Anda di halaman 1dari 22

1

GPS KANCIL INDONESIA Ikut membangun generasi muda Indonesia yang beriman dan bertaqwa

AD & ART MAKNA LAMBANG Gambar : 1. 2. Bentuk gambar kancil Warna Merah : : bermakna cerdas, lincah, dan gesit bermakna memberi arti gairah dan memberi energy dan menyerukan terlaksananya suatu tindakan yang positif 3. 4. Warna Putih : bermakna suci menandakan dalam jiwa manusia terdapat dua sisi, yaitu lahir dan batin (Merah = Lahir, Putih = Batin) 5. Tangan Bersilang : merupakan ciri khas dari perguruan GPS Kancil Indonesia Tulisan : 6. 7. GPS Kancil Indonesia : : singkatan dari Generasi Pencak Silat karena kancil tidak terdapat diseluruh dunia, melaiankan hanya di beberapa negara Asia salah satunya Negara Indonesia

Jarak antara Warna Merah dan Putih:

MUKADIMAH Bahwa sesungguhnya hakikat hidup itu berkembang menurut kodrat iramanya masing-masing menuju kesempurnaan; demikian kehidupan manusia sebagai makhluk Allah Tuhan Semesta Alam, yang terutama hendak menuju ke keabadian kembali kepada Causa Prima titik tolak segala sesuatu yang ada melalui tingkat ke tingkat, namun tidak setiap insan menyadari bahwa apa yang di kejar-kejar itu telah tersimpan menyelinap di lubuk hati nuraninya. GPS Kancil Indonesia sadar meyakini akan hakiki hayati itu dan akan mengajak serta warganya menyikap tabir / tirai selubung hati nurani dimana SANG MUTIARA HIDUP bertahta. Pencak silat salah satu ajaran GPS Kancil Indonesia dalam tingkat pertama berintikan seni olah raga yang mengandung unsur pembelaan diri untuk mempertahankan kehormatan, keselamatan dan kebahagiaan dari kebenaran terhadap setiap penyerang, dalam pada itu GPS Kancil Indonesia sadar dan yakin bahwa sebab utama dari segala rintangan dan malapetaka serta lawan kebenaran hidup yang sesungguhnya bukanlah insan, makhluk atau kekuatan yang diluar dirinya. Oleh karena itu pencak silat hanyalah suatu syarat untuk mempertebal kepercayaan kepada diri sendiri dan mengenal diri pribadi. Maka GPS Kancil Indonesia pada hakekatnya tanpa mengingkari segala martabat-martabat keduniawian, tidak kandas /tenggelam pada pelajaran pencak silat sebagai pendidikan kejiwaan untuk memiliki sejauh-jauhnya kepuasan hidup abadi lepas dari pengaruh rangka dan suasana. Sekedar syarat bentuk lahir, disusunlah Organisasi GPS Kancil Indonesia, sebagai ikatan antar saudara GPS Kancil Indonesia dan lembaga yang bergawai sebagai pembawa dan pemancar cita.

ANGGARAN DASAR GPS KANCIL INDONESIA BAB I Pasal 1 Visi & Misi GPS Kancil Indonesia 1. Organisasi ini adalah Perguruan Seni Beladiri GPS Kancil Indonesia 2. Ber-AZAS ISLAM bersumber pada Al-Qur'an dan As- Sunah berjiwa kekeluargaan dan persaudaraaan. 3. Perguruan Seni Beladiri GPS Kancil Indonesia ajaran yang bersih dari pengaruh syirik dan menyesatkan. 4. Perguruan Seni Beladiri GPS Kancil Indonesia berdiri pada tahun 2004 untuk waktu yang tidak terbatas 5. Perguruan Seni Beladiri GPS Kancil Indonesia berkedudukan di Jalan Ijen, Desa Mrawan, Dusun Taman, Kecamatan Tapen, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur.

BAB II NAMA, WAKTU DAN KEDUDUKAN Pasal 2 Nama Organisasi GPS Kancil Indonesia Pasal 3 Tempat Kedudukan GPS Kancil Indonesia berkedudukan dan berpusat di Kota Bondowoso-Jawa TimurIndonesia

Pasal 4 Waktu GPS Kancil Indonesia didirikan tahun 2004 di Desa Mrawan, Kecamatan Tapen Kota Bondowoso, untuk waktu yang tidak terbatas.

