Anda di halaman 1dari 7

REMEDIAL DAN PENGAYAAN PTS 2 BIOLOGI

1. Untuk remedial/pengayaan silakan Ananda mengerjakan kembali soal PTS kemaren


dengan cukup hanya mengerjakan nomor yang salah/yang skornya belum maksimal.
Untuk panduan skor maksimal per-nomor dan soal bisa scroll di lembar berikutnya
(untuk yang susulan berarti menyesuaikan dengan soal susulan, jika soal hilang bisa
menghubungi Bapak).

2. Remedial/pengayaan dikerjakan di kertas lalu dikumpulan di LMS.

3. Pengumpulan remedial/pengayan ini paling lambat Sabtu, 30 Maret 2024.


SKOR MAKSIMAL PER-NOMOR PTS 2 BIOLOGI

(Panduan Remedial dan Pengayaan)

No Skor
Maksimal

1 4

2 4

3 7

4 3

5 8

6 a) 4

b) 2

(total 6)

7 a) 1

b) 6

c) 1

(total 8)

8 6

9 6

10 a) 5

b) 3

c) 2

(total 10)

11 8

12 12

13 a) 1

b) 3

(total 4)

14 3

15 6
PENILAIAN TENGAH SEMESTER 2
TAHUN PELAJARAN 2023/2024

Mata Pelajaran : Biologi


Hari, Tanggal : Rabu, 6 Maret 2024
Kelas / Program : XI / MIPA
Waktu : 07.30 – 09.30 (120 menit)

Petunjuk Umum:
1. Berdoa sebelum dan sesudah mengerjakan soal.
2. Tulis terlebih dahulu identitas Ananda pada lembar jawaban.
3. Periksa dan bacalah soal-soal dengan cermat sebelum Ananda menjawab.
4. Laporkan kepada pengawas ruangan jika terdapat tulisan yang kurang jelas, rusak, dan/ atau
jumlah soal kurang.
5. Kerjakan soal uraian berikut secara jelas, lengkap langkah pengerjaannya dan benar.
6. Periksalah pekerjakan Ananda sebelum dikumpulkan kepada pengawas.

Petunjuk Khusus:
Kerjakan secara jelas dan tepat sesuai dengan perintah soal pada lembar jawaban yang tersedia!
1. Manusia bernapas kurang lebih 20 kali dalam satu menit. Jika kamu berlari atau melakukan
aktivitas fisik yang berat, kamu dapat mengambil napas sekitar 80 kali per menit. Rata-rata,
seseorang hanya bisa menahan napas selama sekitar 30 detik hingga 2 menit dalam keadaan
normal.
a. Mengapa manusia perlu bernapas ?
b. Mengapa saat melakukan aktivitas fisik yang berat, napas kita menjadi lebih cepat ?

2. Perhatikan gambar berikut ini.

Gambar proses keluarnya udara dari tubuh manusia

Berdasarkan gambar di atas, jelaskan proses keluarnya udara dari dalam tubuh manusia ?
3. Perhatikan gambar di bawah ini.

Gambar organ-organ sistem respirasi

Gambar di atas menunjukkan anatomi sistem respirasi pada tubuh manusia. Buatlah identifikasi
fungsi masing-masing organ sistem respirasi tersebut.

4. Perhatikan gambar berikut!

Gambar pertukaran gas dalam alveolus

Buatlah analisis proses difusi antara oksigen dan karbondiosida yang terjadi di alveolus.

5. Perhatikan gambar di bawah ini.

Berdasarkan otot yang berperan aktif, pernapasan pada manusia dibedakan menjadi dua, yaitu
pernapasan dada dan pernapasan perut. Buatlah analisis perbedaan antara pernapasan dada dan
pernapasan perut pada saat inspirasi dan ekspirasi !
6. Perhatikan grafik volume udara pernapasan di bawah ini.

Pada eksperimen kapasitas vital paru-paru diperoleh hasil seperti grafik di atas. Berdasarkan hal
tersebut:
a. Tentukanlah jenis udara pernapasan yang ditunjukkan oleh huruf A, B, C dan D beserta jumlah
udaranya.
b. Ditunjukkan oleh huruf apa kapasitas vital paru-paru dan kapasitas total paru-paru pada grafik
di atas? Berapakah masing-masing jumlah udaranya?

