Anda di halaman 1dari 14

PENINGKATAN LAYANAN KEPADA

MASYARAKAT SECARA VIRTUAL


MENUJU
POLDA KALTENG SMART

PALANGKA RAYA, JANUARI 2022


PENDAHULUAN
Provinsi Kalteng memiliki luas 153.564. Km² dengan jumlah penduduk sebanyak 2,65 juta jiwa tentunya akan
berdampak pada meningkatnya tuntutan pelayanan masyarakat kepada Polri khusnya Polda Kalteng beserta
14 Polres dan 98 Polsek. Menyikapi hal tersebut polda kalteng beserta jajaran dituntut untuk melakukan
langkah-langkah yang bersifat strategis untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dengan
menggunakan teknologi yang saat ini mengalami perkembangan secara cepat.

Pelayanan kepada masyarakat yang telah dilakukan oleh polda kalteng diantaranya penerimaan
laporan dan pengaduan dari masyarakat melalui layanan call center 110, pelayanan skck secara
online, pelayanan sim secara online, sampai saat ini masih dirasakan kurang oleh masyarakat
sehingga menuntut polda Kalteng dan Polres jajaran melakukan terobosan kreatif dengan
membuat layanan yang bersifat virtual.

Dampak positif Dengan dibuatnya layanan kepada masyarakat secara virtual dapat meningkatkan pelayanan
secara cepat,efektif dan efesien. Selain itu akan memudahkan para penanggung jawab / kasatker di dalam
kecepatan dan ketepan pengambilan keputusan, dikarenakan secara langsung (real time) dapat menyaksikan
situasi yang terjadi di masyarakat.
DASAR
a. Keputusan Kepala Devisi Teknologi Informasi dan Komunikasi Polri Nomor: Kep/100/X/2020 tanggal
20 Oktober 2020 tentang Rencana Kerja Devisi Teknologi Informasi dan Komunikasi Polri T.A. 2021;
b. Keputusan Kapolri Nomor: Kep/1868/XI/2021 tanggal 13 November 2021 tentang Komite Teknologi
Informasi dan Komunikasi Kepolisian Negara Republik Indonesia;
c. Keputusan Kapolda Kalteng Nomor: Kep/453/XII/2021 tanggal 21 Desember 2021 tentang Komite
Teknologi Informasi dan Komunikasi Kepolisian Daerah Kalimantan Tengah.

RUANG LINGKUP
Ruang lingkup penggunaan aplikasi virtual meliputi:
• Implementasi aplikasi virtual untuk mendukung operasional meliputi : Vicon Polri, Was giat
masyarakat, Pam mako, Olah TKP, Turjawali, Was Obvit, Apel situasi Kamtibmas, Penanganan
Karhutla, Pam Pilkada dan Pam Unras.

• Implementasi aplikasi virtual untuk pelayanan masyarakat meliputi : Layanan Polisi 110 virtual,
Layanan 110 virtual untuk disabilitas, Layanan virtual konsultasi pembuatan SIM, Layanan virtual
konsultasi rekrutmen anggota Polri, Layanan virtual pengawalan dan pengaturan Lalulintas, Layanan
virtual konsultasi pembuatan SKCK, Layanan virtual pengaduan masyarakat, Layanan virtual
konsultasi perkara Lalulintas dan Kriminal.
A.Maksud
Pelayanan masyarakat yang berbasis IT secara virtual
dilaksanakan sebagai sarana untuk mempermudah masyarakat
mendapatkan pelayanan yang dilaksanakan oleh Polda Kalteng
beserta jajaran.

