Anda di halaman 1dari 4

M.

IZZULHAQ

TK TPA MASJID AR-RAHMAN DUSUN RUMPALA

“MEMAKMURKAN MASJID”

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Alhamdulillah. Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, wassolatu wassalam

‘alaa asyrafil anbiyaai walmursalin, wa ‘alaa alihi washahbihi

ajemain. Ammaa ba’ad

Segala puji bagi Allah yang telah memberi sebaik-baik nikmat

berupa iman dan islam. Shalawat dan doa keselamatan

terlimpahkan selalu kepada Nabi Agung Muhammad Sallallahu alaihi

wasallam beserta keluarga dan para sahabat-sahabat-Nya.

Bapak ibu dewan juri yang saya hormati serta teman-teman sekalian

yang saya banggakan

Pada kesempatan kali ini izinkanlah saya membawakan sebuah

judul ceramah yakni "Memakmurkan Masjid"

Hadirin yang Berbahagia

Menurut istilah, Masjid berarti suatu bangunan yang memiliki kiblat

yang didirikan untuk tujuan beribadah kepada Allah SWT seperti

shalat berjamaah, dzikir, membaca al-Qur’an dan ibadah lainnya.

sebagaimana firman Allah subhanahu wata’ala

“Dan sesungguhnya masjid-masjid itu adalah kepunyaan Allah. Maka

janganlah kamu menyembah apapun di dalamnya selain Allah.” (al-

Jin ayat 18)


Maksud nya adalah masjid adalah kepunyaan allah kita tidak boleh

menyembah sesiapapun didalamnya selain menyembah allah.

Allah juga telah berfirman dalam surat at-taubah ayat 18

“Sesungguhnya yang memakmurkan masjid-masjid Allah ialah

orang-orang yang beriman kepada Allah dan hari kemudian, serta

tetap mendirikan sholat, menuaikan zakat dan tidak takut (kepada

siapapun) selain kepada Allah, maka merekalah orang-orang yang

diharapkan termasuk golongan orang-orang yang mendapat

petunjuk.”

Dalam sebuah riwayat dikatakan bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa

sallam juga menjelaskan dengan sabda nya.

“Jika kamu melihat orang rajin mendatangi masjid, maka

persaksikanlah ia sebagai orang yang beriman.” (HR. Ahmad, At-

Tirmidzi) ayat tersebut dari firman Allah dan sabda Rasulullah

tersebut dapat kita simpulkan bahwasanya orang yang rajin

mendatangi masjid atau memakmurkan masjid maka ia termasuk

orang yang beriman kepada Allah serta hari kemudian.

Kita patutnya bersyukur karena kita berada di bangsa yang

mayoritas nya muslim, coba kita lihat saudara-saudara kita yang

berada di amerika serikat dan eropa, mereka sangat sulit apabila

ingin melaksanakan sholat berjamaah, hal inilah yang patut kita

syukuri. Di Indonesia sangat banyak masjid tercatat hingga 2011

lalu terdapat 900.000 masjid di Indonesia, ini angka yang sangat

luar biasa dan fantastis, namun ini juga termasuk angka yang cukup

sedih dan miris, mengapa demikian? karena dari sekian banyaknya


masjid, namun hanya beberapa masjid saja yang makmur, lalu

kemanakah generasi muda kita, generasi muda lebih mementingkan

hal-hal yang dapat merusaknya seperti main game, karaoke dan lain

sebagainya, lalu bagaimana keadaan di masjid, di masjid hanya

terlihat orang orang tua, itu pun hanya beberapa saja yang shalat di

masjid, sungguh ini sangat menyedihkan bagi kita. Karena generasi

muda lebih mementingkan hal-hal yang lain.

Bagaimanakah cara generasi muda dalam memakmurkan masjid,

apabila kita tidak bisa menjadi imam shalat berjamaah ataupun

menjadi penceramah / khatib, kita bisa memakmurkan masjid

dengan cara- cara seperti membersihkannya dan memberinya

wewangian, senantiasa berzikir, shalat dan tilawah al-qur’an di

dalam masjid serta menghadiri majelis taklim atau majelis ilmu.

Dan masih banyak lagi cara kita dalam memakmurkan masjid

namun sekarang hanya tergantung kepada hati kita dan diri kita

sendiri, apakah kita masih tetap ingin pergi ketempat yang

menyesatkan? atau kita ingin memakmurkan masjid dengan

berbagai ketaatan dan ibadah kepada Allah dan mendapatkan

rahmat dari Allah?

Karena sesungguhnya masjid adalah tempat yang paling dicintai

Allah swt sebagaimana sabda Rasulullah Saw

“Sebaik-baik tempat adalah masjid, dan seburuk-buruk tempat

adalah pasar.” (HR. At-Thabarani dan al-Hakim)

Maka dari itu kita harus bisa menanamkan dalam hati kita agar bisa
memakmurkan masjid karna apabila kita memakmurkan masjid

maka banyak keutamaan yang kita dapatkan sebagaimana sabda

rasulullah “Ada tujuh golongan yang akan Allah naungi mereka pada

hari tiada naungan selain naungan Allah yaitu salah satu

diantaranya ialah seseorang yang terikat (hatinya) dengan masjid

ketika ia keluar hingga ia kembali ke masjid. Maksudnya apabila

kita memakmurkan masjid maka kita akan di naungi oleh Allah pada

saat hari tiada naungan selain naungan Allah Swt.

Dewan juri yang saya hormati, serta teman-teman yang saya

banggakan. Sebagai kesimpulan, marilah kita khususnya generasi

muda senantiasa memakmurkan masjid terlebih lagi di bulan suci

ramadan ini, bulan yang didalamnya penuh dengan kebaikan dan ke

berkahan serta pahala amal ibadah kita dilipat gandakan.

Semoga ceramah ini bisa bermanfaat bagi kita semua dan bagi saya

pribadi dan semoga kita bisa memakmurkan masjid dengan berbagai

ibadah dan ketaatan kepada Allah Swt. Mohon maaf atas

segala kekurangan.

Billahi fii sabilil haq fastabiqul khayrat bersama Allah di jalan

kebenaran, berlomba lomba dalam kebaikan.

Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Anda mungkin juga menyukai