Anda di halaman 1dari 6

PROGRAM PENGEMBANGAN DIRI

BACA TULIS QURAN (BTQ)


MA. AL-ISTIQOMAH RAJADESA
Oleh: K. EDI NURSODIQ (Pembina BTQ)

1.
1.1

Pendahuluan
Latar Belakang

Pasa 3 Undang Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan


Nasional, menyebutkan bahwa Pendidikan Nasional bertujuan untuk mengembangkan
potensi peserta didik agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan
Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi
warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Berkaitan dengan hal tersebut
maka mengembangkan potensi peserta didik patut mendapatkan pencermatan dari
satuan pendidikan.
Permendiknas Nomor 39 Tahun 2008 tentang Pembinaan Kesiswaan, pada
pasal 3 dan pasal 4, menyebutkan bahwa pembinaan kesiswaan dilaksanakan melalui
kegiatan ekstrakurikuler dan kokurikuler. Salah satu materi dari 10 materi pembinaan
siswa adalah pembinaan prestasi akademis. Kondisi ini sangat relevan
diwujudnyatakan, karena sesuai dengan visi MA. Al-Istiqomah Rajadesa Sukses,
Unggul, Kreatif, Aktif ,Jujur, Adil yang Amanah
Pembinaan prestasi akademis dapat berupa peningkatan pemahaman materi
pembelajaran maupun kegiatan tulis menulis. Salah satu ekstrakurikuler sebagai wujud
dari pembinaan prestasi akademis siswa adalah Baca Tulis Al-Quran (BTQ). Melalui
kegiatan BTQ diupayakan untuk menumbuhkembangkan daya piker dan analisis kritis
siswa, sehingga mampu memberikan solusi terhadap permasalahan yang dihadapi
dalam kehidupan nyata sehari-hari serta meningkatkan pemahaman terhadap ayat suci
Al-Quran dan mampu merealisasikannya daam kehidupan sehari-hari
1.2

Tujuan Kegiatan
Adapun yang menjadi tujuan pembinaan Pengembangan Diri BTQ, antara lain:
1) Menumbuhkembangkan kegemaran dan kebiasaan membaca dan menulis
al-Quran di kalangan peserta didik;
2) Memberikan wadah kepada peserta didik dalam menuangkan gagasan dan
kreativitasnya melalui kegiatan membaca dan menulis ayat Al-Quran;

3) Meningkatkan kemampuan menulis yang baik, benar, dan efektif di kalangan


peserta didik;
4) Meningkatkan pemahaman dan kecintaan terhadap al-Quran bagi peserta
didik
1.3

Manfaat Kegiatan

Manfaat
diantaranya:

yang

diharapkan

dari

pembinaan

Pengembangan

Diri

BTQ,

1) Bagi siswa bermanfaat untuk mengasah dan mengembangkan potensi yang


dimiliki, sehingga dapat meningkatkan daya kompetitif siswa, baik di tingkat
sekolah, kabupaten, provinsi, nasional, maupun di masyarakat;
2) Bagi sekolah, dapat dijadikan sebagai indikator kualitas pengelolaan satuan
pendidikan, serta dapat mengangkat prestasi dan prestise satuan
pendidikan;
3) Bagi pemerintah dan masyarakat, dapat dijadikan sebagai ukuran untuk
memberikan penilaian terhadap pengelolaan pembelajaran di satuan
pendidikan
1.4

Sasaran dan Target

Sasaran dari kegiatan ini adalah siswa MA. Al-Istiqomah Rajadesa pada
umumnya, dan siswa yang gemar dengan kegiatan Baca tulis Quran pada khususnya.
Kegiatan membaca dan menulis yang dibina meliputi hapalan surat-surat pendek (satu
zuz akhir ) dan 2 zuz awal dalam al-Quran.
Sedangkan target dari pembinaan kesiswaan dalam Pengembangan diri BTQ
disajikan pada tabel berikut:
No.
Kelas X
1

Kelas

Target
1. Membaca Al-Quran dengan
Baik dan benar sesuai qaidah
ilmu tajwid
2. Mampu
menghafal
dan
menerjemahkan
surat-surat
pendek satu zuz terakhir
3. Mampu

menulis surat-surat
pendek sat juz terakhir

Kelas XI

Kelas XII

1. Mampu Membaca Al-Quran


dengan Baik dan benar sesuai
qaidah ilmu tajwid
2. Mampu menghafal Satu juz
awal dalam al-Quran
1. Membaca Al-Quran dengan
Baik dan benar sesuai qaidah
ilmu tajwid
2. Mampu

menghafal, menulis
dan menerjemahkan 1 juz awal
dalam al -Quran

2.

Pelaksanaan Kegiatan
2.1 Waktu dan Tempat Kegiatan
Pengembangan Diri (PD) dilaksanakan baik pada waktu efektif kegiatan
sekolah maupun pada saat libur dan pembelajaran 50 % berupa intra dan 50%
ekstra dengan alokasi waktu 1 jam/minggu. Hal ini dilakukan sesuai dengan
siutasi dan kondisi kegiatan sehingga tepat guna dan tepat sasaran.
Demikian pula halnya dengan tempat pelaksnaan kegiatan pembinaan
ekstrakurikluler BTQ ini, dapat dilaksanakan di lingkungan MA. Al-Istiqomah atau
di tempat lain sesuai dengan situasi dan kondisi, serta tujuan kegiatan.
2.2 Uraian Kegiatan dan Personalia
Kegiatan Pengembangan Diri BTQ, pada initinya memberikan pelayanan
kepada peserta didik dalam kerangka meningkatkan kompetensinya Membaca
dan Menulis Al-Quran.
2.3 Jadwal Kegiatan
Jadwal dalam kegiatan ini dibedakan menjadi dua, yaitu jadwal rutin dan
insidentil. Jadwal rutin adalah jadwal pembinaan sesuai dengan jadwal yang
telah ditetapkan, yaitu 1 X dalam seminggu. Sedangkan jadwal incidental adalah
jadwal yang disusun dalam rangka menghadapi lomba/kejuaraan.
Berkaitan dengan hal tersebut dapat disajikan jadwal rutin pembinaan
ekstrakurikuler BTQ sebagai berikut:

No

Materi
7

KELAS X
1. Membaca dan Mengahapal
surat-surat pendek dengan
terjemahnya dari surat an-naas
sampai al-bayinah serta
menulisnya.
2. Membaca dan menghafal surat
Al-Fajr samapai surat at-Thariq
3. Membaca dan menghafal surat
Al-buruj samapai surat alMuthafifin
4. Membaca dan menghafal surat
al-infithar samapai surat atTaqwir
5. Membaca dan menghafal surat
Abasa samapai surat an-Najiat
6. Membaca dan menghafal surat
An-Naba
KELAS XI
1
2
3
4
5
6
7

Membaca dan menghafal surat


Al-Fatihah samapai surat albaqarah ayat 20
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 21 samapai
ayat 50
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 51 samapai
ayat 70
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 71 samapai
ayat 90
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 91 samapai
ayat 110
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 111 samapai
ayat 130
Membaca dan menghafal surat
Al-Baqarah ayat 1311 samapai
ayat 141
KELAS XII

Bulan Tahun Pelajaran 2010/2011


8 9 10 11 12 1 2 3 4 5

No

Materi
7

1
2
3
4
5
6

Bulan Tahun Pelajaran 2010/2011


8 9 10 11 12 1 2 3 4 5

Membaca dan mengahafal


surat al-Baqarah ayat 141
samapai dengan ayat 150
Membaca dan mengahafal
surat al-Baqarah ayat 151
samapai dengan ayat 170
Membaca dan mengahafal
surat al-Baqarah ayat 171
samapai dengan ayat 190
Membaca dan mengahafal
surat al-Baqarah ayat 191
samapai dengan ayat 210
Membaca dan mengahafal
surat al-Baqarah ayat 211
samapai dengan ayat 230
Membaca dan mengahafal
surat al-Baqarah ayat 231
samapai dengan ayat 252

2.4 Anggaran Biaya


Pembiayaan kegiatan pembinaan Pengembangan Diri BTQ bersumber
dari dana Komite MA. Al-Istiqomah Rajadesa dalam rangka meningkatkan
kualitas proses dan hasil belajar siswa. Pembiayaan terhadap kegiatan ini
meliputi dana peningkatan kinerja untuk Pembina, konsumsi, pembelian
alat/bahan pembelajaran , dan alat tulis kantor.
Besarnya anggaran untuk masing-masing pos disesuaikan dengan
ketentuan yang telah ditetapkan oleh satuan pendidikan. Besar anggaran ini
sewaktu-waktu dapat berubah sesuai dengan perkembangan situasi dan kondisi
saat itu.
3.

Penutup
Demikianlah rencana kegiatan pembinaan ekstrkurikuler BTQ ini disusun
agara dapat dijadikan acuan oleh pihak-pihak yang berkepentingan. Dalam
penyusunan ini tentu dimukan berbagai permasalahan dan kekurangan. Oleh
karena itu berbagai masukan dalam kerangka penyempurnaan rencana kegiatan
ini sangat diharapkan.
Akhirnya, agar rencana kegiatan ini berjalan dengan tertib, aman, dan
lancer, sangat diharapkan dukungan dari stakeholder pendidikan di MA. AlIstiqomah Rajadesa. Atas segala partisipasi, dukungan, dan budi baiknya

diucapkan terima kasih, semoga BTQ di MA. Al-Istiqomah Rajadesa. relevan dan
signifikan dalam meningkatkan kualitas proses dan hasil pembelajaran

Mengetahui:

Rajadesa, Juli 2010

Kepala Madrasah,

Pembina BTQ,

HM. DJAJAMIHARDJA, A.MM


NIP.

K. EDI NURSODIQ
NIP.

Anda mungkin juga menyukai