Anda di halaman 1dari 3

VISUAL ANALOG SCALE

(VAS)

DEWI FITRIANI
NIM: 030.09.067

UNIVERSITAS TRISAKTI
FAKULTAS KEDOKTERAN

Cara penggunaan Visual Analog Scale (VAS)


VAS adalah alat ukur lainnya yang digunakan untuk memeriksa intensitas nyeri dan
secara khusus meliputi 10-15 cm garis, dengan setiap ujungnya ditandai dengan level
intensitas nyeri (ujung kiri diberi tanda no pain dan ujung kanan diberi tanda bad
pain(nyeri hebat). Pasien diminta untuk menandai disepanjang garis tersebut sesuai
dengan level intensitas nyeri yang dirasakan pasien. Kemudian jaraknya diukur dari
batas kiri sampai pada tanda yang diberi oleh pasien (ukuran mm), dan itulah skornya
yang menunjukkan level intensitas nyeri. Kemudian skor

tersebut dicatat untuk

melihat kemajuan pengobatan/terapi selanjutnya.

Kelebihan penggunaan Visual Analog Scale (VAS)


Secara potensial, VAS lebih sensitif terhadap intensitas nyeri dari pada pengukuran
lainnya seperti VRS skala 5-point karena responnya yang lebih terbatas. Begitu pula,
VAS lebih sensitif terhadap perubahan pada nyeri kronik daripada nyeri akut. Skala
nyeri ini simple dan mudah untuk menilai skor nyeri dalam banyak kasus.

Kekurangan penggunaan Visual Analog Scale (VAS)


Pada beberapa pasien khususnya orang tua akan mengalami kesulitan merespon grafik
VAS daripada skala verbal nyeri (VRS). Beberapa pasien mungkin sulit untuk menilai
nyerinya pada VAS karena sangat sulit dipahami skala VAS sehingga supervisi yang
teliti dari dokter/terapis dapat meminimalkan kesempatan error. Dengan demikian,
jika memilih VAS sebagai alat ukur maka penjelasan yang akurat terhadap pasien dan
perhatian yang serius terhadap skor VAS adalah hal yang vital.
Skala tersebut tidak efektif digunakan pada pasien yang memiliki gangguan kognitif
ataupun motorik, pasien yang tidak responsif (seperti injuri), anak usia muda, dan
pasien dengan umur yang tua. Skala nyeri ini tidak selalu dapat dijelaskan secara
akurat ataupun diukur berdasarkan tingkat keparahannya saja. Untuk menggambarkan
nyerihanya dalam hal intensitasnya seperti menggambarkan apa yang dapat kita lihat
hanya darisegi cahaya atau gelap, tanpa mempertimbangkan warna, pola, atau tekstur.
Sejumlah penelitian telah dilakukan untuk menentukan kualitas rasa sakit lebih lanjut.

Anda mungkin juga menyukai