7. Perhatikan artikel dibawah ini!

Tujuh Puluh Kematian Penderita Kanker Paru Akibat Rokok

JAKARTA - Kanker paru masih menjadi penyakit terbanyak yang diderita masyarakat di dunia.
Bahkan, menurut WHO, kanker paru, trakea dan bronkus menjadi penyebab kematian ke-7 di
dunia. Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kementerian Kesehatan, Tjandra
Yoga Aditama mengungkapkan, umumnya kematian penderita kanker paru disebabkan merokok.
"Kebiasaan merokok berhubungan dengan sekitar 70 persen kematian akibat kanker paru," katanya,
di Jakarta.

Sementara faktor risiko kanker lainnya adalah paparan radon, asbestos, arsenik, berilium dan
uranium, serta jika memiliki riwayat radiasi. Bahkan penyakit paru lainnya, seperti emfisema,
bronkitis kronik dan tuberkulosis memicu risiko kanker paru semakin meningkat. Tidak hanya itu,
adanya riwayat keluarga yang pernah menderita kanker paru juga menjadi faktor risiko. "Risiko
mendapat kanker paru meningkat dengan pertambahan usia, dan laki-laki lebih sering dari
perempuan," tandasnya.

Sebelumnya, Tjandra menjelaskan bahwa setiap tahun ada 1,8 juta kasus kanker paru di dunia.
"Bahkan, kematian akibat kanker paru di dunia lebih tinggi dibandingkan kematian kanker
payudara, kanker kolon dan kanker prostat. Satu dari lima kematian akibat kanker di dunia terjadi
akibat kanker paru," jelasnya.

Sumber : https://lifestyle.sindonews.com/berita/1031621/155/70-kematian-penderita-kanker-
paru-akibat-rokok, diakses 15 Februari 2024

Berdasarkan artikel di atas, jawablah pertanyaan sebagai berikut:


a. Apakah yang dimaksud dengan kanker paru-paru ?
b. Analisislah senyawa berbahaya yang terkandung pada rokok.
c. Mengapa kebiasaan merokok dapat menyebabkan kematian pada penderita kanker paru-paru?
8. Perhatikan gambar poster perilaku hidup bersih dan sehat di bawah ini.

PHBS merupakan kependekan dari Perilaku Hidup Bersih dan Sehat. Sedangkan pengertian
PHBS adalah semua perilaku kesehatan yang dilakukan karena kesadaran pribadi sehingga
keluarga dan seluruh anggotanya mampu menolong diri sendiri pada bidang kesehatan serta
memiliki peran aktif dalam aktivitas masyarakat. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat pada dasarnya
merupakan sebuah upaya untuk menularkan pengalaman mengenai perilaku hidup sehat melalui
individu, kelompok ataupun masyarakat luas dengan jalur – jalur komunikasi sebagai media
berbagi informasi. Berdasarkan sepuluh perilaku hidup yang ada poster tersebut, pilihlah tiga
perilaku hidup yang dapat dilakukan untuk menjaga kesehatan sistem respirasi dan berikan
alasannya.

9. Protein dalam tubuh setelah mengalami metabolisme akan menghasilkan zat-zat sisa yang
mengandung nitrogen. Metabolisme protein akan menghasilkan asam amino yang selanjutnya
diuraikan menjadi NH4OH dan senyawa NH3. Senyawa terakhir tersebut bersifat racun bagi sel,
sehingga harus segera dibuang. NH3 dalam sel segera diikat oleh CO2 dan asam amino ornitin
membentuk asam amino sitrulin.
Dari uraian di atas, buatlah skema perubahan dari ornitin kembali lagi ke ornitin (pembentukan
urea) serta beri penjelasannya.