B.Tujuan
Untuk meningkatkan Pelayanan masyarakat yang dilakukan oleh
polda kalteng beserta jajaran yang berbasis IT secara virtual,
sehingga dapat secara langsung (real time) permasalahan yang
terjadi di masyarakat sehingga mempermudah pimpinan untuk
mengambil suatu keputusan yang tepat.
1. IMPLEMENTASI APLIKASI VIRTUAL
(OPERASIONAL)
1. VICON POLRI 2. WAS GIAT MASY 3. PAM MAKO 4. OLAH TKP

5. TURJAWALI 6. WAS OPS 7. PAM OBVIT

COMMAND CENTER

8. APEL SITUASI 9. PENANGANAN 10. PAM PILKADA 11. PAM UNRAS


KAMTIBMAS KARHUTLA
1 Video Conference Polri Presisi
Video conference polri presisi dibuat dengan maksud untuk menjaga keamanan data dikarenakan
menggunakan server yang berada di DIV TIK Polri. Didalam aplikasi ini dibagi menjadi 2 bagian yaitu
1. Vicon Mabes Polri dengan Polda 2. Vicon Polda dengan Polres Jajaran. Untuk pelaksanaan Vicon
jumlah peserta/partisipan tidak dibatasi dan aplikasi ini digunakan khusus internal Polri serta
memiliki kelebihan dibandingkan aplikasi Vicon lainnya.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/vicon/

2 Was Giat Masyarakat (Virtual)


Aplikasi ini dibuat untuk memantau situasi Was Giat Masyarakat secara (Virtual) dan
untuk memastikan kesiapan petugas dalam melaksanakan Was Giat Masyarakat
diwilayah maupun lokasi yang menjadi tanggung jawabnya secara langsung (Real Time).
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/wgm/

3 Pengamanan Mako (Virtual)


Aplikasi ini dibuat untuk memantau situasi Kamtibmas dan situasi kesatuan secara langsung. Hal
ini dikarenakan untuk memastikan kesiapan petugas yang melaksanakan penjagaan di Mako dan
ini dapat diakses menggunakan Laptop, PC maupun Smart Phone.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/pam.mako/
4 Olah Tkp (virtual) Dengan dibuatnya aplikasi
olah Tkp (virtual) unuk memantau situasi di lapangan dalam melakukan olah Tkp secara langsung. Hal
ini dilakukan agar pimpinan dapat melihat secara langsung (real time) dan mematau kondisi dilapangan
serta dapat mengambil keputusan dengan cepat saat melaksanakan Olah TKP, hal ini juga bertujuan
untuk mengindari sesuatu yang tidak diinginkan seperti hilangnya barang bukti.

https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/tkp/

5 Turjawali (virtual)
Dengan dibuatnya aplikasi Turjawali (virtual) ini untuk memantau situasi dalam pengaturan,
penjagaan, pengawalan dan patroli serta penindakan terhadap pelanggaran lalu lintas dalam
rangka penegakan hukum. Mempermudah pimpinan untuk memantau situasi Kambtibmas
yang ada di Polda maupun Polres jajaran secara langsung (real time) serta Mempercepat
pimpinan dalam mengambil keputusan. Untuk mengaktifkan aplikasi ini menggunakan email
polri dan password yang sudah ditentukan. Aplikasi ini dapak diakses melalui Leptop, PC,
maupun Smart Phone yang terkoneksi kejaringan internet.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/pamwal/

6 Pengawasan Ops Polri (virtual)


Dibuatnya aplikasi pengawasan ops polri (virtual) ini untuk memantau situasi Kamtibmas yang ada
dilapangan secara langsung. Mempermudah pimpinan memantau situasi Kamtibmas dan anggota yang
melaksanakan ops polri secara langsung (real time). Mempercepat pimpinan dalam mengambil
keputusan apabila ada gangguan Kamtibmas. Untuk mengaktifkan aplikasi ini menggunakan emil polri
dan password yang sudah ditentukan.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/wasops.polri
7 Pam Obvit (virtual)
Dengan dibuatnya aplikasi Pam Obvit (virtual) bertujuan untuk memantau situasi dalam pelaksanaan
pengaman VIP serta pengamanan objek vital lainnya secara langsung. Hal ini dilakukan agar pimpinan
dapat memantau perkembangan situasi dilapangan secara (Real Time) serta dapat mengambil
keputusan dengan cepat pada saat pengaman. Untuk mengaktifkan aplikasi ini dengan menggunakan
email polri dan password yang sudah ditentukan.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/obvit

