Anda di halaman 1dari 5

JURNAL REFLEKSI PEMBELAJARAN

Nama Mahasiswa : Ida Bagus Pradnyana


NIM Mahasiswa : 2364803074

Sekolah/Kelas SD Negeri 1 Banyuasri/ IV A


Mata Pelajaran/Topik Ilmu Pengetahuan Alam dan Sosial (IPAS)/ C. Kegiatan Jual Beli
sebagai Salah Satu Cara Pemenuhan Kebutuhan
Kompetensi Peserta didik dapat mempelajari aktivitas ekonomi yang terjadi pada
Dasar/Capaian kegiatan jual beli. Peserta didik dapat mempelajarai peran produsen,
Pembelajaran distributor, dan konsumen dalam alur kegiatan ekonomi
Tanggal Pelaksanaan
19 Maret 2024
Pembelajaran

Materi Refleksi Pertanyaan Refleksi


Reviu pengalaman Mulai dari proses perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi
belajar pembelajaran yang dilakukan:

1. Pengalaman belajar apa yang berguna dan menarik?


Pengalaman belajar yang berguna dan menarik selama kegiatan praktik
mengajar terbimbing siklus 2 yaitu tentu kembali lagi saya berusaha
untuk menciptakan sebuah pembelajaran yang berpusat kepada peserta
didik sehingga peserta didik akan lebih aktif untuk menemukan dan
mengembangkan pemahamannya, kegiatan yang saya lakukan kembali
memberikan materi dengan media video pembelajaran serta mengerjakan
LKPD dengan menjadikan halaman ruangan kelas sebagai objek belajar,
sehingga hal tersebut tentu akan membantu pemikiran peserta didik untk
memahami konsep materi karena saya kaitkan dengan lingkungan
sekitarnya. Selain itu, usaha untuk membuat suasana kelas menjadi
kondusif juga masih saya anggap sebagai pengalaman yang sangat
berguna dan menarik karena saya dihadapkan dengan jumlah peserta
didik yang lumayan banyak sehingga saya butuh mengembangkan
kembali cara untuk mengelola kelas agar tercipta kelas yang kondusif
dan menyenangkan.

2. Pengalaman belajar apa yang berguna tetapi kurang menarik?


Selama kegiatan praktik mengajar terbimbing siklus 2 tidak ada
pengalaman belajar yang berguna tetapi kurang menarik selama proses
perencanaan, pelaksanaan sampai evaluasi pembelajaran karena
pembelajaran yang diberikan tentunya berguna dan bermanfaat
kedepannya untuk guru maupun peserta didik.

3. Pengalaman belajar apa yang menarik tapi kurang berguna?


Selama kegiatan praktik mengajar terbimbing siklus 2 tidak ada
pengalaman belajar yang menarik tetapi kurang berguna selama proses
perencanaan, pelaksanaan sampai evaluasi pembelajaran karena
pembelajaran yang diberikan tentunya berguna dan bermanfaat
kedepannya untuk guru maupun peserta didik.

4. Pengalaman belajar apa yang tidak menarik dan tidak berguna?


Selama kegiatan praktik mengajar terbimbing siklus 2 tidak ada
pengalaman belajar yang tidak menarik dan tidak berguna selama proses
perencanaan, pelaksanaan sampai evaluasi pembelajaran karena
pembelajaran yang diberikan tentunya berguna dan bermanfaat
kedepannya untuk guru maupun peserta didik.

