Anda di halaman 1dari 18

LAPORAN PRAKTIKUM LABORATORIUM

MATA KULIAH SISTEM AC


JOB 8
PENGISIAN DAN PENGOSONGAN FREON





Oleh :
YAHYA ACHMAD SATRI
11504244025
C3



PROGRAM STUDI PENDIDIKAN TEKNIK OTOMOTIF S-1
FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
2013


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

I. KOMPETENSI
1. Memasang manifoldgauge pada katup-katup servis kompresor.
2. Membuang freon dari sistem AC Mobil.
3. Mengosongkan dan mengisi freon pada sistem AC mobil.

II. SUB KOMPETENSI
Setelah mengikuti praktik AC ini, diharapkan mahasiswa :
1. Mampu melepas dan memasang thermistor pada jaringan kelistrikan
AC.
2. Mampu memeriksa kerja thermistor.

III. ALAT DAN BAHAN
1. Unit AC Mobil
2. Unit Manifold Gauge
3. Pompa Vakum
4. Stopwatch
5. Freon R-12.
6. Oli Kompresor

IV. KESELAMATAN KERJA
1. Menjaga keselamatan dan kesehatan kerja bagi personil dan lingkungan
kerja.
2. Menggunakan kunci dan alat bantu lain secara tepat, sesuai dengan
fungsi dan peruntukannya serta selalu menjaga semua peralatan dalam
kondisi bersih.
3. Menjaga agar Freon tidak mengenai kulit dan mata.
4. Memakai kacamata dan sarung tangan.
5. Meletakkan tabung Freon pada tempat dengan suhu di bawah 40
0
C.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

6. Menjauhkan Freon dari nyala api.
7. Memperhatikan kerapatan sambungan saat pemasangan unit manifold
gauge.

V. LANGKAH KERJA
1. Memasang manifold gauge pada katup servis kompresor, caranya :
a. Menutup kedua katup tangan manifold gauge.
b. Memasang selang tekanan rendah (biru) pada katup servis hisap
(suction) dan selang tekanan tinggi (merah) pada katup servis tekan
(discharge).
c. Selang tengah dipasang pada fitting tengah manifold gauge.
2. Membuang isi Freon, dengan cara :
a. Membuka katup tangan tekanan tinggi perlahan-lahan, hingga gauge
(manometer) tekanan tinggi menunjuk 3,5 kg/cm
2
(50 psi).
b. Membuka katup tekanan rendah perlahan-lahan hingga kedua gauge
menunjuk 0 kg/cm
2
.
3. Melakukan perbaikan seperlunya pada sistem AC apabila terdapat
kerusakan/gangguan dan tambahkan oli kompresor bila diperlukan.
4. Mengosongkan/ memvakumkan sistem AC
a. Memasang selang tengah (kuning) pada pompa vakum.
b. Menjalankan pompa vakum dan membuka kedua katup tangan.
c. Setelah 10 menit, memeriksa apakah gauge tekanan rendah
menunjuk lebih dari 600 mm Hg (di bawah nol). Jika tidak, periksa
kemungkinan adanya kebocoran.
d. Jika tidak bocor, meneruskan pengosongan selama 15 menit.
e. Menutup rapat kedua katup tangan dan mematikan pompa vakum.
f. Melepaskan selang tengah dari pompa vakum.
5. Mengisikan Freon ke dalam sistem AC.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

a. Memasang selang tengah pada tabung Freon.
b. Membuka katup tabung sedikit, dan mengendorkan mur selang
tengah pada fitting tengah manifold gauge sampai terdengar suara
mendesis. Membiarkan udara keluar beberapa detik, kemudian
mengencangkan kembali mur yang dikendorkan tadi.
c. Membuka katup tekanan rendah dan mengamati hingga gauge
tekanan rendah menunjuk angka lebih dari 4,2 kg/cm
2
(60 psi).
d. Menghidupkan mesin pada kecepatan ideal cepat dan hidupkan AC
pada posisi switch blower kecepatan tinggi dan switch temperature
pada posisi dingin maksimum.
e. Sistem AC terisi penuh jika tidak lagi terdapat gelembung gas pada
kaca pandang, dan tekanan gauge menunjuk 1,5 2,0 kg/cm
2
(21-28
psi) pada sisi tekanan rendah.
6. Menutup rapat katup manifold tekanan rendah dan katup tabung Freon
(katup tekanan tinggi sudah tertutup).
7. Mematikan AC dan mesin mobil.
8. Melepas selang tengah, selang tekanan tinggi, dan selang tekanan
rendah.
9. Pengisian selesai.
10. Mengembalikan semua perlengkapan ke tempat semula.









FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

VI. DASAR TEORI
1. Sumber :

Gambar 1. Sikulus Kerja Freon dalam Sistam AC

Sistem dan mekanisme AC banyak dikembangkan oleh para ahli,
dan setiap perusahaan produsennya menawarkan berbagai keunggulan
dalam setiap sistem yang dipakai. Keunggulan yang ditawarkan
biasanya dalam hal pengoperasian dan energi yang digunakan baik
sistem yang di luar ruangan (outdoor) juga sistem di dalam ruang
(indoor). Secara garis besar prinsip kerja air conditioner adalah
sebagai berikut:
Udara di dalam ruangan dihisap oleh kipas sentrifugal yang ada
dalam evaporator dan udara bersentuhan dengan pipa coil yang berisi
cairan refrigerant. Dalam hal ini refrigerant akan menyerap panas
udara sehingga udara menjadi dingin dan refrigerant akan menguap
dan dikumpulkan dalam penampung uap.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2


Tekanan uap yang berasal dari evaporator disirkulasikan menuju
kondensor, selama proses kompresi berlangsung, temperatur dan
tekanan uap refrigerant menjadi naik dan ditekan masuk ke dalam
kondensor. Untuk menurunkan tekanan cairan refrigerant yang
bertekanan tinggi digunakan katup ekspansi untuk mengatur laju
aliran refrigerant yang masuk dalam evaporator. Pada saat udara
keluar dari condensor udara menjadi panas. Uap refrigerant
memberikan panas kepada udara pendingin dalam condensor menjadi
embun pada pipa kapiler. Dalam mengeluarkan panas pada condensor,
dibantu oleh kipas propeller.
Pada sirkulasi udara dingin terus-menerus dalam ruangan, maka
perlu adanya thermostat untuk mengatur suhu dalam ruangan atau
sesuai dengan keinginan. Udara dalam ruang menjadi lebih dingin
dibanding diluar ruangan sebab udara di dalam ruangan dihisap oleh
sentrifugal yang terdapat pada evaporator kemudian terjadi udara
bersentuhan dengan pipa/coil evaporator yang didalamnya terdapat
gas pendingin (freon). Di sini terjadi perpindahan panas sehingga suhu
udara dalam ruangan relatif dingin dari sebelumnya.
Suhu di luar ruangan lebih panas dibanding di dalam ruangan,
sebab udara yang di dalam ruangan yang dihisap oleh kipas sentrifugal
dan bersentuhan dengan evaporator, serta dibantu dengan komponen
AC lainnya, kemudian udara dalam ruangan dikeluarkan oleh kipas
udara kondensor. Dalam hal ini udara di luar ruangan dapat dihisap
oleh kipas sentrifugal dan masuknya udara melalui kisi-kisi yang
terdapat pada AC.
Gas refrigerant bersuhu tinggi saat akhir kompresi di condensor
dengan mudah dicairkan dengan udara pendingin pada sistem air

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

cooled atau uap refrigerant menyerap panas udara pendingin dalam
condensor sehingga mengembun dan menjadi cairan di luar pipa
evaporator.
Karena air atau udara pendingin menyerap panas dari refrigerant,
maka air atau udara tersebut menjadi panas pada waktu keluar dari
kondensor. Uap refrigerant yang sudah menjadi cair ini, kemudian
dialirkan ke dalam pipa evaporator melalui katup ekspansi. Kejadian
ini akan berulang kembali seperti di atas.

Langkah Kerja :


Gambar 2. Rangaian Pengisian dan Pengosongan Freon Sistem AC

Keterangan gambar :
a. Manometer TR : manometer tekanan rendah (warna biru)
b. Manometer TT : manometer tekanan tinggi (warna merah)
c. Katup pelayanan TR : katup pelayanan tekanan rendah pada kompresor
(s)

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

d. Katup pelayanan TT : katup pelayanan tekanan tinggi pada kompresor
(D)
e. K1 s/d K7 : kran kran
f. Sakelar heater : sakelar pemanas tabung skala
g. Sakelar vacum pump : sakelar pompa vakum listrik

Memasang manifold gauge pada katup servis kompresor, caranya:
a. Tutup kedua katup tangan manifold gauge.
b. Pasang selang tekanan rendah (biru) pada katup servis hisap (suction)
dan selang tekanan tinggi (merah) pada katup tekan (discharge)
c. Selang kuning dipasang pada fitting tengah manifold gauge.


