Anda di halaman 1dari 8

PENGARUH PLACENTA PREVIA TERHADAP KEHAMILAN Karena dihalangi oleh Placenta maka bagian terbawah janin tidak terfiksir

ke dalam pintu atas panggul, sehingga terjadilah kesalahan-kesalahan letak janin : letak kepala mengapung, letak sungsang, letak lintang. Sering terjadi partus prematurus karena adanya rangsangan koagulum darah pada serviks. Selain itu jika banyak Placenta yang lepas, kadar progesteronturun dan dapatterjadi his; juga lepasnya Placenta sendiri dapat merangsang his. Dapat juga karena pemeriksaan dalam. (3,5) 1.8 PENGARUH PLACENTA PREVIA TERHADAP PARTUS (3) a. Letak janin yang tidak normal, menyebabkan partus akan menjadi patologik b. Bila pada Placenta Previa lateralis, ketuban pecah atau dipecahkan dapat terjadi prolaps funikuli c. Sering dijumpai inersia primer d. Perdarahan 1.9 DIAGNOSIS BANDING (1,2) a. Solusio Placenta b. Kehamilan dengan : Trauma pada vagina Varises yang pecah Ca cervik Polip endocervik 1.10 KOMPLIKASI PLACENTA PREVIA (1,2,3) a. Ibu : Anemia dan syok Retensio placenta/placenta akreta Infeksi Ruptura uteri b. Janin : Asfiksia IUFD (Intra Uterine Fetal Death) Prematur 1.11 PROGNOSIS Karena dahulu penanganan relatif bersifat konservatif, maka mortalitas dan morbiditas ibu dan bayi tinggi, mortalitas ibu mencapai 8-10% dan mortalitas janin 50-80%. Sekarang penanganan relatif bersifat operatif dini, maka angka kematian dan kesakitan ibu dan perinatal jauh menurun. Kematian maternal menjadi 0,1-5% terutama disebabkan perdarahan, infeksi, emboli udara, dan trauma karena tindakan. Kematian perinatal juga turun menjadi 7-25%, terutama disebabkan oleh prematuritas, asfiksia, prolaps funikuli, dan persalinan buatan (tindakan). (3) 1.12 PENATALAKSANAAN Cara persalinan : Faktor-faktor yang menentukan sikap atau tindakan persalinan mana yang akan dipilih adalah : Jenis plasenta previa Perdarahan : banyak, atau sedikit tetapi berulang Keadaan umum ibu hamil Keadaan janin : hidup, gawat, atau meninggal

Pembukaan jalan lahir Varitas atau jumlah anak hidup Fasilitas penolong dan rumah sakit

1. PENANGANAN AKTIF (1,3) Tujuan : Segera melahirkan anak (terminasi persalinan) Cara : 1. Langsung seksio sesarea tanpa DSU Tanpa DSU dengan memperhatikan keadaan umum ibu. Tunggu persiapan operasi sampai memungkinkan untuk dilakukan seksio (atas konsultasi dengan anestesi). Tindakan ini dilakukan pada : a. Gawat janin dengan perkiraan berat janin >1500gr b. Perdarahan aktif dan banyak dengan evaluasi bertahap (perdarahan profuse >500cc dalam 30 c. Hb 6gr% atau kurang, bayi hidup, EFW >1500gr, perdarahan terus Selama operasi seksio sesarea, harus ditentukan apa diagnosis pasti, apakah : Placenta previa totalis Placenta previa lateralis dan berapa pembukaan serviks 2. Double Set Up (DSU) Dilakukan pada: a. Kehamilan aterm b. Kehamilan Premature dengan EFW>2000gr c. Perawatan konservatif gagal Yakni : Perdarahan masih merembes ke luar vagina Perdarahan bercak akan tetapi menyebabkan penurunan Hb>2gr% dengan pemeriksaan serial 3 kali/tiap 6 jam. Pada DSU ditentukan : a. Bila placenta previa totalis lakukan seksio sesarea, dimana indikasi seksio sesarea pada placenta previa : (4) Semua placenta previa sentralis, janin hidup atau meninggal; semua placenta previa lateralis, posterior, karena perdarahan yang sulit dikontrol dengan cara-cara yang ada. Semua placenta previa lateralis superior, karena perdarahan yang sulit dikontrol dengan caracara yang ada. Semua placenta previa dengan perdarahan yang banyak dan tidak berhenti dengan tindakantindakan yang ada. Placenta previa dengan panggul sempit, letak lintang. Perdarahan pada bekas insersi placenta (placental bed) kadang-kadang berlebihan dan tidak dapat diatasi dengan cara-cara yang ada, jika hal ini dijumpai tindakannya adalah : Bila anak belum ada, untuk menyelamatkan alat reroduktif dilakukan ligasi arteria hipogastrika. Bila anak sudah ada dan cukup, yang paling baik adalah histerektomi. b. Bila placenta previa lateralis lakukan amniotomi, dimana indikasi amniotomi pada placenta previa : Placenta previa marginalis atau letak rendah bila telah ada Pembukaan. Pada primigravida dengan Placenta previa lateralis atau marginalis dengan pembukaan 4cm atau lebih. Placenta previa lateralis/marginalis dengan janin yang sudah meninggal.

