Anda di halaman 1dari 4

fungsi hukum

Secara umum fungsi hukum dapat disimpulkan


yaitu :
a. Hukum sebagai sarana untuk mencapai
ketertiban dan keteraturan masyarakat.
Hukum digunakan sebagai petunjuk
bertingkah laku. Untuk itu masyarakat harus
menyadari adanya perintah dan larangan
dalam hukum sehingga fungsi hukum
sebagai alat ketertiban masyarakat dapat
diwujudkan.
b. Hukum sebagai sarana untuk mewujudkan
keadilan sosial baik secara lahir maupun batin.
Hukum memiliki sifat mengikat, memaksa dan
dapat dipaksakan oleh alat negara yang
memiliki kewenangan untuk itu sehingga
membuat orang tunduk agar tidak melakukan
pelanggaran karena ada ancaman hukumannya
serta upaya pemulihan yang dapat diterapkan
kepada siapa pun. Dengan demikian keadilan
akan tercapai.
c. Hukum berfungsi sebagai
alat penggerak pembangunan
karena hukum mempunyai
daya mengikat dan memaksa
sehingga dapat dimanfaatkan
otoritas untuk mengarahkan
masyarakat kearah yang maju.

Anda mungkin juga menyukai