Anda di halaman 1dari 9

“Persentasi Ilmiah”

Peran Musik terhadap Kecintaan


Berbahasa Indonesia

Di susun oleh :
Akbar Raihan
NIM.41219010001
LATAR BELAKANG
Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) terkenal dengan kemajemukannya dan merupakan negara
dengan keanekaragaman etnis budaya dan agama. Penduduk Indonesia terdiri dari berbagai macam suku
bangsa dengan keunikan identitas budayanya sendiri salah satu contohnya ialah dengan music ,dari 34
propinsi dindonesia yang memiliki ragam Bahasa ,tehitung terdapat 103 lagu daerah dari sabang sampai
marauke, hal ini membuktikan betapa kaya dan atusiasme terhadap music diindonesia.
Sadar akan pengaruh musik yang kuat sudah seharusnya kita sebagai generasi muda. Saatnya
menghasilkan sebuah karya yang bersumber dari budaya kita sendiri agar dapat memperkenalkan budaya
kita terhadap bangsa luar. Agar menjadi suatu kebanggaan yang tak ternilai jika budaya kita bahkan bahasa
kita sendiri cukup populer diluar sana.
Disini saya sebagai penulis merasa tertarik untuk memaparkan suatu pembahasan yang berjudul “Peran
Musik terhadap Kecintaan Berbahasa Indonesia” yang didalamnya mencakup tentang daya tarik
musik,selera musik anak muda saat ini serta hal –hal lain yang dapat menjadikan musik senjata ampuh
untuk memperkenalkan bahasa kita terhadap bangsa diluar sana.
Rumusan masalah
Berdasarkan latar belakang diatas, maka penulis mengambil
beberapa perumusan masalah. Diantaranya adalah :
1. mendorong kreatifitas generasi muda dalam berkarya
terutama di bidang music.
2. menyadarkan kecintaan terhadap budaya sendiri.

Tujuan masalah
1. agar musik indonesia dapat berkembang terutama di negara
sendiri karena faktanya musik luar untuk saat ini sangat
berpengaruh di kalangan usia remaja hingga dewasa
2. dalam beberapa kasus banyak band indonesia yang terkendala
dalam memperkenalkan karya mereka kepada dunia luar
terutama band indiependent kendalanya sangat beragam mulai
dari biaya transportasi, pengurusan visa, biaya akomodasi dll
Pembahasan
Musik adalah suara yang disusun sedemikian rupa sehingga mengandung irama, lagu dan
keharmonisan terutama dari suara yang dapat dihasilkan dari alat alat yang menghasilkan irama.
Walaupun musik adalah jenis fenemona intuisi, untuk mencipta, memperbaiki dan
mempersembahkannya adalah suatu bentuk seni. Mendegar musik adalah sejenis hiburan. Musik
adalah sebuah fenemona yang sangat unik yang bisa dihasilkan oleh beberapa alat musik

Selera musik generasi saat ini


Indonesia dapat dikatakan sebagai negara yang dengan mudahnya menerima segalanya tanpa
menilai itu baik atau buruk. Banyak dari mereka beranggapan bahwa jika mereka mengikuti
apapun yang berbau kebarat baratan, maka mereka dapat dikatakan sebagai anak gaul. Padahal
apa yang mereka pikirakan salah, karena dengan mengikuti gaya hidup atau kebiasaan orang
orang barat, maka sedikit demi sedikit kebudayaan yang tertanam dari leluhur akan pudar, Tidak
dapat dipungkiri pada zaman sekarang ini masyarakat indonesia khususnya pada kalangan remaja
sangat menggemari musik musik yang berasal dari luar. Tidak sedikit dari remaja indonesia buta
akan musik dalam negeri akan tetapi melek akan musik luar. Disinilah perhatian dan peranan
orang tua yang dapat memonitoring secara langsung perkembangan anak mereka untuk
membangun kebudayaan yang baik dalam membentuk kepribadian yang memiliki kebudayaan
yang kuat
Dukungan para musisi Indonesia juga sangat diperlukan untuk
meningkatkan minat para remaja terhadap music Indonesia ,kreativitas
dalam sebuah lagu yang dibentuk sedemikian rupa yang menggambarkan
sebuah kekayaan budaya dan sebuah semangat patriotisme
diindonesia ,sebagai contoh contoh lagu Indonesia yang fenomenal
dimana lirik liriknya dapat meningkatkan semangat patriotisme terhadap
NKRI yaitu(Cokelat,
• Bendera : 2003)
• Rumah Kita (God Bless, 1988)
• Negeriku (Chrisye, 1997)
• Kebyar-kebyar (Lemon Tree's Anno '69, 1979)
• Proklamator (Jangar, 2019)