BAB llI ASAS, DASAR, SIFAT, TUJUAN Pasal 5 Azas GPS Kancil Indonesia berazaskan Pancasila. Pasal 6 Dasar GPS Kancil Indonesia berdasarkan Undang-Undang Dasar 1945. Pasal 7 Sifat GPS Kancil Indonesia bersifat persaudaraan yang kekal abadi kekeluargaan dan kebersamaan Pasal 8 Tujuan 1. GPS Kancil Indonesia bertujuan mendidik dan menjadikan manusia beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa khususnya bagi para pemudapemudi Indonesia.

2. Mendidik serta membina ketangkasan dan ketrampilan Pencak Silat sebagai bela diri , seni, olah raga dan budaya Bangsa Indoonesia Umumnya. 3. Memelihara dan mengembangkan kemurnian Pencak Silat sebagai budaaya Bangsa yang luhur daan bermoral sesuai dan tidak menyimpang dari ajran Islam serta bersih dari syirik dan menyesatkan. 4. Perguruan Seni Beladiri GPS Kancil Indonesia menggembirakan dan megamalkan Dakwah Amar Ma'ruf Nahi Munkar dalam Usaha mempertinggi Ketahanan Nasional.

BAB lV KEDAULATAN Pasal 9 Pemegang Kedaulatan Pemegang kedaulatan / kekuasaan tertinggi dan Hak paten berada pada dewan pusat.

BAB V ORGANISASI, PIMPINAN, RAPAT DAN PRAPATAN Pasal 10 Organisasi Susunan Organisasi GPS Kancil Indonesia terdiri dari : 1. Pusat berada dan berpusat di Kecamatan Tapen Kabupaten Bondowoso. 2. Daerah khusus pusat berada di Kota dan Kabupaten Bondowoso. 3. Rayon (tempat latihan) berada di tingkat desa / kelurahan , Sekolah dan setingkatnya.

BAB VI KEANGGOTAAN, PEMBERHENTIAN DAN PENGHARGAAN Pasal 11 Keanggotaan Anggota GPS Kancil Indonesia terdiri atas : 1. Keangotaan Perguruan GPS Kancil Indonesia terdiri dari Siswa & Umum. 2. Yang dapat diterima menajdi anggota adalah setiap orang yang beragama Islam & Non Muslim yang patuh & Tunduk akan Setiap Aturan yang telah ditetapkan Perguruan. 3. Anggota GPS Kancil Indonesia bersifat Istiqomah, dan tidak merangkap Anggota Beladiri lain yang sejenis. Tata cara Pengangkatan dan Pemberhentian Anggota GPS Kancil Indonesia di atur dalam Anggaran Rumah Tangga . Pasal 12 Pemberhentian Keanggotaan berhenti karena : 1. Meninggal dunia 2. Atas permintaan sendiri 3. Di berhentikan karena melanggar peraturan / wasiat GPS Kancil Indonesia Pasal 13 Penghargaan Tata cara pemberian penghargaan di atur dalam peraturan/ketentuan organisasi oleh pusat.

BAB VII KEUANGAN Pasal 14 Sumber keuangan 1. Uang pangkal 2. Iuran 3. Bantuan dan pendapatan lain yang sah dan tidak mengikat.

BAB VIII JENIS ATRIBUT Pasal 15 Jenis Atribut Atribut GPS Kancil Indonesia terdiri atas : 1. Lambang GPS Kancil Indonesia 2. Bendera GPS Kancil Indonesia 3. Panji GPS Kancil Indonesia 4. Badge GPS Kancil Indonesia 5. Stempel GPS Kancil Indonesia 6. Pakaian GPS Kancil Indonesia 7. Atribut lain yang berkaitan dengan kegiatan organisasi.

BAB IX PERUBAHAN DAN PENGESAHAN Pasal 16 Perubahan Apabila di pandang perlu, dapat diadakan perubahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga oleh Dewan Pusat. Pasal 17 Pengesahan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga ditetapkan dan disyahkan oleh Dewan Pusat.

BAB X KETENTUAN LAIN DAN PENUTUP Pasal 18 Ketentuan Lain 1. Hal-hal yang belum ditetapkan dalam Anggaran Dasar diatur lebih lanjut dalam Anggaran Rumah Tangga. 2. Anggaran Rumah Tangga adalah penjelasan lebih lanjut dan merupakan aturan pelaksanaan dari Anggaran Dasar. 3. Dalam hal yang bersifat khusus, Ketua Dewan Pusat dapat bertindak dan mengambil kebijaksanaan/keputusan.

