaringan Virtual Local Area Network (VLAN)


Menggunakan Pox Controller. Jurnal Teknik Informatika. 85-90. April
2017.
Bayu,T,I & Nurhanif. Model Keamanan Pada Virtual Local Area Network
(VLAN) Untuk Mengatasi DHCP Rogue, Indonesian Journal of Modelling
and Computing. 55-60. 2018.
DosenIT.com. 2020. Jaringan VLAN – Kelebihan, Kekurangan dan
Pemanfaatannya. https://dosenit.com/jaringan-komputer/konsep-
jaringan/jaringan-vlan.
Hadad, S.H. 2019. Rancang Bangun Sistem Jaringan Menggunakan Linux Sabily
pada Laboratorium Akademi Ilmu Komputer (AIKOM) Ternate. Jurnal
Ilmiah ILKOMINFO – Ilmu Komputer & Informatika, 2(1),24-31.
https://doi.org/10.47324/ilkominfo.v2i1.17.
KN, N. 2021. ANALISA JARINGAN LOKAL AREA NETWORK (LAN) DI SALAH
SATU HOTEL WILAYAH JAKARTA TIMUR. Jurnal Ilmiah Matrik, 23(3),
251-259. https://doi.org/10.33557/jurnalmatrik.v23i3.1567. Diakses pada
19 Februari 2022.
Marzuki, I. 2019. Mekanisme Transisi IPv4 dan IPv6 Menggunakan Metode
Automatic Tunneling Pada Jaringan Client Server Berbasis Linux. Jurnal
Teknologi Informasi Indonesia (JTII), 3(2), 68-73.
https://doi.org/10.30869/jtii.v3i2.311.
Prasojo Herdy Sutanto . 2018. Perancangan Virtual Local Area Network Berbasis
VTP Dan Inter-Vlan Routing.
https://ejournal.bsi.ac.id/ejurnal/index.php/jtk/article/view/3662/2531.
Ruhiat Susanto. 2020. Rancang Bangun Jaringan Vlan dengan Menggunakan
Simulasi Cisco Packet Tracer.
https://jurnal.uisu.ac.id/index.php/infotekjar/article/view/2297/pdf. Diakses
pada tanggal 18 Januari 2022.

40
41

Sabar Hanadwiputra, & Marisa. 2019. MENDISTRIBUSIKAN VIRTUAL LAN


DENGAN WIRELESS VIRTUAL ACCESS POINT MENGGUNAKAN
METODE NDLC. INFOKOM (Informatika & Komputer), 7(1), 60-65.
http://journal.piksi.ac.id/index.php/INFOKOM/article/view/15.
Syahputra, Rahman. 2019. Analisis dan Perancangan Dynamic VLAN
menggunakan Metode PPDIOO Development Life Cycle. Undergraduate
thesis, Universitas Internasional Batam.
Zakaria Husen & M. Syukri Surbakti. 2020. Membangun Server dan Jaringan
Komputer dengan Linux Ubuntu. Aceh : SYIAH KUALA UNIVERSITY
PRESS.
42

LAMPIRAN
43

Anda mungkin juga menyukai