Ke 4 lagu ini yang menurut saya memiliki sebuah sinergi yang sangat
terasa Ketika menyayikannya ,lagu lagu seperti ini yang seharusya selalu
ada ditiap tahunnya seiring mengikuti perkembang zaman agar lagu karya
anak bangsa tidak kalah bersaing dengan music barat
Pengaruh musik dalam pengetahuan berbahasa
Banyak orang mengenal kosa kata baru melalui musik, rasa penasaran itu akan berlanjut ke tahap pencarian arti
dari kata tersebut, karena rasa penasaran dalam diri seseorang serta keingintahuan si pendengar untuk
mengetahui makna dari lagu tersebut. Jadi musik bisa jadi perantara seseorang untuk mengenali kosa kata baru
yang belum didengar oleh mereka
Selain pengetahuan kosa kata, saat anda menyanyikan sebuah lagu tanpa sadar akan meningkatkan pengucapan,
anda akan dengar bahwa ketika anda menyanyi anda akan menyesuaikan logat /pengucapan anda alasanya
karena irama lagu membuat anda lebih mudah untuk mengucapkan kata kata dalam bahasa asing. Ini cara baik
untuk meningkatkan pengucapan anda dalam bahasa asing
Semua orang akan menikmati belajar ketika materi pembelajaraan menarik dan menyenangkan. Oleh karena itu
orang orang menikmati belajar menggunakan musik karena dapat menghibur, memotivasi, dan juga
menstimulasi orang orang untuk belajar
Lagu yang sangat memiliki filosofi dan makna yang sangat dalam ,menurut saya ialah lagu kebyar kebyar yang diciptakan
oleh Gombloh kebyar kebyar memiliki tafsirah sebagai berikut :
"Kebyar Kebyar" memang bukanlah lagu biasa, karena ketika mendengarnya bisa membakar semangat nasionalisme
kita, oleh karena itu lagu seperti ini juga sangat cocok untuk membangkitkan rasa cinta kita terhadap tanah air yaitu
Indonesia. Selain itu nadanya yang juga begitu menghentakan jiwa, lirik lagu "Kebyar Kebyar" juga begitu puitis dengan
tema nasionalis, dan hal tersebut bisa kita lihat dari penggalan lirik lagu tersebut yang berbunyi
"Indonesia merah darahku putih tulangku, Bersatu dalam semangatmu, Indonesia debar jantungku getar nadiku, berbaur
dalam angan-anganmu, Kebyar-kebyar, pelangi jingga".
Sepenggal lirik lagu Kebyar Kebyar tadi juga menggambarkan warna merah putih sebagai warna penyemangat dan
pemersatu bangsa Indonesia. Bangsa Indonesia sangat mengagungkan merah putih dengan menjadikan warna itu sebagai
bendera kebangsaan. Merah Putih pada bendera Indonesia menyimbolkan berani dan suci. Bendera Indonesia juga disebut
sebagai Sang Saka Merah Putih.
Kesimpulan
Dengan demikian dapat ditarik kesimpulan bahwa pengaruh musik terhadap kecintaan
dalam berbahasa cukup vital karena musik yang biasa kita dengarkan secara kontinyu
atau terus menerus dan berulang ulang menstimulasi otak kita untuk
mengaplikasikannya ke kehidupan nyata
Selain berpengaruh terhadapa bahasa musik juga dapat mempengaruhi gaya hidup kita
sehari hari, karena pada umumnya masyarakat sekita mencontoh idola mereka sebagai
suatu panutan mereka dalam menjalani kegiatan sehari hari
Budaya juga ikut terkena imbas dari kekuatan musik ini keseringan mereka
mendengarkan budaya luar maka tanpa sadar mereka suka meniru apa yang telah
terekam di otak mereka
Saran
demi tercapainya persatuan dalam keberagaman yang ada di dunia perlu adanya
kesadaran untuk menanamkan rasa nasionalisme dalam diri sendiri, sebagai
generasi muda salah satu cara untuk mencapainya yaitu dengan cara mempelajari
bahasa dan budaya indonesia secara detail dan mendalam serta menanamkan rasa
kecintaan, kesenangan untuk mempelajari bahasa dan budaya indonesia, serta
menerapkannya secara baik dan benar, karena dengan menerapkan bahasa secara
tepat dan benar maka akan mempererat negara indonesia dari berbagai ragam
budaya yang ada di dunia ini, serta dapat mempersatukan antar sesama bangsa

Anda mungkin juga menyukai