Gambar 3. Pemasangan Selang Manifold Gauge pada Katup Servis

Membuang isi Freon, dengan cara:
a. Buka katup tangan tekanan tinggi perlahan-lahan, hingga gauge
(manometer) tekanan tinggi menunjuk 3,5 kg/cm
2
(50 psi)
b. Buka tutup tekanan rendah perlahan-lahan hingga kedua gauge
menunjuk 0 kg/cm
2
.

Lakukan perbaikan seperlunya pada sistem AC bila ada
kerusakan/gangguan, dan tambahkan oli kompresor bila diperlukan.


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

Mengosongkan/memvakumkan sistem AC
a. Pasang selang tengah (kuning) pada pompa vakum.
b. Jalankan pompa vakum dan bukalah kedua katup tangan
c. Setelah 10 menit, periksa apakah gauge tekanan rendah menunjuk lebih
dari 600 mmHg (dibawah nol). Jika tidak, periksa kemungkinan adanya
kebocoran.
d. Jika tidak bocor, teruskan pengosongan selama 15 menit.
e. Tutup rapat kedua katup tangan dan matikan pompa vakum.
f. Lepaskan selang tengah dari pompa vakum.

Gambar 4.Pengosongan Freon Pada Siatem AC

Mengisikan Freon kedalam sistem AC
a. Pasang selang tengah pada tabung Freon.
b. Buka katup tabung sedikit, dan kendorkan mur selang tengah pada
fitting tengah manifold gauge sampai terdengar suara mendesis. Biarkan
udara keluar beberapa detik, kemudian kencangkan kembali mur yang
dikendorkan tadi.
c. Buka katup tekanan rendah dan amati hingga gauge tekanan rendah
menunjuk anga lebih dari 4,2 kg/cm
2
(60 psi).

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2


Gambar 5. Pengisian Freon padaSistem AC

d. Hidupkan mesin pada kecepatan idel cepat dan hidupkan AC pada
posisi switch blower kecepatan tinggi dan switch temperature pada
posisi dingin maksimum.
e. Sistem AC terisi penuh jika tidak lagi terdapat gelembung pada kaca
pandang, dan tekanan gauge menunjuk 1,5-2,0 kg/cm
2
(21-28 psi) pada
sisi tekanan rendah.

Gambar 6. Pembacaan Tekanan Freon pada Pipa tekanan
Tinggi dan Pipa Tekanan Rendah

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

Tutup rapat katup manifold tekanan rendah dan katup tabung Freon
(katup tekanan tinggi sudah tertutup. Matikan AC mobil. Lepas selang
tengah, selang tekanan tinggi dan selang tekanan rendah. Pengisian selesai.
Kembalikan semua perlengkapan ke tempat semula.

VII. ANALISIS HASIL PRAKTIKUM
A. Gambar proses pengisian dan pengosongan refrigerant

Gambar 7. Proses Pengosongan Freon


Gambar 8. Proses Pengisian Freon


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

B. Nama-nama peralatan dan fungsinya
1. Manifold Gauge
Manifold gauge merupakan salah satu alat yang digunakan dalam
proses pengosongan dan pengisian refrigerant yang berfungsi untuk
mengatur aliran refrigerant baik saat pengosongan, pemvakuman,
maupun pengisian. Selain itu pada manifold gauge terdapat pressure
gauge yang berfungsi untuk membantu proses pengosongan,
pemvakuman, dan pengisian refrigerant dengan berdasarkan
tekanan refrigerant.

Gambar 9. Manifold Gauge

2. Selang
Selang dalam proses pengosongan dan pengisian refrigerant
berfungsi sebagai saluran untuk keluar masuknya (mengalirnya)
refrigerant.
3. Vacuum Pump (pompa vakum)
Vacuum pump berfungsi untuk menghisap (vakum) pada saluran
refrigerant sistem AC. Hal ini berfungsi untuk menghilangkan
kandungan udara dan uap air dalam sistem AC.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2


Gambar 10. Pompa Vakum

4. Tabung refrigerant
Tabung refrigerant berfungsi untuk menampung cairan refrigerant
bertekanan yang akan dijadikan sebagai refrigerant pengisi.

