Anda di halaman 1dari 13

MENGOPERASIKAN MS.

OFFICE EXCEL
NAMA KELOMPOK:
1. AKN AZIZATUL MAGHFIRAH
2. OKKY ARDIANSYAH
3. SISKA ANGGRAENI
MS. OFFICE EXCEL

Microsoft Excel (MS-Excel) merupakan program aplikasi spreadsheet (lembar kerja


elektronik) canggih yang paling populer dan paling banyak digunakan saat ini.

Microsoft Excel akan sangat membantu kita dalam hal menghitung,


memproyeksikan, menganalisa dan mampu mempresentasikan data dalam bentuk tabel
dengan berbagai jenis tabel yang disediakannya, mulai dari bentuk Bar, Grafik, Pie, Line
dan banyak lagi.

Contoh  permasalahan yang lebih kompleks adalah pembuatan laporan keuangan


(general ledger) yang memerlukan banyak perhitungan, laporan nilai siswa, manajemen
 data dengan  menampilkan grafik data pivot tabel atau penggunaan fungsi-fungsi
matematis ataupun logika pada sebuah laporan.
FUNGSI MS. OFFICE EXCEL

 Kalkulasi, dengan program ini kita bisa melakukan kalkulasi atau penghitungan dengan mudah,
baik penghitungan yang sederhana maupun dengan rumus – rumus yang sangat kompleks.
 Grafik, dengan program ini kita bisa mempresentasikan data kita dalam bentuk grafik yang
komunikatif.
 Otomatis, dengan Excel kita bisa menggunakan otomatisasi penghitungan data yang kita ketikkan.
Dengan perumusan yang benar, maka Excel akan langsung melakukan perubahan secara otomatis
terhadap data kita setiap kali mengalami perubahan.
 Aplikasi, Microsoft Excel dapat membantu kita merancang aplikasi siap pakai, yaitu dengan
fasilitas macro.
 Dan masih banyak fungsi yang lain.
MENU DAN ICON PADA MS. OFFICE EXCEL

 Title bar: Menampilkan judul program dan dokumen aktif atau nama file dari lembar kerja yang aktif.
 Office Button: Berisi barisan perintah untuk pengoperasian program yang standar, misalnya membuat
dokumen baru, membuka dokumen lama, menyimpan, mencetak dan mempublish dokumen.
 Akses Cepat Toolbar (Quick Access Toolbar): Merupakan sarana yang disediakan Microsoft Excel untuk
mempercepat akses berkomunikasi dengannya misalnya menyimpan, mencetak dan sebagainya.
 Toolbar: Merupakan deretan tool-tool (gambar-gambar) yang mewakili perintah dan berfungsi untuk
mempermudah dan mengefisienkan pengoperasian program.
 Help: Bila kita ingin bertanya sesuatu, maka ketik pertanyaan anda pada tempat tersebut. Ms.Excel akan
memberikan alternatif jawaban terhadap pertanyaan yang dimaksud.
 Cell : merupakan bagian terkecil dari worksheet yng dapat diisi dengan jumlah karakter (max.
255 karakter) isi cell dapat berupa value, formula atau text. Contoh : cell A3, cell D5.
 Lembar Kerja (Worksheet): Baris ini berisikan informasi halaman yang terdiri dari kumpulan
256 kolom dan 65536 baris, section, letak insertion point dan tombol pengendali.
 Workbook (buku kerja) : merupakan kumpulan dari 256 worksheet (berlabel sheet1 sampai sheet
256)
 Range : merupakan sekelompok cell yang akan mendapataksi sama sesuai perintah yang anda
jalankan. Pemberian alamat/ address dilakukan mulai dari cell sudut kiri atas sampai cell sudut
kanan bawah.Contoh : A4:D6 → range mulai dari cell A4 sampai cell D6.
 Row Heading (Nomor Baris) adalah penunjuk lokasi baris pada lembar kerja yang aktif. Row
Heading juga berfungsi sebagai salah satu bagian dari penunjuk sel.
 Column Heading (Nomor Kolom) adalah penunjuk lokasi kolom pada lembar kerja yang aktif.
Sama halnya dengan Row Heading, Column Heading juga berfungsi sebagai salah satu bagian
dari penunjuk sel. Kolom di simbol dengan abjad A – Z dan gabungannya.
 Cell Pointer (Cell Aktif penunjuk sel), adalah penunjuk sel yang aktif. Sel adalah perpotongan
antara kolom dengan baris. Sel diberi nama menurut posisi kolom dan baris. Contoh. Sel A1
berarti perpotongan antara kolom A dengan baris1.
 Formula Bar (Fungsi) adalah tempat kita untuk mengetikkan rumus-rumus yang akan kita
gunakan nantinya. Dalam Microsoft Excel pengetikkan rumus harus diawali dengan tanda ‘=’ .
Misalnya kita ingin menjumlahkan nilai yang terdapat pada sel A1 dengan B1, maka pada
formula bar dapat diketikkan =A1+B1.
 Ribbon: kumpulan perintah yang terdiri dari beberapa tab menu, yang mana setiap tab menu
mengelompokkan tombol perintah dalam grup tertentu.
 Page: lembar aktif.
 Scroll bar: sebagai penggulung ke atas dan kebawah.
CONTOH PENGOPERASIAN MS. EXCEL
PENGERTIAN RUMUS DAN FUNGSI

