Anda di halaman 1dari 31

Kecepatan Internet

Ukuran Kecepatan Akses Internet


Dengan semakin berkembangnya koneksi internet di Indonesia,
berbagai provider telekomunikasi selular menawarkan berbagai paket
koneksi internet unlimited, sampai detik ini ada banyak koneksi
internet unlimited yang beredar di Indonesia, dengan berbagai
kecepatan dan quota yang berbeda-beda.
"Bit" sebagai satuan ukuran kecepatan akses internet
Koneksi internet mempunyai kecepatan yang sering disebut dengan
istilah banwidth. Bandwidth lebih ditujukan untuk menunjukkan berapa
banyak data atau paket yang bisa disalurkan tiap detiknya oleh
jaringan internet yang kita gunakan saat mengirimkan (upload) dan
menerima (download) data dari server ke komputer kita. Besar
bandwidth dinyatakan dalam satuan bit, kilobit, megabit,, gigabit dan
terrabit.
1 Kbps = 1.000 bps
1 Mbps= 1.000 Kbps = 1.000.000 bps
1 Gbps = 1.000 Mbps= 1.000.000 Kbps = 1.000.000.000 bps
Saat kita berlangganan akses internet kita akan mendapat jatah
bandwidth dari ISP (Internet Service Provider). Bandwidth yang
ditawarkan oleh ISP bergantung dari tipe koneksi yang kita beli atau
sewa yang pada dasarnya terbagi menjadi dua macam, yaitu :
1.
Dial-up
Menawarkan kecepatan 64 Kbps, sering disebut sebagai koneksi
kecepatan rendah. Dial-up memakai saluran telepon beserta sinyal
analognya, sehingga dibutuhkan modem untuk mengubah sinyal
internet yang berformat digital menjadi sinyal berformat analog.
2.
Broadband
Juga disebut jalur pita lebar, menawarkan kecepatan lebih tinggi mulai
dari 384 Kbps hingga hitungan Mbps. Jalur yang digunakan bervariasi,
mulai dari ADSL, 3G, HSDPA, kabel modem, Wi-Fi dan sebagainya.
Integritas dan Kualitas
Periksalah apakah ada gangguan di koneksimu dengan tool-tool di
bawah ini
a.
Web Integrity Cheker
Universitasy of Washington dan International Computer Science
Institute bekerja sama untuk membuat alat ini, yang akan mendeteksi
apakah ISP-mu menyisipkan iklan ke dalam halaman web atau tidak.

b.
Line Quality Testing
Memeriksa packet loss di koneksimu, plus masalah-masalah router.
c.
Network Diagnostic Tester
Uji kinerja koneksi jaringan
d.
Smokeping
Memonitor alamat IP selama 24 jam untuk mendeteksi packet loss atau
latency yang berlebih dari tiga lokasi yang berbeda dari smokeping.
e.
Pingplotter
Untuk melihat ada atau tidaknya gangguan keamanan dan performa
pada koneksimu.
f.
Pcapdif
Alat ini akan membandingkan paket-paket yang diterima untuk
mendeteksi apakah ada paket-paket yang dipalsukan atau dibuang.
g.
Wireshark
Alat ini digunakan untuk melihat packet yang diterima PC-mu dan
untuk memastikan kita tidak menjadi korban spoofing.
Pembatasan atau Throttling
Bandwidth throttling, pembatasan bandwidth adalah teknik yang
digunakan dalam jaringan komunikasi untuk mengatur lalu lintas
jaringan dan mengurangi kemacetan. Setting bertujuan untuk
menentukan jumlah maksimum dari kapasitas total jaringan yang
diperbolehkan untuk digunakan. Seorang administrator dapat
melakukan pengaturan terhadap server internet dapat di load tanpa
memperbolehkan melakukan permintaan dalam kapasitas penuh.
Contoh pelayanan seperti ini adalah untuk e-mail.
Bandwidth throttling sering digunakan dalam aplikasi internet, dalam
rangka untuk menyebarkan beban di atas jaringan yang lebih luas
untuk mengurangi kemacetan jaringan lokal, atau di atas sejumlah
server untuk menghindari kelebihan yang individu, dan mengurangi
risiko data yang bertabrakan. Demikian pula, sebuah ISP bisa
menggunakan pembatasan bandwidth untuk mengurangi dampak dari
jasa-jasa tertentu atau aplikasi, seperti BitTorrent protocol, dan juga
dapat berpotensi menggunakannya untuk menyediakan akses
bandwidth khusus untuk pengguna prioritas yang lebih tinggi pada
saat-saat puncak.
Kecepatan Internet
Internet mempunyai kecepatan. Kecepatan ini lebih ditujukan untuk
menunjukan berapa cepat jaringan internet yang kita gunakan
mengirimkan data. Notasi kecepatan internet erat hubungannya
dengan notasi besarnya file atau data yang kita miliki. Data dalam
komputer biasanya disimpan dalam bentuk satuan bit yang terdiri dari
bilangan "0" dan "1". Jadi sebuah data "101101110011" panjangnya

adalah dua belas bit. Seringkali untuk memudahkan pemrosesan data,


kita biasanya mengelompokkan dalam kelipatan 8 bit yang biasa
disebut satu byte. Jadi sebuah data panjangnya 32 bit adalah sama
dengan empat Byte. Kecepatan pengirim data di media komunikasi
biasanya di tulis sebagai jumlah bit yang dikirim per detik, atau biasa
disebut "bit per second" atau "bps". Notasi kecepatan dalam bps sering
kita dapati pada peralatan jaringan, seperti modem, ethernet, dan lainlain. notasi Bps, KBps, atau MBps sering kita melakukan evaluasi
proses pengiriman data atau pengiriman file/berkas dari jaringan atau
internet.
Faktor-faktor yang mempengaruhi kecepatan internet adalah sebagai
berikut :
Perangkat Komputer yang kita gunakan
Bandwidth yang kita miliki
Keadaan lalu lintas jaringan
Jarak ke server
Kondisi server itu sendiri
Kondisi sinyal yang didapat (jika menggunakan akses nirkabel)
Ukuran data yang didownload
Hal-hal yang perlu diperhatikan agar pengukuran akses internet kita
akurat adalah sebagai berikut :
1.
Jika komputer kamu ada dalam sebuah jaringan dan semua
komputer terhubung dengan internet, lebih baik pastikan komputer
yang lain tidak sedang melakukan download atau upload dan lebih baik
lagi dimatikan komputernya selain server.
2.
Sebaiknya, kita melakukan koneksi internet pada PC router atau
server saja, jika tidak memungkinkan mematikan komputer yang lain.
Kita hanya tinggal menonaktifkan jaringan lokal.
3.
Pastikan komputer kita bersih dari gangguan semua virus, spam
atau spyware.
Untuk mengukur kecepatan bandwidth kita bisa menggunakan suatu
program yang dinamakan situs pengujian kecepatan internet. Dengan
tool tester yang disediakan oleh provider internet atau volunter. Ada
banyak penyedia internet speed test server selain itu, baik di dalam
maupun di luar Indonesia. Mengukur kecepatan akses internet dan
server-server ini menunjukkan kualitas link dari tempat kita ke server
tersebut. Jika kita berlangganan Speedy dan melakukan tes bandwidth
ke server Speedy bisa jadi hasilnya akan berbeda dengan mengukur
kecepatan aksesinternet di server lain.
Berikut beberapa situs untuk pengujian kecepatan internet :

Bandwidth test Indonesia


http://portal.telkomspeedy.com/divre5/bandwidthmeter/meter.php
http://3g.indosat.com/bandwidth/
http://fajar.uii.net.id/bandwidthmeter/meter.php
http://www.sijiwae.net/speedtest/
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 03.26
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Macam-macam Topologi Jaringan
Macam-macam Topologi Jaringan
Topologi Jaringan atau arsitektur jaringan adalah gambaran
perencanaan hubungan antar komputer dalam Local Area Network,
yang umumnya menggunakan kabel (sebagai media transmisi),
dengan konektor, ethernet card, dan perangkat pendukung lainnya.
Ada beberapa jenis topologi yang sering terdapat pada hubungan
komputer pada jaringan lokal area, antara lain sebagai berikut.
Topologi Bus
Topologi ini merupakan bentangan satu kabel yang kedua ujungnya
ditutup, dimana sepanjang kabel terdapat node-node. Signal dalam
kabel dengan topologi ini dilewati satu arah sehingga memungkinkan
sebuah collisin (dua paket data) terjadi. Topologi bus merupakan
topologi yang banyak dipergunakan pada masa penggunaan kabel
sepaksi menjamur. Dengan menggunakan T-Connector (dengan
terminator 50ohm pada ujung network), maka komputer atau
perangkat jaringan lainnya bisa dengan mudah dihubungkan satu
sama lain.
KELEBIHAN
Harganya lebih murah bila dibandingkan dengan cara star, karena
harga kabel yang digunakan lebih murah dan pada jaringan dengan
topologi ini tidak dibutuhkan konsetrator.
Bila salah satu komputer mati, tidak akan mengganggu komputer yang
lain.

