Anda di halaman 1dari 3

Kelompok 3

Pemilihan Letak Perusahaan


Nama Anggota:
1. Alfiana Fikri Azkiya (2310313320013)
2. Aminullah (2310313210012)
3. Anggi Indah Purnama Putri (2310313320015)
4. Fira Nafwa Safitri (2310313220007)
5. Khairunnisa (2310313120011)
6. Muhammad Ikbar Najmi (2310313310003)
7. Taufiq Arirahman (2310313210006)

Soal:
1. Jelaskan apa saja tahapan-tahapan untuk menentukan letak usaha bisnis yang ingin kita
lakukan.
2. Jelaskan bagaimana menurut anda apa yang dimaksud etika bisnis dan tanggung jawab
sosial.
3. Silahkan bikin jenis usaha dengan ketentuan berdasarkan sumber daya alam (tanah atau
laut)

Jawab:
1. Menentukan letak usaha bisnis adalah keputusan strategis penting yang dapat
mempengaruhi kesuksesan dan pertumbuhan bisnis. Ada beberapa tahapan yang harus kita
lakukan:
a) Penelitian dan Analisis Pasar
Dengan cara mengidentifikasi target pasar potensial dan pelanggan dengan analisis
ini kita bisa memahami karakteristik populasi di area yang dipertimbangkan.
b) Analisis Persaingan dan Pasar
Meninjau kembali kompetisi di wilayah yang dipertimbangkan, idenfitikasi bisnis
ini seragam atau serupa dan evaluasi kekuatan dan kelemahan mereka.
c) Evaluasi Aksesibilitas dan Ketersediaan Infrastruktur
Memastikan bahwa lokasi dapat diakses oleh pelanggan, karyawan, dan pemasok
dengan baik. Dan memeriksa apakah tersedianya akses transportasi publik atau
jalan utama di sekitarnya juga diperhatikan ketersediaan fasilitas seperti air besih,
listrik hingga layanan komunikasi.
d) Mempertimbangkan Faktor Lingkungan dan Regulasi
Dengan memeriksa apakah ada jalur khusus, zonasi maupun izin yang perlu
dipenuhi untuk jenis bisnis pada wilayah tersebut. Juga pertimbangkan akibat
lingkungan dan pastikan kegiatan bisnis sesuai dengan ketentuan lingkungan
setempat.
e) Analisis Biaya dan Ketersediaan Tenaga Kerja
Meninjau segala beban sewa ataupun pembelian peralatan atau perlengkapan di
wilayah tersebut. Pertimbangkan juga biaya operasional seperti upah tenaga kerja.
Selain itu periksa ketersediaan karyawan dengan skill dan persyaratan yang
dibutuhkan oleh perusahaan.
f) Pertimbangkan Faktor Keamanan Lingkungan
Memastikan bahwa letak atau lokasi aman dan tentram bagi tenaga kerja dan
pelanggan. Sekaligus meninjau tingkat kejahatan dan faktor keamanan di
lingkungan bisnis tersebut.
g) Memilih Lokasi yang Tepat
Setelah mempertimbangkan beberapa faktor, pilih lokasi yang strategis dan terbaik
untuk bisnis sekaligus tetapkan rencana cadangan jika situasi bisnis atau pasar
berubah di masa yang akan datang.
h) Melakukan Survei Pasar atau Uji Coba
Tahapan ini opsional namun sebelum menetapkan bisnis dengan permanen, kita
dapat menyurvei atau menguji coba untuk mengukur respon dan tanggapan
pelanggan.

2. Etika Bisnis merupakan prinsip juga nilai yang mengatur perilaku atau tindakan suatu
perusahaan dalam kegiatan bisnis perusahaan. Mencakup seperti transparansi, kejujuran,
integritas kesatuan, dan ketaatan pada hukum maupun peraturan yang ada. Etika bisnis juga
melibatkan pertimbangan pada dampak sosial, lingkungan maupun ekonomi dari keputusan
bisnis yang dibuat.
Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (CSR) adalah komitmen perusahaan dalam
berkontribusi dan juga memiliki manfaat positif pada masyarakat dan lingkungannya diluar
tujuan ekonomis perusahaan. Melibatkan tindak seperti mendukung kegiatan amal,
menjalankan praktik bisnis yang berkelanjutan dan juga memastikan karyawan maupun
mitra bisnis diperlakukan dengan adil. Dengan memiliki tujuan untuk menciptakan
dampak yang positif jangka panjang pada masyarakat, juga mencerminkan tanggung jawab
moral dan etis perusahaan terhadap lingkungan di sekitarnya.

3. Jenis usaha yang memanfaatkan sumber daya tanah dapat bervariasi tergantung pada
karakteristik tanah serta ketentuannya. Contoh jenis usaha yang memanfaatkan sumber
daya tanah:
-Pertanian, mencakup produksi tanaman seperti padi, jagung, sayuran, buah-buahan, serta
peternakan seperti peternakan sapi, ayam, dan babi.
-Perkebunan, fokus pada penanaman tanaman yang menghasilkan hasil utama untuk dijual,
seperti kelapa sawit, kopi, teh, atau jeruk.
-Kebun Binatang dan Peternakan Hewan, membutuhkan lahan yang cukup untuk
memberikan tempat tinggal dan gizi yang sesuai untuk hewan-hewan yang dipelihara.
-Perkebunan hutan, melibatkan pengelolaan hutan untuk menghasilkan kayu atau produk
hutan non-kayu seperti buah-buahan hutan, jamur, atau bahan-bahan bio.
-Pariwisata Alam, memanfaatkan keindahan alam atau cagar alam, dan seringkali
memerlukan akses ke tanah atau area alam tertentu.

Jenis usaha yang memanfaatkan sumber daya tanah dapat bervariasi tergantung pada
karakteristik laut serta ketentuannya. Contoh jenis usaha yang memanfaatkan sumber daya
laut:
-Perikanan, mencakup penangkapan ikan, udang, kerang, dan spesies laut lainnya.
Perikanan dapat menjadi bisnis besar atau kecil, tergantung pada skala operasionalnya.
-Akua-kultur, praktik budidaya spesies laut seperti ikan, udang, tiram, dan rumput laut
dalam lingkungan terkontrol seperti tambak atau keramba jaring apung.
Industri Seafood, seperti penggilingan, pembekuan, pengeringan, dan pengalengan ikan
dan seafood lainnya.
-Pariwisata Laut, mencakup kegiatan seperti wisata selam, snorkeling, perahu pesiar, dan
aktivitas rekreasi lainnya di perairan laut yang indah.
-Transportasi dan Logistik Maritim, perusahaan pelayaran, layanan kargo, dan perusahaan
logistik yang mengkhususkan diri dalam transportasi barang melalui laut.

Anda mungkin juga menyukai