Anda di halaman 1dari 1

Ketapang, Kalimantan Barat

Madrasah Aliyah Negeri 1 Ketapang mengadakan Asasmen Praktik Madrasah Tahun


Pelajaran 2023/2024. Ujian praktek ini dilaksanakan selama 7 hari yaitu dari tanggal 12 s.d.
20 Februari 2024 dan dimulai pada pukul 07.00 s/d 12.00 WIB. Tujuan diadakannya ujian
praktik adalah untuk mengukur mutu dan pencapaian hasil belajar dalam bidang
psikomotorik, kecakapan serta keterampilan peserta didik pada akhir jenjang satuan
pendidikan pada mapel yang telah ditentukan.
Mata pelajaran yang melaksanakan Asasmen Praktik antara lain :
- Al-Qur’an Hadist
- Bahasa Indonesia
- Kimia
- Bahasa Arab
- Fisika
- Biologi
- Seni Budaya
- PJOK
- Prakarya
- Fikih
- Bahasa Inggris
Menurut Ibu Emma Jumiati, S.Pd. selaku ketua panitia Asasmen Praktik Madrasah ,
pelaksanaan ujian madrasah praktik adalah bagian dari rangkaian ujian madrasah yang wajib
diikuti oleh seluruh siswa kelas XII tahun ini. Nilai ujian praktik akan sangat berpengaruh
terhadap akumulasi/total nilai akhir.
“Semoga nilai yang mereka dapat seusai dari ujian ini membuahkan hasil yang maksimal
tentunya lebih baik dari nilai di semester sebelumnya. Tentunya tidak sia-sia guru mata
pelajaran menyampaikan dan menjelaskan kepada siswa setiap materi disaat mata pelajaran
berlangsung”.
Ketua pantia juga menambahkan “Kepada seluruh siswa kelas XII agar serius dalam
mengikuti ujian madrasah praktik karena nilainya akan menjadi nilai akhir sebagaimana nilai
hasil ujian madrasah yang akan dilaksanakan akhir bulan maret mendatang.”

Anda mungkin juga menyukai