Refleksi pengalaman 1. Apa yang telah terjadi selama persiapan, pelaksanaan, akhir
belajar pembelajaran?
Yang terjadi selama persiapan, pelaksanaan, hingga akhir pembelajaran
pada Praktik Pembelajaran Terbimbing Siklus 2 ini yaitu sebagai berikut.
a. Persiapan
Selama masa persiapan yaitu persiapan untuk melaksanakan
kegiatan pembelajaran di kelas terdapat beberapa tantangan
dikarenakan kebetulan kelas yang saya gunakan sebagai praktik
mengajar terbimbing belum memiliki, proyektor, LCD dan Speaker
yang sudah langsung terpasang di dalam kelas, sehingga untuk
mempersiapkan tersebut memakan waktu yang cukup lama dan
mempengaruhi waktu kegiatan mengajar serta kebetulan ketika
persiapan tersebut banyak alat-alat yang tiba-tiba susah untuk
ddigunakan termasuk laptop yang akan saya gunakan.
b. Pelaksanaan
Pada saat pelaksanaan kegiatan pembelajaran pada siklus 2 secara
umum sudah berlangsung dengan baik seperti pada siklus
sebelumnya, namun kembali lagi masih saja terdapat peserta idik
yang terkadang kurang focus, kurang disiplin dan masih bermain di
dalam kelas, hal ini tentu kembali saya jadikan untuk acuan saya
meningkatkan kemamuan untuk mengelola kelas agar pada
pembelajaran selanjutnya hal tersebut dapat diatasi dengan baik atau
diantisipasi dari awal.

c. Akhir
Diakhir kegiatan dilaksanakan evaluasi untu mengukur ketercapaian
ppeserta didik terhadap tujuan pembelajaran hari ini, namun hal
tersebut juga sedikit terkendala karena kembali mengenai alokasi
waktu yang pada saat persiapan cukup memakan waktu yang banyak
sehingga mempengaruhi pelaksanaan kegiatan pembelajaran.

2. Mengapa hal tersebut dapat terjadi?


a. Persiapan
Hal tersebut bisa terjadi karena kembali kurangnya kesiapan dari
saya yang seharusnya lebih awal mencoba alat yang akan digunakan
untuk kegiatan pembelajaran untuk mengetahui kendala yang akan
dihadapi lebih awal sehingga kendala tersebut dapat diatasi, selain
itu juga semestinya saya melakukan persiapan alat-alat yang akan
digunakan untuk kegiatan pembelajaran lebih awal 20 menit
sebelum kegiatan pembelajaran dimulai sehingga tidak akan
menghabiskan waktu kegiatan pembelajaran.
b. Pelaksanaan
Tantangan yang terjadi selama kegiatan pelaksanaan kegiatan
praktik mengajar yaitu dibeberapa momen dan beberapa peserta
didik terkadang kurang fokus, kurang disiplin dan masih bermain di
dalam kelas, terjadi mungkin karena saya sebagai guru kurang tegas
untuk memberikan teguran kepada siswa, selain itu juga saya masih
kurang menakankan pada kesepakatan kelas yang berusaha
menciptakan kelas yang saling mengahargai.
c. Akhir Pembelajaran
Kurangnya waktu diakhir kegiatan pembelajaran terjadi karena pada
persiapan pembelajaran telah mengambil waktu yang lumayan
banyak sehingga mempengaruhi keberlangsungan tahapp kegiata
pembelajaran selanjutnya

Rumusan hasil refleksi Apabila saya mengajar atau membahas topik ini atau topik yang
berupa pembelajaran serupa dengan topik ini, dengan mempertimbangkan prinsip
bermakna pembelajaran bermakna yang berpusat kepada peserta didik,
perubahan apa yang akan saya lakukan?
Apabila saya mengajar atau membahas kemabli topik yang serupa mungkin
saya akan tetap merancang kegiatan pembelajaran dengan menggunakan
konsep yang sama dimana peserta didik diajak untuk mengerjakan LKPD
dengan kegiatan yang memang berkaitan engan materi serta menggunakan
lingkungan sekitar peserta didik sebagai objek untuk belajar sehingga
peserta didik akan belajar secara aktif dan mudah memahami konsep materi
karena berkaitan dengan lingkungan sekitarnya, namun pada kegiatan
mengerjakan LKPD mungkin masih ada yang perlu diperbaiki atau lebih
dipermudah karena selama kegiatan mengerjakan LKPD masih banyak juga
peserta didik yang susah untuk memahami maksud dan cara menyelesaikan
pengerjaan LKPD tersebut.

Menyetujui Dosen Pembimbing Lapangan Guru Pamong

Tanggal 19 Maret 2024 19 Maret 2024

Tanda Tangan
& Nama
Lengkap

Dr. I Gusti Ayu Tri Agustiana, S.Pd. M.Pd Ni Made Ayu Dwipayanti. S. Pd

Anda mungkin juga menyukai