Gambar 11. Tabung refrigerant

5. Alat pendeteksi kebocoran refrigerant elektronik
Alat ini berfungsi untuk mendeteksi kebocoran refrigerant pada
sistem AC berdasarkan sensor yang ada dalam alat ini.


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

C. Cara kerja pengisian dan pengosongan refrigerant
1. Pengosongan
a. Memasang manifold gauge pada katup servis kompresor (selang
merah pada saluran discharge dan selang biru pada saluran
suction). Memastikan kedua katup manifold gauge tertutup.

Gambar 12. Pemasangan selang pada katup servis

b. Membuang isi Freon dengan membuka katup manifold gauge
tekanan tinggi sampai 3,5 kg/cm
2
(50 psi) dan membuka katup
tekanan rendah sampai 0 kg/cm
2
.

Gambar 13. Pembuangan refrigerant

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

2. Pemvakuman
a. Memasang selang tengah (kuning) pada pompa vakum.

Gambar 14. Pemasangan selang kuning pada pompa vakum

b. Menjalankan pompa vakum dan membuka kedua katup tangan.
c. Setelah 10 menit, memeriksa apakah gauge tekanan rendah
menunjuk lebih dari 600 mmHg (dibawah nol). Jika tidak,
periksa kemungkinan adanya kebocoran.

Gambar 15. Pemeriksaan Kebocoran
d. Pemeriksaan kebocoran dengan menggunakan alat pendeteksi.
e. Jika tidak bocor, meneruskan pengosongan selama 15 menit.
f. Menutup rapat kedua katup tangan dan mematikan pompa
vakum.
g. Lepaskan selang tengah dari pompa vakum.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2


3. Pengisian
a. Memasang selang tengah pada tabung Freon.

Gambar 17. Pemasangan Selang ke Tabung Refrigerant

b. Membuka katup tabung sedikit, dan mengendorkan mur selang
tengah pada fitting tengah manifold gauge sampai terdengar
suara mendesis. Membiarkan udara keluar beberapa detik,
kemudian mengencangkan kembali mur yang dikendorkan tadi.

Gambar 18. Mengendorkan Mur Selang Tengah
c. Membuka katup tekanan rendah dan amati hingga gauge
tekanan rendah menunjuk anga lebih dari 4,2 kg/cm
2
(60 psi).

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2


Gambar 19. Membuka Katup Tekanan Rendah

d. Menghidupkan mesin pada kecepatan idel cepat dan hidupkan
AC pada posisi switch blower kecepatan tinggi dan switch
temperature pada posisi dingin maksimum.
e. Sistem AC terisi penuh jika tidak lagi terdapat gelembung pada
kaca pandang, dan tekanan gauge menunjuk 1,5-2,0 kg/cm
2

(21-28 psi) pada sisi tekanan rendah.
4. Menutup katup manifold tekanan rendah dan katup tabung
refrigerant. Mematikan AC beserta mesin kemudian melepas dan
merapikan semua peralatan. Proses pengosongan dan pengisian
refrigerant telah selesai.

VIII. KESIMPULAN
Dari praktikum yang telah dilakukan, dapat disimpulkan bahwa :
1. Pengosongan, pemvakuman, dan pengisian refrigerant merupakan
aktifitas yang rutin dilakukan dalam usaha pelayanan jasa AC.
2. Dalam pelaksanaan pengosongan, pemvakuman, dan pengisian
refrigerant, perlu dilakukan secara perlahan-lahan dan hati-hati. Hal ini
karena pengaruh dari pengisian ini nantinya sangat signifikan terhadap
sistem AC secara keseluruhan.

FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS NEGERI YOGYAKARTA
LAPORAN PRAKTEK SISTEM AC
Semester 5
PENGOSONGAN DAN PENGISIAN
FREON
100 Menit
No. JST/OTO/OTO330/01 Revisi : 01
Tgl : 27 November
2013
Hal 1 dan 2

3. Pemeriksaan kebocoran pada saat ini penting dilakukan untuk menjaga
kualitas dari sistem AC agar dapat selalu bekerja dengan optimal.

IX. DAFTAR PUSTAKA
Anonim. 2009. Bahan Materi Ujian Teori Kejuruan.Kabupaten Tegal. SMK
Bhakti Praja Dukuhwaru.

Toyota.1995.New Step 1 Training Manual.Jakarta.PT Toyota Astra Motor.

Anda mungkin juga menyukai