Anda di halaman 1dari 2

ABSTRAK

Tekanan formasi merupakan suatu gaya yang ditimbulkan oleh tekanan uida
yang terperangkap dalam formasi. Fluida ini diasumsikan berkesinambungan dari
permukaan sampai pada dasar sumur, sehingga pada setiap level formasi sampai
bagian bawah sumur dapat diketahui besarnya tekanan formasi yang biasa juga
disebut sebagai tekanan reservoir. Tekanan pori adalah tekanan yang berada pada
fluida di

dalam ruang ruang pori yang berada pada formasi. Pore Pressure

Prediction (Prediksi Tekanan Pori) merupakan pekerjaan yang sangat penting dalam
program pengeboran. Pore Pressure Prediction tersebut ditujukan diantaranya untuk
keperluan desain casing (casing design), penentuan berat lumpur pengeboran (mud weight)
serta prediksi overpressure yang merupakan zona yang berbahaya dalam pengeboran.

Penelitian yang dilakukan pada Lapangan X dilakukan dalam rangka untuk


mengintegrasikan data geologi, geofisika,data petrofisik, data well log, seismic
velocity dan data sonik nantinya untuk Memprediksi tekanan pori / pore pressure,
yang terdapat di lapangan X dengan menggunakan metode yang dikembangkan oleh
Eaton dan bower method. Dengan prediksi tekanan pori akurat pada lapangan X
dapat digunakan untuk penentuan Zona overpressure pada lapangan X sehingga
dapat memberikan rekomendasi bagi pihak perusahaan / pengelola dalam pemilihan
casing yang digunakan pada sumur sumur di lapangan X. Agar proses pemboran
mau pun produksi dapat berjalan dengan aman dan ekonomis.

Anda mungkin juga menyukai