Anda di halaman 1dari 12

BIOGRAFI & AUTOBIOGRAFI

BAHASA INDONESIA

Rina Kemala,M.Pd
BIOGRAFI
Pengertian
01 Biografi berasal dari bahasa Yunani, bios

Biografi yang memiliki arti hidup dan graphien


yang berarti tulis.

02
Biografi merupakan sebuah tulisan yang
membahas tentang kehidupan seseorang.
Secara sederhana, biografi dapat di
artikan sebagai sebuah kisah riwayat
hidup seseorang

03
Biografi singkat hanya menjelaskan
tentang fakta-fakta dari kehidupan
seseorang serta peran pentingnya.
Biografi panjang meliputi informasi-
informasi yang bersifat penting namun
dikisahkan dengan lebih mendetail serta
dituliskan dengan gaya cerita yang baik
Pengertian Auto berarti sendiri, sementara bio dari
01 bios yang berarti hidup dan graphien
Autobiografi artinya tulisan.
Autobiografi atau disebut juga otobiografi

02 secara harfiah berasal dari bahasa


yunani, (dari bahasa Yunani “αὐτός-autos
“sendiri + “βίος-bios” hidup + “γράφειν-
graphein” menulis) adalah biografi yang
ditulis oleh subjeknya (atau, dalam
penggunaan modern dapat disebutkan
sebagai "sebagaimana diceritakan" atau
"dengan")
Sehingga autobiografi diartikan sebagai

03 tulisan tentang kisah kehidupan yang ditulis


oleh subjeknya langsung (ditulis sendiri oleh
yang memiliki kisah)
Perbedaan Biografi dan Autobiografi
Biografi ditulis oleh orang lain yang menceritakan kehidupan
seseorang mulai dari lahir sampai usia dimana seseorang
tersebut hidup dan yang terpenting ialah perjalanan prestasi
seseorang, yakni pencapaian-pencapaian yang telah diraih
serta perannya bagi orang lain

Autobiografi ditulis oleh subjek yang bersangkutan yang


menceritakan kisah perjalanan hidupnya serta prestasi yang
telah diraihnya. Riwayat hidup merupakan salah satu contoh
otobiografi, karena ditulis sendiri oleh yang bersangkutan

Sudut pandang yang digunakan dalam penulisan biografi


menggunakan sudut pandang orang ketiga, artinya tidak
melibatkan penulis dalam penulisan biografi. Sementara itu,
autobiografi menggunakan sudut pandang orang pertama
(aku)
• Menurut Fungsinya:
Biografi :
• untuk memberikan gambaran tentang kehidupan dan riwayat
seseorang
• untuk memberikan gambaran bagi pembaca tentang tema dan
bobot karya seseorang yang akan dibeli
• menganalisa dan menerangkan kejadian-kejadian hidup seseorang
• untuk mengetahui kelebihan seorang penulis dan latar belakangnya

Autobiografi :
• untuk mengetahui kehidup, riwayat, prestasi, dll dari orang tersebut
• Menurut Tujuannya :
Biografi :
• Agar pembaca dan penulis dapat mengetahui perjalanan hidup
tokoh yang dibaca
• Agar dapat mengambil pelajaran dari kehidupan tokoh tersebut
• Agar pembaca dan penulis dapat mencontoh tokoh tersebut

Autobiografi :
• Agar orang lain dapat membaca riwayat hidupnya
• Agar orang lain dapat mengetahui seluk beluk kehidupannya
• Menurut Unsur-unsurnya :
Biografi :
• Ditulis berdasarkan sudut pandang orang ketiga
• Riwayat hidup ditulis dari data-data yang ada
• Data-data pribadi tentang tokoh bisa saja
meragukan

Autobiografi :
• Ditulis berdasarkan sudut pandang yang melakukan
• Riwayat hidup ditulis berdasarkan apa yang
dirasakan/dilakukan
• Data-data pribadi terpercaya
Contoh Biografi yang Ditulis dalam
Bentuk Buku:
• Buku Biografi Anies Rasyid Baswedan,
ditulis oleh Muhammad Husnil
• Buku Biografi Abu Bakar ash-Shiddiq,
ditulis oleh Dr. Muhammad Husain Haikal
• Buku Biografi Soekarno Putra Fajar, ditulis
oleh Solichin Salim
Contoh Autobiografi yang Ditulis dalam
Bentuk Buku:
• Buku chairul tanjung, “si anak singkong”
• Buku Susilo Bambang Yudhoyono, “selalu
ada pilihan”
• Buku Ahmad Syafii Maarif “Titik – titik
kisar, dalan perjalananku”
Mohamad Amin, S.Pd., M.Si., Ph.D
Contoh Biografi

