Anda di halaman 1dari 17

Kelompok 4

Arya Dwika Pashera Putra (1206000026)


Muhamad Iqbal Assalam (1206000100)
Silmi Diesy Shofiani (1206000165)
Vidya Aulia Andhara (1206000187)
Wida Alifa (1206000191)
Isu-isu dalam
Psikologi
Perkembangan
01
Nature vs Nurture
Faktor hediter atau faktor lingkungan
yang lebih berperan penting dalam
proses perkembangan?
Definisi

Nature Nurture
Nature merupakan suatu faktor
Nurture merupakan suatu faktor
kepribadian tentang kekuatan
kepribadian tentang kekuatan
biologis yang mengatur
lingkungan yang mengatur
perkembangan manusia.
perkembangan manusia.
Mengapa ini menjadi isu dalam
perkembangan?
Dulu para ahli mempunyai perbedaan dalam menentukan faktor mana yang lebih
berpengaruh dalam perkembangan. Para ahli biologi berpendapat bahwa perkembangan
terjadi karena adanya kematangan dan mereka percaya faktor genetik sangat berpengaruh,
karena faktor tersebut mengarah kepada perkembangan dan pertumbuhan secara alami
yang kita sebut kematangan. Kematangan ini menghasilkan kesamaan dalam pertumbuhan
dan perkembangan, contohnya anak tumbuh lebih cepat pada saat bayi dan kecepatannya
akan berkurang saat anak-anak.
Para ahli lainnya menekankan pada faktor lingkungan, karena kejadian dilingkungan
dapat membentuk perkembangan anak. Oleh karena itu di tekankan pengalaman
perkembangan anak, mulai dari nutrisi, kesehatan, dan kecelakaan yang mungkin dialami
hinggal lingkungan sosial seperti teman, keluarga, sekolah,dan lain-lain.
Bagaimana pandangan kelompok mengenai
issue ini ?

Menurut pandangan kami, mengenai issue nature dan nurture memiliki posisi yang
saling mempengaruhi suatu perkembangan dimana faktor biologis atau nature
memiliki peran dalam banyak aspek dan nurture memainkan peran diperkembangan
moral. Jadi dapat dikatakan bahwa interaksi antara nature dan nurture menentukan
bagaimana hasilnya pada anak. Karena dengan gen saja atau bawaan itu menjadi
fondasi terhadap perkembangan anak namun waktu dan tempat menentukan bentuk
kedepannya terhadap perkembangan tersebut.
Kesimpulan

Para ahli menilai bahwa kedua faktor itu mempengaruhi


perkembangan manusia. Interaksi antara kedua faktor tersebut
dapat terlihat dari banyak hal. Contohnya, hormon-hormon
tertentu dan pengalaman individu bisa membentuk perilaku
agresif. Jadi kesimpulannya meskipun anak mempunyai
kecerdasan dari faktor herediter yang bagus, namun stimulasi
orang tua, pengaruh teman, dan faktor-faktor yang lain akan
mempengaruhi kecerdasan tersebut.
02
Stability and
Change
Sebagai individu mengembangkan, apakah
karakteristik mereka tetap stabil sepanjang
waktu atau mereka berubah? Sebagai
contoh, jika seorang individu sangat
cerewet dan keluar sebagai seorang anak,
sifat ini akan tetap konstan menjadi dewasa.
Definisi

Stability Change
Kondisi masa lalu menetap di
Kondisi saat ini berbeda dengan
sepanjang rentang hidup manusia
kondisi masa lalu. Manusia
hanya mengalami perubahan yang
mengalami perubahan yang
tidak banyak (sedikit).
bermakna
Perdebatan lebih ditekankan
pada seberapa banyak
perubahan yang terjadi dan
kapan, bukan pada muncul
atau tidaknya perubahan.
Mengapa ini menjadi isu dalam
perkembangan?
Isu ini merujuk pada sejauh mana kita menerjemahkan sesuatu berdasarkan pengalaman
awal (stabilitas) atau apakah kita berkembang menjadi seseorang yang berbeda dari pada
sebelumnya. Contoh : seperti seorang anak yang pendiam , jika dia selama hidupnya masih
menjadi seorang yang pendiam maka di katakan si anak itu stabilitas yang di sebabkan
oleh pengalaman awal dalam kehidupan, tapi jika anak itu di masa remaja atau dewasa nya
sudah tidak pendiam lagi, maka anak itu dapat berubah, biasanya di pengaruhi oleh
pengalaman di masa yang akan datang.