KEKURANGAN
Apabila terjadi kabel yang putus, semua komputer tidak dapat
digunakan.
Sering terjadi tabrakan file data yang dikirim.
Untuk pengembangan ke arah yang lebih luas mengalami hambatan.
Topologi Ring
Topologi ini mempunyai karakteristik, yaitu jaringan yang berupa
lingkaran tertutup yang berisi node-node. Signal mengalir dalam dua
arah sehingga dapat menghindarkan terjadinya collision, sehingga
memungkinkan terjadinya pergerakan data yang sangat cepat.
Topologi cincin adalah topologi jaringan berbentuk rangkaian titik yang
masing-masing terhubung ke dua titik lainnya, sedemikian sehingga
membentuk jalur melingkar membentuk cincin.
KELEBIHAN
Hemat kabel
Tidak akan terjadi tabrakan pengiriman data (collision), karena pada
satu waktu hanya satu node yang dapat mengirimkan data
KEKURANGAN
Peka kesalahan, sehingga jika terdapat gangguan di suatu node
mengakibatkan terganggunya seluruh jaringan.
Pengembangan jaringan lebih kaku
Sulit mendeteksi kerusakan
Dapat terjadi collision[dua paket data tercampur
Diperlukan penanganan dan pengelolaan khusus bandels
Topologi Star
Karakteristik dari topologi jaringan ini adalah node (station)
berkomunikasi langsung dengan station lain melalui central node
(hub/switch),traffic data mengalir dari node ke central node dan
diteruskan ke node (station) tujuan. Jika salah satu segmen kabel
putus, jaringan lain tidak akan terputus. Topologi bintang merupakan
bentuk topologi jaringan yang berupa konvergensi dari node tengah ke
setiap node atau pengguna. Topologi jaringan bintang termasuk
topologi jaringan dengan biaya menengah.
KELEBIHAN
Kerusakan pada satu saluran hanya akan memengaruhi jaringan pada
saluran tersebut dan station yang terpaut.

Tingkat keamanan termasuk tinggi.


Tahan terhadap lalu lintas jaringan yang sibuk.
Penambahan dan pengurangan station dapat dilakukan dengan
mudah.
Akses Kontrol terpusat.
Kemudahan deteksi dan isolasi kesalahan/kerusakan pengelolaan
jaringan.
Paling fleksibel.
KEKURANGAN
Jika node tengah mengalami kerusakan, maka seluruh rangkaian akan
berhenti.
Boros dalam pemakaian kabel.
HUB jadi elemen kritis karena kontrol terpusat.
Terlalu penting hub sehinga ketika terdapat masalah dengan hub maka
jaringan tersebut akan down
Jaringan tergantung pada terminal pusat
Jika menggunakan switch dan lalu lintas data padat dapat
menyebabkan jaringan lambat.
Biaya jaringan lebih mahal dari pada bus atau ring
Topologi Tree
Topologi Pohon adalah kombinasi karakteristik antara topologi star dan
topologi bus. Topologi ini terdiri atas kumpulan topologi star yang
dihubungkan dalam satu topologi bus sebagai backbone. Komputerkomputer dihubungkan ke hub, sedangkan hub lain di hubungkan
sebagai jalur tulang punggung atau backbone.
KELEBIHAN
Dapat terbentuknya suatu kelompok yang dibutuhkan pada setiap
saat. Sebagai contoh, perusahaan dapat membentuk kelompok yang
terdiri atas terminal pembukuan, serta pada kelompok lain dibentuk
untuk terminal penjualan.
KEKURANGAN
Apabila simpul yang lebih tinggi kemudian tidak berfungsi, maka
kelompok lainnya yang berada dibawahnya akhirnya juga menjadi
tidak efektif.
Cara kerja jaringan pohon ini relatif menjadi lambat.
Topologi Mesh

Topologi Mesh adalah suatu topologi yang memang didisain untuk


memiliki tingkat restorasi dengan berbagai alternatif rute atau
penjaluran yang biasanya disiapkan dengan dukungan perangkat lunak
atau software. Topologi jaringan ini menerapkan hubungan antarsentral
secara penuh. Jumlah saluran yang harus disediakan untuk
membentuk jaringan Mesh adalah jumlah sentral dikurangi 1 (n 1,n=jumlah sentral). Tingkat kerumitan jaringan sebanding dengan
meningkatnya jumlah sentral yang terpasang. Dengan demikian, di
samping kurang ekonomis juga relatif mahal dalam pengoperasiannya.
KELEBIHAN
Privacy dan security pada topologi mesh lebih terjamin, karena
komunikasi yang terjadi antara dua komputer tidak akan dapat diakses
oleh komputer lainnya.
Memudahkan proses identifikasi permasalahan pada saat terjadi
kerusakan koneksi antar komputer.
KEKURANGAN
Membutuhkan banyak kabel dan Port I/O. semakin banyak komputer di
dalam topologi mesh maka diperlukan semakin banyak kabel links dan
port I/O (lihat rumus penghitungan kebutuhan kabel dan Port).
Hal tersebut sekaligus juga mengindikasikan bahwa topologi jenis ini *
Karena setiap komputer harus terkoneksi secara langsung dengan
komputer lainnya maka instalasi dan konfigurasi menjadi lebih sulit.
Banyaknya kabel yang digunakan juga mengisyaratkan perlunya space
yang memungkinkan di dalam ruangan tempat komputer-komputer
tersebut berada.
Topologi Hybrid
Kombinasi dari dua atau lebih topologi yang berbeda untuk membuat
topologi hybrid. Ketika topologi dasar yang berbeda yang terhubung ke
satu sama lain, mereka tidak menampilkan karakteristik dari setiap
topologi satu tertentu. Ini adalah ketika itu menjadi topologi hibrida.
KELEBIHAN
Fleksibilitas
Menambah koneksi perangkat lainnya adalah mudah, karena node
baru dan / atau periferal dapat dihubungkan ke topologi dan kata
topologi dapat dihubungkan dengan topologi hybrid dengan mudah.
KEKURANGAN

Pengelolaan sulit
Biaya mahal dibanding topologi lainnya
Instalasi dan konfigurasi topologi sulit
Topologi Linier
Jaringan komputer dengan topologi runtut (linear topology) biasa
disebut dengan topologi bus beruntut, tata letak ini termasuk tata
letak umum. Satu kabel utama menghubungkan tiap titik sambungan
(komputer) yang dihubungkan dengan penyambung yang disebut
dengan Penyambung-T dan pada ujungnya harus diakhiri dengan
sebuah penamat (terminator). Penyambung yang digunakan berjenis
BNC (British Naval Connector: Penyambung Bahari Britania),
sebenarnya BNC adalah nama penyambung bukan nama kabelnya,
kabel yang digunakan adalah RG 58 (Kabel Sepaksi Thinnet).
Pemasangan dari topologi bus beruntut ini sangat sederhana dan
murah tetapi sebanyaknya hanya dapat terdiri dari 5-7 komputer.
KELEBIHAN
hemat kabel,
tata letak kabel sederhana,
mudah dikembangkan,
tidak butuh kendali pusat
KEKURANGAN
deteksi dan isolasi kesalahan sangat kecil,
kepadatan lalu lintas tinggi,
keamanan data kurang terjamin,
kecepatan akan menurun bila jumlah pemakai bertambah, dan
diperlukan pengulang (repeater) untuk jarak jauh.
Topologi Hierarki
Berbentuk seperti pohon bercabang yang terditi dari komputer induk
(host) yang diswitchungkan dengan simpul atau node lain secara
berjenjang, jenjang yang lebih tinggi berfungsi sebagai pengetur kerja
jenjang dibawahnya, biasanya topologi ini digunakan oleh perusahaan
besar atau lembaga besar yang mempunyai beberapa cabang daerah,
sehingga data dari pusat bisa didistribusikan ke cabang atau
sebaliknya.
KELEBIHAN