Lahir Pada tanggal 19 Januari 1967 di Nganjuk, Jawa Timur. beliau menyelesaikan program Sarjana dalam bidang
Pendidikan Biologi di Universitas Negeri Malang pada tahun 1991 dan program Magister dalam bidang reproduksi
dan perkembangan hewan di Jurusan Biologi Institut Teknologi Bandung pada tahun 1997. Gelar Doktor (Ph.D.)
diperoleh dari Institut of Animal Breeding and Husbandry , Faculty of Agriculture, Martin Luther University Halle-
Wittenberg, Germany dan bidang genetika dan biologi molekuler pada tahun 2003.
Sejak athun 1993 hingga sekarang, beliau asalah dosen Jurusan Biologi Fakultas MIPA Universitas Negeri Malang.
Selama pengabdian di UM, beliau ditunjuk menjadi :
1. Anggota tim penyusun proposal TPSDP (Technological and Propesional Skill Development Project Batch III)
Jurusan Biologi UM pada Tahun 2003;
2. Anggota tim penyusun Evaluasi Diri Jurusan Biologi UM pada tahun 2003;
3. Anggota tim pengembang Lembaga Penelitian UM dan Pusat Penelitian Lingkungan Hidup pada tahun 2003
hingga sekarang;
4. Anggota Task Team C (Information and Dissemination) JICA IMSTEP di FMIPApada tahun 2003 hingg
sekarang;
5. Anggota tim pelaksana Proyek Hibah Kompetisi A2 untuk Jurusan Biologi UM pada tahun 2003 hinga
sekarang;
6. Ketua Program Studi Pendidikan Biologi S2/S3 PPS UM pada tahun 2008 hingga sekarang.
Selain itu, beliau pernah menjadi pemateri workshop tentan pembelajaran MIPA dan bioteknologi.
Beberapa buku penunjang perkuliahan yang telah ditulisnya adalahTingkah Laku Hewan pada tahun
2001, Biokimia (Asam Amino , Protein dan Enzim) pada tahun 2003, dan Pengantar Evolusi Molekuler pada
tahun 2003.
Beliau pernah meraih penghargaan sebagai peserta terbaik I pada Pelatihan Audit Lingkungan Angkatan
ke-10 PSLH UGM pada tahun 2006.
Contoh Autobiografi

Nama saya Intan Rinanti biasa di panggil dengan sebutan intan. Saya berjenis kelamin perempuan dan lahir pada tanggal 9 maret
1999. Bapak saya Ipan Ilhammudin, hanya seorang tukang service. Sedangkan Ibu saya Riyanti, seorang ibu rumah tangga yang baik.
Saya anak pertama dari tiga bersaudara. Mereka perempuan, yang pertama namanya Mutiara, dia sekolah kelas 6 dan yang bontot dia
masih PAUD. Kalo lagi kumpul kita pasti berisik banget dan sering berantem. Tetapi meskipun kami sering berantem banyak hal yang
menyenangkan.
Saya mulai masuk  SD umur 5 tahun setengah. Saya di masukan di SDN BUBULAK 4 yang lumayan jauh dari rumah. Yang saya
ingat , waktu saya masih SD, saya adalah seorang anak yang sangat cengeng. Satu hal yang tak mungkin saya lupakan yaitu teman saya
yang sudah meninggal yang bernama BUYUNG, dia adalah sahabat terbaikku saat  SD. Saat kenaikan kelas 4 saya di pindahkan sekolah
ke kampung ibu saya di Yogyakarta, karna masalah biaya. Di sana saya di masukan di Madrasah Ibtidaiyah, yang tak bisa saya lupakan
adalah murid di MI saya hanya 6 orang saja, dan guru yang sangat baik.  di sana saya sekolah hanya 2 tahun, kenaikan kelas 6 saya pindah
lagi sekolah di sekolah sebelumnya.
Setelah lulus dari SDN BUBULAK 4, saya melanjutkan ke MTsN benda. Saya tau sekolah ini karna di ajak masuk sama kepala
sekolahnya (kebetulan kepala sekolahnya saudara). Tadinya gak mau masuk MTsN tapi karna NEM saya rendah terpaksa saya mau. Tapi
saat saya jalani di sekolah ini saya suka sekolah ini. Saat MOS gak ada kesan sama sekali. Kelas 7, saya masuk di kelas 74 wali kelasnya
Pak TB ENCEP SUMANTRI. Kebetulan kelas ini kelas terbaik dari semua kelas. di kelas ini hanya satu yang gak bisa di lupakan yaitu
saat aku mainan pesawat mainan saat guru b.inggris(MR. ADI) ada di kelas, dan aku langsung di suruh maju kedepan ditanya-tanya
sampe mau nangis(haha). Di kelas 8, aq dapet kelas paling buruk yaitu kelas 85. Kelas yang paling gak di sukai banyak guru, wali kelas
ku Pak Matnaji dia wali kelas yang sabar. Kenangan yang sangat menyedihkan di kelas ini saat sahabat ku telah tiada, NIKITA
UMASYAH NATUR. Dia meninggal karena kecelakaan.
Sekarang aku kelas 9, aku mendapatkan kelas yang lumayan asik yaitu 92. Dan wali kelasnya super baik yaitu Pak Muhtar dia
wali kelas yang the best(hehehe). Banyak kenangan di kelas ini jadi susah nyebutinya. Guru favorit aku ada 4 yaitu kalo di singkat
MAMA: Mahmuddin, Adi Afriadi, Muhtar, Ade Zaenudin, tapi yang paling deket sama aku cuma pak Mahmuddin. Ke empat guru itu
guru-guru yang bikin aku semangat. Kenangan yang bener-bener kenangan adalah saat aku bersama sahabatku di OSIS dengan Pembina
yang hebat yaitu Pak Mahmuddin dan kawan-kawanku yaitu indah s, fasha, indah nova, farha, tiwi, arani, mila, pipit, isna, kamil, agi,
solah, fikri, dll. Mereka adalah keluargaku di sekolah, aku senang bisa kenal mereka semua. Semoga nanti kita semua lulus, mendapatkan
nilai yang memuaskan, dan masih bisa kumpul lagi.

Anda mungkin juga menyukai