Pasal 19 Penutup Dengan telah dan disyahkan Anggaran Dasar GPS Kancil Indonesia Tahun 2014 ini, maka Anggaran Dasar yang ada sebelumnya dinyatakan sudah tidak berlaku lagi. Ditetapkan di : Bondowoso Pada Tanggal : 25 Februari 2014 GPS Kancil Indonesia Pusat Bondowoso

Mengetahui Ketua Sekertaris

ROLIS SUGITO Kepala Desa Mrawan

SRI YUDI A

MARHAM

10

ANGGARAN RUMAH TANGGA GPS KANCIL INDONESIA BAB I KETENTUAN UMUM Pasal 1 Pengertian Nama organisasi GPS Kancil Indonesia adalah suatu organisasi pemuda-pemudi Indonesia yang berinisiatif untuk melestarikan budaya beladiri warisan nenek moyang khususnya pencak silat

BAB II ORGANISASI Pasal 2 Pendirian Organisasi Pusat : GPS Kancil Indonesia didirikan di Pusat Organisasi di Bondowoso jawa Timur Indonesa Daerah Khusus Pusat : GPS Kancil Indonesia Daerah Khusus Pusat berada di wilayah Bondowoso (kota dan Kabupaten), menjadi tanggung jawab Ketua Umum Pusat.

11

BAB III SUSUNAN DAN PERSYARATAN PENGURUS Pasal 3 Susunan Pengurus Periode 2014 - 2019 GPS Kancil Indonesia terdiri dari:

Ketua Wakil Ketua Sekretaris Bendahara Pelatih


: Rolis Sugito : Popy C.D : Sri Yudi A : Desi Tri Y : Dwi Dendy : Ahmad Ilyas : Adam : Jovan : Dedi Dores

Asisten Pelatih 1 Asisten Pelatih 2 Asisten Pelatih 3

Humas

Pasal 4 Persyaratan menjadi pengurus Persyaratan umum : 1. Memiliki dedikasi, loyalitas dan pengabdian yang tidak tercela. 2. Telah matang jiwa ke GPS Kancil Indonesia 3. Berdomisili di wilayah kerja kepengurusanya

12

BAB IV TUGAS POKOK DAN TANGGUNG JAWAB PIMPINAN ORGANISASI Pasal 5 Tugas pokok dan tanggung jawab 1. Dewan pusat : 1. Bertindak & bertanggung jawab kelestarian/keutuhan GPS Kancil Indonesia 2. Bertanggung jawab terhadap ajaran kerohanian/ke GPS Kancil Indonesia 3. Memilih / menetapkan dan melantik pengurus pusat 4. Mengesahkan hasil parapatan luhur 5. Bertanggung jawab kepada ketua Dewan pusat

2. Pimpinan pusat : 1. Bertindak dan bertanggung jawab kedalam dan luar organisasi atas nama GPS Kancil Indonesia pusat dalam bidang organisasi, teknik. 2. Melaksanakan progam kerja dalam bidang organisasi, teknik dan GPS Kancil Indonesia Melaksanakan tugas sesuai bidangya masing-masing 3. Memberikan laporan kegiatan bidang organisasi. Teknik dan ke GPS Kancil Indonesia kepada Ketua Dewan Pusat 4. Memilih/menetapkan dan melantik pengurus 5. Bertanggung jawab kepada ketua dewan pusat

3. Pelantikan pengurus : 1. Pengurus pusat di lantik oleh dewan pusat

13

BAB V MASA BHAKTI PEMBERHENTIAN PENGURUS Pasal 6 Masa bakti pengurus 1. Masa bhakti pengurus GPS Kancil Indonesia di atur sebagai berikut : 2. Masa bakti dewan pusat, pengurus pusat adalah 5 (lima) tahun Pasal 7 Pemberhentian pengurus Pengurus berhenti karena : 1. Meninggal dunia 2. Mengundurkan diri / atas permintaan diri 3. Di berhentikan oleh pimpinan setingkat di atasnya karena melanggar Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga serta wasiat GPS Kancil Indonesia dan tidak dapat/tidak mampu melaksanakan tugas