Data terpusat secara hirarki sehingga manajeman data lebih baik dan
mudah terkontrol
Mudah dikembangkan menjadi jaringan yang lebih luas
KEKURANGAN
Komputer di bawahnya tidak dapat dioperasikan apabila kabel pada
komputer tingkat atasnya terputus
Dapat terjadi tabrakan file (collision)
Topologi Peer to Peer
Peer-to-peer network adalah jaringan komputer yang terdiri dari
beberapa komputer (biasanya tidak lebih dari 10 komputer dengan 1-2
printer).
KELEBIHAN
Antar komputer dalam jaringan dapat saling berbagi-pakai fasilitas
yang dimilikinya seperti : harddisk, drive, fax/modem, printer
Biaya operasional relatif lebih murah dibandingkan dengan tipe
jaringan client-server, salah satunya karena tidak memerlukan adanya
server yang memiliki kemampuan khusus untuk mengorganisasikan
dan menyediakan fasilitas jaringan.
Kelangsungan kerja jaringan tidak tergantung pada satu server.
Sehingga bila salah satu komputer/peer mati atau rusak, jaringan
secara keseluruhan tidak akan mengalami gangguan.
KEKURANGAN
Troubleshooting jaringan relatif lebih sulit, karena pada jaringan tipe
peer to peer setiap komputer dimungkinkan untuk terlibat dalam
komunikasi yang ada. Di jaringan client-server, komunikasi adalah
antara server dengan workstation.
Untuk kerja lebih rendah dibandingkan dengan jaringan client- server,
karena setiap komputer/peer disamping harus mengelola pemakaian
fasilitas jaringan juga harus mengelola pekerjaan atau aplikasi sendiri.
Sistem keamanan jaringan ditentukan oleh masing-masing user
dengan mengatur masing- masing fasilitas yang dimiliki.
Karena data jaringan tersebar di masing-masing komputer dalam
jaringan, maka backup harus dilakukan oleh masing- masing komputer
tersebut.
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 03.18

Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke


FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Jaringan Komputer dan Internet
Pengertian Jaringan Komputer dan Internet
Jaringan komputer adalah "interkoneksi" antara dua komputer
automous atau lebih, yang terhubung dengan media transmisi kabel
atau tanpa kabel (wireless). Automous adalah jika sebuah komputer
tidak melakukan kontrol terhadap komputer lain dengan akses penuh,
sehingga dapat membuat komputer lain restart, shut down, kehilangan
file atau kerusakan sistem. Jaringan Internet adalah jaringan komputer
yang bisa dikategorikan sebagai WAN, menghubungkan berjuta
komputer di seluruh dunia, tanpa batas negara, dimana setiap orang
yang memiliki komputer dapat bergabung ke dalam jaringan ini hanya
dengan melakukan koneksi ke penyedia layanan internet (ISP/Internet
Service Provider).
Ciri-ciri jaringan komputer adalah sebagai berikut :
berbagi perangkat keras komputer
berbagi perangkat lunak komputer
berbagi saluran komunikasi
berbagi data dengan mudah
memudahkan komunikasi antarpemakai jaringan
Sejarah Jaringan Komputer
Pada tahun 1940 munculah konsep jaringan komputer di Amerika.
Konsep itu digagas oleh proyek pengembangan komputer MODEL I di
laboratorium Bell dan group riset Universitas Harvard yang dipimpin
profesor Howard Aiken. Pada awalnya proyek itu hanya ingin
memanfaatkan sebuah perangkat komputer untuk digunakan bersama.
Untuk mengerjakan beberapa proses tanpa banyak membuang waktu
kosong dibuatlah proses beruntun (Batch Processing), sehingga
beberapa program bisa dijalankan dalam sebuah komputer dengan
kaidah antrian.
Pada tahun 1950 ketika berbagai jenis komputer mulai berkembang
hingga munculah super komputer, maka sebuah komputer harus
melayani beberapa terminal, untuk itu , ditemukanlah konsep distribusi
proses berdasarkan waktu yang disebut Time Sharing System (TSS),
maka untuk pertama kali bentuk jaringan (network) komputer
diaplikasikan. Pada sistem TSS beberapa terminal terhubung secara
seri ke sebuah komputer atau perangkat lain yang terhubung dalam

suatu jaringan komputer. Dalam proses TSS telah mulai terlihat


perpaduan teknologi komputer dan teknologi telekomunikasi yang
pada awalnya berkembang sendiri-sendiri.
Pada tahun 1970 itu juga setelah beban pekerjaan bertambah banyak
dan harga perangkat komputer besar mulai terasa sangat mahal, maka
mulailah digunakan konsep proses distribusi atau Distributed
Processing. Dalam proses ini beberapa host komputer mengerjakan
sebuah pekerjaan besar secara paralel untuk melayani beberapa
terminal yang tersambung secara seri disetiap host komputer. Dalam
proses distribusi sudah mutlak diperlukan perpaduan yang mendalam
antara teknologi komputer dan telekomunikasi, karena selain proses
yang harus didistribusikan, semua host komputer wajib melayani
terminal-terminalnya dalam satu perintah dari komputer pusat.
Selanjutnya, ketika harga-harga komputer kecil sudah mulai menurun
dan konsep proses distribusi sudah matang, maka penggunaan
komputer dan jaringannya sudah mulai beragam dari mulai menangani
proses bersama maupun komunikasi antarkomputer (Peer to Peer
System) saja tanpa melalui komputer pusat.
1. Local Area Network (LAN)
LAN adalah jaringan yang dibatasi oleh area yang relatif kecil. LAN juga
merupakan jaringan milik pribadi di dalam sebuah gedung atau
kampus yang berukuran sampai beberapa meter. LAN seringkali
digunakan untuk menghubungkan komputer-komputer pribadi dan
workstatioan dalam kantor suatu perusahaan atau pabrik- pabrik untuk
memakai sumber daya (resaource, misalnya printer) secara bersamasama dan saling bertukar informasi. Biasanya jarak antarnode tidak
lebih jauh dari sekitar 200 m. Saat ini, kebanyakan LAN berbasis pada
teknologi IEEE 802.3 Ethernet menggunakan perangkat switch, yang
mempunyai kecepatan transfer data 10, 100, atau 1000 Mbit/s. Pada
sebuah LAN, setiap node atau komputer mempunyai daya komputasi
sendiri, berbeda dengan konsep dump terminal. Setiap komputer juga
dapat mengakses sumber daya yang ada di LAN sesuai dengan hak
akses yang telah diatur.
Karakteristik LAN adalah sebagai berkut :
1. Mempunyai pesat data yang lebih tinggi
2. Meliputi wilayah geografi yang lebih sempit
3. Tidak membutuhkan jalur telekomunikasi yang disewa dari operator
telekomunikasi
2. Metropolitan Area Network (MAN)
Metropolitan Area Network (MAN), pada dasarnya merupakan versi LAN
yang berukuran lebih besar dan biasanya menggunakan teknologi
yang sama dengan LAN. MAN dapat mencakup kantor- kantor
perusahaan yang terletak berdekatan atau juga sebuah kota dan dapat
di manfaatkan untuk keperluan pribadi (swasta) atau umum. MAN

mampu menunjang daya dan suara, bahkan dapat berhubungan


dengan jaringan Televisi Kabel. Jangkauan dari MAN ini antar 10 hingga
50 km.
3. Wide Area Network (WAN)
Wide Area Network adalah jaringan yang biasanya sudah
menggunakan wireless, sarana satelit ataupun kabel serat optik,
karena jangkauannya yang luas. Contoh jangkauannya yaitu meliputi
jaringan komputer antar wilayah, kota atau bahkan negara.WAN
digunakan untuk menghubungkan jaringan lokal yang satu dengan
jaringan lokal yang lain, sehingga pengguna atau komputer di lokasi
yang satu dapat berkomunikasi dengan pengguna dan komputer di
lokasi yang lain. Biasanya WAN lebih rumit dan sangat kompleks jika
dibandingkan LAN maupun MAN. Menggunakan banyak sarana untuk
menghubungkan antara LAN dan WAN ke dalam komunikasi global
seperti internet. Meski demikian antara LAN, MAN dan WAN tidak
banyak berbeda dalam beberapa hal hanya lingkup areanya saja yang
berbeda satu diantara yang lainnya.
4. Internet
Sebenarnya terdapat banyak jaringan di dunia ini, seringkali
mengunakan perangkat keras dan perangkat lunak yang berbedabeda. Orang terhubung ke jaringan sering berharap untuk bisa
berkomunikasi dengan orang lain yang terhubung ke jaringan lainnya.
Keingginan seperti ini memerlukan hubungan antar jaringan yang
sering kali tidak compatibel dan berbeda. Biasanya untuk melakukan
hal ini di perlukan sebuah mesin yang di sebut gateway guna
melakukan hubungan dan melaksanakan terjemah yang di perlukan,
baik perangkat keras maupun perangkat lunaknya. Kumpulan jaringan
yang Terinterkoneksi inilah yang disebut dengan Internet.
5. Wireless ( Jaringan Tanpa Kabel )
Jaringan Tanpa Kabel merupakan suatu solusi terhadap komunikasi
yang tidak bisa dilakukan dengan jaringan menggunkan kabel.
Misalnya, orang yang inggin mendapatkan informasi atau komunikasi
walaupun sedang berada di atas mobil atau pesawat terbang, maka
mutlak jaringan tanpa kabel di perlukan karena koneksi kabel tidaklah
mungkin di buat di dalam mobil atau pesawat. Saat ini jaringan Tanpa
Kabel sudah marak di gunakan dengan memanfaatkan jasa satelit dan
mampu memberi kecepatan akses yang lebih cepat di bandingkan
dengan jaringan yang menggunakan kabel.
Tipe-tipe Jaringan

