Anda di halaman 1dari 19

TERSEDAK

NURHADI
RS. PETROKIMIA GRESIK
NUR HADI
 Surabaya, 8 Juli 1989
 Lamongan Jawa Timur
 IGD RSPG
 Mendaki Gunung
 mocossss.87@gmail.com
 085649900421
TUJUAN PEMBELAJARAN KHUSUS

 Setelah mempelajari materi ini peserta mampu :


 Menjelaskan pengertian Tersedak.
 Menjelaskan Tanda-tanda tersedak.
 Mempraktekkan penanganan pada korban yg
mengalami tersedak
POKOK BAHASAN/SUB POKOK BAHASAN

 Pengertian tersedak.
 Tanda-tanda Tersedak.
 Penanganan Tersedak.
PENGERTIAN

 Tersedak dapat terjadi akibat tersumbatnya saluran


kerongkongan akibat benda luar seperti makanan
 Pada kondisi tersedak ringan, saluran udara hanya
tersumbat sebagian sehingga masih memungkinkan korban
untuk bernafas. 
 Yang paling berbahaya adalah kasus tersedak berat
diamana saluran pernafasan sepenuhnya tersumbat dan
dapat mengakibatkan korban kehilangan nyawa akibat
kehabisan nafas.
TANDA DAN GEJALA
 Memegang leher secara spontan sebagai pertanda ada
sumbatan di kerongkongannya.
 Tidak dapat berbicara
 Ada tanda kesulitan bernafas atau tarikan nafasnya
terlihat berat dan berbunyi
 Tidak dapat batuk secara sengaja
 Kulit muka, bibir dan kuku berubah menjadi biru dan
pucat
 Gejala paling parah berupa pingsan
PERTOLONGAN PERTAMA
 BackBlow
 Berdirilah di belakang korban dan bungkukkan badan ke
depan.
 Dengan pangkal telapak tangan pukul punggung korban
5 kali secara kuat.
Abdominal Thrusts/ Manuver Heimlich

 Berdirilah di belakang korban dan pegangi korban dengan kedua tangan pada
bagian sekitar pinggang.
 Bungkukkan badan korban ke depan.
 Kepalkan tangan sedikit di atas pusar dan pegang dengan tangan yang lain.
 Tekan perut korban dan gerakkan tangan ke arah atas.
 Ulangi 5 kali.
 Ulangi kombinasi BackBlow dan Abdominal Thrust sampai benda asing keluar.
Pertolongan pertama saat bayi tersedak

 Bayi (usia di bawah 1 tahun)


 Posisikan bayi tengkurap di lengan yang ditopang dengan paha. Pastikan posisi
kepala bayi lebih rendah dibandingkan badannya.
 Topang kepala dan rahang bayi dengan jari tangan. Kemudian, tepuk lembut
punggungnya di antara tulang belikat sebanyak 5 kali, menggunakan tangan
yang lain. Tindakan ini disebut back blows.
 Jika cara tersebut belum berhasil, posisikan bayi telentang dengan kepala
menghadap ke atas. Temukan tulang dada dan tempatkan 2 jari di tengahnya.
 Setelah itu, berikan tekanan di bagian tengah tulang dada bayi sebanyak 5
kali. Tindakan ini disebut chest thrusts. Jika benda belum keluar juga, ulangi
lagi kombinasi tindakan tersebut.
Backblow
Chest Thrusts
Anak di atas 1 tahun

 Bila anak masih mampu untuk mengeluarkan sedikit suara dan bernapas.
 Minta ia untuk batuk dengan keras.
 Hal ini bermanfaat untuk mengeluarkan benda yang tersangkut.
 Cara lain yang dapat lakukan adalah dengan melakukan back blows dan chest
thrust.
 Pada anak yang berusia lebih dari 1 tahun, tindakan lain yang dapat dilakukan
adalah abdominal thrusts.
Untuk melakukan abdominal thrusts,
bisa mengikuti langkah berikut:
 Lingkarkan kedua lengan di antara pusar dan tulang rusuk perut.
 Setelah itu, kepalkan tangan yang melingkar di antara pusar dan tulang rusuk
anak.
 Hentakkan tangan ke arah atas sambil menarik tubuh anak ke belakang
sebanyak lima kali. Hindari melakukan hentakan yang terlalu keras untuk
menghindari cedera.
 Jika anak masih tersedak, bisa mengulangi back blows, chest thrusts,
dan abdominal thrusts, serta segera panggil bantuan untuk membawa anak ke
rumah sakit terdekat.
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai