Anda di halaman 1dari 22

KERACUNAN

dan
GIGITAN ULAR

Presented by: Arif Faiz Wicaksono (D20)


Pengertian Racun
Racun adalah sebuah bahan yang jika
dimasukkan dalam tubuh dalam jumlah tertentu
dapat menyebabkan kerusakan sementara atau
permanen.
Racun dapat masuk lewat mulut,
pernafasan, kontak atau penyerapan lewat kulit,
suntikkan/gigitan.
Keracunan Melalui Mulut
Contoh keracunan melalui mulut:
Obat-obatan, makanan yang beracun, obat
nyamuk, makanan atau minuman yang
mengandung alkohol. Perhatikan sekitar korban
mungkin terdapat petunjuk mengenai sebab
keracunannya.
• Gejala:
1. Mual, Muntah.
2. Penurunan kesadaran.
3. Rasa nyeri/terbakar.
4. Nafas berbau.
5. Diare.
6. Liur berlebih.
7. Suara parau.
• Penanganan:
1. Perhatikan jalan nafas, pernafasan dan sirkulasi
korban.
2. Mengganti pakaian yang terkontaminasi.
3. Berikan korban minum sedikit tapi sering dari
susu / air.
4. Mengidentifikasi jenis racun jika
memungkinkan.
5. Pantau tanda-tanda vital korban.
6. Rujuk ke fasilitas kesehatan.
YANG PERLU DIPERHATIKAN
1. Jangan memaksa korban untuk memuntahkan
racun yang tertelan.
2. Jika korban menjadi tidak sadar, buka jalan
nafas dan cek nafas.
3. Gunakan masker saat akan RJP.
Keracunan Melalui Pernafasan
Contoh kasusnya misal menghirup gas / udara
beracun (gas mobil dalam kendaraan yang
tertutup), kebocoran gas industri misalnya
ammonia; klorin; insektisida.
• Gejala:
1. Gangguan pernafasan
& sesak nafas.
1. Kulit sianosis (kebiruan).
2. Nafas berbau.
3. Batuk, suara parau.
• Penanganan:
1. Perhatikan jalan nafas, pernafasan dan sirkulasi
korban.
2. Keluarkan korban dari daerah berbahaya bila
memungkinkan.
3. Berikan korban udara segar / oksigen bila ada sesuai
ketentuan.
4. Mengidentifikasi jenis racun jika memungkinkan.
5. Pantau tanda-tanda vital korban.
6. Rujuk ke fasilitas kesehatan.
Keracunan Melalui Kontak Kulit
Racun yang terserap ini mungkin tidak
merusak kulit secara langsung, walau banyak
diantaranya akan merusak kulit lalu perlahan
diserap kulit lalu secara perlahan masuk ke
dalam tubuh melalui peredaran darah.
Contohnya adalah zat kimia yang korosif,
tanaman dan hewan yang beracun.
• Gejala:
1. Daerah kontak berwarna kemerahan, nyeri,
melepuh dan meluas.
2. Biasanya terdapat benda yang menyebabkan
keracunan di sekitar korban.
• Penanganan:
1. Perhatikan jalan nafas, pernafasan dan sirkulasi
korban.
2. Buka baju korban yang terkena.
3. Hati-hati bila racun berupa serbuk, sikat terlebih
dahulu sebelum disiram dengan air.
4. Siramlah bagian yang kena raun dengan air ±20
menit.
5. Mengidentifikasi jenis racun jika
memungkinkan.
6. Pantau tanda-tanda vital korban.
7. Rujuk ke fasilitas kesehatan.
Keracunan Melalui Suntikkan atau Gigitan

Penyebab:
a. Obat suntik.
b. Gigitan / sengatan binatang.
• Gejala:
1. Luka di daerah suntikkan / gigitan.
2. Nyeri.
3. Ruam.
4. Kemerahan.
• Penanganan:
1. Perhatikan jalan nafas, pernafasan dan sirkulasi
korban.
2. Cegah penyebaran raun ke seluruh tubuh.
3. Bersihkan area sekitar racun.
4. Jangan tinggikan area yang terkena racun lebih
tinggi dari jantung
5. Mengidentifikasi jenis racun jika
memungkinkan.
6. Pantau tanda-tanda vital korban.
7. Rujuk ke fasilitas kesehatan.
Gigitan Ular
• Gejala dan tanda umum:
1. Demam.
2. Terdapat bekas gigitan.
3. Mual dan muntah.
4. Lemas.
5. Pingsan.
6. Nadi cepat dan lemah.
7. Kejang.
8. Gangguan pernafasan.
• Penanganan:
1. Amankan diri penolong dan tempat kejadian.
2. Tenangkan korban, baringkan atau buat posisi korban
senyaman mungkin.
3. Posisikan jantung korban agar lebih tinggi daripada
korban.
4. Bersihkan luka dan keringkan dengan handuk bersih.
5. Kompres kaki sekitar luka dan pasang pembalut
gulung / elastis dengan pola spiral. Lakukan
pembidaian untuk mengimobilisasi daerah luka.
YANG PERLU DIPERHATIKAN
1. Jangan gunakan torniket pada korban.
2. Jangan mencoba mengiris luka gigitan dan
mengisap bisa ular keluar.
3. Jangan minum alkohol atau minuman
berkafein.
4. Bila tidak berbahaya, ular yang menggigit
bisa dibawa untuk dilakukan identifikasi jenis
ularnya. Jangan berpedoman pada pola
gigitan ular.
Snake Bite Kit
Summary
Cara Masuk Efek yang
Racun Tindakan
Melalui Tubuh Ditimbulkan
Tertelan • Alkohol. Mual dan • Pantau kondisi korban.
• Tanaman dan muntah; diare; • Berikan korban minum.
hewan beracun. nyeri; liur • Cari bantuan medis.
• Makanan. berlebih; dll.

Terhirup • Racun industri. Kesulitan • Berikan korban udara segar.


• Gas / asap bernafas; kulit • Minta bantuan medis.
beracun. sianosis; nafas • Resusitasi jika diperlukan.
berbau.
Terserap • Tanaman Ruam; nyeri; • Buka baju korban.
beracun. gatal; • Bilas dengan air.
• Zat kimia kemerahan. • Minta bantuan tim medis.
Suntikkan / • Obat suntik Nyeri; ruam; • Singkirkan sengatan jika ada.
Gigitan • Gigitan / kemerahan; • Bersihkan area sekitar luka.
sengatan syok • Balut luka.
binatang. anafilaktik. • Minta bantuan tim medis.

Anda mungkin juga menyukai