Pada dasarnya fungsi fungsi komputer yang ada pada jaringan yaitu
adalah :
Client. Merupakan komputer yang berfungsi atau memiliki peran
sebagai pengguna. Client hanya mengambil sumber daya (file sharing,
internet, mail server, hardware sharing spt. printer, scanner, dll) yang
dibagikan oleh komputer server.
Server. Komputer server memiliki peran yang sangat penting dalam
jaringan yang berjenis Client Server. Server bertugas sebagai yang
melayani komputer client, dan menyediakan sumber daya (file sharing,
internet, mail server, hardware sharing spt. printer, scanner, dll) untuk
dibagikan kepada komputer client.
Peer Komputer Peer memilki dua fungsi sekaligus. Dia bisa berfungsi
sebagai client dan bisa menjadi server. Komputer ini biasanya
diterapkan pada jenis jaringan peer to peer.
Adapun Tipe-tipe jaringan berdasarkan fungsinya adalah sebagai
berikut :
1.
Jaringan berbasis Server Client
Jaringan berbasis server (client-server) merupakan server di dalam
sebuah jaringan yang menyediakan mekanisme pengamanan dan
pengelolaan jaringan tersebut. Pada jaringan berbasis ini, terdapat
beberapa komputer server dan komputer client. Biasanya komputer
server yang paling banyak dari pada komputer client. Client juga biasa
disebut front-end meminta layanan seperti penyimpanan dan
pencetakan data ke printer jaringan, sedangkan server yang sering
disebut back-end menyampaikan permintaan tersebut ke tujuan yang
tepat. Komputer server mempunyai prioritas dalam jaringan di tingkat
utama. Sedangkan komputer client dibawahnya. Komputer server
sendiri biasanya ada yang mempunyai multifungsi (hanya satu unit)
dan ada juga yang beberapa unit yang fungsinya juga terbagi bagi
seperti dns server, proxy server, mail server, dll. Tapi biasanya pada
jaringan kecil semisal sekolah bisa hanya menggunakan satu komputer
server saja untuk semuanya. Sedangkan komputer client, hanya bisa
menggunakan layanan yang diberikan dari komputer server, seperti
fasilitas penyimpanan data, internet, mail, dll. Koneksi antar komputer
client dan komputer server bisa menggunakan hub / switch / router.
Pada Windows NT, Windows 2000, dan Windows Server 2003, jaringan
berbasis server diorganisasikan di dalam domain-domain. Domain
adalah koleksi jaringan dan client yang saling berbagi informasi.
Keamanan domain dan perizinan log on dikendalikan oleh server
khusus yang disebut domain controlle. Terdapat satu pengendali
domain utama atau Primary Domain Controller (PDC) dan beberapa
domain controller pendukung atau Backup Domain Controller (BDC)
yang membantu PDC pada waktu-waktu sibuk atau pada saat PDC
tidak berfungsi karena alasan tertentu. PDC juga diterapkan di dalam

jaringan yang menggunakan server Linux. Software yang cukup andal


menangani masalah ini adalah samba yang sekaligus dapat digunakan
sebagai penyedia layanan file dan print yang membuat komputer
Windows dapat mengakses file-file di mesin Linux dan begitu pula
kebalikannya.
Keuntungan dari Client Server :
Terpusat resource dan keamanan data terkontrol melalui server.
Mempunyai skala satu atau semua elemen bisa di ganti bergantung
pada kebutuhan.
Fleksibel, Teknologi baru dengan mudah dapat di integrasikan ke
dalam sistem.
Interoperability semua komponen (client/jaringan/server) bekerja
bersama-sama.
Mudah di akses, Server dapat di akses dari jauh dan melewati multiple
platform.
Kerugian dari Client Server :
Harga/biaya, Memerlukan investasi awal yang lumayan besar.
Perawatan, Jaringan besar akan membutuhkan seorang staf untuk
mengefisienkan operasi
2.
Jaringan berbasis Peer to Peer
Jaringan Peer to Peer adalah jaringan komputer dimana setiap host
dapat menjadi server dan juga menjadi client secara bersamaan.
Jaringan Peer to Peer memperbolehkan pemakai membagi resources
dan file pada komputer mereka serta mengakses shared resources
yang ada pada komputer lain.
Peer to Peer memiliki beberapa komputer didalamnya yang biasanya
disebut peer. Semua komputer yang ada pada jenis jaringan ini bisa
membagikan sumber daya (file sharing, internet, mail server, hardware
sharing spt. printer, scanner) yang dimiliki agar bisa dipakai oleh
komputer yang lain. Komputer yang ada pada jenis jaringan ini
mempunya peran ganda. Bisa sebagai komputer client dan bisa
sebagai komputer server. Jadi istilahnya semua bisa berkuasa dan bisa
dikuasai. Antar koneksi pada jaringan ini biasanya kebanyakan
menggunakan media hub / switch. Jaringan Peer to Peer di tujukan bagi
Local Area Network (LAN) kecil sampai menengah.
Keuntungan dari Peer to Peer :
Murah, Karena tidak memerlukan server.
Instalasi mudah di lakukan.
Kerugian dari Peer to Peer :
Tidak ada posisi sentral untuk file dan aplikasi (desentralisasi).

Tidak ada Keamanan pada Jaringan.


3.
Jaringan Hybrid
Jaringan hybrid memiliki semua yang terdapat pada tiga tipe jaringan
di atas. Ini berarti pengguna dalam jaringan dapat mengakses sumber
daya yang di share oleh jaringan peer, sedangkan di waktu bersamaan
juga dapat memanfaatkan sumber daya yang disediakan oleh server.
Adapun keuntungan jaringan hybrid adalah sama dengan keuntungan
menggunakan jaringan berbasis server dan berbasis peer. Jaringan
hybrid memiliki kekurangan seperti pada jaringan berbasis server.
Manfaat Jaringan Komputer
Manfaat jaringan komputer bagi user dapat dikelompokkan menjadi
dua, yaitu :
untuk kebutuhan perusahaan
jaringan untuk umum
Tujuan utama dari terbangunnya sebuah jaringan pada suatu
perusahaan adalah sebagai berikut :
Resource sharing yang bertujuan agar seluruh program, peralatan,
khususnya data dapat digunakan oleh setiap orang yang ada pada
jaringan.
Saving Money (Penghematan uang/anggaran) : Perangkat dan data
yang dapat dishare akan membuat penghematan anggaran yang
cukup besar, karena tidak perlu membeli perangkat baru untuk
dipasang ditiap-tiap unit komputer
High reliability (kehandalan tinggi) : Sistem Informasi Manajemen
Kantor Terpadu atau Sistem Pelayanan Satu Atap dengan teknologi
client-server, internet maupun intranet dapat diterapkan pada jaringan
komputer, sehingga dapat memberikan pelayanan yang handal, cepat
dan akurat sesuai kebutuhan dan harapan.
Manfaat jaringan komputer untuk umum:
Jaringan komputer akan memberikan layanan yang berbeda kepada
pengguna di rumah-rumah dibandingkan dengan layanan yang
diberikan pada perusahaan. Terdapat tiga hal pokok yang mejadi daya
tarik jaringan komputer pada perorangan yaitu:
Access ke informasi yang berada di tempat lain
Komunikasi person to person
Hiburan interaktif
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 03.07

Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke


FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Istilah dan Domain Internet
Istilah-istilah yang terdapat dalam internet adalah :
1.
Web, merupakan fasilitas dari internet yang dapat menampilkan
data-data berupa teks, gambar, bunyi, animasi dan data multimedia
lainnya melalui internet.
2.
World Wide Web (www), merupakan kumulan penyedia layanan
web di seluruh dunia yang dapat menyediakan data yang dapat
digunakan secara bersama-sama.
3.
Situs web (Website), merupakan sebuah alamat tertentu di www
yang menyediakan informasi tertentu. Untuk membuka sebuah situs
web, yaitu digunakan browser.
4.
Halaman web (Web pages), merupakan elemen-elemen
penyusun sebuah situs web.
5.
Halaman muka (homepage), merupakan halaman muka dari
sebuah situs web.
6.
Browser, merupakan aplikasi yang digunakan untuk menjelajah
dunia internet.
7.
Download, merupakan kegiatan mengambil data dari internet ke
dalam komputer lokal.
8.
Upload, merupakan kebalikan dari download, yaitu kegiatan
penyalinan data dari komputer lokal ke internet.
9.
E-mail/Surat elektronik, merupakan sebuah surat yang dapat
dikirim melalui internet atau jaringan komputer lokal.
10. Universal Resource Locator (URL), merupakan suatu alamat yang
mengacu pada sebuah tempat tertentu di belantara internet.
11. Hypertext Transfer Protocol (http), merupakan bagian dari
sebuah URL yang mengidentifikasi lokasi web dan digunakan dalam
protokol HTML.