8 Apel Situasi Kamtibmas (virtual)


Dengan dibuatnya aplikasi Apel Situasi Kamtibmas (virtual) bertujuan untuk memantau
situasi dalam pelaksanaan pengaman serta pengamanan objek vital lainnya secara
langsung. hal ini dilakukan agar pimpinan dapat memantau perkembangan situasi
dilapangan secara (Real Time) serta dapat mengambil keputusan dengan cepat pada saat
pengaman.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/sitkam

9 Penanganan Karhutla (virtual)


Dengan dibuatnya aplikasi Penanganan Karhutla (virtual) bertujuan untuk memantau siuasi dalam
rangka penanganan kebakaran hutan dan lahan serta untuk memantau objek vital lainnya secara
langsung. hal ini dilakukan agar pimpinan dapat memantau perkembangan situasi dilapangan secara
(Real Time) serta dapat mengambil keputusan dengan cepat.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/karhutla
10 PAM Pilkada
Dengan dibuatnya aplikasi Pam Pilkada/Capres dan Cawapres (virtual) bertujuan untuk memantau
situasi dalam pelaksanaan pengaman TPS,KPU,BAWASLU serta pengamanan kotak suara secara
langsung. hal ini dilakukan agar pimpinan dapat memantau perkembangan situasi dilapangan secara
(Real Time) serta dapat mengambil keputusan dengan cepat pada saat pengaman. Untuk
mengaktifkan aplikasi ini dengan menggunakan email polri dan password yang sudah ditentukan.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/pilkada

11 PAM UNRAS
Dengan dibuatnya aplikasi Pam Unras (virtual) bertujuan untuk memantau situasi dalam pelaksanaan
pengaman unjuk rasa secara langsung. hal ini dilakukan agar pimpinan dapat memantau
perkembangan situasi dilapangan secara (Real Time) serta dapat mengambil keputusan dengan cepat
pada saat pengaman. Untuk mengaktifkan aplikasi ini dengan menggunakan email polri dan password
yang sudah ditentukan.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/unras
2. IMPLEMENTASI APLIKASI VIRTUAL
(PELAYANAN MASYARAKAT )

3. LAYANAN
1. LAYANAN 2. LAYANAN KONSULTASI
KONSULTASI REKRUTMEN ANGGOTA
POLISI 110 VIRTUAL PEMBUATAN SIM VIRTUAL
POLRI VIRTUAL

COMMAND CENTER

4. LAYANAN PENGAWALAN DAN 5. LAYANAN KONSULTASI 6. LAYANAN PENGADUAN 7. LAYANAN KONSULTASI


PENGATURAN LALULINTAS PEMBUATAN SKCK MASYARAKAT VIRTUAL PERKARA LALULINTAS
VIRTUAL VIRTUAL DAN KRIMINAL VIRTUAL
1 Pelayanan 110 (Virtual) dan Kaum Disabilitas
Dengan dibuatnya Aplikasi Call Center 110 (Virtual) bertujuan untuk meminimalisir penyalahgunaan
layanan 110 yang dilakukan oleh masyarakat, selain itu kita dapat mendatakan masyarakat yang
melapor serta berfungsi sebagai bukti petunjuk pada tahap investigasi oleh reserse dalam rangka
pengungkapan suatu kasus.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/vpsp/

2 Layanan Sim (virtual)


Aplikasi layanan skck (Virtual) bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam
pembuatan SIM secara langsung, selain itu kita dapat mendatakan masyarakat yang
membuat SIM serta berfungsi sebagai bukti petunjuk pada tahap investigasi oleh reserse
maupun gakkum satlantas dalam rangka pengungkapan suatu kasus.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/sim/