Keuntungan amniotomi adalah (a) bagian terbawah janin yang berfungsi sebagai tampon akan menekan Placenta yang berdarah dan perdarahan berkurang atau berhenti ; (b) partus akan berlangsung lebih cepat ; dan (c) bagian placenta yang berdarah dapat bebas mengikuti cincin gerakan dan regangan segmen bawah rahim, sehingga tidak ada lagi placenta yang lepas. Setelah ketuban dipecahkan berikan oksitosin drips 2,5-5 satuan dalam 500 cc dektrosa 5%. c. Bila tidak teraba placenta saat DSU, dilakukan inspekulo untuk melihat asal perdarahan, bila perdarahan berasal dari OUI, tetap dilakukan amniotomi (dengan anggapan kemungkinan suatu placenta letak rendah, vasa previa yang pecah). Apabila pada inspekulo tidak dijumpai perdarahan : lakukan pemeriksaan USG, untuk menentukan letak placenta dan keadaan janin. 2. PERAWATAN KONSERVATIF Tindakan ini dilakukan pada : Bayi premature (EFW< 2000gr). DJJ (+). Perdarahan sedikit atau berhenti Bila Hb rendah (anemis), tidak sesuai dengan jumlah darah yang keluar, pikirkan anemia kronik. Cara perawatan konservatif : 1. Observasi selama 24 jam di kamar bersalin. 2. Keadaan umum penderita diperbaiki, transfusi darah diusahakan Hb > 10gr%. 3. Diberikan kortikosteroid untuk maturitas paru janin, menjaga kemungkinan perawatan konservatif gagal. Suntikan diberikan intra muskuler 2* selang 24 jam dengan dosis : deksametason 16 mg/hari atau betamason 12mg/hari iv. 4. Bila perdarahan berhenti, penderita pindah ke ruang bersalin tirah baring selama 2 hari, kemudian mobilisasi. 5. Observasi : Hb setiap hari T/N, DJJ, perdarahan setiap 6 jam 6. Perawatan konservatif gagal bila terjadi perdarahan ulang (= penanganan aktif). 7. Penderita dipulangkan bila tidak terjadi perdarahan ulang setelah dilakukan mobilisasi. Sebelum pulang dilakukan USG untuk memastikan letak placenta dan inspekulo untuk menentukan kelainan pada serviks vagina. 8. Nasehat waktu pulang : Istirahat Dilarang koitus/manipulasi vagina MRS bila terjadi perdarahan lagi Periksa ulang (ANC) 1 minggu kemudian Tokolytik telah banyak digunakan pada beberapa senter untuk uterus yang secara teoritis dapat mengakibatkan pelepasan placenta dan perdarahan. Kegunaan tokolytik pada penderita placenta previa belum dibuktikan dengan penelitian yang adekuat. Penderita pulang dipertimbangkan pada : Tinggal dalam jangkauan 30 menitdari rumah sakit, ada anggota keluarga yang menjaga selama 24 jam. Mampu mempertahankan tirah baring di rumah. Mengerti resiko yang menyertai pada perawatan rawat jalan. Berdasarkan pemeriksaan USG persalinan direncanakan sebagai berikut : Bila placenta menutup OUI, ditunggu aterm, kemudian dilakukan USG ulang. Bila hasil tetap, maka persalinan direncanakan seksio sesarea. Bila placenta di SBR, tapi tidak menutup OUI, ditunggu inpartu, bila perdarahan lagi DSU. Bila placenta letak normal ditunggu inpartu, persalinan diharapkan normal.