12. Hub (secara bahasa adalah pusat), yaitu sebuah piranti yang
diperlukan dalam pembuatan jaringan. Hal ini dilakukan agar koneksi
ke ISP menjadi efisien dan biayanya rendah.
13. Klien, merupakan komputer pengakses internet. Agar klien dapat
mengakses internet diperlukan jasa network provider.
14. Penyedia jasa (server), merupakan komputer di internet yang
berfungsi menyediakan file-file dan layanan kepada klien.
15. Modem, merupkan piranti yang digunakan oleh sebuah komputer
untuk dapat berkomunikasi dengan komputer lain melalui kabel
telepon.
16. Hyperlink, merupakan fasilitas yang berperan mereferensikan
sebuah teks atau gambar ke alamat lain di belantara internet.
17. Transmission Control Protocol/Internet Protokol (TCP/IP),
merupakan kumpulan metode-metode untuk menghubungi server.
TCP/IP meruakan bahasa standarisasi untuk internet.
18. Internet Protocol (IP), merupakan protokol yang digunakan dalam
internet, sexcara teknis bermakna suatu bentuk pengisian dan
pengalamatan data-data dan informasi yang akan dikirim melalui
internet.
19. Alamat IP (IP Address), berfungsi sebagai identitas komputer
dalam jaringan TCP/IP. Bentuk dari alamat IP biasanya terdiri atas 4
segmen dan tiap segmen ditulis menggunakan angka dari nol sampai
255.
20. Mesin Pencari (Search Engine), merupakan sebuah situs web
yang dapat digunakan untuk melakukan pencarian informasi tertentu
dengan cara memasukan kata kunci (keywords) pencarian.
Domain Internet
Sebagian besar mesin/komputer server di internet akan dikenali
menggunakan nama domain.
id
ID adalah Indonesia di internet. ID biasanya disebut
Top Level Domain (TLD). Top Level Domain dapat mengidentifikasikan
negara dimana mesin tersebut terdaftar.
go
GO singkatan dari GOvernment. Artinya, situs ini
adalah milik pemerintah

presidenri
Nama dari institusi atau lembaga yang memiliki situs
tersebut. Kebetulan sekali lembaga
tersebut adalah Presiden Republik Indonesia disingkat presidenri.
www
WWW atau World Wide Web, memberitahukan bahwa mesin
ini adalah sebuah server web yang membawa banyak informasi untuk
masyarakat di internet.
Di dunia internet terdapat beberapa Top Level Domain (TLD) yang
sifatnya global. beberapa yang sangat umum digunakan adalah
sebagai berikut.
.com untuk lembaga komersial
.org
untuk organisasi biasanya tidak komersial
.gov untuk pemerintah Amerika Serikat
.edu untuk universitas
Top Level Domain negara contohnya adalah sebagai berikut.
.id
Indonesia
.sg
Singapura
.jp
Jepang
.au
Australia
Di Indonesia kita mengenal beberapa sub-domain untuk beberapa
institusi, seperti.
.co.id
lembaga komersial
.net.id
universitas
.sch.id
Sekolah
.or.id
lembaga non komersial
.web.id
situs pribadi
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 02.46
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Kegunaan Internet
Kegunaan Internet
Berkomunikasi menggunakan internet akan menghemat biaya, baik
dalam proses transaksi busnis maupun keperluan studi.
Keuntungan menggunakan internet dalam semua bidang (bisnis,
akademis, pemerintahan, organisasi dan lainnya) antara lain :
a.
Informasi yang didapatkan lebih cepat dan murah.

b.
c.
d.
e.
f.

Mengurangi biaya kertas dan biaya distribusi.


Sebagai media promosi.
Komunikasi interaktif.
Sebagai alat dan penelitian dan pengembangan.
Pertukaran data

Diposkan oleh Sarah Fauziah di 02.37


Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Sejarah Internet
Sejarah Internet
Tahun 1969, Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Research
Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset
bagaimana cara menghubungkan sejumlah komputer sehingga
membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan
ARPANET.
Tahun 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan
satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan
membentuk sebuah jaringan.
Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail
yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Dan ikon @ juga
diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukan "at" atau
pada.
Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai di kembangkan ke luar
Amerika Serikat. Komputer University College di London merupakan
komputer pertama yang merupakan anggota ARPANET di luar Amerika
Serikat. Dan Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah
gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet.
Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.
26 Maret 1976, Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal
Signals and Radar Estabslishment di Malvern.
Tahun 1977, Lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET
membentuk sebuah jaringan atau network.
Tahun 1979, Tom Truscott, Jim Ellis, dan Steve Bellovin, menciptakan
newsgroups pertama yang diberi nama USENET.
Tahun 1981, France Telecom menciptakan gebrakan dengan
meluncurkan telepon televisi pertama, di mana orang bisa saling
menelepon sambil berhubungan dengan video link.
Tahun 1982, dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan
Internet Protokol atau IP.
Tahun 1984, Diperkenalkan sistem nama domain yang kini kita kenal
dengan DNS (Domain Name System).

Tahun 1987, Jumlah komputer yang tersambung ke jaringan menjadi


10.000 lebih.
Tahun 1988, Jarko Oikarinen dan Finland menemukan dan sekaligus
memperkenalkan IRC (Internet Relay Chat).
Tahun 1989, Jumlah komputer yan tersambung ke jaringan kurang lebih
100.000.
Tahun 1990, Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser
yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer lainnya,
yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www atau
World Wide Web.
Tahun 1992, munculah istilah surfing the internet.
Tahun 1994, Yahoo didirikan dan Lahir NetscapeNavigator 1.0 .
Sejarah Internet Indonesia
Pada Tahun 1990, jaringan internet di Indonesia lebih dikenal dengan
Paguyuban Network.
Pada tahun 1992-1994, M Samik-Ibrahim, Suryono Adisoemarto,
Muhammad Ihsan, Robby Soebiakto, Putu, Firman Siregar, Adi
Idrayanto, Onno W Purbo menyumbangkan keahlian dan dedikasinya
dalam membangun fondasi jaringan komputer dan internet Indonesia.
Internet di Indonesia terinspirasi oleh kegiatan amatir radio pada tahun
1986, khususnya di Amatir Radio Club (ARC) ITB. Bermodal pesawat
pemancar Single Side Band (SSB) Amatir Radio KenwoodTS430 milik
Harya Sudirapratama (YC1HCE) dan komputer Apple II milik Onno W.
Purbo (YC1DAV), belasan anak muda ITB seperti Harya Sudirapratama
(YC1HCE), J. Tjandra Pramudito (YB3NR), dan Suryono Adisoemarta
(N5SNN) berguru pada senior amatir radio seperti Robby Soebiakto
(YB1BG), almarhum Achmad Zaini (YB1HR), Yos (YB2SV) melalui band
amatir radio 40 m atau 7MHz. Mereka mulai mendiskusikan teknik
membangun jaringan komputer dengan radio menggunakan teknologi
radio paket. Robby Soebiakto yang waktu itu bekerja di PT. USI IBM
Jakarta merupakan pakar diantara para amatir radio Indonesia,
khususnya di bidang komunikasi data packet switching melalui radio
yang dikenal sebagai radiopaket. Teknologi radio paket TCP/IP untuk
internet kemudian diadopsi oleh rean-rekan Robby Soebiakto di BPPT,
LAPAN, UI, dan ITB yang kemudian menjadi tumpuan Paguyuban
Network antara tahun 1992-1994.
Pada tahun 1988, melalui surat pribadi, Robby Soebiakto mendorong
Onno W. Purbo yang saat itu berada di Hamilton, Ontario, Kanada
untuk mendalami teknik jaringan internet berbasis protokol TCP/IP.
Robby Soebiakto meyakinkan Onno W. Purbo bahwa masa depan
teknologi jaringan komputer di dunia akan berbasis pada TCP/IP. Hal ini
yang dikemudian hari memicu penulisan buku-buku jaringan komputer
internet berbasis TCO/IP oleh Onno W. Purbo maupun rekan-rekan
penulis lainnya di Indonesia untuk memandaikan rakyat Indonesia akan