BAB VI PARAPATAN Pasal 8 Tugas pokok dan tanggung jawab Parapatan pusat (Parapatan luhur ) : Merupakan forum parapatan tertinggi di pusat/nasional di laksanakan 5 (lima) tahun sekali dan bertugas : 1. Mengevaluasi pelaksanaan kegiatn dan progam kerja organisasi, teknik di tingkat pusat
14

2. Menetapkan progam umum dan khusus bidang organisasi teknik di tingkat pusat 3. Menetapkan keputusan organisasi lain di tingkat pusat 4. Memilih dan mengusulkan pengurus pusat melalui musyawarah formatur kepada ketua umum pusat

BAB VII KEANGGOTAAN Pasal 9 Siswa Yang dapat di terima menjadi anggota (siswa) GPS Kancil Indonesia adalah : 1. Warga negara indonesia 2. Warga negara asing / luar negeri dengan peraturan khusus dan harus mendaftar kepada pengurus pusat sejak pertama masuk 3. Siswa dapat di keluarkan dari ke anggotaan karena melanggar ketentuan/peraturan organisasi oleh ketua cabang atas usulan dari pelatih 4. Ketentuan, tata cara dan mekanisme penerimaan, latihan dan kenaikan tingkat siswa serta pengesahanya di atur lebih lanjut dalam peraturan/ketentuan organisasi Pasal 10 Warga Yang dapat disyahkan menjadi warga adalah : 1. Siswa / calon warga berusia 16 untuk putra, dan 14 tahun untuk putri sampai tak terbatas 2. Telah mendapat pendidikan (materi organisasi, teknik) 3. Pengesahan warga di laksanakan dan ditetapkan oleh pengurus pusat melalui surat keputusan
15

4. Ketentuan tata cara dan mekanisme penjejangan / peningkatan kemampuan warga serta pengesahanya di atur lebih lanjut dalam peraturan/ketentuan organisasi Pasal 11 Pemberhentian anggota/warga Keanggotaan warga berhenti karena : 1. Meninggal dunia 2. Mengundurkan diri 3. Diberhentikan/dikeluarkan oleh Pimpinan Pusat atas usulan cabang, karena melanggar Wasiat GPS Kancil Indonesia

BAB VIII ATRIBUT Pasal 12 Lambang 1. Bergambar Kancil, bagian atas berwarna merah, bagian bawah berwarna putih, gambar bawah tangan menyilang menggambarkan ciri khas GPS Kancil Indonesia dengan bertuliskan GPS Kancil Indonesia. 2. Bentuk lambang sebagai mana tercantum dalam lampiran Anggaran Rumah Tangga ini Pasal 13 Bendera 1. Bergambar kancil, dengan warna bagian atas merah dan dan bagian bawah putih. 2. Bentuk benderanya sebagai mana tercantum dalam lampiran anggaran rumah tangga ini
16

Pasal 14 Badge 1. Badge yang terbuat dari bahan kain dan atau sejenisnya, yang berisikan gambar lambang GPS Kancil Indonesia 2. Bentuk badge sebagai mana tercantum dalam lampiran anggaran rumah tangga Pasal 18 Cap / stempel 1. Bergambar tangan menyilang 2. Ada tulisan GPS Kancil Indonesia 3. Bentuk cap/stempel bagaimana tercantum dalam lampiran anggaran rumah tangga ini Pasal 19 Stiker umum 1. Bergambar Kancil, bagian atas berwarna merah, bagian bawah berwarna putih, gambar bawah tangan menyilang menggambarkan ciri khas GPS Kancil Indonesia dengan bertuliskan GPS Kancil Indonesia. 2. Bentuk lambang sebagai mana tercantum dalam lampiran Anggaran Rumah Tangga ini Pasal 20 Stiker khusus 1. Berbentuk lingkaran 2. Bagian atas berbentuk bulan sabit menghadap kebawah berwarna merah 3. Bagian bawah berbentuk bulan sabit menghadap ke atas berwarna kuning, dengan tulisan GPSKI (Generasi Pencak Silat Kancil Indonesia) 4. Bagian tengah berbentuk mata warna putih dengan gambar tangan menyilang berwarna hitam.
17