Prinsip :
• Stability : manusia hanya mengalami perubahan yang tidak banyak (sedikit)
• Change ; manusia mengalami perubahan yang bermakna.
Bagaimana pandangan kelompok mengenai
issue ini ?

Menurut pandangan kami mengenai isu ini, dalam proses perkembangan lebih di
pengaruhi dan ditentukan oleh isu change dimana manusia mengalami perubahan yang
bermakna karena contoh dalam kasus seorang anak bisa di bentuk seiring dengan
perkembangannya
Kesimpulan

Stabilitas menyiratkan ciri-ciri kepribadian yang ada


selama masa bayi bertahan sepanjang umur.
Sebaliknya, ahli teori perubahan berpendapat bahwa
kepribadian dimodifikasi oleh interaksi dengan
keluarga, pengalaman di sekolah, dan akulturasi.
03
Continuity vs discontuiniy
Apakah perkembangan seseorang
hingga saat ini melibatkan perubahan
kumulatif dan bertahap (kontinuitas)
atau tingkat yang berbeda
(diskontinuitas) ?
Definisi

Continuity Discontinuity
Perkembangan terjadi secara Perkembangan itu terjadi dengan
perlahan dan stabil melalui tahapan yang berbeda beda dan
penambahan atau peningkatan masa transisinya relatif tajam dari
bertahap dan kumulatif pada suatu satu tahap ke tahap berikutnya.
langkah yang relatif sama.
Mengapa ini menjadi isu dalam
perkembangan?
Para ahli perkembangan yang menekankan pada perkembangan sebagai proses yg
bertahap dan berkelanjutan (kontinuitas) seperti benih yg tumbuh menjadi pohon oak. Saat
benih tumbuh menjadi pohon oak raksasa, oak tersebut tumbuh membesar secara
perkesinambungan. Begitu pula kata pertama yg diucapkan oleh anak merupakan hasil
latihan berminggu minggu dan perbulan bulan. Selain itu pubertas, yang merupakan
proses bertahap yang terjadi selama beberapa tahun
Para ahli yang menekankan perkembangan sebagai rangkaian tahap yang berbeda
diibaratkan seperti perubahan ulat menjadi kupu kupu. Saat ulat berubah menjadi kupu
kupu, ulat tersebut bukan lagi ulat ia adalah organisme yang berbeda artinya pertumbuhan
tidak berkesinambungan. Begitu juga pada seorang anak pada titik tertentu tidak mampu
berfikir abstrak tentang bagaiman dunia itu kemudian menjadi mampu mengetahuinya. Ini
merupakan perubahan yang kualitatif dan tidak berkesinambungan
Bagaimana pandangan kelompok mengenai
issue ini ?
Menurut pandangan kami mengenai isu ini, dalam setiap proses perkembangan seorang
individu tidak ada yg dapat memastikan secara pasti apakah perubahan dalam
perkembangan itu terjadi secara bertahap (kontinuitas ) saja atau sebagai tahapan yang
berbeda saja , sehingga proses perkembangan ini dapat dijelaskan dengan lebih akurat
serta lebih valid apabila dijelaskan dengan saling melengkapi antara kedua isu ini, karna
masih terdapat kemungkinan bahwa di dalam proses perkembangan seorang individu
tersebut terjadi perubahan yang berkesinambungan (continuity) dan perubahan yang tidak
berkesinambungan (discontinuity) secara bergantian.
Kesimpulan

Berdasarkan penjabaran dari kedua isu tersebut dapat


disimpulkan bahwa proses perkembangan dapat
dijelaskan secara lebih akurat dengan satu isu dengan
competing isu lainnya (saling melengkapi karena
continuity dan discontinuity bisa terjadi secara
bergantian.)

Anda mungkin juga menyukai