teknologi internet. Robby Soebiakto juga menjadi koordinator alamat IP


pertama dari AMPR-net (Amatir Packet Radio Network) yang di internet
dikenal dengan domain AMPR.ORG dan IP 44.132. AMPR-net Indonesia
kemudian dikoordinir oleh Onno W. Purbo sejak tahun 2000. Salah satu
aktivitas AMPR-net adalah mengoordinasi aktivitas anggota ORARI
melalui mailing list ORARI, orarinews@yahoogroups.com.
Pada awal perkembangan jaringan paket radio di Indonesia, Robby
Soebiakto merupakan pionir dikalangan pelaku amatir radio Indonesia
yang mengaitkan jaringan amatir Bulletin Board System (BBS). BBS
merupakan jaringan surat elektronik (e-mail) yang merelai e-mail untuk
dikirim melalui server/komputer BBS yang mengkaitkan banyak server
BBS amatir radio di seluruh duniaagar e-mail dapat berjalan dengan
lancar. Robby Soebiakto berhasil membangun gateway amatir satelit di
kawasan rumahnya di kawasan Cinere. Dengan bantuan sateli-satelis
OSCAR milik amatir radio, komunikasi lebih antara Indonesia-Kanada
berjalan semakin cepat. Pengetahuan secara perlahan ditransfer dan
berkembang melalui jaringan amatir radio ini.
Pada tahun 1992-1993, Muhammad IHsan, seorang peneliti di LAPAN
Ranca BUngur yang pada tahun 1990-an bersama dengan
pimpinannya Ibu Andrianti menjalin kerja sama dengan DLR (Lembaga
Penelitian Antariksa Jerman) mencoba mengembangkan jaringan
komputer menggunakan teknologi radio paket pada band 70 cm dan 2
m. Muhammad Ihsan menjadi motor penggerak di LAPAN untuk
membangun dan mengoperasikan satelit buatan LAPAN Indonesia yang
dikenal sebagai LAPAN TUBSAT maupun INASAT.
jaringan LAPAN dikenal sebagai JASIPAKTA dan didukung oleh DLR.
Muhammad Ihsan mengoperasikan relai penghubung antara ITB
Bandung dengan gateway internet yang ada di BPPT, Firman SIregar
mengoperasikan radio paket yang bekerja pada band 70 cm. Komputer
PC 386 sederhana yang menjalankan program NOS diatas sistem
operasi DOS digunakan sebagai gateway packet radio TCP/IP. IPTEKNET
masih berada di tahapan sangat awal perkembangannya. Tanggal 7
Juni 1994, Randy Bush dari portland, Oregon, Amerika Serikat
melakukan ping ke IPTEKNET dan kemudian melaporkan hasilnya
kepada rekan-rekannya di Natonal Science Foundation (NSF) Amerika
Serikat. Dlam laporan Randy Bush tertera waktu yang dibutuhkan
untuk ping pertama dari Indonesia ke Amerika Serikat, yaitu sekitar
750 mili detik melalui jaringan leased line yang berkecepatan 64 Kbps.
Nama lain yang tidak kalah berjasa adalah Pak Putu. Beliau
mengembangkan PUSDATA DEPRIN pada masa kepeminpinan Menteri
Perindustrian Tungki Ariwibowo sekaligus menjalankan BBS pusdata
dprin.go.id. Di masa awal perkembangan BBS, Pak Putuberjasa
mempopulerkan penggunaan e-mail, khususnya di Jakarta Aktivitas Pak
Putu banyak didukung oleh menteri perindustrian Tungki Ariwibowo
yang sanga menyukai komputer dan internet. Pak Tungki adalah
menteri pertama Indonesia yang menjawab e-mail sendiri.

Pada akhir tahun 1992, Suryono Adisoemarta kembali ke indonesia.


Kesempatan tersebut tidak dilewatkan oleh anggota amatir radio club
(ARC) ITB seperti Basuki Suhardiman, Aulia K Arif, Arman Hazairin,
yang didukung oleh Adi Indrayanto untuk mencoba mengembangkan
gateway di radio paket di ITB. Akhirnya ITB turut berkiprah dijaringan
paguyuban net. institusi lain seperti UI, BPPT, LAPAN, PUSDATA DEPRIN
yang lebi dahulu terhubung ke jaringan internet yang mempunyai
fasilitas yang jauh lebih baik daripada ITB.
Repoting system (APRS) yang memungkinkan kita untuk melihat posisi
stasiun amatir radio di peta di internet yang dapat dilihat di situs
http://hprs.fi. berawal dari teknologi radio paket kecepatan rendah
1200bps, ITB kemudian memperoleeh sambungan 24 jam 14.4Kbps ke
RISTI TELKOM sebagai bagian dari IPTEKNET, pada tahun 1995.
September 1996 merupakan tahun peralihan bagi ITB, karena
keterkaitan ITB dengan jaringan penelitian asia internet
interconnection Initiatives (AI3) sehingga memperoleh bandwidth
1.5Mbps ke jepang yang terus ditambah dengan sambungan
TELKOMNET dan IIX sebesar 2Mbps.
Pada tahun 1997-1998, ITB menjadi salah satu bagian terpenting
dalam jaringan pendidikan di Indonesia yang menamakan dirinya AI3
Indonesia yang mengkaitkan lebih dari 25 lembaga pendidikan di
Indonesia. Jaringan pendidikan menjadi lebih marak pada saat naskah
buku ini ditulis ditahun 2009, dengan adanya JARDIKNAS dan INHEREN
yang dioperasikan oleh DIKNAS dan mengkaitkan sekitar 15.000 lebih
sekolah Indonesia ke Internet yang akan menjadi media untuk
mencerdaskan bangsa indonesia agar dapat bekompetisi di era
globalisasi mendatang.
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 02.34
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Internet dan Intranet
Internet
Internet mempunyai pengaruh yang besar atas ilmu dan pandangan
dunia. Dengan hanya berpadukan mesin pencari seperti google,
pengguna di seluruh dunia mendapatkan akses yang mudah atas
bermacam-macam informasi. Perkembangan internet juga
mempengaruhi perkembangan ekonomi, seperti transaksi jual beli
yang dikenal dengan e-commerce. Dan internet juga memicu
tumbuhnya transparansi pelaksanaan pemerintahan melalui egovernment. Internet membentuk budaya baru di kalangan pengguna.
Kebiasan baru mencari informasi, cara memandang sebuah

masalah/kejadian, cara baru menyebar/mencari berita atau isu, cara


baru berbelanja atau memesan barang, dan lain sebagainya.
Interconnected Network atau Internet adalah sebuah sistem
komunikasi global yang menghubungkan komputer-komputer dan
jaringan-jaringan komputer di seluruh dunia. Setiap komputer dan
jaringan, terhubung secara langsung maupun tidak langsung ke
beberapa jalur utama yang disebut internet backbone dan dibedakan
satu dengan yang lainnya menggunakan unique name yang biasa
disebut dengan alamat IP 32 bit. Ketika komputer terhubung secara
global dengan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket
data (packet switching communication protocol), maka rangkaian
jaringan komputer yang besar ini dinamakan internet. Cara
menghubungkan rangkaian komputer dengan kaidah ini dinamakan
internetworking.
Internetworking merupakan kumpulan jaringan lokal area, juga
metropolitan area yang umumnya terhubung melalui router-router
sehingga membentuk jaringan wide area yang begitu besar. Tidak
hanya perangkat komputer seperti Router, PC, laptop atau server yang
bisa terkoneksi ke Internet, beberapa perangkat lain seperti mobile
device (ponsel/PDA), web camera, security camera, alarm, refrigerator
(lemari es), TV, remote control, home/office device, dan perangkat
pribadi lainnya juga dapat terkoneksi ke Internet.
Intranet
Intranet adalah jaringan komputer khusus yang menghubungkan
beberapa komputer dalam suatu perusahaan atau organisasi sehingga
membentuk lingkungan seperti internet tetapi bersifat privat bagi
perusahaan yang bersangkutan. Intranet juga menggunakan jaringan
pengaman sehingga hanya komputer yang memiliki izin saja yang
dapat terhubung ke intranet. Untuk melakukan akses ke internet,
perusahaan akan menghubungkan intranet ke internet, dengan
dilengkapi firewall. Firewall merupakan suatu metode yang
menempatkan suatu piranti diantara jaringan dan internet yang
berfungsi untuk memantau lalu lintas antara dunia luar dan jaringan
lokal. Akan tetapi umumnya perusahaan membatasi hubungan antara
intranet dan internet. Dengan kata lain intranet bersifat lokal.
Komponen pembentuk intranet :
Aplikasi Bowser
Komputer server
Perangkat jaringan
Protokol TCP/IP
Bahasa Pemrograman
Komputer client
Perangkat bantu (development tool) untuk manajemen jaringan lokal
Beberapa jenis pemanfaatan intranet :

Penggunaan intranet bergantung dari bentuk organisasi penggunanya.