BAB II LAPORAN KASUS


2.1 IDENTITAS PENDERITA NAMA : Ny. Maskurun Azizah UMUR : 39 tahun PENDIDIKAN : SMU NO.REGISTRASI : PEKERJAAN : Ibu Rumah Tangga AGAMA : Islam NAMA SUAMI : Tn. Imam Mudzaki UMUR : 42 tahun PENDIDIKAN : SMU PEKERJAAN : Wiraswasta AGAMA : Islam ALAMAT : Petuk-Semen MRS : Tgl. 27-10-2009 PUKUL : 09.50 WIB 2.2 ANAMNESA 1. Keluhan utama : Perdarahan pervaginam Tanggal 25-10-2009, pasien merasa perutnya kenceng-kenceng tapi tidak periksa. Tanggal 27-11-2009, mengeluarkan darah segar,satu softek penuh,ada gumpalan-gumpalan darah,perut kenceng-kenceng perisa ke bidan, lalau di rujuk ke RSG Selama hamil pasien tidak pernah mengeluarkan darah. Sebelum hamil tekanan darah pasien selalu tinggi ( 160 mmHg) 2. Riwayat haid : Menarche : 15tahun Pola haid : Teratur Siklus : 28 hari Jumlah : Biasa Lama haid : 7 hari Nyeri : Iya ( sebelum haid ) Menopause : Belum HPHT : 08-02-2009 Taksiran persalinan : 15-11-2009 3. Riwayat keputihan : Tidak ada 4. Riwayat kehamilan/persalinan : Persalinan : 3kali Jumlah anak hidup : 3orang Jumlah anak mati : Abortus : Anak terkecil umur : 3 tahun Pernah operasi : Tidak

Imunisasi TT : 1 kali ANC : Rutin di Bidan

5. Riwayat perkawinan : Kawin : Ya Berapa kali : 1 kali n : I (selama 12 tahun) 000 gr lahir normal di bidan 4000 gr lahir normal di bidan 3700 gr, lahir normal di bidan 2.3 PEMERIKSAAN FISIK KU : Baik Kesadaran : Composmentis GCS : 456 Tensi : 1180/120 mmHg Nadi :112 x/menit Temperatur axiler : 37,4 o C Berat Badan : 63 Kg Tinggi Badan : 156 cm Anemis : - Ikterus : Jantung : Normal Paru : Rh -/- Wh : -/+, tampak membesar sesuai umur kehamilan Genetalia : Normal, tampak perdarahan Extremitas edema : -/Reflek patella : +/+ Riwayat penyakit dahulu : Riwayat penyakit keluarga : 2.4 STATUS KEBIDANAN Pemeriksaan luar : Tampak perut membesar sesuai umur kehamilan Teraba tinggi fundus uteri setinggi 36 cm Teraba punggung kanan. Presentasi kepala sudah masuk pintu atas panggul. Detak jantung janin terdengar positif yaitu 148 x/menit. Pemeriksaan dalam : Inspeksi : vulva/vagina terlihat perdarahan pervaginam banyak dan stolsel-stolsel Vaginal toucher tidak dilakukan Pemeriksaan Inspekulo tidak dilakukan 2.5 PEMERIKSAAN PENUNJANG Tgl : 27-10-2009 Hb : 10,57 BUN : 15 Creatinin : 0,73 SGOT : 25 SGPT : 21 Darah Lengkap: WBC : 13.0

RBC : 4,24 HGB : 12,4 HCT : 36,7 MCH : 29,2 MCHC : 33,8 PLT : 366 RDW-SD : 44,2 PDW : 11,6 MPV : 8,8 P-LCR % : 18,00 LYMPH% : 12,4 MXD% : 3,8 NEUTH% : 83,8 LYMPH# : 1,60 MXD# : 0,50 NEUTH# : 10,90 URINE Leuco : ( 2-3 ) Ery : ( 0-1 ) Cyl : Epith : ( 1-2 ) Krist : amorph 2.6 DIAGNOSA KERJA GivP3003 Inpartu 37-38 minggu/tunggal/hidup Placenta previa PEB

2.7 PENATALAKSANAAN Operasi tanggal 27/10/2009 10.00 Pasang infus. 10.15 Informed consent lengkap. 10.20 Pasang infus + DC. Persiapan pre operasi. 11.45 Penderita dikirim ke OK. 11.50 Pre medikasi. 11.55 Lumbal anastesi. 12.00 Desinfeksi kulit. 12.02 Insisi kulit. 12.04 Buka peritoneum. 12.05 Buka uterus. 12.10 Telah lahir dengan SC, jenis kelamin anak : perempuan, Apgar score : 3-5, BB/PB : 2000 g/46 cm. Drip synto 1 ampul grojok. 12.15 Placenta lahir manual lengkap. 12.20 Tutup uterus. 12.25 Tutup peritoneum. 12.30 Tutup kulit. 12.40 Operasi selesai. 12.55 Penderita dipindah ke ruang bersalin.

Observasi TTV, keluhan.