Pasal 21 Kartu Anggota Pengurus 1. Identitas pemilik 2. Berlambang GPS Kancil Indonesia 3. Berisi peraturan GPS Kancil Indonesia Pasal 22 Pakaian Pakaian untuk siswa 1. Baju lengan panjang warna hitam 2. Celana panjang warna hitam 3. Badge GPS Kancil Indonesia di dada sebelah kiri 4. Sabuk kain warna sesuai tingkatan : putih, kuning, hijau, merah dan hitam Pakaian untuk warga 1. Baju lengan panjang warna hitam 2. Celana panjang warna hitam 3. Badge GPS Kancil Indonesia di dada sebelah kiri 4. Sabuk kain warna sesuai tingkatan : putih, kuning, hijau, merah dan hitam

18

BAB IX KEGIATAN Pasal 23 Pelajaran GPS Kancil Indonesia 1. Bidang jasmani Pelajaran olahraga bela diri GPS Kancil Indonesia 2. Bidang Kerohanian Pendidikan kejiwaan untuk membentuk manusia berbudi luhur tahu benar dan salah serta bertagwa kepada Tuhan Yang Maha Esa 3. Bidang Organisasi Sejarah dan perkembangan GPS Kancil Indonesia 4. Bidang Teknik Pendalaman dan penguasaan teknik pencak silat sehingga dapat berprestasi di tingkat nasional dan internasional mengharumkan nama bangsa

BAB X PENUTUP Pasal 24 Ketentuan Lain-lain 1. Hal-hal yang belum di atur dalam Anggaran Rumah Tangga ini akan diatur dalam peraturan/ketentuan organisasi oleh pimpinan pusat 2. Anggaran Rumah Tangga adalah penjelasan lebih lanjut dan merupakan atau pelaksanaan dari Anggaran Dasar
19

3. Dalam hal yang bersifat khusus Ketua Dewan Pusat dapat bartindak dan mengambil kebijaksanaan/keputusan Pasal 25 Penutup Dengan telah ditetapkan dan disahkan Anggaran Rumah Tangga GPS Kancil Indonesia Tahun 2014 ini maka Anggaran Rumah Tangga yang ada sebelumnya dinyatakan sudah tidak berlaku lagi. Ditetapkan di : Bondowoso Pada Tanggal : 25 Februari 2014 GPS Kancil Indonesia Pusat Bondowoso

Mengetahui Ketua Sekertaris

ROLIS SUGITO Kepala Desa Mrawan

SRI YUDI A

MARHAM

20

WASIAT GPS KANCIL INDONESIA Pasal 1 KEWAJIBAN Anggota GPS Kancil Indonesia diwajibkan : 1. Beriman dan bertagwa kepada Tuhan Yang Maha Esa 2. Berbakti kepada orang tua dan gurunya 3. Menjaga nama baik GPS Kancil Indonesia 4. Bersifat kesyatriya dan tetap pendirianya 5. Berdiri di atas garis keadilan, kebenaran dan tidak boleh memihak sebelah 6. Berani karena benar takut karena salah 7. Bertanggung jawab atas segala perbuatanya 8. Menjaga ketentraman, menjunjung tinggi Nusantara dan Bangsa Indonesia dengan penuh kecintaan dan kesetiaan hatinya 9. Menghilangkan sifat mementingkan diri sendiri 10. Membuktikan sebagai bangsa yang merdeka 11. Kekal dalam persaudaraan dan menguatkan sifat tolong menolong di antara sesama anggota GPS Kancil Indonesia, Bangsa indonesia dan umat manusia pada umumnya PASAL 2 LARANGAN Anggota GPS Kancil Indonesia tidak boleh : 1. Merendahkan / menjelekan perguran lain 2. Meninggikan perguruan sendiri kepada perguruan lain/masyarakat pada umumnya 3. Memberi pelajaran Pencak Silat tanpa surat mandat dari Pengurus Pusat 4. Sombong dan membuat sakit hati sesamanya 5. Menunjukkan kepandaianya di muka umum, sehingga membuat sakit hati orang lain 6. Menerima segala sesuatu yang tidak sah
21

PASAL 3 PEPACUH Anggota GPS Kancil Indonesia dilarang : 1. Merusak Pagar Ayu 2. Merampas dan memiliki hak orang lain 3. Berkelahi dengan sesama Warga GPS Kancil Indonesia PASAL 4 Semua anggota GPS Kancil Indonesia harus memegang teguh wasiat GPS Kancil Indonesia

22

Anda mungkin juga menyukai