Apakah suatu toko, perusahaan multinasional, suatu instansi atau
departemen lainnya. Dengan memahami kerja organisasi tersebut
terlebih dahulu, maka akan sangat membantu model desain intranet
yang akan digunakan.
Pemanfaatan intranet dalam suatu organisasi, banyak digunakan untuk
hal-hal sebagai berikut :
Human resource personal services
Material and logistic services, seperti penyediaan ruangan,
barang dan sebagainya
Information system services dan lain -lain
Salah satu manfaat intranet dalam organisasi Human Resource Service
dapat digunakan untuk menyajikan informasi-informasi sebagai berikut
:

Manual pekerja

Bulletin board perusahaan

Record Pekerja

Newsletter

Informasi-informasi yang berkaitan dengan human resource


department.
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 02.27
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Perangkat Keras dan Lunak Komputer
Perangkat Keras Komputer
Komputer dapat digunakan untuk mengolah data, harus berbentuk
sistem komputer. Sistem terdiri dari elemen-elemen yang saling
berhubungan membentuk satu kesatuan untuk melaksanakan satu
tujuan pokok dari sistem tersebut. Tujuan dari sistem komputer adalah
mengolah data untuk menghasilkan informasi sehingga perlu elemen
yang terdiri dari :
Hardware (perangkat keras) adalah peralatan komputer itu sendiri.
Software (perangkat lunak) adalah program yang berisi perintahperintah untuk melakukan proses tertentu.
Brainware adalah manusia yang terlibat dalam mengoperasikan serta
mengatur sistem komputer.
Berdasarkan fungsinya, perangkat keras komputer dibagi menjadi
berikut.
Input Device (Unit Masukan)

Process Device (Unit Pemrosesan)


Output Device (Unit Keluaran)
Backing Storage (Unit Penyimpanan)
Periferal (Unit Tambahan)
A. Perangkat Input
Berfungsi sebagai media untuk memasukan data dari luar ke dalam
suatu memori dan processor untuk diolah agar menghasilkan informasi
yang dierlukan. Beberapa perangkat input komputer adalah keyboard,
mouse, touchpad, joystick dan games paddle, barcode, scanner,
mikropon dan headphone dan peralatan multimedia.
B. Perangkat Output
Perangkat Output adalah perangkat komputer yang digunakan untuk
menampilkan atau menyampaikan informasi kepada penggunanya.
Beberapa perangkat output komputer adalah monitor, printer dan
speaker.
C. Perangkat Keras pada Chassis
1. Central Processing Unit (CPU)
CPU adalah otak dari sistem komputer. Fungsi utama dari CPU adalah
mengerjakan program yang terdiri atas instruksi-instruksi yang
diprogram oleh programer. Suatu program komputer akan
menginstruksikan CPU untuk membaca informasi dari piranti input dan
menulis informasi ke memori, dan untuk menulis informasi ke output.
Komponen CPU terbagi menjadi beberapa macam, yaitu : Unit Kontrol,
Register, ALU.
2. Motherboard
Motherboard adalah salah satu komponen dari rangkaian komputer.
Komponen tersebut dinamakan motherboard karena ini merupakan
komponen utama dari rangkaian CPU.
3. Memori
Memori digunakan untuk menggambarkan ruang penyimpanan data
yang datang ke dalam chip komputer. Selain itu, terkadang istilah
memori biasanya digunakan sebagai perangkat memori yang bisa
dibawa kemana-mana. Setiap komputer saat ini telah dilengkapi
dengan memori. Biasanya memori tersebut dinamakan memori utama
atau disebut dengan RAM. Di dalam sebuah komputer memori utama
ditempatkan dalam deretan kotak metal.
4. VGA Card
VGA (Video Graphics Accelerator) card adalah salah satu kompone
komputer yang mutlak harus ada. Fungsinya mengolah data grafis
untuk ditampilkan di layar monitor. Sebetulnya VCA card merupakan
satu unit "Komputer Mini" karena komponen ini memiliki sebuah
prosesor (disebut GPU atau Graphics Processing Unit) dan
membutuhkan memori juga.
5. Sound Card

Sound Card adalah perangkat komputer yang berfungsi untuk


mengubah sinyal digital menjadi sinyal suara.
6. Media Penyimpanan Data
Komputer mempunyai berbagai media penyimpanan tetap. Berbagai
media penyimpanan tersebut antara lain hard disk, disket, flash drive,
CD-ROM, CD-R, CD-RW, DVD dan DVD-RW.
D. Perangkat Lunak Komputer
Perangkat lunak (Software) merupakan suatu program yang dibuat
oleh pembuat program untuk menjalankan perangkat keras komputer.
Perangkat Lunak adalah program yang berisi kumpulan instruksi untuk
melakukan proses pengolahan data. Perangkat Lunak komputer
berfungsi sebagai berikut :
Mengidentifikasi program.
Menyiapkan aplikasi program sehingga tata kerja seluruh perangkat
komputer terkontrol.
Mangatur dan membuat pekerjaan lebih efisien.
Macam-macam Perangkat Lunak
A. Sistem Operasi (Operating System)
Sistem Operasi yaitu program yang berfungsi untuk mengendalikan
sistem kerja yang mendasar sehingga mengatur kerja media input,
output, tabel pengkodean, memori, penjadwalan prosesor dan lain-lain.
Contoh sistem operasi antara lain Disk Operating System (DOS),
Microsoft Windows, Linux dan Unix.
B. Bahasa Program (Programming Language)
Bahasa Pemrograman adalah bahasa komputer yang digunakan untuk
menulis program. Bahasa Pemrograman merupakan notasi yang
dipergunakan untuk mendeskripsikan proses komputasi dalam format
yang dapat dibaca oleh komputer dan manusia.
C. Program Aplikasi (Application Program)
Program aplikasi adalah perangkat lunak yang dirancang khusus untuk
kebutuhan tertentu. Beberapa jenis program aplikasi adalah sebagai
berikut :
Pengolah Kata
Perangkat lunak pengolah kata (Word Processor) berfungsi sebagai
alat bantu untuk pembuatan suatu tulisan atau dokumen pada
komputer. Contohnya adalah Microsoft Word, Corel WordPerfect,
StarOffice Writer, OpenOffice Writer dan Lotus Word Pro.
2. Pengolah Angka
Program Pengolah Angka (Spreadsheet) adalah program apikasi
komputer yang mensimulasikan suatu lembar kerja. Program pengolah
angka sering digunakan untuk mengolah data keuangan. Program ini
mampu memperbaharui hitungan pada seluruh sel yang ada di
lembaran begitu satu sel diubah nilainya. Contohnya : Microsoft Excel,
KSpread, StarOffice Calc, OpenOffice Calc, GNOME Office - GNumeric,
Xess, Abacus dan Lotus 1-2-23.
3. Perangkat Lunak Presentasi

Program Presentasi berfungsi untuk mempresentasikan suatu


makalah. Keuntungan program ini adalah setiap makalah yang
ditampilkan sangat menarik dan interaktif. Contohnya : StarOffice
Impress, OpenOffice Impress, KPresenter, Microsoft Power Point,
Presentation X3.
4. Desktop Publishing
Desktop Publishing adalah perangkat lunak yang digunakan khusus
untuk mengolah bahan berita dalam surat kabar atau majalah yang
besar dengan menggabungkan antara teks, grafik, foto, dan layout.
Contoh : Corel Ventura dan Adobe PageMaker.
5. Perangkat Lunak Graphic
Perangkat Lunak Graphic adalah perangkat lunak yang digunakan
khusus untuk melakukan olah grafis dan editing foto. Contoh : Corel
Draw, Adobe Photoshop, Macromedia Free Hand, dan lain-lain.
6. Perangkat Lunak Alat (Tools)
Perangkat Lunak Alat (Tools) adalah perangkat lunak yang digunakan
khusus untuk membantu malakukan tugas yang spesifik dan kecil.
Contoh : Anti Virus, PC Tools, dan lain-lain.
7. Video Editor
Video Editor adalah perangkat lunak yang digunakan khusus untuk
mengolah rekaman kamera untuk ditransfer dan diedit menjadi video.
Contoh : Ulead Video Studio, Adobe Premiere, Pinacle Studio, dan lainlain.
8. Perangkat Lunak Musik
Perangkat Lunak Musik yaitu perangkat lunak khusus yang digunakan
untuk mengolah dan menulis musik sekaligus memformat hasilnya.
Misalnya : Encore 4, Music Write Profesional, Sibellius dan lain-lain.
9. Multimedia
Multimedia adalah penggunaan komputer untuk menyajikan dan
menggabungkan teks, suara, gambar, animasi dan video dengan alat
bantu dan koneksi sehingga pengguna dapat bernavigasi, berinteraksi,
berkarya dan berkomunikasi.
D. Program Bantu (Utility)
Program bantu merupakan perangkat lunak yang berfungsi sebagai
aplikasi pembantu dalam kegiatan yang ada hubungannya dengan
komputer, misalnya memformat disket, mengopi data, mengkrompes
file, dan lain-lain. Contoh : Norton Utility, Winzip, Norton Ghost dan
Antivirus.
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 02.06
Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Link ke posting ini
Reak
si:
Cara Mencari Informasi di Search Engine