10. Sekelompok siswa sedang melakukan percobaan uji urine. Hal yang akan diamati pada percobaan
ini antara lain warna awal urine, pH, bau setelah urine dipanaskan, perubahan warna ketika uji
benedict dan uji biuret, serta terbentuknya endapan putih setelah diberikan AgNO3. Hasil
percobaan tersebut dapat dilihat pada tabel di bawah ini:
Reagen
No. Nama Warna pH Bau
Benedict Biuret AgNO3
1 Bagus Kuning 6 Amonia Biru tua Ungu Endapan putih
2 Dika Kuning 6 Amonia Merah bata Biru Endapan putih
3 Rauf Bening 7 Tidak berbau Biru Biru Endapan putih
4 Soni Bening 7 Tidak berbau Hijau Biru Endapan putih
5 Yahya Kuning 6 Amonia Biru Ungu Endapan putih
Berdasarkan hasil percobaan di atas, lakukan analisis:
a. Status kesehatan para siswa yang bersangkutan dalam sistem ekresinya.
b. Fungsi pemberian reagen benedict, biuret dan AgNO3 dalam uji urine.
c. Zat-zat yang terkandung dalam urine normal.
11. Semua aktivitas manusia seperti berjalan, berlari, belajar, bekerja dan sebagainya pasti
membutuhkan energi untuk menjalankannya. Makanan dan minuman yang masuk ke dalam tubuh
kemudian diolah hingga membentuk energi dan bahan-bahan lain yang berguna bagi tubuh.
Selama pengolahan juga akan dihasilkan zat-zat sisa yang harus dibuang oleh organ-organ sistem
ekskresi. Zat sisa tersebut harus dibuang agar tubuh tidak mengalami keracunan. Berdasarkan hal
tersebut, buatlah perincian fungsi dari organ-organ sistem eskskresi berdasarkan jenis zat sisa
yang harus dibuang.

12. Ginjal terdiri dari beberapa struktur bagian, salah satunya nefron. Nefron adalah unit fungsional
terkecil dari ginjal, yang berfungsi untuk memfilter darah dan menghasilkan urine. Setiap ginjal
memiliki sekitar satu juta nefron yang terdiri dari beberapa struktur dengan fungsi berbeda-beda.
Nefron merupakan struktur mikroskopis yang terdiri dari badan malphigi ginjal dan tubulus ginjal.
Nefron adalah bagian ginjal yang fungsi utamanya menyaring darah. Hasil akhir penyaringan
tersebut berupa urine. Berdasarkan hal tersebut, buatlah skema tahapan proses pembentukan
urine yang terjadi di dalam nefron !

13. Bu Lastri mengalami gangguan pada tubuhnya, gejala yang ditunjukkan antara lain sering buang
air kecil setiap 15-20 menit, jumlah urine yang keluar setiap harinya bisa mencapai 3–20 liter,
mengalami kehausan secara terus-menerus, dan berisiko mengalami dehidrasi serta
ketidakseimbangan ion-ion di dalam tubuh. Bu Lastri kemudian melakukan pemeriksaan kesehatan
di rumah sakit. Hasil pemeriksaan menunjukkan bahwa kadar hormon antidiuretik sangat rendah.
Berdasarkan hal tersebut:
a. Analisislah jenis gangguan pada tubuh Bu Lastri.
b. Susunlah langkah apa saja yang diperlukan untuk mengatasi gangguan tersebut.

14. Tubuh manusia mengonsumsi banyak zat untuk keberlangsungan hidup. Kita bernafas untuk
memperoleh oksigen bagi darah. Kita juga minum air dan mengonsumsi berbagai macam
makanan agar terhidrasi dan sebagai sumber energi. Tapi, tidak semua zat-zat yang masuk
kemudian kita serap ke dalam tubuh. Zat yang tidak kita perlukan akan dikeluarkan lewat sistem
ekskresi. Agar kerja organ-organ ekskresi tetap optimal, kita juga harus memperhatikan cara
menjaganya. Berdasarkan hal tersebut, susunlah pola hidup sehat untuk menjaga kesehatan dan
menghindari sistem ekskresi dari berbagai gangguan yang ada!

15. Perhatikan gambar berikut ini.

Buatlah perbandingan mekanisme sistem ekskresi pada ikan air tawar dan ikan air laut! Jelaskan.

- - - - SELAMAT MENGERJAKAN - - - -

Anda mungkin juga menyukai