3 Konsultasi Rekrutmen (Virtual)


Aplikasi konsultasi rekrutmen (virtual) untuk mempermudah masyarakat dalam berkonsultasi terkait
rekrutmen polri secara langsung. Dengan menggunakan aplikasi ini masyarakat yang ingin mengetahui
tentang rekrutmen akan otomatis terhubung ke personel yang menangani rekrutmen secara (Real Time).
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/konsul.rekrutmen/
4 Layanan Pengawalan dan Pengaturan Lalulintas (virtual)
Dibuatnya aplikasi Pam Wal (virtual) ini untuk memantau siatuasi dilapangan pada saat
personel Polda maupun Polres jajaran dalam melaksanakan pam wal, aplikasi ini juga
bertujuan agar pimpiman dapat mementau situasi saat personel polri melaksanakan pam wal
secara (real time). Untuk mengaktifkan aplikasi tersebut menggunakan email dinas dan
password yang sudah ditentukan.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/pamwal/
5 Layanan SKCK (virtual)
Dengan dibuatnya Aplikasi layanan skck (Virtual) bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam
pembuatan skck secara langsung, selain itu kita dapat mendatakan masyarakat yang membuat skck
serta berfungsi sebagai bukti petunjuk pada tahap investigasi oleh reserse dalam rangka
pengungkapan suatu kasus.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/skck/

6 Layanan Dumas (Virtual)


Dengan dibuatnya Aplikasi Layanan Dumas (Virtual) bertujuan untuk mempermudah
dalam bentuk penerapan pengawasan masyarakat yang di sampaikan oleh masyarakat,
Instansi pemerintah atau pihak lain kepada Polri berupa keluhan/pegaduan,
saran/gagasan yang bersifat membangun. selain itu kita dapat mendatakan masyarakat
yang melapor serta berfungsi sebagai bukti petunjuk pada tahap investigasi oleh reserse
dalam rangka pengungkapan suatu kasus.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/dumas/

7 Konsultasi Perkara (Virtual)


Aplikasi Konsultasi Perkara (Virtual) ini untuk mempermudah masyarakat yang memerlukan bantuan
hukum secara langsung. Dengan adanya aplikasi ini masyarakat dapat berkonsultasi tentang perkara
maupun masalah yang dihadapi nya secara (Real Time). Untuk mengaktifkan aplikasi ini dapat
menggunakan email polri dan password yang sudah ditentukan . Aplikasi ini dapat diakses melalui
Leptop, PC, maupun Samrt Phone yang terhubung kejaringan internet.
https://commandcenter.kalteng.polri.go.id/dumas/
PENUTUP
Kesimpulan
Dalam rangka meningkatkan pelayanan kepada masyarakat oleh Polda Kalteng di perlukan inovasi dengan
membuat sarana dan prasarana yang berbasis teknologi, hal ini dilakukan untuk meningkatkan kepercayaan
masyarakat terhadap kinerja Polri. Beberapa inovasi yang diciptakan oleh Polda Kalteng meliputi 2 (dua) bagian
yaitu Implementasi aplikasi virtual untuk mendukung operasional dan implementasi aplikasi virtual untuk
pelayanan masyarakat. Adapun Implementasi aplikasi virtual untuk mendukung operasional meliputi : Vicon Polri,
Was giat masyarakat, Pam mako, Olah TKP, Turjawali, Was Obvit, Apel situasi Kamtibmas, Penanganan Karhutla,
Pam Pilkada, Pam Unras, dan E-ABSEN. Sedangkan implementasi aplikasi virtual untuk pelayanan masyarakat
meliputi : Layanan Polisi 110 virtual, Layanan 110 virtual untuk disabilitas, Layanan virtual konsultasi pembuatan
SIM, Layanan virtual konsultasi rekrutmen anggota Polri, Layanan virtual pengawalan dan pengaturan Lalulintas,
Layanan virtual konsultasi pembuatan SKCK, Layanan virtual pengaduan masyarakat, Layanan virtual konsultasi
perkara Lalulintas dan Kriminal.
Saran
1. Aplikasi yang telah dibuat dapat digunakan oleh Polri dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,
sehingga mampu menambah keyakinan masyarakat terhadap kinerja Polri.
2. Dengan telah dibuatnya aplikasi tersebut akan menjamin keamanan data dikarenakan menggunakan hosting
dan domain yang dimiliki oleh polri melalui tahapan assement oleh Komite TIK Polri.
3. Aplikasi ini dengan mudah dapat diakses oleh seluruh masyarakat maupun personil Polri dengan menggunakan
perangkat seperti PC, Laptop maupun Smart Phone.

Anda mungkin juga menyukai