Anda di halaman 1dari 8

TEKS RESENSI

Oleh :
Erniyanti : 311421031
Nur Hidayanti A. Ibrahim : 311421134
PENGERTIAN RESENSI
Istilah resensi berasal dari bahasa Belanda, Resentie yang berarti kupasan atau pembahasan. Resensi adalah ulasan atau
penilaian sebuah hasil karya dengan menyajikan kualitas yang terkai dengan keunggulan maupun kekurangannya.
Menilai berarti mengulas, mempertimbangkan, mengkritik dan menunjukkan kelebihan-kelebihan serta kekurangan-
kekurangan buku dengan penuh tanggung jawab. Artinya, penilaian yang disampaikannya harus disertai landasan dan
alasan yang dapat dipertanggung jawabkan. Pada kamus Sinonim Bahasa Indonesia disebutkan bahwa resensi adalah
pertimbangan, pembicaraan, atau ulasan buku.
Dalam menulis resensi harus bertolak dari tujuan resensi itu sendiri yaitu untuk membantu para pembaca perlu tidaknya
membaca sebuah buku tertentu. Pertimbangan buku diberikan menyesuaikan pertimbangan tersebut dengan selera
pembaca. Resensi tidak hanya diberikan terhadap buku atau karangan tetapi diberikan juga kepada Karya-karya lainnya
seperti resensi film, drama dan sebagainya.
TUJUAN RESENSI
Tujuan penulisan resensi antara lain:
a. Memberikan informasi atau pemahaman yang menyeluruh tentang apa yang tampak dan terungkap dalam sebuah
buku.
b. Memberikan pertimbangan apakah sebuah buku pantas mendapat sambutan dari masyarakat atau tidak.
c. Menjawab pertanyaan yang mungkin timbul jika seseorang melihat buku yang baru terbit.
SYARAT PENYUSUNAN
RESENSI
Ada beberapa syarat dalam menyusun resensi antara lain:
a. Ada data buku, meliputi nama pengarang, penerbit, tahun terbit dan tebal buku.
B. Pendahuluannya berisi perbandingan dengan karya sebelumnya, biografi pengarang, atau hal yang berhubungan
dengan tema atau isi.
C. Ada ulasan singkat terhadap buku tersebut.
d. Harus bermanfaat dan kepada siapa manfaat itu ditujukan.
UNSUR-UNSUR DALAM
RESENSI
Unsur-unsur dalam resensi meliputi
1. Judul
2. Data buku
3. Pembukaan ( lead )
4. Tubuh atau isi pertanyaan resensi
5. Penutup resensi
KOMPONEN RESENSI NOVEL
Komponen yang dapat dibahas dalam menyusun resensi novel adalah sebagai berikut.
1. Tema
2. Alur cerita
3. Penokohan
4. Sudut pandang
5. Latar cerita
6. Nilai-nilai
7. Bahasa dan gaya cerita
JENIS RESENSI
Ada tiga jenis resensi berdasarkan isinya. Namun, jenis resensi ini tidak baku dan bisa diterapkan secara bersamaan dalam suatu resensi.
Berikut jenis-jenis resensi yang perlu kamu ketahui:

1. Resensi Informatif adalah resensi yang isinya hanya informasi tentang hal penting dari keseluruhan isi buku secara umum.

2. Resensi Deskriptif adalah resensi yang membahas secara detail setiap bagian atau babnya.
3. Resensi Kritis, yaitu resensi yang berbentuk ulasan detail dengan metodologi ilmu pengetahuan tertentu. Isi dari resensi biasanya kritis
dan objektif dalam menilai isi buku.
STRUKTUR RESENSI
Selain mengenali pengertian resensi dan unsur-unsurnya, kamu juga perlu mengenali strukturnya, yaitu:
1. Identitas
Mencakup judul, pengarang, penerbit, tahun terbit, tebal halaman, serta ukuran buku.
2. Orientasi
Bagian ini umumnya terletak di paragraf pertama. Isinya berupa penjelasan tentang kelebihan buku, seperti penghargaan yang pernah
didapatkan oleh buku yang diresensi.
3. Sinopsis
Sebuah ringkasan yang menggambarkan pemahaman penulis terhadap isi karya.
4. Analisis
Paparan tentang keberadaan unsur-unsur cerita, seperti tema, penokohan, serta alur.
5. Evaluasi
Sebuah paparan mengenai kelebihan dan kekurangan suatu karya.

Anda mungkin juga menyukai