Terapi injeksi : Amoxicillin 3 x 1 gr SM full dose Antrain 3 x 1 amp Vit. C 3 x 1 amp Terapi Infus : RL D5% (2 : 3) Drip Synto 2 amp s/d 12 jam post SC Kolaborasi

BAB III DISKUSI


Dalam laporan kasus ini penderita didiagnosa dengan placenta previa totalis. Diagnosa pada penderita ditegakkan berdasarkan : Anamnesa : Didapatkan keluhan berupa perdarahan pervaginam warna merah segar terutama pada multigravida kehamilan 28 minggu/lebih dengan sifat perdarahan tiba tiba, tanpa sebab, tanpa nyeri dan berulang. Pada kasus ini perdarahan pervaginam mulai terjadi pada minggu ke 37-38, meskipun dikatakan perdarahan placenta previa terjadi pada triwulan ketiga, akan tetapi tidak jarang dimulai sejak usia kehamilan 20 minggu karena pada saat itu segmen uterus telah terbentuk dan mulai melebar serta menipis. Makin rendah letak plasenta, makin dini perdarahan terjadi terutama pada plasenta previa totalis. (5) Tanda-Tanda Vital - Tekanan darah 180/120 mmHg seharusnya di beri anti hipertensi Inspeksi : Dapat dilihat perdarahan pervaginam sedikit dan stolsel-stolsel. Ibu tidak kelihatan pucat Palpasi abdomen : Tinggi Fundus Uteri 35 cm, kehamilan 37-38 minggu. Bagian terendah janin sudah masuk pintu atas panggul. Pemeriksaan inspekulo : Tidak dilakukan, hal ini dikarenakan : Perdarahan masih terus berlangsung. Pemeriksaan ultrasonografi (USG) : Tidak Dilakukan Pemeriksaan dalam (VT) : Tidak dilakukan, dengan alasan dapat menyebabkan perdarahan hebat, timbul infeksi, timbul His dan kemudian terjadilah partus prematurus. Dari anamnesa, gejala klinis, dan pemeriksaan yang telah kami lakukan maka kemungkinan penyebab perdarahan antepartum yang lain termasuk solusio plasenta pada kasus ini dapat disingkirkan.

BAB IV KESIMPULAN
Dari diskusi diatas menurut kami kasus ini tidak sesuai dengan penatalaksanaan, dimana penanganannya adalah langsung sectio sesarea tanpa double set up yang seharusnya menurut kami dapat dilakukan dengan menunda persalinan sampai janin aterm, hal ini berdasarkan pada penderita : Kehamilan preterm dengan perdarahan sedikit sehingga tidak membahayakan ibu atau janinnya sudah ada tanda-tanda inpartu (his positif tapi jarang) Keadaan umum ibu cukup baik (kadar Hb, HCT dalam batas normal) Janin masih hidup Sehingga pada kasus ini tidak diperlukan tindakan pengakhiran kehamilan segera, meskipun plasenta previa totalis merupakan indikasi mutlak untuk seksio sesarea. Terkecuali bila : Kehamilan matur dengan perdarahan aktif dan banyak yang sulit dikontrol dengan cara-cara yang ada (perdarahan profuse > 500 cc dalam 30) Sudah ada tanda-tanda inpartu Gawat janin Plasenta previa dengan panggul sempit, letak lintang

DAFTAR PUSTAKA
1. Abadi, Agus, dkk : Pedoman Diagnosis dan Terapi LAB/UPF Ilmu Kebidanan dan Penyakit Kandungan 2004, RSUD Dr. Soetomo, Surabaya, 2004; 28 - 32. 2. Mansjoer, Arif, dkk : Kapita Selekta 1 Kedokteran; Edisi Ketiga jilid -1, Cetakan Pertama, Media Acsculapius Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Jakarta, 2001; 276 - 279. 3. Mochtar, Rustam, : Sinopsis Obstetri : Obstetri Fisiologi, Obstetri Patologi, Edisi Kedua, EGC, Jakarta, 1998; 269 -278. 4. Saifuddin, Abdul Bari, dkk : Buku Acuan pelayanan Kesehatan Maternal dan Neonatal, Edisi Pertama, Cetakan Keempat, Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo, Jakarta, 2006; 162 -166. 5. Wiknjosastro, Hanifa, dkk : Ilmu Kebidanan, Edisi Kedua, Cetakan Kedelapan, Yayasan Bina Pustaka Sarwono Prawirohardjo, Jakarta, 2006; 365 - 376. 6. http://www.keseharian.com/baby./?Pageid=27. Diposkan oleh girl_deso di 3/19/2011 03:12:00 PM Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke Facebook Label: Makalah

Anda mungkin juga menyukai