 Penggunaan rumus dan fungsi dalam excel mempunyai pengertian yang berbeda-beda.

 Rumus berupa instruksi matematika dalam suatu sel/range dalam lembar kerja dengan operator
aritmatik seperti: + , - , / ,*

 Sedangkan, Fungsi merupakan rumus siap pakai yang digunakan sebagai alat bantu dalam proses
perhitungan.

 Excel menyediakan ratusan fungsi siap pakai, diantaranya fungsi tanggal dan waktu, matematika
dan trigonometri, finansial, statistic, lookup dan referansi, database, teks, dll.
MACAM DAN PENGGUNAAN FUNGSI

 =SUM(…)
Fungsinya : Untuk melakukan penjumlahan
Bentuk umum : =SUM(range sel)
Contoh : Misalkan kita akan menjumlahkan dari sel E20 sampai sel G20
Penulisan : =SUM(E20:G20)
 =COUNT(…)
Fungsinya : Untuk melakukan counter
Bentuk umum : =COUNT(range sel)
Contoh : Misalkan kita akan menghitung jumlah siswa yang berada di sel C20 sampai sel C29
Penulisan : =COUNT(C20:C29)
 =MAX(…) Fungsinya : Untuk mencari nilai maksimum (terbesar)
Bentuk umum : =MAX(range sel)
Contoh : Misalkan kita ingin menetukan nilai terbesar dari sederetan
sel yang berada di sel E20 sampai sel E29
Penulisan : =MAX(E20:E29)

 =MIN(…)
Fungsinya : Untuk mencari nilai minimum (terkecil)
Bentuk umum : =MIN(range sel)
Contoh : Misalkan kita ingin menentukan nilai terkecil dari sederetan sel yang berada di sel E20 sampai sel E29
Penulisan : =MIN(E20:E29)

 =AVERAGE(…)
Fungsinya : Untuk mencari nilai rata-rata
Bentuk umum : =AVERAGE (range sel)
Contoh : Misalkan kita ingin mengetahui nilai rata-rata dari sel E20 sampai G20
Penulisan :=AVERAGE(E20:G20)
 =ABS(…)
Fungsinya : Untuk mengubah angka-angka yang ada dalam daftar argumennya menjadi bilangan mutlak
(absolut)
Bentuk umum : =ABS(range sel)
Contoh : Misalkan kita bermaksud mengetahui secara mutlak dari sel yang kita aktifkan, misal di sel I20
Penulisan : =ABS(I20)

 =SQRT(…)
Fungsinya : Untuk menghitung akar dari bilangan X. Bilangan X tidak boleh negatif
Bentuk umum : =SQRT(range sel)
Penulisan : = SQRT(25)

 =DATE(Year,Month,Date)
Fungsinya : Untuk menghitung jumlah hari
Contoh : =DATE(73,8,11) à 26887 hari
 =IF(…;…;…)
Fungsinya : Untuk mengecek apakah nilai yang kita gunakan sebagai kunci benar atau salah
(memenuhi syarat atau tidak)
Bentuk umum : =IF(logical_test ; Value_if_true ; Value_if_false)
Contoh : Misalkan kita akan membandingkan nilai di suatu sel yang berada di sel , tentang kriteria
siswa dinyatakan lulus atau gagal dengan ketentuan sbb. Jika nilai rata-rata siswa lebih besar sama
dengan 60, maka siswa dinyatakan LULUS, dan sebaliknya.
Penulisan : =IF(I20>=60:”LULUS”;”GAGAL”)
artinya jika kolom H20 lebih besar sama dengan 60, maka LULUS, jika kurang dari 60, maka GAGAL
Keterangan :
Jika kondisi di sel I20 terpenuhi, maka kerjakan Value_if_true, jika kondisi di sel H20 tidak terpenuhi,
maka kerjakan Value_if_false

Anda mungkin juga menyukai