Mengakses Internet
A. Search Engine
Internet sebagai jaringan internasional dapat mendukung kegiatan
belajar kita di sekolah. Dari segi imu pengetahuan, internet ibarat
perpustakaan besar yang di dalamnya terdapat jutaan informasi. Kita
dapat menambah pengetahuan tentang ilmu alam, sosial, ekonomi,
budaya, teknologi, dan lain sebagainya melalui internet.
Untuk mempermudah kita dalam mencari informasi tersebut, kita
akan menggunakan fasilitas search engine. Situs search engine dapat
dianggap sebagai portal (pintu masuk) untuk mencari berbagai macam
informasi yang ada di internet. Biasanya search engine
mengelompokkan informasi atau situs-situs di internet ke dalam
kategori-kategori tertentu sehingga pengguna internet dapat dengan
mudah mencari informasi yang dibutuhkan.
Search Engine merupakan program komputer yang dirancang
untuk mencari informasi yang tersedia di dalam dunia maya. Karena
merupakan program komputer, maka web search engine
mengumpulkan informasi yang tersedia secara otomatis. Prinsip kerja
search engine adalah menyimpan hampir semua informasi halaman
web secara otomatis yang diambil langsung dari www. Isi setiap
halaman lalu dianalisis untuk menentukan indeksnya. Data tentang
halaman web disimpan dalam sebuah database indeks untuk
digunakan dalam pencarian selanjutnya.
Begitu banyak situs search engine yang dapat diakses, seperti :
www.google.com, www.yahoo.com, www.wisenut.com,
www.alltheweb.com, www.altavista.com. Google merupakan situs
search engine yang paling banyak menampung database informasi
dan situs. Berdasarkan riset yang dikembangkan oleh
searchengineshowdown.com pada awal maret 2002, situs dan
informasi yang ditampung oleh database google sebanyak 1,5 miliar
dan 150 juta proses pencarian setiap harinya.
1.
Mencari informasi Pendidikan
Untuk mencari informasi pendidikan dengan bantuan search engine
Google. kita dapat mengikuti langkah-langkah berikut.
Jalankan browser Internet Explorer atau browser lainnya
Ketikkan alamat www.google.com, kemudian tekan enter.
Setelah muncul homepage Google, ketikkan kata
kunci Pendidikan kemudian tekan enter atau klik tombol Telusuri
dengan Google.
Hasil Pencarian yang ditampilkan menunjukan bahwa google telah
menemukan informasi seperti artikel, dokumen, situs dan lain
sebagainya (yang berhubungan dengan pendidikan).
Klik salah satu hyperlink tersebut.
Hyperlink yang kita pilih tersebut akan membuka situs, dari situs ini
kita akan dapat menemukan berbagai macam informasi yang
berhubungan dengan pendidikan.

2. Mencari Informasi dengan menambahkan kata portal pada


Keyword (Kata Kunci)
Portal (pintu masuk) berfungsi sebagai pusat informasi yang telah
dikelompokan dalam kategori tertentu. Untuk melakukan pencarian
dengan menambahkan kata portal, kita dapat mengikuti langkahlangkah sebagai berikut.
Masukkan kata kunci, misal portal pendidikan.
Hasil dari proses pencarian akan berbeda dengan yang hanya
menggunakan kata kunci pendidikan.
Klik salah satu hyperlink tersebut.
Link tersebut akan membuka situs, dari situs ini kita akan dapat
menemukan berbagai macam informasi.
3. Menggunakan Tanda Kutip (") pada Kata Kunci
Penggunaan tanda kutip (") pada kata kunci berfungsi untuk lebih
memfokuskan pada pencarian informasi yang kita butuhkan. Search
Engine akan mencari informasi yang mengandung kata atau teks yang
sama persis dengan kata kunci yang ada di dalam tanda kutip.
4. Menggunakan Tanda Plus (+) pada Kata Kunci
Apabila kita ingin mencari informasi yang memuat lebih dari satu kata
kunci, kita dapat menggunakan tanda plus (+) sebagai penghubung
kata kunci tersebut.
5. Mencari File Gambar (Image) di Internet
Search Engine Google juga menyediakan fasilitas untuk digunakan
mencari file-file gambar (image) yang ada di internet. Untuk
menggunakannya, kita dapat mengikuti langkah-langkah sebagai
berikut.
Buka search engine google.
Klik bagian Gambar yang terletak diantara pilihan Web, Group, dan
Direktori.
Masukkan kata kunci.
Google akan menampilkan hasil pencarian berupa file gambar.
Untuk memperbesar tampilan gambar, klik dua kali pada gambar yang
diinginkan.
6. Menerjemahkan Teks atau Web ke bahasa lain
Langkah-langkah untuk menerjemahkan teks atau web ke bahasa lain
adalah sebagai berikut.
Buka browser dan buka www.translate-t.google.co.id.
Pilih bahasa yang akan di terjemahkan dan bahasa yang diinginkan.
Tuliskan teks atau web yang akan diterjemahkan.
Akan ditampilkan hasil terjemahan sebagai berikut.
7. Mencari Forum Komunitas di Internet
Di internet banyak sekali forum-forum yang dibentuk oleh komunitas
dengan beragam minat. Dari forum ini sesama anggota komunitas
dapat saling bertukar informasi dan berdiskusi satu sama lain.

Komunitas antar-anggota ini biasanya menggunakan e-mail. Untuk


mencari komunitas-komunitas yang ada di internet, kita dapat
menggunakan search engine google. Berikut ini adalah langkahlangkah untuk mencari forum komunitas.
Buka search engine google.
Masukkan kata kunci.
Klik bagian Grup.
Hasil pencarian akan ditampilkan seperti gambar. Klik salah satu link
komunitas yang kita inginkan.
8. Penelusuran Lanjutan
Penelusuran lanjutan digunakan untuk mencari informasi lebih spesifik.
Dalam penelusuran lanjutan kita dapat menentukan format file. waktu
yang ingin dipilih, dan sebagainya, kita dapat mengikuti langkah
sebagai berikut :
Buka search engine google.
Klik Penelusuran Lanjutan yang terletak di atas kotak kata kunci dekat
perangkat bahasa.
Selanjutnya akan ditampilkan fasilitas pencarian canggih Google
seperti gambar.
B. Mengakses Web Melalui URL
Download merupakan proses pengambilan file dari komputer lain ke
komputer pengguna, sedangkan upload merupakan proses
pemindahan file dari pengguna ke komputer lain. Dalam internet kita
dapat mendownload file dari situs-situs yang menyediakannya. File
tersebut dapat berupa data, musik, gambar, animasi dan video.
C. Mengelola Informasi dari Internet
1. Menyimpan Halaman Web
Jika hendak menyimpan halaman web menjadi sebuah file yang
disimpan di dalam komputer sehingga dapat dilihat tanpa harus
terhubung ke internet, gunakanlah cara berikut.
Untuk menyimpan halaman tersebut ke dalam hard disk, klik menu File
pada Firefox kemudian Save As.
Saat muncul jendela save file dialog untuk menentukan nama file dan
tempat file yang akan dibuat, silahkan pilih tempat yang dikehendaki
kemudian klik Save.
Browser akan menyimpan pada tempat yang telah kita tentukan.
Jika diamati melalui Windows Explorer, maka untuk setiap halaman
web yang disimpan akan dihasilkan 1 file html dan 1 folder untuk
menyimpan gambar-gambar dari halaman web tersebut. nama folder
untuk menyimpan gambar-gambar tersebut adalah = nama file
html+"_files"
Bukalah halaman web yang telah disimpan. Perbedaannya adalah pada
textbox alamat merupakan file yang mereferensikan letak file di hard
disk.
2. Menyimpan Halaman Web (Hanya Teks)

Untuk menyimpan halaman web, tetapi kita hanya ingin menyimpan


teks (tulisan saja) caranya sama dengan menyimpan seluruh halaman
web. Perbedaannya pada kotak Save As type, pilihlah Text file (*.txt)
seperti gambar berikut.
3. Menyimpan Gambar (Image) dari Halaman Web
Untuk menyimpan gambar yang terdapat pada halaman web, kita
dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut.
Arahkan kursor mouse pada gambar yang akan disimpan.
Klik kanan mouse, pilih Save Image As.
Setelah muncul kotak dialog Save Picture. Pada kotak File Name, isikan
nama filenya. Pada kotak Save As type, pilih format gambar JPEG, GIF
(*.gif) atau Bitmap (*.bmp), kemudian klik Save.
4. Mencetak Halaman Web
Untuk mencetak halaman web, langkah-langkahnya adalah sebagai
berikut.
Pastikan printer sudah menyala dan terhubung di komputer dengan
benar.
Pada halaman web yang masih aktif pilih menu File pada Firefox,
kemudian pilih print.
Setelah muncul kotak dialog Print, pilih All jika kita akan mencetak
seluruh halaman. Plih Pages untuk memilih halaman beberapa saja
yang akan dicetak, kemudian tekan OK untuk mulai mencetak.
Diposkan oleh Sarah Fauziah di 01.09

Anda mungkin juga menyukai