Anda di halaman 1dari 11

SINGKATAN

Pengertian
Singkatan
Secara sederhakatana, singkatan merupakan
sebuah huruf atau sekumpulan huruf sebagai
bentuk pendek dari sebuah atau beberapa .
Sebagai contoh: kata sebagai kadang-kadang
disingkat sbg.
Fungsi
Singkatan
Sebagai bentuk yang dipendekkan
dari suku kata yang terdiri dari satu
suku kata atau lebih bisa diartikan
sebagai ringkasan.
Aturan Penulisan Singkatan
Menurut Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang Disempurnakan (2000) yang
disusun oleh Panitia Pengembangan Bahasa Indonesia, singkatan ialah bentuk yang dipendekkan
yang terdiri atas satu huruf atau lebih.

1. Singkatan dari nama orang, gelar, sapaan, jabatan, juga pangkat harus diikuti oleh
titik pada setiap unsur singkatannya
Contoh :
a) W.S. (Willybrordus Surendro Rendra) : singkatan nama orang dengan tanda titik (.) diletakkan
setelah huruf W dan S.
b) S.Sos : singkatan gelar dengan tanda titik (.) diletakkan setelah huruf S.
c) Sdr. (saudara) : singkatan sapaan dengan tanda titik (.) diletakkan setelah singkatan tersebut.
d) Kol. (kolonel) : singkatan jabatan dengan tanda titik (.) diletakkan setelah singkatan tersebut.
2. Singkatan dari Nama Lembaga Pemerintahan, Instansi Pendidikan, Badan atau
Organisasi Serta Nama Dokumen Asli Negara yang Disingkat Huruf Awalnya
Mesti Ditulis Dengan Huruf Kapital
Contoh :
a) Uniter Nations International Children’s Emergency Fund disingkat menjadi UNICEF
b) Negara Kesatuan Republik Indonesia disingkat menjadi NKRI
c) Kartu Tanda Penduduk disingkat menjadi KTP

3. Singkatan yang Terdiri atas Huruf Awal Bukan Nama Orang Mesti Ditulis dengan
Huruf Kapital tanpa Tanda Titik
Contoh :
a) PT: Perseroan Terbatas:
b) SMP: Sekolah Menengah Pertama.
c) SIM: Surat Izin Mengemudi.
d) PUEBI: Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia.
4. Singkatan yang Terdiri atas Tiga Huruf atau Lebih Diikuti dengan Tanda Titik
Contoh :
a) dll. : dan lain-lain
b) sda.: sama dengan di atas
c) yth. : yang terhormat
d) dkk. : dan kawan-kawan

5. Singkatan dalam Istilah Penulisan Surat Menyurat yang terdiri atas Dua Huruf
Mesti Diikuti oleh Tanda Titik di Setiap Katanya
Contoh :
a) a.n. : atas nama
b) s.d. : sampai dengan
c) u.b. : untuk beliau
6. Singkatan Lambang Kimia, Satuan Ukuran, Takaran, Timbangan, dan Mata
Uang Tidak Perlu Diikuti oleh Tanda Titik
Contoh :
a) Kg : Kilogram
b) Rp : Rupiah
c) ml : Militer
d) cm : Centimeter
Contoh Singkatan Pada Kalimat
1. R.A. Kartini (Raden Ajeng Kartini)
Contoh : R.A. Kartini merupakan tokoh pahlawan perempuan Indonesia hingga kini.
2. S.Pd. (Sarjana Pendidikan)
Contoh : Proposal itu harus disetujui oleh ketua lembaga Julian Ahmad S. Pd.
3. Tn. (Tuan)
Contoh : Tn. Taxler baru saja pergi liburan ke London.
4. Kol. (Kolonel)
Contoh : Kol. Wahyu Saputra menyusun strategi yang apik untuk mengelabuhi kapal musuh.
5. PT (Perseroan Terbatas)
Contoh : Ily bekerja di PT Pertamina, Jakarta Utara sebagai Teknisi.
6. TVRI (Televisi Republik Indonesia)
Contoh : Walaupun stasiun televisi swasta tumbuh menjamur, stasiun TVRI tetap masih diminati penonton setianya.
7. tgl (tanggal)
Contoh : Polis asuransi Ibu sudah hampir jatuh tempo, tgl 14 Jun besok.
8. tsb (tersebut)
Contoh : Banyak sekali kata-kata yang tidak jelas dalam kolom opini tsb.
9. d.a. (dengan alamat)
Contoh : Di resi bingkisan tersebut tertulis d.a. Daanmogot KM 22
10. p.p. (pulang pergi)
Contoh : Dewi melakukan perjalanan p.p. Surabaya – Jakarta dalam sehari.
11. Kg (kilogram)
Contoh : Beras yang ditimbang paman itu sebanyak 5 kg.
SOA
L
1. Apa yang dimaksud dengan singkatan?
2. Sebutkan 3 aturan penulisan singkatan!
3. Sebutkan 3 contoh singkatan nama lembaga pemerintah!
4. Berikan 3 contoh singkatan nama gelar!
5. Berikan 3 contoh singkatan satuan ukuran!
6. Apa singkatan dari pelaksanaan tugas?
7. Apa fungsi dari singkatan?
8. Apa singkatan dari sarjana sosial?
9. Apa kepanjangan dari a.n. di dalam surat?
10. Sebutkan contoh singkatan dalam bentuk kalimat!
“Tanpa mempelajari bahasa sendiri pun
orang takkan mengenal bangsanya sendiri”
― Pramoedya Ananta Toer
Terima Kasih

Anda mungkin juga menyukai